Pelajari Cara Meningkatkan Penjualan Bisnis UMKM dengan Strategi FOMO Marketing

Pemasaran biasa dilakukan dalam suatu bisnis untuk meningkatkan penjualan dan keuntungan. Karenanya, marketer harus menerapkan strategi pemasaran tertentu guna mencapai tujuan.

Salah satu strategi yang bisa digunakan adalah FOMO Marketing. Apa itu FOMO Marketing? Bagaimana cara dan tips untuk menerapkannya? Apa saja keunggulan dan kelemahan dari strategi FOMO Marketing? Semua akan terjawab dalam artikel ini. Simak artikelnya sampai habis, ya!

Mengenal FOMO Marketing

Fear of missing out atau yang lebih sering dikenal dengan istilah FOMO adalah rasa ketakutan dan kekhawatiran akan kehilangan atau ketertinggalan akan suatu tren. FOMO seringkali terkait dengan penggunaan media sosial dan teknologi, di mana seseorang dapat melihat aktivitas orang lain dan akan merasa tertinggal.

FOMO Marketing didefinisikan sebagai suatu strategi yang digunakan oleh para marketer dengan cara menciptakan rasa mendesak dan eksklusivitas pada produk atau layanan melalui penawaran terbatas. Situasi itu diciptakan agar konsumen merasa bahwa produk atau layanan yang ditawarkan bersifat eksklusif dan mendesak konsumen untuk melakukan pembelian.

Keuntungan menggunakan Strategi FOMO Marketing

Menciptakan urgensi

Dengan adanya batas waktu penawaran pada strategi FOMO marketing akan menciptakan urgensi atau rasa mendesak kepada konsumen untuk segera membeli produk atau layanan yang ditawarkan. Jika tidak segera membeli, konsumen akan merasa tertinggal.

Meningkatkan brand awareness

Dukungan strategi berupa event, konten yang menarik di media sosial, dan batasan waktu penawaran akan menarik perhatian konsumen. Hal itu bisa meningkatkan brand awareness dan memperkuat citra merek di benak konsumen,

Meningkatkan kepercayaan konsumen

FOMO marketing akan menunjukkan bahwa produk atau layanan yang ditawarkan memiliki nilai yang tinggi dan eksklusif. Strategi tersebut akan membantu meningkatkan kepercayaan konsumen pada merek.

Meningkatkan penjualan

Kesan ekslusif dan terbatas yang dihasilkan dari strategi FOMO marketing akan mendesak konsumen untuk segera membeli produk atau layanan sehingga akan meningkatkan penjualan dan pendapatan bisnis.

Kelemahan Strategi Marketing FOMO

Menimbulkan Rasa Tidak Nyaman

Strategi FOMO marketing yang tidak tepat berpotensi menimbulkan rasa tidak nyaman pada konsumen dan mempengaruhi turunnya citra merek. Karenanya, buatlah strategi FOMO marketing yang efektif. Jangan sampai strategi yang dibuat justru memberikan kesan memaksa atau memanipulasi konsumen.

Berpotensi Mengurangi Loyalitas Konsumen

FOMO marketing dilakukan untuk membuat konsumen merasa FOMO dan pada akhirnya melakukan pembelian. Namun, setelah merasakan FOMO dan melakukan pembelian, pastikan konsumen tidak merasa kecewa atas produk atau layanan yang dibeli. Hal itu berpotensi mengurangi loyalitas konsumen di kemudian hari. Karenanya, sampaikan informasi yang akurat terkait produk atau layanan yang ditawarkan dan jangan sampai membohongi konsumen.

Tidak Sesuai dengan Segmen Pasar Tertentu

Tidak semua target konsumen bisa dijangkau dengan strategi FOMO marketing. Misalnya, segmen pasar yang lebih tua dan segmen pasar yang mementingkan nilai produk. Segmen pasar yang lebih tua cenderung tidak memperhatikan tren dan mereka membeli suatu produk berdasarkan kebutuhan, bukan karena FOMO. Sedangkan segmen yang mengutamakan nilai adalah mereka yang cenderung mengutamakan manfaat dari produk atau layanan daripada status sosial atau tren. Karenanya, pastikan Anda sudah melakukan analisis target konsumen sebelum memutuskan menggunakan strategi FOMO marketing.

Strategi FOMO Marketing

Berikut adalah beberapa tips dan strategi untuk Anda yang ingin menerapkan FOMO Marketing:

Buat Event Khusus

Adanya event khusus, misalnya event peluncuran, akan membantu menarik perhatian konsumen terhadap produk atau layanan baru yang akan diluncurkan. Event tersebut juga akan membantu konsumen untuk mengenal lebih detail terkait produk atau layanan sebelum mereka memutuskan pembelian.

Batasi Waktu

Salah satu unsur penting dalam strategi FOMO Marketing adalah pembatasan waktu. Berikan batasan waktu penawaran atau promosi agar konsumen merasa bahwa mereka harus bertindak dengan cepat sebelum kesempatan itu hilang.

Gunakan Media Sosial dan Buatlah Konten yang Menarik

Media sosial memiliki potensi jangkauan yang besar. Manfaatkan media sosial untuk mempromosikan produk atau layanan Anda kepada konsumen. Untuk membuat konsumen tertarik, perhatikan pembuatan konten promosi Anda. Pastikan Anda membuat konten yang menarik, kreatif, dan sesuai dengan target konsumen.

