Pulsk, Startup Wow Untuk Berbagi Konten Wow

Prestasi sebuah sosial media lokal, Pulsk, terbilang cukup fenomenal. Pada awal Oktober 2012, hanya beberapa minggu setelah dirilis, Pulsk telah meraih penghargaan sebagai pemenang Sparxup Award 2012 untuk kategori internet/mobile portal. Dan saat ini, meskipun masih dalam beta version, Pulsk sudah memiliki lebih dari 15.000 pengguna terdaftar dan lebih dari 20.000 konten (gambar/artikel dan video). Continue reading Pulsk, Startup Wow Untuk Berbagi Konten Wow

Sesi Kedua Panel Sparxup Awards 2012, Dengan Tema ‘Emerging Market Expansion’

Sesi panel kedua dalam acara Sparxup Awards 2012 telah dilaksanakan, sebelumnya ada dua keynote yaitu dari Willix Halim (Freelancer.com) serta Zane Adam (Senior Director Microsoft untuk Cloud and Platform Strategy). Untuk sesi panel kali ini menghadirkan empat pembicara yang membicarakan tema ‘Emerging Market Expansion’.

Continue reading Sesi Kedua Panel Sparxup Awards 2012, Dengan Tema ‘Emerging Market Expansion’

Rangkaian Acara Sparxup Awards 2012 Telah Dimulai, Dibuka Dengan Acara Hackathon

Acara Sparxup Awards 2012 dimulai hari ini dengan penyelenggaraan acara hackathon yang dilakukan di kampus Binus International, JWC Campus, Jakarta. Para developer terpilih dari kota Bandung dan Jakarta telah bersiap dengan perlengkapan mereka untuk mengembangkan aplikasi berdasarkan dari API yang disediakan oleh Nokia, Foursquare dan Evernote. Para pengembang akan membuat aplikasi yang berjalan di Windows Phone.

Continue reading Rangkaian Acara Sparxup Awards 2012 Telah Dimulai, Dibuka Dengan Acara Hackathon

Event: GameLan 4th Meetup Dengan Tema ‘My Game, My Idealism’

Komunitas startup game dev di Yogyakarta yaitu GameLan, kembali mengadakan meetup rutin yang akan dilaksanakan pada akhir bulan ini. Di meetup keempatnya, GameLan mengusung tema ‘My Game, My Idealism’’, meetup kali ini juga didukung oleh SparxUp Awards dan ADGY.

GameLan 4th Meetup kali ini akan diselenggarakan minggu depan, tepatnya hari Jumat tanggal 27 Januari 2012, pukul 18.30 – 22.00 WIB, yang bertempat di iCafe (Hotel Indraloka) – Jl. Cik Di Tiro 18 Yogyakarta 55223.

Acara akan dibagi menjadi dua sesi, yaitu main session dan additional session. Pada main session akan diisi oleh Kornelius Heru Cakra Mukti dari CornicleGames dan Jasson Prestiliano dari Enthrean Guardian. Lalu, pada additional session akan diisi oleh NightSpade yang akan membawakan testimonial SparxUp Awards (Nightspade adalah salah satu pemenang SparxUp Awards 2011), kemudian akan diisi oleh perwakilan dari Biznet yang menjelaskan tentang cloud computing, dan yang terakhir akan diisi oleh perwakilan dari Samsung yang akan membahas mobile games development.

Continue reading Event: GameLan 4th Meetup Dengan Tema ‘My Game, My Idealism’

SparxUp Awards 2011 Presents Dr. Serkan Toto and Some Other Speakers

SparxUp Awards 2011 has been in the last period of registration. The information about the conference including the ticket price, schedule and speakers has been published as well. The SparxUp conference will be held on October 21st, 2011 at Kempinski Grand Ballroom, West Mall Grand Indonesia, Jakarta. This conference will be held from 8:30 am to 03:00 pm and will be continued with awarding night starting from 7:00 pm to 09:00 pm.

This year, SparxUp Awards will present 5 speakers. They are Dr. Serkan Toto – independent consultant (web industry, mobile, social gaming) in Japan who also writes for TechCrunch.com, Steve Tan – technology and communication expert and media and telecommunication lawyer, Evan Spytama – Regional Manager of PopCap for SEA, Danny Wirianto – SemutApi Colony founder and CEO Merah Cipta Media and Merah Putih Inc, also Pambudi Baskara Sudirman – HHP Business – Samsung Electronic Indonesia, while the moderator is Rama Mamuaya from DailySocial.net.

Continue reading SparxUp Awards 2011 Presents Dr. Serkan Toto and Some Other Speakers

Konferensi SparxUp Awards 2011, Hadirkan Dr. Serkan Toto dan Beberapa Pembicara Lain (Updated)

Acara SparxUp Awards 2011 telah memasuki saat-saat akhir untuk pendaftaran, dan informasi tentang acara konferensi, baik itu harga tiket, jadwal serta para pembicara juga telah diumumkan.

Konferensi SparxUp tahun ini akan diadakan pada tanggal 21 Oktober 2011, bertempat di Kempinski Grand Ballroom, West Mall Grand Indonesia, Jakarta. Acara akan konferensi akan berlangsung dari jam 8.30 sampai dengan 15.00 dilanjutkan dengan acara malam penganugerahan atau pengumuman pemenang yang dimulai jam 19.00 – 21.00 WIB.

