Memilih Kursus Online yang Tepat dan Terjangkau

Kondisi pandemi Covid-19 yang berlangsung sejak awal tahun 2020 membuat sebagian besar masyarakat di seluruh dunia membatasi diri untuk melakukan aktivitas di luar rumah. Berbagai aktivitas seperti bekerja, bersekolah, hingga berbelanja dilakukan secara online dari rumah, demi mencegah penularan virus Corona.

Terus menerus berada di rumah memang terasa membosankan. Namun banyak orang yang memanfaatkan momen ini untuk melakukan berbagai hal positif. Salah satunya adalah meningkatkan wawasan dan pengetahuan, serta mengembangkan kemampuan diri dengan mengikuti berbagai webinar, workshop, dan kursus secara online, seperti yang dihadirkan oleh Udemy. Biaya yang dibutuhkan untuk mengikuti berbagai pelatihan ini juga beragam. Oleh karena itu, sangat penting untuk mengetahui cara memilih kursus online yang tepat agar kualitasnya sesuai dengan biaya yang dikeluarkan.

Manfaat Belajar Secara Online di Udemy

Mengikuti kursus secara online memiliki banyak kelebihan dan manfaat. Pertama, kamu tak perlu keluar rumah, menghabiskan waktu di perjalanan, atau bertemu banyak orang, sehingga kesehatan kamu tetap terjaga dan terhindar dari risiko penularan penyakit, apalagi di masa pandemi seperti saat ini. Kedua, kursus online memberikan fleksibilitas dan kepraktisan yang sangat tinggi, karena kamu bisa belajar kapan saja dan di mana saja. Tidak seperti kelas tatap muka di mana kamu harus berada di sebuah tempat pada waktu yang telah ditentukan.

Ketiga, kamu tak perlu khawatir ketinggalan materi yang disampaikan. Karena dalam kursus online seperti yang dihadirkan Udemy, kamu bisa mengakses dan mengulang materinya kapan pun dan di mana pun. Keempat, kursus online menawarkan biaya yang lebih terjangkau daripada kursus offline. Selain itu, kamu juga tak perlu mengeluarkan biaya tambahan lain, seperti transportasi menuju tempat kursus. Saat ini, memang banyak perusahaan dan lembaga menggelar berbagai webinar secara online yang dapat diikuti secara gratis. Tetapi, value yang diberikan tentu akan berbeda dengan pelatihan berbayar, seperti yang dihadirkan oleh Udemy.

Kursus Online Berkualitas dengan Harga Terjangkau

Semakin tinggi harga yang ditawarkan, tentu semakin besar value yang diberikan. Biaya yang tinggi dapat ditentukan oleh level, kualitas, dan kepopuleran pembicaranya, atau dinilai dari kompleksitas dan kedalaman materi yang disampaikan. Dalam memilih kursus online yang tepat, perhatikan outline materi yang disajikan dalam deskripsi, dan sesuaikan dengan kebutuhan akan hal-hal spesifik yang ingin kamu pelajari.

Kamu juga dapat mengetahui kualitas sebuah kursus lewat penilaian yang diberikan oleh orang lain. Seperti fitur yang dihadirkan oleh Udemy, di mana kamu bisa melihat review dan rating sebuah kursus sebelum melakukan pembelian. Rating dan review sebagai social proof juga dapat menjadi bahan pertimbangan saat ingin membeli sebuah kursus. Selain itu, Udemy juga menawarkan jaminan 30 hari uang kembali jika kursus ternyata tidak sesuai dengan deskripsi yang ditawarkan, tentu dengan syarat dan ketentuan berlaku. Dengan rating, review, dan jaminan uang kembali, kamu tidak perlu ragu untuk membeli kursus di Udemy.

Memanfaatkan program promosi juga menjadi salah satu cara terbaik untuk mengikuti kursus online berbiaya tinggi dengan harga yang terjangkau. Salah satunya adalah promo Cyber Monday dan Cyber Week yang saat ini sedang berlangsung di Udemy. Lewat promo Cyber Monday yang hanya berlangsung pada tanggal 30 November 2020 ini, berbagai kursus dapat diikuti dengan biaya mulai Rp 149.000,- saja, bahkan untuk kursus yang harga normalnya Rp 2.699.000,-. Selain itu, kamu juga akan mendapatkan voucher sebesar Rp 74.500,- jika membeli 2 kursus.

Dalam promo Cyber Week yang akan berlangsung selama 4 hari pada 1 – 4 Desember 2020, selain mendapatkan harga spesial mulai dari Rp 149.000, kamu juga berhak mendapatkan free webinar. Berbagai promo ini dapat kamu nikmati dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.

Di Udemy, kamu dapat mengikuti lebih dari 130.000 kursus dalam 65 bahasa lebih dengan berbagai topik dan kategori. Mulai dari programming, bisnis, marketing, personal development, sampai dengan hobi. Promo Cyber Monday hanya berlangsung pada 30 November 2020, dan promo Cyber Week akan berlangsung pada 1 – 4 Desember 2020. Jadi jangan lewatkan kesempatan emas untuk mengikuti kursus online berkualitas dengan harga yang sangat terjangkau. Daftarkan diri kamu segera di Daftarkan diri kamu segera di www.udemy.com.

Disclosure: Artikel ini adalah konten bersponsor yang didukung oleh Udemy

Yang Perlu Diketahui tentang Harbolnas 2015

Pada tanggal 27 November 2015 besok, rakyat Amerika Serikat akan membanjiri toko-toko retail – fisik maupun online – guna berbelanja kado musim liburan dengan harga yang super miring. Fenomena tersebut sudah berlangsung selama bertahun-tahun, dan orang-orang mengenalnya dengan istilah Black Friday.