Tawarkan Bonus atau hadiah

Tambahkan bonus atau hadiah kepada konsumen yang membeli produk atau layanan pada jangka waktu yang ditetapkan. Dengan begitu, konsumen akan semakin merasa bahwa produk atau layanan tersebut benar-benar ekslusif dan terbatas sehingga harus segera membelinya.

Tunjukkan Antusiasme Konsumen secara real-time

Tunjukkan jumlah pembeli tiap harinya yang sudah membeli produk atau layanan. Hal itu akan menunjukkan seberapa cepat produk atau layanan terjual sehingga akan mendorong terciptanya rasa FOMO pada konsumen dan mendesak mereka untuk segera melakukan pembelian.

Selain tips yang sudah disebutkan di atas, penting untuk diingat bahwa strategi FOMO marketing harus dilakukan secara etis tanpa memanipulasi konsumen. Sampaikan informasi yang akurat tentang produk atau layanan yang ditawarkan sehingga konsumen tidak akan merasa kecewa setelah melakukan pembelian. Selamat mencoba!

Dari Nol Hingga Terkenal: Cara Membangun Branding Usaha Jasa yang Menarik Perhatian Pelanggan

Branding adalah suatu proses menciptakan, membangun, atau membentuk citra atau identitas produk di benak target konsumen. Citra atau identitas tersebut biasa dibangun dengan melibatkan berbagai elemen, termasuk visual, pesan, dan nilai merek yang ditujukan untuk target konsumennya.

Dengan membangun branding yang kuat, diharapkan merek bisa menempati posisi teratas di benak konsumen atau dengan kata lain merek menjadi mudah dikenali dan diingat oleh konsumen. Selain itu, branding yang kuat juga membuat merek memiliki kedekatan emosional dan mendorong terciptanya loyalitas dari konsumen. Semakin kuat branding yang diciptakan, semakin kuat posisi suatu bisnis atau perusahaan untuk menjadi market leader.

Perbedaan Cara Branding Produk dan Jasa

Produk dan jasa adalah dua layanan berbeda yang ditawarkan oleh bisnis. Hal itu menjadikannya memiliki cara branding yang berbeda juga. Apa saja perbedaannya? Simak lebih lengkapnya dibawah ini, ya!

  • Sifat produk dan jasa

Produk adalah barang fisik yang dapat dirasakan oleh indra manusia, sedangkan jasa adalah layanan yang melibatkan tindakan dan memberikan pengalaman untuk konsumen.

  • Karakteristik pemasaran

Branding produk biasanya lebih menonjolkan aspek visual yang bisa menunjukkan fisik dan kualitas produk, sedangkan branding jasa biasanya menonjolkan pengalaman konsumen yang akan menunjukkan kualitas dari layanan atau jasa yang ditawarkan.

  • Interaksi dengan konsumen

Interaksi dengan produk biasanya bersifat satu arah, sedangkan interaksi dengan jasa bersifat dua arah di mana konsumen bisa berpartisipasi aktif dalam pengalaman layanan yang diberikan. Karenanya, bisnis jasa seringkali lebih sulit untuk untuk membangun branding karena sifatnya yang abstrak dan bergantung pada interaksi dengan konsumen.

Tips Membangun Branding untuk Usaha Jasa

  • Tentukan nilai dan visi merek

Visi dan nilai sangat penting untuk menentukan arah dan tujuan branding yang akan dilakukan. Maka dari itu, tentukan nilai dan visi merek dari jasa yang Anda tawarkan, bagaimana jasa tersebut bisa memenuhi kebutuhan konsumen dan pesan apa yang ingin Anda sampaikan yang mudah diingat oleh konsumen serta bisa dijadikan untuk membangun kedekatan dengan konsumen.

  • Kenali target pasar Anda

Kenali target pasar Anda dan cari tahu apa yang mereka butuhkan dan inginkan dari layanan Anda. Hal ini akan sangat membantu dalam upaya menyusun dan mengembangkan strategi pemasaran dan branding sesuai dengan kebutuhan konsumen.

  • Konsisten dalam penggunaan identitas merek

Nilai, visi, dan pemahaman akan target konsumen akan membantu Anda untuk menciptakan suatu visual sebagai identitas merek, seperti logo. Pastikan bahwa identitas merek Anda konsisten dan mudah diingat oleh konsumen.

  • Berikan pengalaman yang unik dan berkesan

Tidak seperti produk yang menonjolkan fisik, usaha jasa mengandalkan pengalamannya dengan konsumen. Karena itu, berikanlah pengalaman yang unik dan berkesan kepada konsumen. Hal itu akan membantu Anda membangun branding yang kuat untuk usaha jasa Anda.

  • Gunakan testimoni pelanggan

Dalam usaha jasa, testimoni pelanggan adalah faktor yang bisa mempengaruhi keputusan konsumen untuk menggunakan layanan atau jasa yang Anda tawarkan. Selain itu, testimoni juga sekaligus menjadi pendorong kredibilitas merek yang akan membantu memperkuat citra atau identitas dari merek yang Anda tawarkan.

  • Aktif di media sosial

Aktif di media sosial bisa dilakukan, baik oleh bisnis produk maupun jasa. Bagi usaha jasa, media sosial bisa dimanfaatkan untuk mengunggah pengalaman atau testimoni konsumen dengan layanan atau jasa yang Anda tawarkan. Hal itu bisa mendorong terciptanya kredibilitas merek.

