Cara Menambahkan Akun Email di Aplikasi MailBird Windows

MailBird adalah aplikasi client email yang cukup populer. Selain dikarenakan fiturnya yang lengkap, MailBird juga berjalan cukup ringan terutama versi lite-nya.

Versi gratis MailBird bisa menampung maksimal tiga akun email, fiturnya memang tidak selengkap versi pro tapi bagi pengguna yang tak butuh fitur neko-neko, versi gratis saya rasa sudah lebih dari cukup.

Problem yang sering dijumpai oleh pengguna yang baru menggunakan MailBird biasanya cara menambahkan akun email kedua, ketiga dan seterusnya. Nah, tutorial ini mengajak Anda untuk mencobanya bersama-sama. Mari, kita mulai saja.

  • Jalankan MailBird seperti biasa kemudian klik tombol menu – Options.

cara menambahkan akun email di aplikasi MailBird_6

  • Lanjutkan dengan mengklik menu Accounts – Add.

cara menambahkan akun email di aplikasi MailBird_6

  • Di jendela popup baru, ketikkan nama, email dan sandi email Anda kemudian klik Continue.

cara menambahkan akun email di aplikasi MailBird_6

  • Untuk beberapa detik sistem akan secara otomatis mengenali pengaturan untuk email Anda, jika sudah selesai akan muncul pesan seperti gambar ini.

cara menambahkan akun email di aplikasi MailBird_6

  • Tak ada yang harus Anda lakukan di panel ini, cukup pastikan kembali alamat email dan sandi sudah benar. Jika sudah, klik tombol Continue.

cara menambahkan akun email di aplikasi MailBird_6

  • Selesai, email baru Anda sudah ditambahkan ke MailBird.  Nama dan email Anda akan tampil di halaman utama. Untuk memodifikasi akun, Anda bisa mengulangi langkah di atas ke Menu – Options – Account.

cara menambahkan akun email di aplikasi MailBird_6

Selamat mencoba, dan semoga bermanfaat. Bagi Anda yang belum mempunyai MailBird dan mau coba, silahkan download di sini.

Mailbird Perkenalkan Fitur Unified Inbox

/ Shutterstock

Aplikasi email client Mailbird mengumumkan telah memperbarui platform mereka kemarin (6/7). Untuk pembaruan kali ini, Mailbird versi 2.0 yang telah resmi diperkenalkan pada Maret lalu, menghadirkan salah satu fitur terbarunya, yakni Unified Inbox. Fitur tersebut sejatinya merupakan satu dari tiga fitur yang dijanjikan pihak Mailbird akan hadir dalam Mailbird versi 2.0, yaitu Wingman, Unifed Inbox, dan Advance Search.

Continue reading Mailbird Perkenalkan Fitur Unified Inbox

Mailbird 2.0 Tawarkan Integrasi Percakapan WhatsApp

Mailbird / Shutterstock

Setelah melakuakan kampanye crowdfounding untuk tujuan pemasaran, Mailbird versi 2.0 akhirnya resmi diluncurkan pada 12 Maret 2015 lalu. Langkah ini merupakan finalisasi dari pengembangan Mailbird 2.0 yang sejak awal kami beritakan. Pihak Mailbird berani mengklaim bahwa Mailbird versi 2.0 ini adalah all-in-one communication platform, termasuk integrasinya dengan WhatsApp. Apa saja perubahannya dan bagaimana performanya?

Continue reading Mailbird 2.0 Tawarkan Integrasi Percakapan WhatsApp

Mailbird Targets S$10K from Crowdfunding

Mailbird told about the detail of their crowdfunding project, which is done through a partnership with Channel News Asia, last Monday (26/1). The campaign will be aired on the news channel’s Startup Show Season 2. In the show, Mailbird will compete with seven others startups from Southeast Asia, like INNI Nails, Novelsys, Temploy, iKargo, Corporate360, ShopperBoard, and code2LAB. Continue reading Mailbird Targets S$10K from Crowdfunding

Mailbird Targetkan Peroleh 10 Ribu Dollar Singapura Melalui Kampanye Crowdfunding

Ilustrasi Croudfunding / Shutterstock

Pihak Mailbird mengungkapkan lebih detil mengenai kampanye crowdfunding mereka pada hari Senin (26/1) kemarin. Kampanye crowdfunding ini bekerja sama dengan salah satu kanal berita terbesar di Asia yaitu Channel News Asia melalui acara StartUp Show Season 2. Mailbird sendiri akan bersaing dengan tujuh startup lain dari Asia Tenggara di acara ini. Channel News Asia akan menyediakan platform untuk mendukung kampanye crowdfounding startup-startup yang berpatisipasi termasuk Mailbird yang berbasis di Bali, Indonesia.

