7 Cara Membuat atau Konversi Dokumen PDF Secara Online dan Offline

Membuat atau melakukan konversi dokumen PDF bisa dilakukan dengan berbagai macam cara, baik online maupun offline. Alatnya juga tersedia berbagai pilihan, ada yang secara native menawarkan dokumen blank untuk membuat dokumen PDF dan ada pula – kebanyakan – menyediakan alat konversi dari beberapa jenis file untuk kemudian diubah ke PDF.

Cara kedua ini jauh lebih umum, karena mengetik atau membuat narasi dalam berbagai bentuk lebih nyaman dilakukan dari dokumen Word atau Powerpoint.

Berkaca pada banyaknya alat untuk membuat dan mengonversi dokumen PDF tersebut, redaksi Trikinet ingin membuat sebuah rangkuman tutorial dari tool-tool yang paling mudah, sehingga Anda dapat menemukan alat yang tepat sekaligus alternatifnya dalam satu halaman artikel ini saja.

Langsung saja, ini dia 7 cara membuat dan mengonversi dokumen PDF secara online dan offline, bahkan termasuk menggunakan aplikasi mobile yang disusun secara acak.

Membuat Dokumen PDF Secara Online

Smallpdf

Cara pertama, Anda bisa menggunakan salah satu tool yang ditawarkan oleh Smallpdf, yaitu Word to PDF. Ada banyak jenis file yang didukung termasuk gambar ke PDF dan TXT ke PDF. Tapi di kasus ini, kita pakai yang umum, yaitu Word to PDF.

  • Di laman Word to PDF, klik link Choose file.

cara membuat dokumen pdf online_1

  • Sebuah jendela File Explorer akan muncul di layar, di mana Anda diminta untuk memilih file Word mana yang hendak dikonversi ke PDF. Pilih, kemudian klik Open.

cara membuat dokumen pdf online_2

  • File kemudian akan diunggah dan langsung dikonversi oleh sistem Smallpdf, tunggu sampai muncul jendela unduhan yang juga akan terjadi secara otomatis. Anda tinggal klik unduh/Download dan selesai, dokumen PDF Anda sudah jadi dan siap dipergunakan.

cara membuat dokumen pdf online_3

 

PDFPro

Itu tadi tool pertama, sekarang kita masuk ke tool kedua, yaitu PDFPro. Sebenarnya kalau kita cari di Google, di baris teratas muncul web Sodapdf, tetapi karena PDFpro jauh lebih mudah digunakan, maka saya merekomendasikan Anda menggunakan tool ini ketimbang Sodapdf.

  • Sama, seperti cara pertama di atas klik dulu link toolnya kemudian ketika muncul interface seperti ini, klik tombol Upload File.

cara membuat dokumen pdf online_PDFPro_1

  • Tunggu sampai file diunggah ke server PDFPro.

cara membuat dokumen pdf online_PDFPro_2

  • Setelah diunggah, klik tombol panah di label Convert untuk menampilkan menu lainnya, seterusnya klik Convert to PDF.

cara membuat dokumen pdf online_PDFPro_3

  • Proses konversi belum dimulai, sobat perlu mengklik tombol Convert sekali lagi di popup yang muncul.

cara membuat dokumen pdf online_PDFPro_4

  • Tunggu beberapa saat sampai sistem mengubah dokumen tersebut. Ketika berhasil, dokumen PDF akan diletakkan berurutan dengan dokumen Word, bahkan dengan nama yang sama. Jadi, Anda wajib memperhatikan ekstensi file-nya. Di file pdf tersebut, klik tanda jarum di Open PDF untuk menampilkan menu lainnya, termasuk opsi untuk mengunduh dan mencetak dokumen.

cara membuat dokumen pdf online_PDFPro_5

 

Online2PDF

Alternatif berikutnya adalah Online2PDF yang juga terbilang sangat mudah digunakan untuk mengonversi dokumen Word atau lainnya ke PDF.

  • Langsung saja, klik url di atas dan Anda akan langsung disambut dengan pilihan tombol Select Files. Klik dan pilih file di File Explorer yang hendak dikonversi.

cara membuat dokumen pdf online_online2pdf_1

  • Setelah berkas diunggah, pastikan opsi Conver to-nya sudah betul ke PDF files. Jika sudah, langsung klik tombol Convert.

cara membuat dokumen pdf online_online2pdf_2

  • Apabila proses konversi berhasil, sistem akan langsung menawarkan jendela unduhan di browser Anda. Jadi, Anda tinggal unduh dan file sudah bisa dipergunakan.

cara membuat dokumen pdf online_online2pdf_3

 

FreePDFConvert

Cara membuat dokumen PDF online yang terakhir menggunakan website FreePDFConvert yang juga sangat mudah dipergunakan.