  • Brand ambassador

Memiliki brand ambassador yang terkenal dan relevan dengan layanan atau jasa Anda dapat membantu memperkuat citra merek Anda dan meningkatkan brand awareness. Brand ambassador dapat membantu memberikan daya tarik tambahan bagi konsumen potensial.

  • Pantau dan evaluasi kinerja merek

Langkah akhir yang tidak boleh terlewatkan adalah memantau dan mengevaluasi kinerja branding yang sudah dilakukan. Cari tahu apa yang membuat branding berhasil atau tidak berhasil, apa yang perlu diubah atau ditingkatkan, dan lain sebagainya.

Selain dari yang sudah disebutkan di atas, penting juga untuk memilih media branding yang tepat. Pilihlah media branding yang sesuai dengan visi, misi, nilai, dan tujuan usaha jasa Anda.  Hal itu akan turut membantu Anda untuk mencapai target pasar dan target konsumen yang tepat serta membantu kelancaran proses branding.

Panduan Praktis Menambahkan Produk Pertama dan Membuat Kategori di Kassie POS

Penggunaan aplikasi kasir online sudah banyak diadopsi oleh para pelaku bisnis, termasuk bisnis UMKM. Pemanfaatan aplikasi kasir online ditujukan untuk meningkatkan efisiensi operasional perusahaan dan menghindari human error. Selain itu, dengan menggunakan kasir online maka proses transaksi bisa diselesaikan dengan cepat dan tidak berpotensi membuat pelanggan harus mengantre. Hal itu akan mendorong peningkatan belanja konsumen yang positif.

Dari sekian banyak aplikasi kasir online yang bisa digunakan, Anda bisa memilih salah satu diantaranya yang paling sesuai dengan kebutuhan bisnis Anda. Salah satu yang bisa dimanfaatkan adalah Kassie POS.

Kassie POS adalah aplikasi kasir online yang akan membantu para pelaku bisnis untuk menyelesaikan proses transaksi pelanggan. Kassie POS bisa diunduh secara gratis dan digunakan tanpa perlu pendaftaran atau pembuatan akun terlebih dahulu. Dengan tampilannya yang sederhana, pelaku bisnis tidak akan kesulitan dalam menggunakan aplikasi tersebut.

Bagi Anda yang tertarik menggunakan aplikasi Kassie POS, artikel ini akan menjelaskan lebih detail terkait penggunaan aplikasi tersebut, khususnya terkait cara membuat kategori dan mengunggah produk pertama di Kassie POS.

Cara Membuat Kategori Produk di Kassie POS

  • Unduh aplikasi Kassie POS terlebih dahulu. Anda bisa mengunduhnya di sini!
  • Buka aplikasi Kassie POS yang sudah terunduh. Tanpa melakukan pendaftaran, Anda bisa langsung menggunakannya. Klik tiga titik yang berada di pojok kiri atas.

  • Pilih Produk untuk mulai menambahkan kategori

  • Pilih Kategori, lalu klik Tambah Kategori

  • Silakan masukkan nama kategori produk yang ingin Anda tambahkan. Klik Simpan untuk menyimpan kategori yang sudah dibuat.

  • Lakukan langkah yang sama untuk menambahkan semua kategori yang dibutuhkan

Cara Menambahkan Produk Pertama di Kassie POS

  • Buka aplikasi Kassie POS Anda
  • Pilih Tambah Produk untuk mulai memasukkan produk Anda di Kassie POS

  • Lengkapi detail produk, lalu klik Simpan

Masukkan nama produk, harga jual produk, harga modal produk, foto produk, pilih kategori produk, jumlah stok, barcode, dan SKU. Penambahan barcode dilakukan dengan cara mengaktifkan dan memfokuskan kamera pada barcode yang terdapat di kemasan produk.

  • Produk akan tersimpan dan muncul di dashoard utama ketika Anda membuka aplikasi Kassie POS. Lakukan langkah yang sama untuk memasukkan semua produk yang Anda miliki.

Itulah panduan untuk membuat kategori produk dan menambahkan produk pertama Anda di Kassie POS. Setelah Anda menyelesaikan pembuatan kategori dan memasukkan semua produk, Kassie POS bisa mulai digunakan sebagai kasir untuk menyelesaikan proses transaksi.

Kassie POS adalah satu dari sekian banyak pilihan aplikasi kasir online yang bisa digunakan. Anda bisa memilih aplikasi kasir online yang paling relevan dengan kebutuhan bisnis Anda.

Tingkatkan Pengelolaan Kasir Bisnis Anda dengan Fitur Kassie POS yang User-Friendly

Dalam penjualan, kasir memiliki peran penting untuk menyelesaikan transaksi pelanggan. Efisiensi kasir dalam menyelesaikan proses transaksi bisa berpengaruh terhadap pengalaman belanja konsumen, produktivitas, dan keuntungan perusahaan.

Kasir yang menyelesaikan proses transaksi dengan cepat dan akurat akan memberikan pengalaman belanja positif bagi pelanggan. Sedangkan kasir yang tidak kompeten akan cenderung lama dalam memproses transaksi pelanggan, hal itu akan menimbulkan antrean panjang dan membuat pelanggan harus menunggu lama. Kejadian seperti itu bisa memberikan pengalaman negatif kepada pelanggan.