Continue reading Mailbird Targetkan Peroleh 10 Ribu Dollar Singapura Melalui Kampanye Crowdfunding

Mailbird Reached 350 Thousand New Downloads in 2014

While never stop perfecting the system, Mailbird eventually achieved quite a milestone during 2014. This startup which was founded by Andrea Loubier announced that its app successfully reached more than 350 thousand new downloads in 2014 and has had more than 17 thousand paying customers so far. Continue reading Mailbird Reached 350 Thousand New Downloads in 2014

Mailbird Raih Lebih dari 350 Ribu Unduhan Baru Sepanjang 2014

Ilustrasi Wanita Mengirim Email / Shutterstock

Sambil terus melakukan penyempurnaan terhadap sistemnya, aplikasi email client untuk platform Windows Mailbird ternyata memiliki pencapaian yang cukup baik selama tahun 2014 lalu. Setelah mengabarkan pembaruan besar untuk kuartal pertama tahun 2015, startup yang digawangi oleh Andrea Loubier ini mengumumkan bahwa aplikasinya berhasil menyentuh angka lebih dari 350 ribu unduhan baru di tahun 2014 dan telah memiliki lebih dari 17 ribu pengguna paket berbayar.

Continue reading Mailbird Raih Lebih dari 350 Ribu Unduhan Baru Sepanjang 2014

Aplikasi Email Client Mailbird Umumkan Pembaruan Fitur untuk Kuartal Pertama 2015

Ilustrasi Seseorang Mengirim Email / Shutterstock

Ada yang baru dari aplikasi email client Mailbird. Setelah secara resmi memperkenalkan Mailbird 2.0 pada Oktober tahun lalu, pada hari Jum’at (9/1) kemarin Mailbird mengumumkan rilis update besar pertamanya untuk kuartal pertama 2015. Pembaruan tersebut menambahkan fitur-fitur baru seperti penambahan add-ons aplikasi Evernote dan Dropbox, Touchscreen Swipe, New Notification Center, Drag and Drop Email to Folder, New Licensing System, dan juga pembaruan desain serta tema yang bisa dikustomisasi.

Continue reading Aplikasi Email Client Mailbird Umumkan Pembaruan Fitur untuk Kuartal Pertama 2015

Aplikasi Email Client Mailbird Rilis Versi Terbaru 2.0

Aplikasi email client, Mailbird baru-baru ini telah resmi meluncurkan versi terbarunya yang bertajuk Mailbird 2.0. Cukup banyak perombakan yang dilakukan oleh startup yang berbasis di Bali ini, selain menyegarkan tampilan user interface yang kian ramah penggunaan, Mailbird 2.0 kini tampil dengan segudang fitur baru sekaligus memungkinkan pengguna untuk melakukan video meeting secara langsung di dalamnya. Continue reading Aplikasi Email Client Mailbird Rilis Versi Terbaru 2.0

Layanan Email Client Mailbird Tambahkan Fitur Speed Reader

Salah pemenang Sparxup 2012 kategori Produktivitas, Mailbird, mengumumkan penambahan fitur Speed Reader. Masih tetap fokus sebagai layanan email client untuk Windows, fitur Speed Reader memungkinkan pengguna untuk melatih kemampuannya membaca email dengan lebih cepat. Speed Reader bisa diakses dengan iterasi terbatas untuk Mailbird versi gratis dan pengguna yang menginginkan fitur ini secara default bisa memilih berlangganan versi Pro berbiaya $1 per bulan.

Continue reading Layanan Email Client Mailbird Tambahkan Fitur Speed Reader