  • Buka web-nya, kemudian klik menu Convert to PDF dan pilih Word to PDF.

cara membuat dokumen pdf online_freepdfconvert_1

  • Setibanya di halaman Word to PDF Converter, klik tombol Choose Word File atau tarik dari File Explorer ke bilah tersebut.

screenshot-www.freepdfconvert.com-2019.07.15-16-12-33

  • Setelah file diunggah, sistem akan langsung mengonversi dokumen Word Anda ke PDF. Dan begitu selesai, akan muncul tombol Download besar seperti ini.

cara membuat dokumen pdf online_freepdfconvert_2

  • Artinya, dokumen PDF sudah jadi dan siap untuk diunduh lalu dipergunakan.

Membuat Dokumen PDF Secara Offline

Kalau itu tadi sudah ada 3 cara membuat dokumen PDF menggunakan tool konversi secara online, sekarang kita masuk ke alternatif lain yang bisa dilakukan tanpa koneksi internet.

Microsoft Word Print

Cara pertama, Anda bisa langsung menggunakan aplikasi Microsoft Word.

  • Buka dokumen Word yang hendak dibuat menjadi dokumen PDF, kemudian klik File – Print.

cara membuat dokumen pdf offline_office_1

  • Selanjutnya klik opsi Printer di panel kanan, pilih Microsoft Print to PDF.

cara membuat dokumen pdf offline_office_2

  • Maka akan muncul jendela File Explorer yang meminta Anda untuk memilih folder penyimpanan sekaligus memberi nama file PDF tersebut. Terakhir klik tombol Save.

cara membuat dokumen pdf offline_office_3

  • Setelah berhasil disimpan, buka folder yang Anda pilih di step di atas kemudian cek kembali apakah formatnya sudah benar. Jika belum, lakukan modifikasi di file Word dan ulangi proses di atas. Atau jika Anda ingin meng-edit langsung di PDF, Anda bisa menggunakan aplikasi Nitro Pro 9.

Save as ke PDF

Selain menggunakan Microsoft Print to PDF, Word juga menawarkan alternatif kedua, masih melalui aplikasi yang sama.

  • Buka dokumen Word yang ingin diubah menjadi PDF, kemudian klik File – Save as.

cara membuat dokumen pdf offline_save as_1

  • Untuk folder Anda pilih sesuka hati, tapi di bagian tipe file (tepat di bawah nama file) klik tanda jarum kecil di bilah kanan kemudian pilih jenis PDF.
  • Selanjutnya klik Save dan selesai, dokumen akan langsung tersimpan dalam format PDF. Lalu bagaimana dengan file Word yang tadinya kita buat? Masih tersimpan sebagai file Word, masih bisa dimodifikasi menggunakan Word seperti sebelumnya apabila terdapat kekeliruan.

Membuat Dokumen PDF dengan Smartphone Android

Nah, sekarang kita masuk ke alternatif lain yang justru makin populer karena sekarang hampir semua orang punya smartphone, dan banyak dari mereka menggunakan smartphone untuk mendukung produktivitas, salah satunya barangkali untuk membuat dokumen PDF.

Bagi yang belum pernah atau kesulitan, simak saja panduannnya di bawah.

  • Untuk membuat dokumen PDF menggunakan smartphone, sebenarnya Anda juga bisa memilih satu dari tiga cara online di atas. Tetapi beberapa web terasa sulit digunakan. Jadi, rekomendasi terbaik yang bisa berikan adalah menggunakan aplikasi PDF Converter dari CometDocs. Mengapa aplikasi ini? Karena dari beberapa kali percobaan dan juga pencarian, aplikasi ini yang mampu menjawab kebutuhan saya. Di dalamnya sudah mendukung banyak file, termasuk TXT dan gambar bahkan berkas yang tersimpan di platform Google Docs. Sementara banyak aplikasi serupa terbatas pada pilihan file asli atau bahkan hanya mendukung satu jenis file. Alasan kedua, aplikasi buatan CometDocs ini juga sangat mudah digunakan. Yuk, langsung kita coba!
  • Install aplikasi dan jalankan.
  • Tap tombol plus (+) di aplikasi, lalu pilih salah satu opsi sumber file yang hendak dijadikan dokumen PDF. Scan jika dari pindaian kamera, files on this device jika Word ada di memori smartphone dan terakhir opsi platform cloud (Dropbox, Drive, dll).

Screenshot_20190715-144749_PDF Converter

  •   Karena saya pilih opsi kedua, maka saya dihantarkan ke jendela file explorer. Pilih dokumen Word yang hendak dijadikan dokumen PDF.