Untuk menghindari hal tersebut, Anda bisa beralih menggunakan aplikasi kasir online guna meningkatkan efisiensi proses transaksi pelanggan. Salah satu aplikasi kasir online yang bisa digunakan adalah Kassie POS.

Apa itu Kassie POS? Apa saja fitur dan layanan yang bisa dimanfaatkan? Artikel ini akan menjelaskan lebih detail terkait Kassie POS untuk Anda. Jadi, pastikan Anda membacanya sampai habis, ya!

Apa itu Kassie POS?

Kassie POS adalah aplikasi yang dirancang untuk membantu bisnis dalam mengelola transaksinya, termasuk penjualan dan inventaris. Kassie POS bisa diunduh dan digunakan secara gratis oleh siapapun.  Bahkan, Anda tidak perlu mendaftar atau membuat akun untuk mulai menggunakannya.

Kassie POS memungkinkan Anda untuk mengelola dan menyelesaikan transaksi pelanggan dengan lebih mudah dan cepat. Hal itu akan membantu perusahaan untuk meningkatkan efisiensi operasional, produktivitas, dan kepuasan serta pengalaman belanja konsumen.

Fitur dan Layanan Kassie POS

Pengelolaan Inventaris

Anda bisa menambahkan seluruh produk dalam Kassie POS dan mengelompokkannya dalam kategori tertentu untuk memudahkan pencarian. Selain itu, Anda bisa mengatur, mengelola dan melacak persediaan barang, menambahkan detail dan foto produk, hingga barcode dari setiap produk. Pencantuman barcode dapat memudahkan Anda dalam menyelesaikan proses transaksi pelanggan dengan melakukan scan.

Kasir

Fitur kasir ini memungkinkan Anda untuk mempercepat penyelesaian transaksi pelanggan. Anda juga bisa menggunakan fitur scan barcode menggunakan kamera ponsel untuk memindai barcode dari setiap produk yang dibeli pelanggan.

Untuk menggunakannya, cukup fokuskan kamera ponsel Anda ke barcode yang tercantum pada kemasan produk, lalu sistem akan membaca dan mengenali barcode dari produk yang dipindai dan Anda bisa menambahkan produk dalam daftar transaksi pelanggan.

Riwayat Transaksi

Fitur ini akan membantu mencatat seluruh aktivitas transaksi yang sudah dilakukan. Dengan fitur ini, Anda bisa dengan mudah melacak dan mengakses seluruh catatan transaksi. Detail transaksi bisa dimanfaatkan untuk melakukan analisis tren penjualan, penghitungan keuntungan, atau bukti pembayaran kepada pelanggan jika diperlukan.

Manfaat Kassie POS

  • Meningkatkan efisiensi pengelolaan transaksi konsumen dan mengurangi human error.
  • Manajemen operasional menjadi lebih terstruktur dengan adanya fitur inventaris dan pelacakan riwayat transaksi secara real-time.
  • Memudahkan analisis bisnis dengan adanya fitur riwayat catatan transaksi.
  • Adanya pengalaman belanja positif yang dirasakan pelanggan dapat meningkatkan kualitas hubungan yang lebih baik dengan pelanggan, serta meningkatkan retensi dan loyalitas pelanggan.

Secara keseluruhan, beralih menggunakan aplikasi kasir modern akan membantu meningkatkan efisiensi, mengoptimalkan operasional, dan meningkatkan pengalaman belanja pelanggan.

Selain itu, penggunaan kasir online juga mengoptimalkan sumber daya dan meminimalisir kesalahan transaksi. Dengan demikian, efisiensi kasir berkontribusi pada efektivitas bisnis secara keseluruhan dan dapat membantu meningkatkan kinerja dan keberhasilan bisnis.

Gandeng SIRCLO, Kementerian Komunikasi dan Informatika Luncurkan Program Adopsi Teknologi Digital 4.0 dan Inkubasi Bisnis Bagi UMKM

Dalam rangka peningkatan akses pemasaran, efisiensi dan efektivitas operasional bisnis, daya saing dan inovasi serta pendapatan pelaku UMKM, pemerintah melalui Kementerian Kominfo meluncurkan Program Adopsi Teknologi Digital 4.0 dan Inkubasi Bisnis Bagi UMKM. Program yang diluncurkan pada Senin, 22 Mei 2023 tersebut bekerja sama dengan berbagai penggerak industri teknologi Indonesia, salah satunya SIRCLO. Peluncuran dilakukan dalam mode hybrid dan dihadiri oleh perwakilan dari pemerintah daerah, kementerian/lembaga, platform digital, fasilitator UMKM, dan pelaku UMKM.

SIRCLO, melalui layanan SIRCLO Store, akan berperan sebagai katalisator penyerapan adopsi teknologi 4.0 yang akan menyokong pelaku UMKM untuk naik level secara holistik. Melalui program ini, diharapkan dapat mengoptimalkan potensi dan produktivitas UMKM Produsen Sektor Pengolahan agar dapat meningkatkan produksi dalam negeri, serta meningkatkan nilai substitusi ekspor dan mendukung Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (Gernas BBI).

