2 Cara Mematikan Update Otomatis di Windows 10

Secara default, Windows 10 menerapkan pengaturan update otomatis dengan tujuan menjaga agar perangkat tetap berada dalam perlindungan dan fitur terbaik, bebas dari celah yang berpotensi dieksploitasi dan juga bugs.

Tapi, bagi pengguna yang mempunyai kuota data terbatas, pengaturan tersebut tentu merugikan mereka. Sehingga banyak pengguna Windows 10 yang justru ingin fitur tersebut dimatikan. Pada dasarnya tidak ada fitur yang sengaja disediakan untuk menghentikan pengiriman update dari Microsoft secara total. Tapi ada satu fitur yang setidaknya membantu pengguna meminimalisir frekuensi update sehingga pengguna bisa mengulur waktu sampai mendapatkan jaringan yang tak terbatas atau stabil.

Untuk mematikan update otomatis Windows 10, ada dua cara yang bisa Anda tempuh.

Cara pertama – Menggunakan Defer Upgrade

Cara pertama ini tidak secara total mematikan update otomatis di Windows 10, melainkan hanya menunda pengiriman update selama beberapa bulan. Jadi, jika Anda sudah terhubung ke jaringan yang tak dibatasi kuota, sebaiknya segera matikan kembali fitur ini.

  • Pertama, jalankan Settings.

cara mematikan update otomatis windows 10_1

  • Kemudian pilih Update & Security.

cara mematikan update otomatis windows 10_2

  • Di menu Windows Update, arahkan kursor Anda ke sebelah kanan dan klik Advanced Options.

cara mematikan update otomatis windows 10_3

  • Lalu beri tanda centang di opsi Defer Upgrade.

cara mematikan update otomatis windows 10_4

Cara Kedua – Menggunakan Fitur Metered Connection

Cara yang ini pun tidak mematikan update otomatis secara total, tetapi hanya membatasi akses internet oleh aplikasi dan sistem ketika pengguna terhubung ke jaringan yang memiliki kuota terbatas.

  • Kembali buka menu Settings. Kemudian klik Network & internet.

cara mematikan update otomatis windows 10_5

  • Di menu Wi-Fi, klik menu Advanced options.

cara mematikan update otomatis windows 10_6

  • Kemudian ubah setingan Set as metered connection ke posisi On.

cara mematikan update otomatis windows 10_7

Demikian dua cara mematikan update otomatis di Windows 10 yang bisa Anda coba, semoga membantu.

Opsi lainnya

da dua buah opsi lain yang sebenarnya bisa digunakan untuk mematikan update otomatis secara total.

  • Mematikan service Windows Update dengan cara masuk ke menu Services kemudian matikan opsi Windows Update.
  • Memodifikasi Group Policy melalui Windows + R dan ketikkan gpedit.msc. Akses Configuration – Administrative Templates – Windows Component – Windows Update dan klik Edit. Dari sana, ubah opsi automatic update configuration ke Notifiy for download and notify for install. Sayangnya, cara ini hanya bisa digunakan di Windows 10 Pro.

Mematikan update otomatis secara total juga tidak saya rekomendasikan, karena Windows 10 merupakan OS termutakhir saat ini yang telah dioptimalisasikan untuk perangkat modern. Pembaruan yang diberikan bertujuan untuk menjaga performa sekaligus keamanan. Dengan banyaknya ancaman dari dunia maya, melakukan pembaruan secara berkala adalah cara paling aman dan mudah untuk meminimalisir resiko tersebut.

Sumber gambar header Pixabay.

Cara Posting Foto 360 Derajat di Facebook Android

Setelah memperoleh pembaruan, aplikasi Facebook berbasis Android kini tidak hanya bisa memposting foto dalam format standar dan GIF, tapi juga foto 360 derajat yang makin sering dipilih untuk memotret objek wisata karena tangkapan objeknya yang lebih hidup.

Nah, sekarang kita akan mencoba membuat foto 360 derajat menggunakan fitur baru tersebut.

  • Jalankan aplikasi Facebook seperti biasa, kemudian tap kolom pembuatan status dan tap opsi 360 Photo.

Screenshot_20170926-103906

  • Sebelum memulai, biasanya sistem akan menampilkan pesan seperti ini. Tap saja OK untuk melanjutkan ke langkah berikutnya.