Screenshot_20190715-144801_Files

  • Lalu akan muncul fungsi spesifik yang direkomendasikan oleh aplikasi, tap saja tanda centang di bilah Word to PDF.

Screenshot_20190715-144806_PDF Converter

  • Proses konversi akan dimulai dan silahkan tunggu beberapa saat, tergantung ukuran dokumen Word Anda.

Screenshot_20190715-144814_PDF Converter

  • Apabila berhasil, maka file PDF akan tersimpan di aplikasi, untuk kemudian bisa Anda lanjutkan ke tahapan berikutnya, apakah mengirimkan file, membuka, mengubah nama atau mungkin menghapusnya. File ini juga bisa Anda temukan menggunakan aplikasi explorer yang Anda miliki.

Screenshot_20190715-145029_PDF Converter

Genap ya, sudah ada 7 cara membuat dokumen PDF secara online dan offline serta menggunakan smartphone Android. Tentu masih ada banyak cara yang bisa Anda pergunakan sesuai selera atau rekomendasi yang Anda dapatkan. Tapi ke-tujuh cara ini adalah yang paling mudah, terutama bagi Anda yang belum pernah sama sekali melakukan tugas semacam ini. Semoga bermanfaat, sampai jumpai di pembahasan berikutnya!

Gambar header Gizbot.

Cara Menghapus Kata Sandi yang Tersimpan di Mozilla Firefox (update 2019)

Pernah kan ditawari untuk menyimpan kata sandi ketika login ke layana email atau Facebook? Nah, semua peramban menawarkan fitur penyimpan tersebut. Gunanya untuk memudahkan pengguna mengakses akun yang sama dengan menghilangkan prosedur input kedua data secara manual.

Tapi data-data yang tersimpan di dalam peramban ini berpotensi dieksploitasi oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab. Oleh karena itu beberapa ahli menyarankan untuk menghapus data tersebut secara berkala atau ketika komputer dipergunakan oleh orang lain.

  • Jalankan peramban Firefox Anda kemudian kliktombol menu di kanan atas, kemudian temukan menu Logins and Passwords.

Cara Menghapus Kata Sandi yang Tersimpan di Peramban Mozilla Firefox

  • Kemudian akan muncul sebuah jendela popup seperti ini.
  • Untuk menghapus sandi, klik tombol Remove All dan berikan konfirmasi perintah. Setelah itu semua sandi tersimpan akan dihapus dari memori perangkat.

Cara Menghapus Kata Sandi yang Tersimpan di Peramban Mozilla Firefox_4

  •  Atau bisa dengan mengklik tombol Menu di sudut kanan atas kemudian klik Options. Di jendela baru klik menu Security – Saved Passwords.

Cara Menghapus Kata Sandi yang Tersimpan di Peramban Mozilla Firefox_2

  • Kembali lagi muncul sebuah jendela baru dengan tampilan seperti ini. Nah, ini adalah daftar layanan, username dan kata sandi yang tersimpan di dalam peramban Anda. Di bagian bawah ada tiga opsi untuk mengatur data-data tersebut. Antara lain Remove untuk menghapus data terpilih, Remove All untuk menghapus semua data dan Show Password untuk menampilkan karakter kata sandi.

Cara Menghapus Kata Sandi yang Tersimpan di Peramban Mozilla Firefox_3

Selamat mencoba dan semoga membantu ya.

Sumber gambar header Shutterstock.com.

Cara Mencegah Pembajakan Artikel di Blog WordPress

Di era serba digital sekarang ini, informasi tersebar sedemikian cepat dan masif. Jika dahulu media lebih banyak bergerak secara offline dalam bentuk koran dan majalah, kini telah bergeser ke media digital lewat situs dan beberapa media memilih blog yang lebih sederhana.

Tetapi karena pertukaran informasi, pemahaman akan blogging kian merata dan tuntutan ketersediaan informasi yang cepat memunculkan cara-cara kurang sehat dalam menghantarkan konten. Beberapa oknum lebih memilih untuk menyalin dari web lain ketimbang menyajikan hasil karyanya sendiri. Bagi pemilik media web dan blog, ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk mencegah praktik seperti itu, caranya dengan memasang script atau plugin tambahan. Tutorial berikut ini bisa dipraktikkan untuk blog berbasis WordPress, di mana kita akan menggunakan plugin.

