Ayo Kita Cari Penawaran Terbaik Di Steam Halloween Sale 2019

Di antara sejumlah layanan distribusi digital, Steam hingga kini tetap jadi favorit banyak orang karena beragam alasan: banyaknya pilihan konten, lengkapnya fitur, adanya integrasi ke layanan lain, lokalisasi harga dan kemudahan bertransaksi, serta program diskon yang dilakukan secara konsisten. Faktanya, Steam sale merupakan hal yang paling ditunggu konsumen karena di momen ini game-game dijual sangat murah.

Sejak tanggal 28 Oktober kemarin, Valve resmi menggelar The Steam Halloween Sale. Sedikit berbeda dari program Steam sale sejenis, Halloween Sale 2019 berlangsung cukup singkat, hanya sampai tanggal 1 November. Dan karena mengangkat tema Halloween, ajang ini didedikasikan pada permainan bertema horor serta judul yang melangsungkan event Halloween. Lewat artikel ini, saya akan mencoba membantu Anda untuk menemukan penawaran terbaik.

Yang pertama kali Anda perlu lakukan adalah berkunjung ke situs Steam atau log-in di software client-nya. Anda akan segera disuguhkan banner bertuliskan The Steam Halloween Sale plus Events. Tinggal klik saja. Bagian teratas Steam Halloween Sale diisi oleh broadcasting live dari developer. Silakan dinikmati, atau geser sedikit ke bawah untuk menemukan deretan game berdiskon.

Steam 1

Seperti biasa, Valve membagi game sale dalam kategori berbeda dan kemungkinan akan terus mengubah daftar highlight secara berkala. Sebagai pembuka, Steam menawarkan rentetan permainaan horor terlaris dengan potongan harga 20 sampai 66 persen. Jangan buang-buang kesempatan, remake Resident Evil 2 yang merupakan kandidat kuat Game of the Year dijajakan cuma Rp 250 ribu. Anda juga tak akan rugi jika membeli Hunt Showdown (Rp 223 ribu), Prey (Rp 200 ribu) dan The Forest (Rp 65 ribu).

Steam 3

Tepat di bawahnya terdapat kategori ‘horror games‘ pertama. Tak ada judul yang betul-betul baru di sana, tetapi perhatian saya tertuju pada permainan survival horror Visage (Rp 96 ribu) dan We Happy Few (Rp 344 ribu). Observer (Rp 50 ribu) sendiri belum lama ini dibagikan gratis di Epic Games Store. Jika melewatkannya, ini ialah kesempatan Anda membelinya di harga ekonomis.

Steam 2

Turun lebih jauh, dan Steam mencoba mengingatkan kita mengenai game-game yang turut merayakan Halloween. Tak semua permainan di sini mendapatkan potongan harga. Dari judul-judul yang tersedia, saya merekomendasikan Rainbow Six Siege (Rp 92 ribu) dan Monster Hunter: World (Rp 250 ribu). Rencananya, expansion pack Iceborne akan tiba di MHW versi PC pada bulan Januari 2020 nanti, jadi sebaiknya Anda bersiap-siap menyambutnya.

Steam 4

Di bawahnya, Valve sudah menyiapkan sejumlah judul khusus bagi mereka yang bisa menahan takut lebih lama dari manusia normal: permainan horor virtual reality (sempurna jika Anda kebetulan mempunyai unit Oculus Rift atau HTC Vive). Sejujurnya, saya belum pernah menjajal satu pun judul tersebut, namun hampir semua permainan djajakan di harga sangat murah – kurang dari Rp 100 ribu setelah diskon.

Steam 5

Selanjutnya, Steam kembali membubuhkan kolom-kolom ‘horror games‘ dan ‘more Halloween events‘ terpisah. Mereka tak lupa menyertakan kategori ‘horror free to play‘. Silakan scroll lebih jauh untuk menjumpai bagian ‘new and upcoming horror‘. Ada beberapa permainan di sana yang cukup menarik, misalnya Secret Neighbor (Rp 98 ribu), Sea Salt (Rp 80 ribu) Moons of Madness (Rp 96 ribu), dan Man of Medan (Rp 146 ribu).