Screenshot_20170926-103912

  • Sekarang posisikan perangkat Anda satu garis lurus dengan ruang ruang berwarna silver. Lalu putar perlahan ke arah kanan hingga satu lingkaran penuh sampai Anda kembali ke titik semula. Setelah selesai, tap tanda panah dengan lingkaran biru.

Screenshot_20170926-104018

  • Aplikasi kemudian akan memproses foto sebelum dapat diterbitkan ke akun Anda.

Screenshot_20170926-104124

  • Selesai, sekarang Anda tinggal menambahkan keterangan sesuka hati seperti membuat status biasa. Hanya saja kali ini ada foto 360 derajat sebagai pemanisnya.

Screenshot_20170926-104330

Nah, terakhir ada beberapa tips tambahan untuk mendapatkan foto 360 derajat yang oke.

  • Lakukan putaran penuh agar sudut tangkapan foto semakin luas.
  • Pastikan Anda tetap berada di belakang kamera, karena beberapa orang memilih memutar perangkatnya tanpa bergerak sehingga kesulitan mendapatkan putaran penuh yang stabil. Malah terkadang kamera ikut menangkap objek pengguna yang sudah barang tentu akan merusak hasil jepretan.
  • Pastikan pegangan Anda stabil saat menggerakkan perangkat.
  • Faktor pencahayaan juga perlu diperhatikan. Pastikan Anda tidak menghadap sumber cahaya yang terlalu terang yang berpotensi menutup detail objek yang ingin Anda bidik.
  • Foto 360 derajat kurang cocok untuk objek bergerak – meskipun boleh-boleh saja, jadi akan lebih baik jika Anda memotret pemandangan atau objek yang tidak bergerak secara aktif.

Sumber gambar header Pixabay.

[Panduan Pemula] Cara Bermain Instant Games di Aplikasi Facebook Android

Sudah cukup lama, saat kami hadirkan tips bermain game di aplikasi Messenger kepunyaan Facebook. Tentu Anda juga bertanya-tanya, memungkinkan tidak bermain game yang sama di aplikasi utama Facebook? Barangkali Anda termasuk salah satu dari sekian banyak pengguna yang kurang suka dengan Messenger.

Nah, tips ini akan membahas panduannya untuk Anda.

  • Pertama, jalankan aplikasi utama Facebook seperti biasa, kemudian tap tombol menu yang terletak di sisi paling kanan.

Screenshot_20170912-185909

  • Selanjutnya tap menu Instant Games.

Screenshot_20170912-185917

  • Tunggu sebentar, kemudian pilih game yang ingin dimainkan.

Screenshot_20170912-185936

  • Loading sebentar dan game pun siap dimainkan. Masing-masing game punya mode berbeda, ada yang dimainkan bersama teman, dan ada yang dimainkan seorang diri.

Screenshot_20170912-185947

Apa sih Instant Games?

Fitur Instant Games diluncurkan pertama kali pada tahun 2016 lalu. Tapi baru di pertengahan tahun 2017, fitur tersebut digulirkan secara global ke pengguna Facebook dan Messenger.

Instant Games berperan tak ubahnya toko aplikasi tapi dalam ukuran yang ringkas, di mana ia memuat berbagai pilihan game mini yang dapat dimainkan tanpa harus mengunduh aplikasinya. Jadi, pengguna cukup memilih game yang dirasa menarik dan langsung bermain di dalam aplikasi Facebook.

Sejak diluncurkan, Instant Games terus berkembang dari hanya memuat 17 game sampai sekarang menawarkan tak kurang dari 60 judul permainan.

Cara Melegakan Memori Android dengan SD Maid

Memori memegang peranan penting dalam kelancaran operasional sebuah perangkat. Apalagi di zaman sekarang ini, ada banyak sekali aktivitas dilakukan melalui perangkat mulai memotret, berselancar di dunia maya, streaming video dan lain sebagainya. Sehingga secara perlahan data akan terus menggunung dan membuat memori semakin sesak.

SD Maid merupakan salah satu aplikasi yang paling sering direkomendasikan oleh para expert di bidang Android, dan di tutorial ini kita akan mencoba memanfaatkan fitur yang ditawarkan.