  • Login ke dashboard Anda, kemudian klik Plugin – Add New (tambah baru).
  • Kemudian ketikkan kata kunci prevent copy atau copy protection di kolom pencarian. Setelah muncul hasil pencarian, rekomendasi saya pilihlah plugin WP Content Copy Protection & No Right Click. Selanjutnya klik Install Now.

cara mencegah blog dicopy paste

 

  • Setelah sukses terpasang, klik tombol Activate agar plugin bisa segera dipakai.

cara mencegah blog dicopy paste

 

  • Sekarang plugin semestinya sudah terpasang, dan Anda bisa menemukan pengaturannya di menu Setting – WP Content Copy Protection.

cara mencegah blog dicopy paste

 

  • Tak ada pengaturan khusus yang harus Anda lakukan. Cukup pengaturan default, tetapi jika Anda ingin mengubah pesan peringatan silahkan saja. Jangan lupa klik tombol Save Setting untuk menyimpan perubahan.

cara mencegah blog dicopy paste

 

  • Selesai, sekarang apabila seseorang berusaha membajak artikel di blog Anda, mereka akan melihat pesan seperti ini. Bahkan termasuk Anda sendiri.

cara mencegah blog dicopy paste

 

Tips Mencegah Pembajakan Artikel Tanpa Plugin

Selain mencegah copy paste dengan cara di atas, Anda juga bisa menggunakan cara-cara lain tanpa melibatkan plugin, antara lain dengan tips-tips berikut ini:

  • Berikan peringatan di bagian footer atau halaman TOS, bahwa konten-konten Anda dilindungi oleh undang-undang, dan Anda berhak menuntut secara hukum.
  • Anda juga bisa memasang widget Digital Millennium Copyright Act (DMCA) di blog, daftarnya gratis di sini. Meskipun aturan ini tidak berlaku di seluruh dunia, tapi cukup efektif untuk membuat siapapun berpikir ulang untuk copas.
  • Anda bisa juga meringankan aturan, misalnya dengan memperbolehkan pengunjung menyalin artikel namun dengan syarat menyertakan tautan live blog Anda. Dengan begitu, Anda juga mendapatkan keuntungan darinya.

Sumber gambar header Pixabay.

Cara Bikin Invoice Online Langsung di Gmail

Di tutorial sebelumnya, saya sudah membahas bagaimana menyematkan lampiran Dropbox ke dalam email langsung dari Gmail tanpa harus membuak Dropbox, menguduh dulu lalu mengunggah ke Gmail. Sekarang, saya ingin mengulas tutorial yang juga tentang Gmail, di mana dengan tambahan satu addon, Anda bisa membuat invoice secara online juga langsung di dalam email.

  • Klik ikon gear di Gmail Anda lalu klik Get Add-ons.

cara bikin invoice langsung di Gmail_1

  • Sebuah popup yang memuat G Suite Marketplace akan muncul, scroll dan temukan addon bernama Free Invoice for Gmail – Bookipi.

cara bikin invoice langsung di Gmail_2

  • Selanjutnya tap tombol Install.

cara bikin invoice langsung di Gmail_3

  • Ketika dalam proses intall, pilih email yang ingin digunakan, pastikan sama dengan email yang Anda pakai saat ini. Lalu berikan akses dengan mengklik tombol Allow.

cara bikin invoice langsung di Gmail_4

  • Setelah terpasang, sekarang Anda akan melihat sebuah ikon Bookipi baru di bilah sebelah kanan email.
  • Untuk menggunakan Bookipi atau membuat invoice di Gmail, buka email dari klien sebagai penerima invoice, lalu klik ikon Bookipi tersebut.

cara bikin invoice langsung di Gmail_5

  • Selanjutnya akan muncul sebuah panel kecil di bilah kanan, lanjutkan dengan mengklik tombol Get Started.

cara bikin invoice langsung di Gmail_6

  • Akan muncul lagi sebuah popup seperti ini, isi dengan nama perusahaan Anda dan klik Next.

cara bikin invoice langsung di Gmail_7

  • Isikan nama depan, nama belakang dan klik Get started with Google.

cara bikin invoice langsung di Gmail_8

  • Begitu tahapan di atas selesai, popup akan hilang dan di panel email akan muncul tampilan seperti ini. Anda bisa menentukan nomor faktur, membuat kategori, menambahkan item, diskon dan lain-lain.

cara bikin invoice langsung di Gmail_9

  • Seperti ini contoh penambahan item baru, Anda bisa mengisi nama barang/jasa, harga, jumlah dan deskripsinya.

cara bikin invoice langsung di Gmail_10

  • Lengkapi informasi lainnya jika diperlukan, kemudian scroll ke bawah dan klik Next untuk lanjut ke proses berikutnya.

cara bikin invoice langsung di Gmail_12

  • Cek kembali kelengkapan baik nama maupun nominal, lalu klik Send untuk mengirimkan invoice.

cara bikin invoice langsung di Gmail_13

  • Tahapan terakhir, isi email penerima invoice dan buat pesan personal khusus, lalu klik Send untuk mengirimkan invoice.

cara bikin invoice langsung di Gmail_14

  • Nah, kurang lebih seperti rupa invoice yang dikirimkan.

cara bikin invoice langsung di Gmail_15

Semoga bermanfaat, selamat mencoba sendiri!