Tahun ini SparxUp Awards akan menghadirkan 5 pembicara yang terdiri dari Dr. Serkan Toto – konsultan independen (industri web, mobile, social gaming) di Jepang serta menulis untuk TechCrunch.com , Steve Tan – ahli dibidang teknologi & telekomunikasi dan pengacara untuk media dan telekomunikasi., Evan Spytama – Regional Manager PopCap untuk SEA, Danny Wirianto – Founder SemutApi Colony dan CEO Merah Cipta Media dan Merah Putih Inc.dan Pambudi Baskara Sudirman – HHP Business – Samsung Electronic Indonesia. Dengan moderator, Rama Mamuaya dari DailySocial.net.

Continue reading Konferensi SparxUp Awards 2011, Hadirkan Dr. Serkan Toto dan Beberapa Pembicara Lain (Updated)

Pendaftaran SparxUp Awards 2011 Diperpanjang Sampai Tanggal 9 Oktober

Update terbaru dari acara SparxUp Awards 2011, waktu pendaftaran atau untuk submit diperpanjang sampai dengan tanggal 9 Oktober 2011. Sebelumnya pendaftaran ditutup sampai dengan 2 Oktober, jadi ada tambahan waktu satu minggu untuk melakukan acara kompetisi yang diadakan untuk kedua kalinya ini.

SparxUp Awards sendiri merupakan rangkaian acara yang diperuntukkan bagi para startup serta aplikasi atau layanan lokal untuk saling berkompetisi dalam 8 kategori yang tersedia. Rangkaian acara SparxUp Awards akan diisi oleh acara konferensi, acara puncak penganugerahan serta talkshowroadshow, seminar dan workshop serta sesi ’Reverse Pitch’.

Selain hadiah bagi para pemenang, semua peserta yang teregistrasi dan telah konfirm atas pendaftaran akan mendapatkan free hosting satu tahun dari Jagoan Hosting senilai 5.00.000 rupiah. Sedangkan para hadiah untuk para pemenang adalah sebagai berikut:

Continue reading Pendaftaran SparxUp Awards 2011 Diperpanjang Sampai Tanggal 9 Oktober

SparxUp Awards 2011 Tambahkan Sub Kategori Khusus Android

SparxUp Awards 2011 telah memasuki masa pendaftaran bagi para peserta yang ingin mengikuti acara kompetisi yang kali ini diselenggarakan untuk kedua kalinya. Sampai dengan tanggal 18 September 2011, pendaftaran masih dalam tahap early bird yang berarti ada potongan harga pendaftaran dari harga normal.

Selain itu, SparxUp Awards tahun ini akan menghadirkan sub kategori baru khusus untuk aplikasi Android. Sub kategori ini berada di bawah kategori Best Mobile Application. Jika sebelumnya hanya ada satu kategori, yang akan memilih 3 aplikasi terbaik sebagai pemenang kategori aplikasi mobile, kini ada sub kategori tambahan yaitu Android Mobile Apps for Samsung. Kategori lain adalah General Mobile Apps.

Untuk sub kategori Android, para peserta bisa mengirimkan aplikasi mobile mereka yang mengoptimasi ponsel Samsung berbasis Android, Samsung yang juga menjadi sponsor acara ingin memberi dukungan bagi para pengembang dalam mengembangkan aplikasi mobile yang bisa digunakan di perangkat Android mereka.

Continue reading SparxUp Awards 2011 Tambahkan Sub Kategori Khusus Android

Event: SparxUp Seminar: “The Rise of Social Games”

SparxUp Seminar, held previously in various cities like Jakarta, Bandung, Surabaya and Jogjakarta, is back and will talk about “The Rise of Social Games”.

It will be held on Thursday, June 23, 2011, at 09.00 – 13.00 WIB, at IDS (International Design School), Epicentrum Walk 3rd floor, Kuningan, South Jakarta.

Games, as said by observers or practitioners, is the next big thing. It shows from the numbers of successful games gaining huge revenue. Integration with social element makes gaming nowadays more interactive and earn buzz on various social networks.

Local games are also growing. Several local games have significant users, for example Football Saga from Agate Studio, and Ambrosia (Facebook platform game). Ambrosia was one of SparxUp Award winners for game category.

Continue reading Event: SparxUp Seminar: “The Rise of Social Games”

Event: SparxUp Seminar Dengan Tema “The Rise of Social Games”

Setelah berbagai tema dari acara SparxUp Seminar, yang juga diselenggarakan di berbagai kota, Jakarta, Bandung, Surabaya dan Jogjakarta, SparxUp Seminar kini kembali hadir dengan tema: “The Rise of Social Games”.

Acara akan diselenggarakan pada hari Kamis, 23 Juni 2011, mulai pukul 09.00 – 13.00 WIB. Bertempat di IDS (International Design School), Epicentrum Walk lantai 3 Kuningan, Jakarta Selatan.

Games dikatakan beberapa pengamat maupun praktisi adalah hal besar selanjutnya, ini juga terlihat dengan bertumbuhnya permainan yang sukses mendapatkan pemasukan besar, integrasi dengan elemen sosial menjadikan permainan pada masa ini lebih interaktif dan memungkinkan untuk mendapatkan buzz ke berbagai jejaring sosial.

Pertumbuhan games lokal juga semakin meningkat, beberapa game buatan lokal memiliki pengguna yang cukup besar, seperti Football Saga buatan Agate Studio. Contoh lain adalah Ambrosia yang bisa dimainkan di Facebook, game ini juga menjadi salah satu pemenang SparxUp Award untuk kategori permainan.

Continue reading Event: SparxUp Seminar Dengan Tema “The Rise of Social Games”