  • Unduh dahulu aplikasinya dari Play Store, kemudian jalankan seperti biasa.
  • Saat pertama dijalankan, SD Maid akan menampilkan 4 fitur utamanya yang memang dirancang untuk melegakan memori. Langsung saja tap tombol Scan.

Screenshot_20170909-100420

  • Tunggu beberapa saat sementara aplikasi memindari sistem dan memori Anda. Jika sudah selesai, tap tombol Run now. Jika muncul popup konfirmasi, tap Delete.

Screenshot_20170909-100459

  • Berikutnya aplikasi akan menghapus satu per satu jenis berkas yang tadi sudah dipindai.

Screenshot_20170909-100726

  • Selain menggunakan akses cepat seperti langkah di atas, SD Maid juga menyediakan beberapa tindakan lain yang bisa Anda jumpai di panel menu.
  • Tap tombol di sebelah kiri atas layar Anda, maka di situ akan ada banyak pilihan lain seperti Duplicate untuk menemukan file-file ganda, Storage Analyzer untuk memindai memori internal dan eksternal kemudian menemukan berkas sampah, serta fitur Database untuk mengoptimasikan simpanan database sehingga membuat perangkat semakin bekerja optimal.

Screenshot_20170909-100739

Selain menggunakan SD Maid, Anda bisa juga melakukan beberapa tanpa aplikasi untuk melegakan memori internal.

  • Pindahkan foto dan video ke memori eksternal. Biarkan memori internal hanya menyimpan data-data aplikasi dan game.
  • Menghapus cache memang melegakan memori, tapi menurut sejulah pihak, ini justru membuat startup aplikasi semakin lamban yang secara otomatis mengurasi lebih banyak daya baterai. Jadi, lakukan dengan bijak.
  • Copot aplikasi yang mempunyai kegunaan yang sama.
  • Copot game yang jarang dimainkan.
  • Manfaatkan penyimpanan cloud sebagai backup, sehingga file dokumen, foto dan video tidak harus selalu stand-by di dalam memori perangkat.

Cara Membuat Akun dan Memesan Tiket di Traveloka Menggunakan Laptop

Beberapa waktu yang lalu Dailysocial sudah pernah membahas tutorial serupa tapi dilakukan dari aplikasi Android. Nah, sekarang kita akan mencoba tips yang sama tapi menggunakan browser laptop.

  • Langsung saja kunjungi situs https://www.traveloka.com dari browser Anda. Kemudian klik Masuk jika Anda sudah mempunyai akun di sana, atau Daftar jika belum. Saya asumsikan belum punya ya, jadi klik saja Daftar.
  • Di halaman berikutnya, Anda akan menemukan formulir yang meminta nomor ponsel. Anda boleh mengikuti prosedur pendaftaran tersebut, tapi rekomendasi saya sebaiknya daftar menggunakan Facebook karena akan jauh lebih mudah dan praktis. Anda tinggal memberikan izin akses seperti gambar ini.

cara membuat akun traveloka di browser komputer_2

  • Kemudian ikuti prosedur selanjutnya sampai konfirmasi.
  • Setelah terdaftar, Anda akan dihantarkan ke halaman utamanya kembali. Di sana, Anda bisa langsung melakukan pemesanan tiket baik pesawat, hotel, kereta api, pulsa dan juga akomodasi wisata lainnya.
  • Untuk pemesanan tiket pesawat misalnya, Anda tinggal memasukkan kota asal, tujuan, jumlah penumpang dan klik Cari Tiket.

cara membuat akun traveloka di browser komputer_4

  • Setelah sistem menampilkan hasil pencarian, silahkan pilih maskapai sesuai dengan harga yang Anda inginkan. Klik tombol Pilih di bawah label harganya.

cara membuat akun traveloka di browser komputer_5

  • Berikutnya, sistem akan meminta nama, nomor ponsel  dan alamat email Anda. Jika sudah benar, klik tombol Lanjutkan.

cara membuat akun traveloka di browser komputer_6

  • Sebelum lanjut, sistem akan menampilkan sebuah jendela popup yang ingin memastikan kembali data email dan nomor ponsel tersebut sudah benar.

cara membuat akun traveloka di browser komputer_7

  • Selanjutnya, isikan nama masing-masing penumpang, kemudian review kembali harga yang dikenakan kepada Anda. Jika dirasa sudah benar, klik tombol Lanjut ke Pemesanan.

cara membuat akun traveloka di browser komputer_8

  • Anda akan diminta meninjau kembali harga dan jadwal keberangkatan, dan terakhir klik Lanjut ke Pembayaran.

cara membuat akun traveloka di browser komputer_9

Sampai di proses pembayaran, Anda akan menemukan beberapa jenis metode pembayaran yang tersedia. Ikutilah intruksi yang diberikan, jika perlu simpan informasi pesanan Anda, termasuk nomor pesanan dan lain-lain.