Cara Meminta Google untuk Mengindeks Artikel Baru di Website

Bagi yang belum tahu, sekarang Google sudah punya rumah baru untuk GWT atau Google Webmaster Tool. Meski sejak lama berubah nama menjadi Search Console, namun wajah baru GWT baru diterapkan secara global dalam beberapa bulan terakhir.

Di Google Search Console terbaru ada beberapa perubahan besar yang bisa dijumpai. Kesan sederhana tapi modern kini terasa lebih dominan, dan beberapa fitur juga makin dimudahkan, salah satunya fitur permintaan indeks artikel baru yang jauh lebih ringkas dari Webmaster Tool lawas. Ini langkah-langkahnya.

  • Buka web Google Search Console atau klik tautan ini.
  • Kemudian klik Inspeksi URL dan pastekan url postingan baru dari web yang ingin diindeks. URL yang dipakai wajib terdaftar di Google Search Console sebelumnya.
  • Untuk melanjutkan, tekan tombol enter.

Cara request index mesin pencari di Google Search Console

  • Tunggu beberapa saat sampai sistem berhasil memindai keberadaan URL yang diperiksa.

Cara request index mesin pencari di Google Search Console_2

  • Hasilnya, postingan yang diperiksa memang belum muncul di mesin pencari atau istilahnya belum terindeks.
  • Untuk meminta Google mengindeks URL, klik tombol Minta Pengindeksan.

Cara request index mesin pencari di Google Search Console_3

  • Lagi, Google Search Console akan memindai URL dan memastikan tak ada penghalang baik robot.txt atau hal lainnya.

Cara request index mesin pencari di Google Search Console_4

  • Selesai, permintaan pengindeksan sudah berhasil dilakukan dan kini sedang dalam antrian.

Cara request index mesin pencari di Google Search Console_5

  • Selanjutnya Anda boleh mengulangi permintaan untuk artikel lainnya sembari menunggu proses indeks berjalan.

Mengapa Indeks Penting?

Indeks sangat penting bagi sebuah web, dengan skala apapun. Tanpa indeks, maka mustahil pengunjung dari mesin pencari dapat menemukan artikel atau konten Anda. Sebelum berbicara ranking di mesin pencari, indeks adalah syarat pertama yang harus dituntaskan terlebih dahulu.

Semoga bermanfaat, silahkan dicoba!

Cara Melindungi Tulisan Blog WordPress dengan Password

Meskipun pada dasarnya blogger ingin agar konten tulisannya dibaca oleh sebanyak mungkin orang, tapi ada kalanya di situasi tertentu, pemilik blog menginginkan hanya orang-orang tertentu yang bisa menikmatinya.

Alasannya bisa karena merupakan konten premium, atau yang sifatnya pribadi yang hanya boleh dibaca oleh orang-orang atau kelompok tertentu.

Untuk melindungi konten blog WordPress dengan password, Anda tidak membutuhkan plugin tambahan, karena fitur aslinya tersedia di WordPress.

Cara Pertama

  • Cara pertama, silahkan klik menu Post untuk melihat semua tulisan Anda, lalu arahkan ke tulisan yang hendak dilindungi dengan password dan klik quick edit.

Cara Melindungi Tulisan Blog WordPress dengan Password dan Setting Private

  • Selanjutnya akan muncul kolom password, isi dan tentukan sendiri apa password untuk mengakses konten tersebut. Terakhir, setelah dirasa sudah pas klik Update.

Cara Melindungi Tulisan Blog WordPress dengan Password dan Setting Private_2

  • Setelah tahapan di atas dituntaskan, maka selanjutnya siapapun yang membaca konten tersebut harus memasukkan password agar bisa membaca isinya. Tanpa password, mereka hanya akan mendapati halaman blank putih saja.

Cara Kedua

Jika tadi kita menggunakan fitur quick edit, di cara kedua ini kita akan memodifikasi tulisan dalam versi utuh.

  • Klik menu All Post di dashboard blog Anda, kemudian klik artikel yang ingin dilindungi dengan password.

Cara Melindungi Tulisan Blog WordPress dengan Password dan Setting Private_22

  • Di jendela editor, perhatikan panel Publish di sebelah kanan.
  • Klik link edit di opsi Visibility, kemudian ubah pilihan ke Password protected (1), ketikkan password yang ingin digunakan (2), klik OK (3) dan terakhir klik Update (4).

