Layanan Pemesanan “Budget Hotel” Zenrooms Hadir Di Indonesia

Secara resmi hari ini Zenrooms situs yang menyediakan layanan budget hotel dengan harga sangat terjangkau diluncurkan di Asia Tenggara. Startup yang dimiliki oleh Rocket Internet dan APACIG (yang didukung Ooredoo) ini dimulai dengan basisdata 250 hotel yang tersebar di 8 kota di Indonesia, Thailand dan Singapura.

Di Indonesia Zenrooms menghadirkan hotel dengan harga yang sangat terjangkau mulai dari Rp.123.000 / malamnya dan menargetkan pasar hotel berharga terjangkau (budget dan independent hotel) di Indonesia yang berjumlah 16 ribu buah.

Zenrooms mengklaim semua hotel yang terdaftar telah memiliki fasilitas Wi-Fi, kamar yang bersih, dan kelengkapan lainnya yang telah disaring secara menyeluruh oleh timnya.

“Misi kami dari Zenrooms adalah menyediakan budget hotel dengan fasilitas yang lengkap diseluruh kawasan dengan harga yang terjangkau,” ujar Global Managing Director Zenrooms Kiren Tanna.

Sebelum diluncurkan, situs Zenrooms yang masih dalam versi beta telah melakukan persiapan selama satu bulan sebelum akhirnya memperluas jaringannya di 200 lokasi dengan 1.000 kamar di Indonesia, Thailand dan Singapura.

Saat ini Zenrooms dapat diakses melalui desktop dan mobile, sementara aplikasi mobile di platform Android dan iOS akan diluncurkan dalam waktu dekat.

“Setelah jaringan sudah bisa diaplikasikan, Zenrooms memiliki potensi untuk menambahkan inovasi-inovasi terkini di sektor hotel secara menyeluruh,” kata Co-Founder Zenrooms Nathan Boubill.

Fitur-fitur lain yang saat ini tengah dipersiapkan oleh Zenrooms diantaranya adalah express check-in, chat-based rooms service, in-app transportation booking, food ordering dan lainnya. Hal itu semua sudah masuk dalam roadmap Zenrooms.

Kehadiran Zenrooms yang begitu cepat merupakan bagian program Rocket Internet untuk menciptakan startup di Asia setiap tiga bulan sekali.

HotelQuickly Perpanjang Waktu Pemesanan Menjadi Tujuh Hari

Aplikasi pemesanan hotel last minute HotelQuickly mengumumkan penambahan model layanannya, yakni penambahan jangka waktu pemesanan tujuh hari bagi pengguna ponsel di wilayah Asia Pasifik. Sebelumnya HotelQuickly dikenal sebagai layanan pemesanan hotel last-minute dengan jangka waktu pemesanan 48 jam. Dengan penambahan jam ini kini wisatawan dapat memanfaatkan aplikasi untuk mendapatkan penawaran kamar eksklusif hingga tujuh hari sebelum check-in. Continue reading HotelQuickly Perpanjang Waktu Pemesanan Menjadi Tujuh Hari

Online Hotel Reservation Service and Their Shining Market

When was the last time you reserved a hotel room by phone? Unless your office has special discount privilege on certain hotels, online hotel reservation is probably your best option. You can find out and confirm room rates as well as do a comparison with other hotels in just a few clicks.

There is one thing I quoted from Rusdi Kirana, Lion Air CEO, on the controversial agreement to buy Boing 737. It said that the middle class in Indonesia is increasing in numbers. It influences the drastic growth of traveling desire. Automatically, the need of hotels as the accommodation and its easy way to reserve is a must.

Continue reading Online Hotel Reservation Service and Their Shining Market

Pasar Layanan Reservasi Hotel secara Online Makin Menggeliat

Kapan terakhir kali Anda memesan kamar hotel langsung via telepon? Kecuali kantor Anda memiliki privilege diskon khusus untuk hotel-hotel tertentu, memesan kamar hotel menggunakan layanan reservasi online adalah pilihan utama saat ini. Dengan sedikit klik-klak, Anda dapat memastikan ketersediaan kamar hotel yang diinginkan beserta harganya — bahkan membandingkan harga yang ditawarkan antara layanan yang satu dengan yang lain.

Salah satu hal yang saya kutip dari Rusdi Kirana, CEO Lion Air, ketika penandatanganan pembelian pesawat Boeing seri 737 yang menghebohkan itu, adalah kenyataan bahwa “golongan kelas menengah Indonesia saat ini semakin banyak” — dan itu berdampak pada peningkatan drastis hasrat untuk bepergian. Secara langsung, kebutuhan akan hotel sebagai tempat menginap dan kemudahan untuk melakukan reservasi merupakan suatu keharusan.

Continue reading Pasar Layanan Reservasi Hotel secara Online Makin Menggeliat