Beberapa catatan penting

  • Harga tiket di Traveloka berfluktuasi, jadi sebaiknya pesan segera setelah Anda melakukan pencarian.
  • Di Traveloka, setelah pembayaran dilakukan, Anda akan secara otomatis memperoleh semacam kwitansi yang dikirimkan ke email dan juga notifikasi melalui nomor ponsel. Praktis Anda tak perlu melakukan konfirmasi secara manual.
  • Traveloka juga melayani penggantian jadwal jika ternyata tidak memungkinkan untuk bepergian di tanggal yang tertera di tiket.

Cara Mengunci Aplikasi di Xiaomi Redmi 4A

Anda yang sudah menggunakan Xiaomi Redmi 4A yang berjalan dengan MIUI 8 tentu mengetahui bahwa perangkat ini – dan sebagian besar perangkat Xiaomi – mendapatkan fitur App Lock secara default. Fitur ini dibenamkan di menu dan bisa dipergunakan tanpa harus memasang aplikasi pihak ketiga dari Play Store.

Cara pakainya juga sangat mudah, mari kita coba sama-sama.

  • Buka menu Settings kemudian temukan menu App Lock yang terletak di atas About Phone.

cara mengunci aplikasi di Xiaomi Redmi 4A_1

  • Berikutnya beri tanda aplikasi apa saja yang akan dikunci. Baru tap Set Password.

cara mengunci aplikasi di Xiaomi Redmi 4A_2

  • Buatlah pola sesuai keinginan Anda sebanyak dua kali. Pola ini wajib Anda ingat, karena nanti akan jadi kunci akses ke aplikasi bersangkutan.

cara mengunci aplikasi di Xiaomi Redmi 4A_3

  • Selesai, sekarang aplikasi yang ditandai sudah masuk ke dalam daftar aplikasi terlindungi oleh pola.

cara mengunci aplikasi di Xiaomi Redmi 4A_4

  • Setelah prosedur ini dilakukan, maka setiap kali aplikasi bersangkutan dijalankan, akan muncul panel pola terlebih dahulu. Dengan demikian, karena hanya Anda yang mengetahuinya, maka tak ada orang lain bisa mengakses aplikasi.

Mengapa Harus Dikunci?

Pertanyaan ini tentu terlintas dalam benak Anda, kan? Bukan yang pertama dan memang sudah semestinya begitu. Karena normalnya, kita tak ingin repot. Maunya yang cepat dan mudah.

Pada dasarnya, mengunci aplikasi dengan fitur App Lock memberikan beberapa manfaat, antara lain:

  • Melindungi privasi Anda. Sudah banyak kasus bocornya informasi pribadi karena seseorang tidak mengamankan berkas pribadi dan akun jejaring sosialnya dengan baik. Mau jadi korban berikutnya? Saya yakin tidak.
  • Melindungi anak dari konten yang tidak ramah bagi mereka.
  • Menjaga performa dan usia pakai perangkat. Karena tidak semua orang bisa memakainya, maka resource perangkat semakin jarang dipakai, baterai jadi awet, siklus pengisian baterai juga jadi lebih lama dan perangkat jadi lebih awet.
  • Menghemat data akibat pemakaian orang-orang yang tidak bertanggung jawab. Misalnya, diaplikasikan ke aplikasi peramban, YouTube, Instagram dan aplikasi online lainnya.

Sumber gambar header Pixabay.

Cara Mengaktifkan Second Space di Xiaomi Redmi 4A

Salah satu fitur unik yang dimiliki semua perangkat smartphone terbaru Xiaomi dengan MIUI 8 adalah Second Space atau yang dapat dikonotasikan sebagai profil kedua tempat di mana Anda bisa memiliki ruang penggunaan yang berbeda.