“Potensi yang sangat besar dari UMKM tentunya harus turut didukung oleh berbagai penggerak industri termasuk perusahaan teknologi seperti SIRCLO, agar menjadikan ekosistem industri ini bangkit pasca pandemi dan terus berkembang dengan pesat. Tidak hanya itu, kedepannya tetap diperlukan komitmen penuh untuk mendukung pertumbuhan produk-produk buatan negeri sendiri demi pemulihan ekonomi Indonesia. Dengan dijalankannya program ini, besar harapan kami bahwa para pelaku UMKM bisa mendapatkan pendampingan secara langsung serta meningkatkan performa bisnis dengan memanfaatkan kemudahan layanan digital yang ditawarkan oleh SIRCLO.” Ungkap Ferry Tenka, CEO Entrepreneur Solutions, SIRCLO dengan optimis.

Sesi Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama Fasilitas Program Adopsi Teknologi Digital 4.0 untuk UMKM

Konsistensi pertumbuhan ekonomi digital di Indonesia tentu tidak terlepas dari peran dan kontribusi pelaku UMKM sebagai fondasi GDP nasional. Jumlah UMKM di Indonesia yang mencapai 64,2 juta UMKM masih membutuhkan pendampingan dalam pemanfaatan teknologi digital. Pemerintah dalam hal ini masih terus melakukan pendampingan, salah satunya melalui Program Adopsi Teknologi Digital 4.0 yang baru diluncurkan ini.

Program Adopsi Teknologi Digital 4.0 atau yang dikenal dengan nama program “UMKM Level Up” akan memiliki dua tahapan kegiatan yaitu Digital Mentoring dan Inkubasi Bisnis. Tahap pertama, kegiatan Digital Mentoring ditujukan bagi 20.000 UMKM Produsen Sektor Pengolahan di 15 Kawasan Prioritas dengan melibatkan 110 fasilitator pendampingan selama 6 bulan. Kawasan tersebut meliputi Sumatra Utara, Bangka Belitung, Banten, DKI Jakarta, Jawa Timur, DI Yogyakarta & Jawa Tengah, Maluku Utara, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Sulawesi Tenggara, Kalimantan Barat, Papua dan Papua Barat. Tahap kedua, kegiatan Inkubasi Bisnis yang ditujukan untuk meningkatkan kemampuan bisnis pelaku UMKM terutama bagi 100 UMKM yang sudah memiliki kemampuan digital dalam pemasaran produk. Kegiatan ini akan melibatkan 10 pelatih dan beberapa mentor yang kompeten untuk memberikan konsultasi bisnis kepada pelaku UMKM.

Pendaftaran program ini telah dibuka sejak tanggal 2 Mei 2023 dan proses registrasi dapat dilakukan melalui link https://umkmlevelup.id/pendaftaran. Pada tahap pendaftaran, UMKM perlu melakukan pengisian email,  profil usaha, kuesioner asesmen level adopsi teknologi digital serta menyatakan kesediaan untuk mengikuti kegiatan pendampingan selama 6 (enam) bulan.

Kuesioner asesmen level adopsi teknologi digital akan dibagi menjadi 4 (empat) tingkat yaitu Beginner, Observer, Adopter, dan Leader. Pada tingkat Beginner, UMKM akan diperkenalkan tata cara menggunakan media sosial dengan baik. Kemudian pada tingkat Observer, UMKM diperkenalkan kanal marketplace daring. Pada tingkat Adopter, UMKM akan diajarkan cara menggunakan platform fintech, aggregator dan sistem Point of Sales (PoS). Tingkat akhir, Leader, terdiri dari usaha yang telah dikelola secara modern dan memiliki tingkat adopsi dan pengetahuan teknologi yang lebih tinggi, dengan menggunakan Big Data 3D modelling, QR Code, Augmented Reality atau Virtual Reality.

UMKM yang menjadi peserta akan mendapatkan pendampingan intensif selama 6 (enam) bulan dari fasilitator, paket data, pendampingan gratis dari berbagai platform digital, promosi ads marketplace bagi 8.000 UMKM terbaik, akses materi teknologi digital dan bisnis, serta e-sertifikat bagi peserta yang mengikuti program hingga akhir.

Untuk pendampingan platform digital, Kementerian Kominfo telah menyelenggarakan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama dengan beberapa penyedia platform digital di Indonesia yang mencakup; aplikasi social commerce, e-commerce, financial technology (fintech), Point of Sales System (PoS), dan teknologi digital 4.0 termasuk Virtual Reality, Artificial Intelligence, Big Data Analytics, dan lain-lain.

Inilah yang menjadikan perbedaan program pendampingan UMKM tahun ini dengan tahun sebelumnya, yaitu dengan adanya kegiatan inkubasi bisnis bagi 100 Top UMKM binaan Kementerian Kominfo yang secara intensif melakukan pendampingan bisnis yang meliputi bidang; business model canvas (perancangan model bisnis yang sistematis), pengembangan produk, strategi digital marketing, branding dan desain produk, copywriting (penyusunan naskah iklan untuk keperluan komersial), keuangan dan non keuangan, dan lain-lain.

Progam UMKM Level Up ini diharapkan dapat bersinergi dengan baik dan mendapatkan dukungan dari kementerian atau lembaga lain serta pemerintah daerah, maupun berlangsung secara berkelanjutan dan berkesinambungan demi mewujudkan “Indonesia Terkoneksi, makin digital, makin maju”.