Sebagai pemegang KTP Indonesia, kita tidak boleh iri hati. Pasalnya kita juga punya perayaan Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas) #1212sale yang pada dasarnya punya konsep serupa, yakni memberikan diskon besar-besaran buat seluruh konsumen tanpa terkecuali.

Untuk tahun ini, Harbolnas akan diselenggarakan selama tiga hari berturut-turut, mulai tanggal 10 sampai 12 Desember 2015. Keputusan ini sengaja dibuat oleh pihak panitianya setelah melihat respon konsumen yang begitu tinggi pada Harbolnas tahun lalu.

Kita masih punya waktu sekitar dua minggu sebelum hari banjir diskon ini datang. Untuk mengisi waktu, mari kita sedikit membahas serba-serbi Harbolnas, mulai dari sejarah singkatnya sampai tips yang bisa dipraktekkan.

Perkembangan Harbolnas

Harbolnas pertama kali diadakan di tahun 2012 secara tidak sengaja. Yang menggagas pada saat itu adalah sejumlah pentolan dari berbagai perusahaan e-commerce yang bisnisnya sedang meledak-ledak. Kalau mau cerita lengkapnya, silakan kunjungi tautan ini.

Dari situ perkembangan Harbolnas seakan tak terbendung. Awalnya cuma melibatkan 7 partisipan e-commerce, tahun lalu jumlahnya berlipat-lipat menjadi 78 partisipan. Tahun ini, bakal ada lebih dari 130 partisipan yang ikut serta meramaikan Harbolnas selama tiga hari berturut-turut.

Tips menyambut Harbolnas

Tips pertama yang menurut saya paling penting adalah, persiapkan kartu kredit Anda. Kalau tagihannya masih menumpuk, segera lunasi sebisa mungkin supaya limit yang tersedia cukup untuk berbelanja saat Harbolnas.

Buat yang tidak punya kartu kredit, Anda tak perlu terlalu khawatir karena mayoritas e-commerce sekarang menawarkan sejumlah metode pembayaran alternatif. Hanya saja, kalau Anda bisa mendapat pinjaman kartu kredit dari saudara atau orang-orang yang dekat dengan Anda, tentunya Anda juga bisa menikmati program cicilan saat membeli sebuah produk.

Tips kedua berkaitan dengan waktu. Memang, tahun ini Harbolnas bakal berlangsung selama tiga hari. Tapi tetap tidak ada salahnya Anda bangun lebih pagi. Mengapa? Karena pada umumnya traffic di sebuah situs e-commerce bakal memuncak di siang hari, terutama di saat jam makan siang, dimana konsumen tengah asyik mengunyah paha ayam penyet sambil melihat-lihat produk dengan diskon yang menarik di smartphone.

Kalau Anda mengunjungi situs di pagi hari, kemungkinan besar traffic-nya akan lebih rendah. Traffic yang lebih rendah berarti resiko error atau masalah server bakal lebih kecil. Konsumen senang, pemberi diskon pun senang.

Tips ketiga, gunakan komputer atau laptop untuk berbelanja saat Harbolnas. Memakai browser di perangkat desktop jauh lebih preferable ketimbang di perangkat mobile. Mengapa demikian? Karena Anda akan lebih mudah saat diminta mengisi sebuah formulir, yang biasanya tampilannya bisa sedikit kacau di perangkat mobile.

Tips keempat sangatlah sederhana: follow atau like akun media sosial milik situs e-commerce yang berpartisipasi di Harbolnas. Tujuannya supaya Anda bisa mendapat informasi berkaitan dengan diskon yang tersedia sesegera mungkin dan dari tangan pertama – bukan dari broadcast BBM yang kemungkinan bisa dipelintir saat berpindah dari satu tangan ke tangan lainnya.

Terlepas dari semua tips yang dicantumkan di atas, Harbolnas 2015 bakal menjadi perayaan yang amat istimewa di mata masyarakat Indonesia. Satu hari banjir diskon dari 130 e-commerce saja sudah terdengar sangat menggiurkan, apalagi kalau durasinya diperpanjang jadi tiga hari. Jadi sekali lagi, catatkan baik-baik di kalender Anda: “Hari Belanja Online Nasional, 10 – 12 Desember 2015”.


DailySocial adalah media partner program Hari Belanja Online Nasional 2015

Foodpanda, Zalora, dan Lazada Ungkapkan Suksesnya Gelaran Online Revolution

Tiga pemain e-commerce besar di Asia Tenggara Zalora, Lazada, dan Foodpanda baru saja mengumumkan kesuksesan besar atas campaign online sales yang bertajuk “Online Revolution”. Bulan diskon yang terinspirasi dari perhelatan “Cyber Monday” dari daratan Amerika ini membawa sejumlah pemecahan rekor penjualan di berbagai negara di Asia Tenggara termasuk Indonesia. Seperti apa kisah pencapaian yang diraih dari perhelatan tersebut?

Continue reading Foodpanda, Zalora, dan Lazada Ungkapkan Suksesnya Gelaran Online Revolution

Alibaba Bubuhkan Rekor Penjualan Sebesar $5.7 Miliar di Festival Belanja Cina ‘Singles’ Day’

Jika di Amerika Serikat ada istilah Cyber Monday, di Cina ada Singles’ Day, keduanya sama-sama festival belanja di mana sebagian besar toko baik offline mapun online menawarkan produk mereka dengan diskon gila-gilaan. Singles’ Day diadakan pada tanggal 11 November setiap tahun, sejak 1990, festival ini kerap melangkahi rekor yang diciptakan oleh Cyber Monday-nya Amerika.

Continue reading Alibaba Bubuhkan Rekor Penjualan Sebesar $5.7 Miliar di Festival Belanja Cina ‘Singles’ Day’