Samsung Produksi LPDDR4X: Lebih Rendah Daya

Perangkat mobile seperti smartphone dan tablet mengharuskan penggunaan chipset yang rendah daya. Mulai dari CPU, GPU, RAM dan lain sebagainya sangat berkaitan erat dengan boros atau tidaknya sebuah baterai saat dipakai. Semakin kecil proses pabrikasinya, semakin irit penggunaannya, dan akan membuat kinerja menjadi lebih baik.

Saat ini, smartphone flagship sudah menggunakan LPDDR4 yang kencang. Sedangkan, smartphone mainstream masih ada yang menggunakan LPDDR3. Tentunya penggunaan LPDDR4 akan membuat smartphone lebih kencang karena bandwidth dan transfer data yang lebih baik.

 

8GB-LPDDR4X-DRAM-Package1

Berbicara mengenai LPDDR4, ternyata Samsung saat ini telah memulai produksi generasi keduanya. LPDDR4 pertama yang dimiliki oleh Samsung mempunyai transfer data sebesar 4.266 Mbps. Generasi pertama tersebut diproduksi dengan proses pabrikasi 10 nm (1x-nm).

Samsung untuk pertama kalinya memulai produksi LPDDR4X, generasi kedua dari LPDDR4. RAM yang satu ini diproduksi dengan teknologi proses pabrikasi 19 nm (1y-nm). Kecepatan transfer datanya sama, namun efisiensi dayanya mampu mencapai 10%.

Samsung saat ini sudah menciptakan paket RAM perangkat mobile LPDDR4X dengan kapasitas 8GB dengan menggabungkan empat 16Gb LPDDR4X DRAM chip (untuk informasi, 16 Gb = 2 GB). Dengan empat channel, transfer datanya bisa mencapai 34.1 Gbps. Dibandingkan dengan generasi pertamanya, ketebalannya dapat diturunkan hingga 20%.

Samsung memproduksi LPDDR4X ini dipabriknya yang terletak di Pyeongtaek, Korea. Nantinya, smartphone yang akan menggunakan RAM ini akan dapat dirasakan pada tahun 2019 nanti. Berarti, smartphone penerus Samsung Galaxy S9 dan Note 9 kemungkinan akan menggunakan RAM tersebut.

Sumber dan gambar: Samsung.

PNY Perkenalkan MicroSD Berkapasitas 512GB dengan Kecepatan 90MB Per Detik

Industri smartphone, kamera dan drone berkembang sangat pesat dari waktu ke waktu, seiring dengan tuntutan kebutuhan konsumen dan fungsionalitas perangkat itu sendiri. Di sektor smartphone misalnya, resolusi kameranya terus mengalami peningkatan hingga sekarang ini kita dengan sangat mudah menjumpai foto atau video dalam resolusi 4K direkam dengan perangkat ponsel genggam. Hal ini secara otomatis mendorong kebutuhan akan ruang simpan lebih besar dari sebelumnya. Betul, pabrikan berupaya mengimbangi kebutuhan pasar dengan membenamkan memori internal yang lebih besar, tetapi dukungan lini kedua dari pihak ketiga juga dirasa sulit ditolak. Apalagi, gelombang demand tidak hanya datang dari industri smartphone, tapi juga dari industri kamera.

Untungnya, mulai saat ini ada banyak sekali opsi yang bisa diperoleh pengguna smartphone dan kamera dengan brand dan kapasitas yang beragam pula, salah satu yang terbaru datang dari PNY yang memperkenalkan microSD terbarunya, PNY Ellite. MicroSD garang dan diklaim merupakan salah satu microSD dengan kapasitas terbesar, yakni 512GB, menyamai kapasitas model SanDisk 400GB yang diluncurkan pada bulan Agustus 2017 silam.

prev_PNY-Flash-Memory-Cards-microSDXC-Elite-512GB-fr

Menakar kecepatannya, PNY mengatakan memorinya ini mampu berlari maksimal 90MB/detik. Apabila klaim ini terbukti, maka PNY Elite 512GB ini di atas kertas sedikit lebih cepat daripada memori Integral yang hanya 80MB/detik. Namun, untuk kecepatan absolute speed-nya masih dipegang oleh SanDisk dengan 100MB/detik. Kesamaan ketiganya, mereka sama-sama membawa UHS-I, label U1 dengan spesifikasi kecepatan Kelas 10 dan V10.

Dengan kapasitas besar yang dimiliki, PNY Elite 512GB menawarkan ruang simpan yang cukup untuk melahap lebih dari 80 jam konten video Full HD atau lebih dari 100.000 foto dengan ukuran 18 megapiksel, atau 100.000 lagu. Tetapi, kapasitasnya ini juga jadi buah simalakama, karena saat ini tidak banyak smartphone di pasaran yang mampu menggendong microSD sebesar itu. Jadi, untuk saat ini memori lebih pas diadopsi perangkat drone, kamera aksi, dan DSLR.