Cara Membuat Daftar Produk dengan Canva

Daftar produk dalam bisnis sering digunakan untuk mencatat dan mendata detail produk agar data yang disimpan tersusun dengan rapi. Untuk dapat membuat daftar produk, terdapat alternatif yaitu dengan menggunakan Canva.

Canva menyediakan template untuk memudahkan Anda dalam membuat data produk, Anda juga dapat menyusunnya dalam tabel. Namun, untuk menggunakan elemen dan template terdapat beberapa yang premium, sehingga pengguna diharuskan membayar untuk menikmati seluruh fitur yang disediakan. Anda dapat memaksimalkan fitur gratis Canva dalam menggunakannya.

Yuk simak langkah-langkah membuat daftar produk menggunakan Canva!

Cara Membuat Daftar Produk dengan Canva

  • Buka aplikasi canva melalui PC atau handphone Anda.
  • Masuk ke akun Canva Anda.

  • Untuk mulai membuat daftar produk, Anda dapat klik Create a Design pada bagian kanan atas laman Canva.

  • Anda dapat memilih ukuran layout yang diinginkan sesuai dengan kebutuhan.

  • Selain itu, Anda juga dapat custom ukuran dengan cara klik Custom Size pada laman Canva Anda.

  • Masukkan ukuran yang diinginkan, mulai dari lebar, panjang, dan satuan ukurannya.

  • Opsi lainnya, Anda dapat langsung menggunakan template yang disediakan canva dengan cara ketik “Product List” atau kata kunci lainnya sesuai kebutuhan Anda pada kolom pencarian.

  • Nantinya akan muncul berbagai macam template yang disediakan oleh Canva. Pilih template yang akan Anda gunakan.

  • Setelah memilih ukuran, Anda dapat mulai mendesain daftar produk sesuai keinginan. Jika Anda ingin desain dengan menggunakan tabel, Anda dapat membuatnya dengan klik Elemen.

  • Lalu pada kolom pencarian ketik “Table“, pilih desain tabel yang Anda inginkan.

  • Setelah selesai, Anda dapat menyimpan desain Anda dengan klik Share di bagian kanan atas layar.

  • Pilih Download.

  • Pilih tipe file, kualitas atau resolusi, halaman yang dipilih, setelah itu klik Download.

Nah, itulah langkah-langkah mendesain daftar produk menggunakan Canva. Mudah bukan? Selamat mencoba!

Bagaimana Cara Mengoptimalkan Social Commerce untuk Meningkatkan Penjualan?

Social commerce saat ini menjadi salah satu platform andalan masyarakat untuk berbelanja. Social commerce menjadi pilihan yang tepat bagi para pedagang untuk memasarkan produknya secara online.

Sekecil apapun bisnisnya, akan lebih baik jika merambah ke pasar digital karena konsumen di era digital saat ini cenderung lebih memilih belanja online daripada belanja offline yang dianggapnya lebih efektif dan efisien dari segi apapun, terutama waktu. Terlebih, situasi pandemi yang telah membatasi mobilitas masyarakat membuat masyarakat semakin mengandalkan belanja online sekaligus mendorong UMKM untuk beradaptasi dengan platform digital.

Berbagai kategori mulai dari fashion, home and living, beauty and care, electronic, hingga food and beverage sekalipun bisa memperluas pasarnya di platform digital. Namun, pedagang yang ingin merambah ke pasar digital perlu memperhatikan platform mana yang tepat untuk produknya.

Pemilihan yang tepat ini tentunya perlu mempertimbangkan berbagai aspek dengan tujuan agar pedagang dapat mengoptimalkan platform tersebut untuk memperluas pemasarannya sekaligus meningkatkan penjualan. Selain mengenali karakter konsumen dari produk, Anda juga perlu mempertimbangkan karakter dari masing-masing platform yang akan dipilih apakah cocok untuk karakter konsumen produk Anda atau tidak. Simak tips pemilihan social social commerce berikut.

Tips Memilih Media Sosial sebagai Social Commerce yang tepat

  • Tentukan target konsumen Anda

Bukan hanya sebelum merambah ke pasar digital, bahkan target konsumen sudah harus ditentukan sejak awal pada saat Anda merencanakan bisnis yang akan Anda jalankan.

Menentukan pasar dan target konsumen serta mengenali karakter dan preferensi target konsumen menjadi hal yang sangat penting karena hal tersebut akan menjadi dasar penentuan strategi pemasaran ke depannya, termasuk menjadi salah satu faktor pertimbangan dalam memilih platform social commerce yang tepat untuk memperluas pasar dan penjualan.

  • Kenali karakter pengguna setiap media sosial

Dalam memilih media sosial sebagai platform penjualan online, Anda perlu mempertimbangkan pengguna dari setiap media sosial. Pilihlah media sosial yang penggunanya sesuai dengan target konsumen untuk produk Anda, baik itu kesesuaian usia, jenis kelamin, profesi, demografi, preferensi, dan lain sebagainya.

Sebagai contoh, Instagram didominasi oleh pengguna dibawah 35 tahun dan memiliki fokus pada konten berbentuk foto atau video. Maka dari itu Instagram cocok untuk bisnis dengan kategori produk yang membutuhkan penekanan pada visual seperti produk kecantikan atau pakaian.