Cara Melindungi Tulisan Blog WordPress dengan Password dan Setting Private_3

  • Selesai, cara ini juga akan secara otomatis menutup akses untuk semua orang yang tidak memiliki password pembukanya.

Sumber gambar header Pixabay.

Cara Membuat Forum di Blog WordPress dengan bbPress

Di tutorial lalu, saya juga pernah mengulas cara membuat forum menggunakan script gratisan yang secara teknis bukan berbasis WordPress. Bagi blogger yang lebih ramah dengan WordPress, tentu memasang script lain akan menyulitkan proses integrasi. Sehingga saat mereka menginginkan fitur forum di blognya, pilihan terbaik adalah tool yang berada dalam satu rumpun.

Jika hal yang sama ada dalam pikiran sobat, hari ini saya akan bahas tutorial membuat forum di situs atau blog berbasis WordPress.

Sebelum kita mulai, saya asumsikan blog Anda sudah terpasang WordPress. Jika belum, silahkan ikuti panduan di artikel sebelumnya. Jika sudah, kita mulai tutorial ini.

  • Pertama-tama, Anda butuh plugin. Yap, satu-satunya cara membuat forum di blog WordPress adalah dengan menggunakan plugin. Tak perlu risau, pluginnya gratis kok. Buka saja dashboard Anda, klik Plugin – Tambah Plugin.
  • Selanjutnya cari plugin bbPress, install dan aktifkan.

cara membuat situs forum dengan WordPress_1

  • Setelah terpasang, harap diingat bahwa plugin sudah secara otomatis menciptakan tautan sendiri di bloganda.com/forums. Pengaturannya bisa Anda liat di Pengaturan-Forum. Anda juga akan menemukan menu Forums dan Topics di dashboard, tapi fungsinya berbeda.
  • Secara umum, tak banyak yang perlu diubah di halaman pengaturan forum, tapi jika memang Anda paham dengan apa yang bisa diubah di sana, silahkan dicoba.

cara membuat situs forum dengan WordPress_3

  • Nah, berikutnya baru kita masuk ke tahapan membuat forum baru.
  • Klik menu Forum yang terletak di bawah menu Komentar. Di sana, Anda akan menemukan halaman kosong, karena memang forumnya baru akan kita bikin. Langkahnya, klik Forum Baru.

cara membuat situs forum dengan WordPress_4

  • Silahkan buat forum sesuai dengan kebutuhan Anda. Misalnya, di banyak forum kita banyak menemukan tempat anggota berkenalan. Anda boleh membuat forum seperti itu, saya contohkan begini.

cara membuat situs forum dengan WordPress_5

  • Setelah forum pertama dibuat, Anda boleh melihat hasilnya di bloganda.com/forums. Setelah dirasa pas, ulangi langkah di atas sampai forum Anda komplet.
  • Lanjut, kita masuk ke menu Topik yang terletak tepat di bawah menu Forums tadi. Di panel ini, Anda akan menemukan topik-topik yang dikirimkan oleh pengguna Anda. Di sana, Anda dapat mengelola topik misalnya menghapus, mengedit, memindahkan forum dan lain-lain, termasuk membuat topik baru.

cara membuat situs forum dengan WordPress_6

  • Saya sudah buatkan beberapa langkah di atas, hasilnya seperti ini.

cara membuat situs forum dengan WordPress_1

Mengelola Widget

bbPress sangat mudah diintegrasikan ke WordPress. Mereka juga sudah menyediakan widget untuk login dan keperluan lainnya. Buka menu Tampilan – Widget, di sana Anda bisa temukan berbagai widget yang saya maksudkan. Selanjutnya tarik dan letakkan widget-widget tersebut ke posisi yang diinginkan.

cara membuat situs forum dengan WordPress_8

  • Terakhir, Anda juga perlu membuat tautan baik berupa tombol atau menu yang menuju ke bloganda.com/forums.

Selesai, semoga tips ini mudah diikuti dan bermanfaat.

Sumber gambar header Pixabay.

Tutorial Membuat Blog Gratis di WordPress.com dengan Smartphone (Update 2019)

Kehadiran smartphone tidak hanya mempermudah komunikasi, tapi juga membuat banyak pekerjaan menjadi lebih praktis. Misalnya, membuat blog di WordPress.com. Meskipun dulu bisa diakses dari smartphone, tapi sekarang jauh lebih dengan hadirnya aplikasi resmi WordPress yang bisa diakses dari smartphone Android.

Bahkan proses pembuatan blog di smartphone Android menurut saya jauh lebih sederhana dan cepat ketimbang dari desktop. Ayo, coba kita buktikan!

  • Unduh dahulu aplikasi WordPress di Play Store, install dan jalankan. Setelah terbuka, tap tombol Sign up for WordPress.com.