  • Langkah pertama, buka menu Settings kemudian temukan Second Space dan tap. Berikutnya, tap tombol turn of second space dan Go to second space.

Screenshot_2017-08-20-13-15-51-412_com.android.settings

  • Proses peralihan ke second space memakan waktu sekitar 30-40 detik. Dan jika second space sudah dimasuki, geser layar dari atas ke bawah untuk melihat notifikasi. Di daftar notifikasi, tap Set up Second space untuk mengatur kata sandi dan mengelola data yang ada di space pertama.

Screenshot_2017-08-20-13-16-49-569_com.miui.home

  • Pengaturan yang pertama adalah mengaktifkan kata sandi, silahkan pilih apakah berupa pola, pin atau password. Setelah kata sandi selesai, Anda diberi opsi untuk meng-import data dari space pertama ke space kedua. Tapi ini hanya pilihan, Anda tentu boleh melewatkan proses tersebut dan langsung ke second space.

Screenshot_2017-08-20-13-17-17-103_com.miui.securitycore

  • Selesai, second space sudah berhasil dibuat dan diamankan. Jika Anda perhatikan, menu dan juga aplikasinya berbeda dengan space pertama. Kemudian ada tiga shortcut tambahan di layar home, yaitu Move, Manage dan Switch.

Screenshot_2017-08-20-13-18-13-776_com.miui.home

  • Jika ingin kembali ke space awal, Anda bisa men-tap dari notification bar atau dengan men-tap menu Switch di layar home.

Screenshot_2017-08-20-13-17-47-833_com.miui.home

  • Sebaliknya, jika ingin menghapus space kedua. Kembali ke menu Settings – Second Space dan tap ikon tong sampah di sisi kanan atas. Terakhir, berikan konfirmasi perintah penghapusan second space kemudian selesai.

Screenshot_2017-08-20-13-25-56-983_com.miui.securitycore

Pembaca yang budiman, itulah tips mengaktifkan fitur Second Space di Xiaomi Redmi 4A. Tapi sebelum berpisah, saya akan berikan beberapa manfaat Second Space untuk Anda.

  • Second Space bisa menjadi area private yang aman dari siapapun, karena hanya Anda seorang yang bisa membukanya.
  • Bisa menjadi tempat yang private, karena data-data di dalamnya tidak bisa diakses dari space pertama, begitu juga sebaliknya.
  • Sebagai alternatif, Second Space juga bisa dimanfaatkan untuk orang lain yang meminjam perangkat Anda. Anda tinggal melakukan proses pengaktifan seperti di atas, kemudian switch ke second space saat seseorang meminjam smartphone Anda.
  • Akun Gmail di Second Space juga berbeda, sehingga data aplikasi dan aktivitas di salah satunya tidak akan saling mempengaruhi.

Cara Membuat Toko Online di Shopify dengan Smartphone (Bagian I)

Olshop dewasa ini dilirik sebagai salah satu cara mendapatkan pemasukan secara mandiri, terutama oleh kaum hawa dan ibu-ibu. Di saat bersamaan dukungan platform jualan dan belanja online juga semakin moncer lagi beragam. Sebut saja Tokopedia, Bukalapak, OLX dan yang sedang hot, Shopify hadir memberi banyak kemudahan.

Anda yang berkeinginan terjun di dunia yang sama, Shopify sebaiknya jangan ditinggalkan. Platform toko online ini mempunyai sejumlah kelebihan, antara lain desain yang kece, customer control, dukungan aplikasi pihak ketiga, integrasi media sosial dan terbilang mudah digunakan.

Untuk membuat toko online di Shopify, Anda bahkan bisa melakukannya dengan modal smartphone. Tutorial ini akan memberi gambaran langkah demi langkah pembuatannya.

  • Unduh dan install dahulu aplikasi Shopify dari Play Store, kemudian jalankan.
  • Daftarkan dahulu akun sebelum mulai membuat toko.

Screenshot_20170808-143440

 

  • Untuk mendaftar, Anda butuh alamat email dan juga nama toko.

Screenshot_20170808-144301

  • Selanjutnya, isi biodata dengan lengkap dan terakhir tap Enter Store.

