Cara Membuat Postingan Terjadwal di Grup Facebook

Facebook boleh saja berencana membunuh aplikasi Groups dari portofolionya, tapi bukan berarti layanan grup akan selamanya mati. Grup tetap dapat diakses seperti biasa, tetapi melalui aplikasi utama Facebook baik mobile ataupun browser.

Salah satu fitur yang juga sangat berguna di grup Facebook, adalah fitur jadwal yang memungkinkan kita membuat postingan secara terjadwal sesuai waktu yang diinginkan.

  • Buka grup Facebook Anda melalui aplikasi utama Facebook (bukan aplikasi Facebook Groups). Kemudian buatlah postingan seperti biasa.

Screenshot_20170809-121032

  • Ketika isi postingan sudah sempurna, tap menu Schedule tepat di bawah nama Anda.

Screenshot_20170809-121059

  • Selanjutnya geser toogle Schedule Post, kemudian pilih tanggal dan jam yang diinginkan. Yaitu hari dan jam kapan postingan tersebut diterbitkan secara otomatis oleh sistem.

Screenshot_20170809-121110

  • Setelah tanggal dan jam diatur, maka kini Anda akan mendapati tanggal tersebut di bawah nama Anda. Ini pertanda pengaturan waktu sudah berhasil dilakukan dengan benar. Label post juga berubah dari Post menjadi Schedule. Sekarang tinggal dipencet tombolnya dan tunggu respon aplikasi.

Screenshot_20170809-121137

  • Jika sudah selesai, maka kini di grup Anda akan muncul seperti ini, ada 1 post terjadwal yang siap diterbitkan secara otomatis.

Screenshot_20170809-121218

Selamat mencoba, semoga artikel ini bermanfaat.

Sumber gambar header FB.

Facebook Gembleng Fitur “Discover” untuk Mudahkan Pencarian Grup

Fitur Facebook Group memang tak sepopuler fitur lain yang dipunyai oleh sang raksasa jejaring sosial. Tetapi ia menjadi salah satu andalan mereka untuk menarik minat pengguna dalam berinteraksi, di mana di dalamnya pengguna dapat menemukan orang-orang yang punya ketertarikan di bidang yang sama.

Demi memberikan kemudahan yang lebih, Facebook diberitakan sedang berupaya melakukan peningkatan. Facebook menguji fitur bernama Discover yang difungsikan untuk mempermudah pengguna menemukan grup-grup yang sesuai dengan preferensinya. Fitur ini juga mempunyai kemampuan untuk memberikan rekomendasi grup yang mungkin menarik bagi pengguna.

Temuan fitur baru tersebut dijumpai di aplikasi iOS dan juga Android. Menampilkan lebih dari 25 kategori termasuk di dalamnya kategori pendidikan, sekolah, parenting, dan olahraga. Masing-masing kategori memuat daftar rekomendasi grup berdasarkan ketertarikan, aktivitas dan juga ketertarikan teman. Kemampuan rekomendasi ini akan terus berkembang dari waktu ke waktu sehingga akan semakin akurat dengan kebutuhan penggunanya.

Fitur Discover untuk Facebook Groups
Fitur Discover untuk Facebook Groups

Namun berhubung fitur ini masih dalam tahap pengujian, maka belum semua pengguna dapat menjumpainya. Facebook pun sangat mungkin hanya akan merilis fitur ini jika manfaat yang diberikan berdampak secara signifikan kepada pengguna.

Fitur Facebook Group sendiri telah mengalami sejumlah perubahan dari yang kecil hingga besar. Bermula dari wadah sederhana tempat berkumpul para komunitas, kini Group telah menawarkan banyak amunisi seperti poling, notifikasi, menggunggah foto dan video, menjual produk sampai membuat penawaran diskon spesial.

Sumber berita Thenextweb.

Facebook Rilis Aplikasi Khusus Interaksi Grup, Facebook Groups

Facebook tampaknya kembali melakukan pemisahan fitur dari aplikasi utama mereka. Setelah sebelumnya memisahkan fitur pesan inbox ke dalam aplikasi sendiri yang kemudian dikenal dengan nama Messenger. Selasa, 18 November waktu setempat Facebook mengumumkan aplikasi khusus grup yang sepertinya menandakan perpisahan fitur grup dari aplikasi utama mereka.

Continue reading Facebook Rilis Aplikasi Khusus Interaksi Grup, Facebook Groups

Pengguna Facebook Kini Bisa Berbagi File dari Dropbox di Facebook Groups

Pengguna Facebook kini bisa menikmati layanan cloud Dropbox dengan lebih mudah. Melalui situs resminya, layanan cloud Dropbox mengumumkan integrasi layanan mereka dengan Facebook.

Continue reading Pengguna Facebook Kini Bisa Berbagi File dari Dropbox di Facebook Groups