  • Pilih platform yang sesuai dengan jenis bisnis Anda

Lihat kecocokan platform yang akan dipilih dengan jenis bisnis Anda. Tentunya semua jenis bisnis dapat merambah ke pasar digital, tetapi dengan melihat kesesuaian jenis bisnis dengan platform digital yang dipilih akan membantu anda memfokuskan kegiatan dan strategi pemasaran. Misalnya produk Anda membutuhkan penekanan visual, maka Anda dapat lebih mengoptimalkan penggunaan Instagram dan Tiktok.

Merambah pasar digital berarti memperluas target konsumen potensial Anda. Melalui platform yang dipilih, Anda dapat menjangkau lebih banyak calon konsumen, berinteraksi secara langsung dengan mereka, dan mempersuasi mereka melalui konten yang Anda sajikan. Setelah memilih platform mana yang tepat, Anda perlu menentukan strategi untuk dapat mengoptimalkan platform tersebut.

Strategi Mengoptimalkan Social Commerce untuk Meningkatkan Penjualan

  • Mengunggah konten secara berkala

Buat konsumen Anda selalu terhubung dengan produk Anda melalui konten yang diunggah. Konten bisa berupa produk/katalog baru atau sekedar konten interaktif dengan konsumen Anda.

Jika Anda mengunggah konten, tentunya konten akan muncul di halaman media sosial konsumen dan membuat konsumen selalu mengingat brand Anda. Anda dapat membuat konten kreatif dalam bentuk foto, video, atau bahkan dalam bentuk teks.

  • Perhatikan kualitas konten yang diunggah

Jika platform yang Anda gunakan mengutamakan visual seperti Instagram, maka Anda perlu memperhatikan kualitas foto atau video yang dibagikan. Jangan sampai membagikan konten dengan resolusi rendah yang akan membuat citra produk Anda menurun.

  • Responsif dan Interaktif

Pelayanan Admin yang mengelola platform online akan turut mempengaruhi keputusan pembelian konsumen. Salah satu kemudahan yang ditawarkan social commerce adalah dimana brand dapat berinteraksi langsung dengan konsumennya, baik melalui kolom komentar atau fitur direct message.

Maka dari itu, penting untuk memberikan pelayanan yang ramah dan responsif kepada konsumen yang mengajukan pertanyaan atau mengadukan keluhan.

  • Mengikuti tren yang sedang naik

Mengikuti tren akan membantu Anda dalam membuat konten yang menarik. Orang cenderung ingin tahu apa yang sedang menjadi tren saat itu, dengan membuat konten sesuai tren akan mendorong konten Anda untuk menjangkau lebih banyak audiens.

Cara Menambah Daftar Pelanggan dan Membuat Pesan Template di Aplikasi Mimin

Apakah Anda pengguna Mimin? Coba fitur ini untuk meningkatkan loyalitas pelanggan!

Pada aplikasi Mimin terdapat fitur menambah daftar pelanggan, hal ini digunakan untuk menyimpan data pelanggan yang nantinya dapat Anda manfaatkan untuk menjalin relasi kepada konsumen. Anda dapat menawarkan promo eksklusif untuk pelanggan setia Anda.

Selain itu, terdapat pesan template untuk memudahkan Anda saat menerima orderan pelanggan, melakukan pembayaran, dan juga saat konfirmasi pembayaran. Hal ini dapat digunakan untuk konfirmasi detail pesanan pelanggan.

Bagi Anda yang ingin menggunakan fitur tersebut, berikut cara menambah daftar pelanggan dan merubah pesan template.

Cara Menambah Daftar Pelanggan

  • Buka Aplikasi Mimin, dan masuk ke akun Anda yang telah terdaftar.

  • Klik menu Settings.

  • Pilih menu Pelanggan.

  • Klik tanda “+” di bagian kanan atas untuk menambah daftar pelanggan.

  • Isi data pelanggan, seperti nama, nomor telepon, alamat, provinsi. Klik Add.

  • Anda juga dapat menambahkan data pelanggan melalui kontak pada handphone  Anda di bagian kanan atas.

  • Klik Setuju untuk Mimin mendapatkan akses kontak di handphone Anda.

  • Pilih kontak yang akan ditambahkan ke daftar pelanggan.

Cara Membuat Pesan Template

  • Buka Aplikasi Mimin, dan masuk ke akun Anda yang telah terdaftar.

  • Klik menu Settings.

  • Pilih Templates.

  • Pilih Form Pesanan (Order).

  • Ubah template dengan klik simbol Edit.

  • Klik Save.

  • Ulangi cara yang sama jika Anda ingin mengubah template Permintaan Pembayaran dan Konfirmasi Pembayaran.

Itulah langkah-langkah menambahkan data pelanggan dan merubah pesan template di aplikasi Mimin. Anda dapat merubah pesan menjadi lebih interaktif, supaya pelanggan merasa lebih dekat dan dilayani dengan baik oleh toko Anda. Semoga artikel ini bermanfaat.

Kenali Fitur Majoolite, Aplikasi Wirausaha Dasar

Aplikasi Majoolite dirancang untuk pemilik usaha kecil atau yang baru memulai bisnis. Penggunaan akun Majoolite hanya bisa digunakan pada satu akun dan satu toko. Majoolite hanya dapat digunakan dengan smartphone, ada fungsi POS, manajemen pelanggan, struk dan resi, serta laporan penjualan dasar. Majoolite juga menyediakan fitur inventori, transaksi penjualan, e-wallet, dan fitur lainnya.