Selamat berbelanja.

Game-Game Horor Baru yang Siap ‘Menghantui’ Malam Halloween Anda

Konten bertema Halloween adalah tema ‘wajib’ yang disiapkan para developer game menjelang momen All Hallows’ Eve di peghujung bulan Oktober. Anda bisa menemukannya di World of Warcraft, The Elder Scrolls Online, Guild Wars 2, hingga Overwatch dan Call of Duty: Infinite Warfare. Namun dapat Anda lihat sendiri, judul-judul tersebut sama sekali bukanlah game horor.

Jika kebetulan sedang mencari game-game baru buat menguji nyali sembari merayakan ‘semangat Halloween sesungguhnya’, maka Anda telah datang di artikel yang tepat. Di sini, saya menyiapkan daftar permainan seram yang harus Anda mainkan. Judul-judul ini tak selalu menyajikan hantu ataupun mayat hidup, tapi konten serta keunikannya sanggup menanamkan rasa takut di hati Anda. Ayo disimak:

 

Observer

Seperti Soma dan Bioshock, Observer adalah sebuah twist di genre fiksi ilmiah. Game mengambil latar belakang di masa depan, di era ketika para penegak hukum bisa menanamkan teror di benak para kriminal dan tersangka. Metode ini efektif buat mencari petunjuk, namun masalahnya, juga memengaruhi realita dan kewarasan karakter yang Anda mainkan.

 

Friday the 13th: The Game

Jika tema horor slasher merupakan kegemaran Anda, maka Friday the 13th: The Game wajib dimainkan. Game menghidangkan mode multiplayer asimetris: satu pemain berperan jadi Jason Voorhees, dan tujuh gamer lain akan mencoba mengalahkannya sembari bertahan hidup. Jason bisa dikalahkan, tapi ada sejumlah kondisi istimewa yang harus terpenuhi.

 

Outlast 2

Permainan ini kembali menyuguhkan gaya ‘found footage‘ seperti pendahulunya, dan meskipun memperkenalkan karakter baru bernama Blake Langermann, Anda tetap tidak dapat memberikan perlawanan kecuali dalam adegan-adegan tertentu. Untuk bertahan hidup dari monster-monster mengerikan, Langermann cuma bisa bersembunyi atau melarikan diri.

 

The Evil Within 2

Game kedua franchise baru arahan Shinji Mikami ini meneruskan upaya Detektif Sebastian Castellano menyelamatkan putrinya dari dunia STEM. The Evil Within 2 menyajikan peta yang lebih luas serta kebebasan untuk melewatinya melalui cara berbeda. Permainan juga menyediakan sistem crafting, memungkinkan kita meramu amunisi dari item-item yang sudah dikumpulkan.

 

Hellblade: Senua’s Sacrifice

Meski pada dasarnya Hellblade bukanlah game horor dengan pendekatan tradisional, namun desain audio jenius yang digarap mendekati gejala schizophrenia membuat pengalaman bermainnya terasa menakjubkan sekaligus mengerikan. Suara-suara yang ada di kepala sang tokoh utama akan membuat Anda bertanya-tanya: apakah perjalan ke neraka di sana betul-betul terjadi, atau hanya dalam imajinasi Senua?

 

Resident Evil 7: Biohazard

Merupakan game wajib bagi para fans seri ini, dan juga pecinta horor pada umumnya. Resident Evil 7 ialah upaya Capcom mengambalikan  franchise  tersebut ke arahan survival horror, dengan memangkas porsi action-nya secara signifikan. Hasilnya sangat memuaskan. Permainan menyuguhkan gameplay yang sangat menantang, adegan-adegan tak terlupakan, tanpa membuatnya jadi terlalu sulit untuk dimainkan.

Happy Halloween!

Overwatch Rayakan Halloween Dengan Skin Monster dan Mode Game Baru

Trick or treat ialah bagian dari perayaan Halloween di mana anak-anak biasa mengenakan kostum dan mengunjungi rumah ke rumah buat meminta permen. Tapi tanpa perlu diminta, Blizzard Entertainment sudah menyiapkan sebuah ‘treat‘ menarik untuk para pemain setia Overwatch menjelang perayaan All Hallow’s Eve yang jatuh di penghujung bulan Oktober nanti.