Cara Bikin Blog Gratis WordPress.com dengan Smartphone (1)

 

  • Masih di panel yang sama, tap tombol Sign up with Google. Tetapi jika Anda cukup nyaman dengan cara yang berbeda, bisa juga memilih tombol Sign up with Email.

Cara Bikin Blog Gratis WordPress.com dengan Smartphone (2)

  • Jika di smartphone Anda terdaftar banyak email Gmail, maka pilih salah satu. Selanjutnya isikan nama dan username.

Cara Bikin Blog Gratis WordPress.com dengan Smartphone (4)

 

  • Sampai di sini, akun Anda sudah jadi. Sekarang saatnya membuat blog WordPress, tap saja tombol Add New Site.

Cara Bikin Blog Gratis WordPress.com dengan Smartphone (5)

  • Pilih Create WordPress.com Site.

Cara Bikin Blog Gratis WordPress.com dengan Smartphone (6)

  • Pilih salah satu topik blog yang ingin Anda buat.

Cara Bikin Blog Gratis WordPress.com dengan Smartphone (7)

  • Di langkah ini bolah di-skip saja.

Cara Bikin Blog Gratis WordPress.com dengan Smartphone (8)

  • Selanjutnya isi judul blog dan tagline-nya, untuk sementara buat seadanya saja karena nanti bisa diubah ketika blog sudah jadi.

Cara Bikin Blog Gratis WordPress.com dengan Smartphone (9)

  • Sekarang, tentukan url blog Anda. Jika tersedia, maka ia akan muncul di urutan teratas dari berbagai rekomendasi yang diberikan. Jika tidak tersedia, maka sistem akan memberikan rekomendasi lain yang mendekati.

Cara Bikin Blog Gratis WordPress.com dengan Smartphone (10)

  • Selesai, blog WordPress.com Anda sudah jadi dan siap digunakan.

Cara Bikin Blog Gratis WordPress.com dengan Smartphone (12)

  • Seperti inilah tampilan dashboard blog Anda. Ada beberapa menu yang bisa Anda pelajari. Untuk membuat tulisan pertama, tap menu Blog Posts.

Screenshot_20171015-092626

  • Ini tulisan pertama yang dibuat oleh sistem, tinggal dihapus dan membuat tulisan baru. Atau bisa juga diedit isinya dan terbitkan kembali.

Screenshot_20171015-092633

Beberapa Hal Penting Sebelum Membuat Blog

Sebelum mendaftarkan blog, ada beberapa hal penting yang perlu diperhatikan, supaya tujuan pembuatan blog tercapai.

  • Pertimbangkan, Anda mau menulis soal apa. Pastikan nama blog nyambung dengan isinya.
  • Semakin singkat nama blog, semakin baik. Karena nama blog yang singkat akan mudah diingat. Tetapi tentu saja harus disertai dengan pemilihan nama yang familiar bagi orang lain.
  • Jika belum punya ide, Anda bisa menggunakan kata kunci topik utama Anda. Misalnya, Anda ingin membuat blog tentang bisnis. Anda bisa menggunakan nama, peluangbisnis, bisniskecil, tipsbisnis, artikelbisnis, blogbisnis, dan lain-lain.
  • Awas, jangan melanggar hak cipta. Pastikan blog Anda tidak memuat nama brand atau hak cipta orang lain yang biasanya bakal merepotkan di kemudian hari.

Demikian, selamat mencoba dan semoga bermanfaat.

Application Information Will Show Up Here

Cara Menghapus Cookies Secara Otomatis di Mozilla Firefox

Cookies, terdengar enak kah? Tapi, cookies yang saya maksudkan bukan kue camilan seperti yang ada dalam bayangan Anda. Cookies yang saya maksud adalah Cookies peramban di Mozilla Firefox, Chrome, Opera atau Microsoft Edge.

Cookies berperan penting dalam memberikan pengalaman yang lebih mudah lagi menyenangkan bagi pengguna peramban, apapun perambannnya. Cookies inilah yang berfungsi mengingat nama pengguna dan sandi ketika Anda login ke Facebook, Twitter atau situs lainnya. Ia juga membantu menyimpan informasi sebuah website, kemudian memungkinkan sebuah layanan menghadirkan informasi baik konten ataupun iklan yang lebih personal.

Tapi, ada kalanya Cookies juga tidak bersahabat bagi pengguna. Misalnya, ketika perangkat yang digunakan sifatnya publik. Resikonya, informasi pribadi Anda bisa terekspos ke orang lain. Bahkan, di laptop pribadi pun Anda tetap disarankan untuk menghapus cookies secara berkala demi melindungi privasi Anda.