Fitur dan layanan yang tersedia di aplikasi Majoolite bersifat gratis atau bebas biaya, akan tetapi pengguna akan dikenakan biaya sebesar Rp 25.000/bulan untuk dapat menyimpan data pada aplikasi.

Artikel ini akan membahas mengenai fitur yang terdapat pada aplikasi Majoolite. Yuk kita simak!

1. Kelola Penjualan

Kasir Point-of-Sales

Dilengkapi berbagai fitur penting operasional penjualan (buka/tutup kasir, kas masuk/keluar, kontrol void dan refund) yang terintegrasi ke stok dan laporan bisnis.

Pembayaran Digital

Terintegrasi dengan berbagai metode pembayaran digital (QRIS dan e-wallet yang terhubung dengan rekening usaha).

Invoice Digital

Terhubung ke perangkat printer kasir dan kirim invoice secara online melalui email, WhatsApp dan SMS.

Menambahkan Diskon

Fitur diskon berguna sebagai penunjang untuk menarik perhatian pembeli. Anda dapat memberikan harga coret dengan periode tertentu.

Cetak Struk

Selain invoice digital, tersedia pula fitur cetak struk sebagai bukti fisik penjualan. Anda dapat memberikan ke pelanggan sebagai bukti pemesanan dan pembayaran, juga dapat disimpan sendiri sebagai data pemesanan.

Pencatatan Penjualan

Melakukan transaksi dengan mencatat pesanan pelanggan dan mengelola pesanan. Data pesanan pelanggan akan tersimpan di aplikasi.

2. Kelola Toko Online

Toko Online

Mulai buat toko online sendiri dengan Webstore. Tampilkan seluruh produk lengkap dengan kategorisasi tertentu dan proses semua pesanan langsung dari aplikasi.

Pesanan Toko Online

Anda dapat mendata dan melihat daftar transaksi yang masuk dari toko online. Anda juga dapat mengatu pemesanan online pada aplikasi Majoolite. Anda dapat memantau pemesanan hingga produk sampai ke tangan pelanggan.

Kurir

Tersedia berbagai pilihan kurir pengiriman dan pantau setiap pesanan dengan kebebasan akses melacak order dari satu tempat.

Pembayaran Online

Beralih ke pembayaran digital dengan beragam opsi pembayaran mulai dari QRIS hingga e-wallet, seperti OVO, ShopeePay, Gopay, dan lainnya.

3. Kelola Keuangan

Pemasukan

Pantau pemasukan harian hingga bulanan melalui laporan yang dapat disortir berdasarkan waktu tertentu.

Pengeluaran

Anda dapat mengelola pengeluaran harian, mingguan, hingga bulanan dan atur kas keluar.

Mengubah Pemasukan dan Pengeluaran

Jika ada kesalahan data, Anda dapat melakukan perubahan data keuangan baik pemasukan maupun pengeluaran.

Laporan Keuangan

Terima beragam laporan keuangan seperti laba rugi, neraca, penjualan, hingga kustomisasi berdasarkan metode pembayaran secara otomatis.

Itulah fitur yang dapat Anda gunakan pada aplikasi Majoolite. Berbagai macam pengelolaan dasar untuk berbisnis tersedia pada aplikasi Majoolite, untuk dapat menikmati fitur secara lengkap Anda perlu melakukan langganan berbayar.

Cara Menjadi Reseller Produk Kecantikan di Raena

Raena merupakan aplikasi bagi para reseller dan dropshipper produk kecantikan yang menyediakan lebih dari 250 brand. Raena menyediakan program resell dan dropship tanpa biaya admin, bahkan tanpa modal, sehingga cocok untuk kalian yang ingin memulai bisnis di bidang kecantikan.

Apakah Anda tertarik menjadi beautypreneur? Jika Anda tertarik dan ingin mencoba menjadi reseller produk kecantkan, simak cara bergabung di Raena berikut ini.

Cara Daftar Reseller di Raena

  • Unduh aplikasi Raena di Google Play Store ataupun di App Store.

  • Buka aplikasi Raena, pilih menu Alamat Akun.

  • Pada Akun Saya, pilih Terdaftar sebagai Reseller.

  • Kemudian akan muncul keuntungan menjadi reseller terdaftar Raena, klik Daftar Sekarang.

  • Masuk menggunakan nomor telepon atau bisa dengan email.

  • Ketik kode OTP yang telah dikirim melalui nomor telepon atau email Anda.

  • Tambahkan informasi Anda dengan lengkap, centang pada kotak persetujuan, lalu klik Lanjutkan.

  • Masukkan nama toko, kemudian pilih marketplace atau pilihan tempat Anda berjualan. Lalu klik Daftar.

  • Jika Anda memilih toko offline, Anda akan diminta untuk mengunggah kartu NPWP.

  • Jika Anda memilih marketplace atau sosial media, maka Anda akan diminta untuk verifikasi data berupa unggahan profil marketplace atau sosial media Anda.

  • Setelah itu, pendaftaran sebagai reseller akan ditinjau oleh aplikasi Raena dalam waktu 24 – 48 jam. Setelah verifikasi berhasil, tier akan otomatis terupgrade.

Nah, itulah langkah-langkah mendaftar di aplikasi Raena untuk menjadi reseller. Anda dapat menikmati beragam keuntungan menjadi reseller dari aplikasi Raena. Apakah Anda tertarik untuk mencobanya?