Lewat website resmi, Blizzard mengumumkan event  Overwatch Halloween Terror, hadir melalui update cukup besar untuk versi PC, PlayStation 4 dan Xbox One. Kontennya bisa langsung Anda tebak, yaitu berisi koleksi item bertema hantu dan monster, dan dengannya, developer juga menghidangkan mode permainan PvE co-op pertama di Overwatch.

Penyajian Overwatch Halloween Terror menyerupai event Olimpiade ‘Summer Games 2016’ kemarin. Blizzard menyiapkan lebih dari 100 upgrade ‘kosmetik’ baru, meliputi ikon profile, spray, pose kemenangan, emote, highlight intro, skin dan lain-lain; semuanya bisa Anda peroleh dari loot box – wujudnya kini digantikan oleh jack-o’-lantern. Seperti biasa, ada dua cara buat mendapatkannya: naik level atau membeli bundel loot box.

Perlu diingat, item-item di dalam loot box jack-o’-lantern tersuguh secara acak, dan kita tidak dapat membeli langsung barang yang diinginkan (saya masih belum bisa menghilangkan rasa gemas karena tidak sempat mendapatkan skin Sprinter untuk Tracer di Summer Games). Kabar gembiranya adalah, walaupun event ini mempunyai batas waktu, segala item yang telah diperoleh akan menjadi milik Anda selamanya.

Overwatch Halloween Terror 1

Tema Halloween mempengaruhi seluruh elemen di game, termasuk peta, namun bagian paling spesial di Overwatch Halloween Terror adalah mode Brawl PvE co-op bertajuk Junkenstein’s Revenge, sebuah upaya Blizzard mengadaptasi novel populer Frankenstein tulisan Mary Shelley. Tak seperti match biasa, mode ini menantang kerja sama pemain untuk melindungi kastil Lord of Adlersbrunn (Reinhardt, menggunakan peta Eichenwalde sebagai basisnya) dari serangan monster-monster ciptaan Dr. Jamison Junkenstein (Junkrat, tentu saja).

Ada empat hero yang bisa dimainkan di Junkenstein’s Revenge, yaitu Ana (Alchemist), Hanzo (Archer), McCree (Gunslinger) dan Soldier (Soldier: 76). Bersamaan dengan pelepasan Overwatch Halloween Terror, Blizzard turut merilis web comic, juga berperan sebagai latar belakang cerita mode Brawl Junkenstein’s Revenge. Bahkan bagi Anda yang tidak bermain Overwatch, komik pendek ini lucu dan sangat menarik buat disimak.

Seluruh konten Overwatch Halloween Terror sudah bisa dinikmati sekarang juga, akan berlangsung hingga tanggal 1 November 2016.

Google Ajari Mobil Tanpa Sopir-nya Berhati-Hati di Sekitar Anak Kecil

Event Halloween beberapa hari yang lalu rupanya dimanfaatkan oleh Google untuk mengajari mobil tanpa sopir-nya suatu pelajaran yang cukup unik. Bukan, Google bukannya mengajari mobil berwajah seperti koala itu untuk mengenali mana setan yang asli dan mana yang jadi-jadian, melainkan bagaimana seharusnya ia bersikap ketika berada di sekitar anak-anak. Continue reading Google Ajari Mobil Tanpa Sopir-nya Berhati-Hati di Sekitar Anak Kecil

Rayakan Halloween, Ada Diskon Di Steam, Origin, GOG dan Humble Bundle

Entah bagaimana ceritanya sebuah momen khusus untuk mengenang orang-orang yang sudah tiada berubah jadi festival bertema horor, namun Halloween memberikan kabar gembira tersendiri buat gamer. Hampir semua developer telah menyiapkan update berkonsep All Hallows’ Eve, dan kini giliran para penyedia layanan distribusi digital ikutan berpartisipasi. Continue reading Rayakan Halloween, Ada Diskon Di Steam, Origin, GOG dan Humble Bundle