PNY memamerkan microSD ini di ajang Computex 2018, dan akan dijual dalam waktu dekat dengan banderol di kisaran $349,99.

prev_PNY-Flash-Memory-Cards-microSDXC-Elite-512GB-la

Sumber berita PNY.

Sulitkah Orang Melupakan Wajah Anda? Ayo Cari Tahu Via LaMem

Terdiri dari 14 tulang dan 32 gigi, wajah adalah bagian tubuh manusia dengan struktur paling kompleks. Para ahli telah dilakukan bermacam-macam studi buat mempelajarinya, termasuk upaya membaca karakteristik. Kali ini satu tool unik diciptakan tim MIT, dan berkatnya, mungkin kita bisa lebih mengerti mengapa kadang sulit mengingat wajah seseorang meskipun baru saja bertemu.

Mudah atau tidaknya Anda mengingat wajah orang ternyata tidak cuma ditentukan oleh kapabilitas memori. Computer Science and Artificial Intelligence Lab MIT mengemukakan bahwa penampilan objek sama-sama berperan besar menentukan faktor tersebut. Sebagai bagian dari riset mereka, para peneliti merilis LaMem alias Large-scale Image Memorability, yaitu platform untuk menakar seberapa gampang/sulit sebuah objek buat diingat.

LaMem memanfaatkan mesin untuk menciptakan heatmap sebuah gambar, buat mengindentifikasi bagian-bagian mana saja yang paling mudah direkam memori. Area berwarna merah mengindikasikan level tinggi, sedangkan warna-warna dingin seperti hijau dan biru terbilang kurang meninggalkan kesan di ingatan. Demi memastikan kalkulasi LaMem akurat, para ilmuwan telah melatih algoritma ke puluhan ribu gambar berbeda.

Skor ditunjukkan oleh angka desimal dari 0 sampai 1. Daily Mail menguji tool online ini pada sejumlah selebriti internasional, dan menemukan bahwa wajah-wajah mereka berada di angka 0,9 ke atas. Detailnya adalah sebagai berikut: Kim Kardashian 0,9, Kanye West 0,918, Kylie Jenner 0,938, Taylor Swift 0,911, Ed Sheeran 0,944, dan yang tertinggi adalah Miley Cyrus dengan 0,958.

Tentu saja, LaMem tidak cuma bisa dipakai buat mengukur tingkat memorability wajah. Anda dapat melakukan tes pada objek sehari-hari sampai pemandangan. Kategori terakhir ini termasuk yang mendapatkan skor rendah. Gambar-gambar alam sulit dibedakan, karena tidak memiliki fitur distingtif seperti pada muka manusia. Kreasi tim MIT tersebut diklaim 30 persen lebih baik dibandingkan algoritma lain, hampir mendekati titik kapabilitas rata-rata manusia.

Para pencipta karya menjelaskan, memahami cara manusia mengingat dapat membantu mereka menciptakan sebuah sistem dengan informasi yang gampang diterima, atau sebaliknya – menyimpan info yang mudah dilupakan manusia. Tanpa diduga, upaya tersebut juga memberi pencerahan terhadap studi mengenai memori.

Penasaran? Silakan jajal sendiri LaMem dengan mengunjungi situsnya. Caranya sangat mudah: masuk ke bagian Demo, lalu unggah gambar yang Anda inginkan atau pilih beberapa sampel di sana.

Via Daily Mail.

Kenali Memori Smartphone dan Cara Optimasinya Bersama MoboMarket

Informasi tentang memori smartphone dan cara optimasinya ini didapat dari MM service center, untuk keterangan lebih lanjut, kunjungi: http://mobomarket.co.id/faq.html

Continue reading Kenali Memori Smartphone dan Cara Optimasinya Bersama MoboMarket

Windows 8 di Surface Pro Ambil Jatah Kapasitas 41 GB

Microsoft Surface Pro yang menggunakan sistem operasi Windows 8 merupakan tablet Microsoft yang paling ditunggu saat ini. Meskipun demikian, berita yang dilansir oleh The Verge menyebutkan bahwa Windows 8 sendiri mengambil kapasitas memori lebih dari 40 GB, yang menyebabkan sisa memori yang bisa digunakan untuk menyimpan aplikasi dan konten menjadi semakin terbatas. Varian 64 GB hanya akan memiliki memori tersisa 23 GB, sementara versi 128 GB akan memiliki sisa memori kosong sebesar 83 GB.

Continue reading Windows 8 di Surface Pro Ambil Jatah Kapasitas 41 GB