Tetapi, jika menghapus secara manual justru merepotkan, ada satu cara yang lebih mudah lagi menyenangkan. Bagaimana caranya, akan dibahas selanjutnya.

Menghapus cookies bisa dilakukan secara otomatis, dengan menggunakan bantuan addon pihak ketiga. Cara buka laman Firefox Extension, kemudian ketik di kolom pencarian menggunakan kata kunci “cookies”.

cara menghapus cookie secara otomatis di Mozilla Firefox_1

  • Selanjutnya klik tombol Add to Firefox.

cara menghapus cookie secara otomatis di Mozilla Firefox_2

  • Ekstensi berhasil terinstal, Anda akan melihat notifikasi seperti ini sekaligus sebuah tombol ikon baru di toolbar Firefox.

cara menghapus cookie secara otomatis di Mozilla Firefox_3

  • Jika ikon tersebut diklik, Anda akan menemukan beberapa tombol lanjutan di antaranya tombol untuk mengaktifkan fitur penghapusan cookies secara otomatis, menghidupkan atau mematikan notifikasi, tombol Clean untuk menghapus cookies secara manual dan tombol Settings.

cara menghapus cookie secara otomatis di Mozilla Firefox_4

  • Tombol Settings berisikan beberapa opsi lanjutan seperti yang terpampang di screenshot ini. Anda bisa mencoba mengaktifkan beberapa atau seluruh fitur di dalamnya kemudian melihat sendiri bagaimana perubahan yang terjadi. Tapi, saya hanya merekemondasikan Anda untuk memberi tanda centang di opsi paling atas.

cara menghapus cookie secara otomatis di Mozilla Firefox_5

  • Sedangkan tombol Clean memuat tiga fungsi berbeda, antara menghapus cookies di semua tab yang terbuka, kemudian menghapus cookies hanya di domain yang sedang Anda lihat dan terakhir menghapus data lokal yang disimpan juga di domain yang sedang diakses.

cara menghapus cookie secara otomatis di Mozilla Firefox_6

Kendati menghapus cookies bukan sebuah tugas yang sulit, tetapi dengan bantuan ekstensi ini, Anda bisa menghemat waktu beberapa menit yang bisa dialokasikan untuk hal lain yang lebih penting.

Gambar header ilustrasi via Komando.

[Panduan Pemula] Cara Mengecek Disk Space Hosting di Cpanel

Hosting atau server sama seperti hard disk atau flash disk, mempunyai kapasitas disk yang berbeda-beda sesuai paket yang disediakan oleh pemilik layanan. Karena kapasitasnya yang dibatasi berdasarkan byte, maka Anda perlu melakukan pemeriksaan secara berkala agar tidak kepenuhan.

Ada beberapa hal yang menyebabkan disk space hosting kepenuhan, antara lain:

  • Jumlah gambar yang terlalu banyak dan berukuran besar menyumbangkan beban paling dominan terhadap hosting.
  • Malware atau script nakal yang sengaja ditanamkan oleh peretas
  • Jika Anda menggunakan WordPress, pahami bahwa secara default CMS ini menduplikasi satu foto ke dalam 4 hingga 5 ukuran berbeda. Walhasil, server yang menjadi rumah blog berbasis WordPress cenderung lebih cepat penuh ketimbang CMS lain.

Lalu bagaimana cara mengecek disk space di hosting?

Mudah sekali, terutama jika server Anda menggunakan interface Cpanel.

  • Login ke Cpanel anda, kemudian cari dan klik menu Disk Usage.

Mengerti cara mengecek Disk Space di Cpanel_1

  • Di panel disk usage inilah Anda dapat melihat seberapa besar kapasitas yang dimakan oleh masing-masing folder. Dari gambar ini, folder public_html menempati urutan pertama. Wajar, karena memang seluruh file instalasi WordPress dan gambar disimpan di folder dan sub folder di dalamnya.

Mengerti cara mengecek Disk Space di Cpanel_2

  • Jika ingin mengurutkan berdasarkan penggunaan disk, Anda bisa scroll ke bawah dan menggunakan filter seperti ini.

Mengerti cara mengecek Disk Space di Cpanel_3

  • Cara kedua, Anda bisa memantau statistik penggunaan disk space melalui panel sebelah kanan yang secara default ditampilkan oleh Cpanel. Di panel ini, Anda bisa melihat berapa persen kapasitas memori yang sudah dipergunakan.
  • Jika ingin melihat lebih detail, tinggal klik link Disk Usage dan Anda akan dihantarkan ke halaman seperti langkah pertama.

Mengerti cara mengecek Disk Space di Cpanel_4

Semoga bermanfaat, silahkan dicoba.