Screenshot_20170808-144412

  • Setelah akun berhasil dibuat, Anda akan dihantarkan ke halaman utama. Di sana, Anda akan mendapati beberapa prosedur lanjutan seperti menaikkan paket akun, menambahkan produk, memoles toko dan menambahkan domain. Langkah pertama yang saya rekomendasikan adalah menambahkan produk pertama. Untuk memulai, tap menu Add Product.

Screenshot_20170808-144457

  • Langkah pertama dalam menambahkan produk adalah mengunggah foto produk bersangkutan. Jika memungkinkan, unggah dua atau tiga foto produk dengan sudut pandang yang berbeda.
  • Selanjutnya, berikan judul yang mewakili produk, tambahkan pula penjelasan, harga, bobot dan terakhir tap ikon centang di sudut kanan atas.

Screenshot_20170808-144632

  • Selesai, produk pertama sudah berhasil dibuat. Produk tersebut semestinya sudah dapat Anda jumpai di menu Products yang merupakan etalase produk-produk yang Anda jual.

Screenshot_20170808-144825

  • Untuk mengedit atau melakukan tindakan lanjutan, silahkan tap salah satu produk Anda. Tap tombol di sisi kanan untuk menampilkan menu-menu lanjutan seperti membagikan produk ke media sosial, menghapus produk atau melihatnya di toko online melalui browser.

Screenshot_20170808-145225

Mengubah Tampilan Toko

  • Setelah produk pertama dibuat, langkah berikutnya adalah mengubah tampilan toko agar terlihat lebih menarik. Kembali ke menu Home kemudian temukan opsi Customize Theme.
  • Sesampainya di panel tema, tap tombol Explore Free Themes.

Screenshot_20170808-145526

  • Pilih salah satu tema yang tersedia.

Screenshot_20170808-145605

  • Kemudian tap tombol Install Pop.

Screenshot_20170808-145609

Sampai di sini, toko online Anda sudah 50% siap. Selanjutnya, kita akan mengatur cara pembayaran, bagaimana memeriksa pesanan, dan lain sebagainya. Jadi, tetap pantau Dailysocial melalui perangkat pintar Anda.

Sumber gambar header Shopify.

[Panduan Pemula] Cara Menambah dan Menghapus Teman di Game Mobile Legends

Melengkapi konsep permainan 5v5 game Mobile Legends, Moonton menyediakan fitur pertemanan sehingga para pemain bisa bermain dengan teman yang dianggap mempunyai skill yang baik.

Untuk menambahkan teman, pertama Anda harus mengetahui ID-nya, atau cara tercepat dengan menambahkan ID ketika laporan skor battle diumumkan di layar. Tapi jika Anda terlewatkan momen tersebut, Anda bisa menambahkan teman dengan cara manual.

  • Jalankan game Mobile Legends seperti biasa, kemudian tap panel sebelah kanan yang menampilkan daftar teman. Lihat jarum berwarna oranye di screenshot ini,

Cara Menambah dan Menghapus Teman di Game Mobile Legends_1

  • Setelah panel teman muncul, tap ikon siluet yang didampingi simbol plus (+).

Cara Menambah dan Menghapus Teman di Game Mobile Legends_2

  • Kemudian ketikkan ID atau nama teman Anda, kemudian cari. Jika muncul, tap Add Friend untuk menambahkan ID tersebut ke daftar teman.
  • Jika langkah ini sudah dilakukan, Anda perlu menunggu konfirmasi dari teman yang baru saja ditambahkan.

Cara Menambah dan Menghapus Teman di Game Mobile Legends_3

  • Tips berikutnya, menghapus teman dari daftar. Ulangi langkah pertama di atas, kemudian tap ikon siluet yang di tengah.

Cara Menambah dan Menghapus Teman di Game Mobile Legends_4

  • Di panel Friends, Anda bisa menjumpai daftar teman Facebook, daftar teman Game, permintaan pertemanan  dan lain-lain. Silahkan tap Facebook Friends atau Game Friends.
  • Untuk menghapus teman, tinggal tap ikon tong sampah tepat di sebelah ID teman.

Cara Menambah dan Menghapus Teman di Game Mobile Legends_5

  • Terakhir, tap tombol Okay untuk mengonfirmasi penghapusan teman.

Cara Menambah dan Menghapus Teman di Game Mobile Legends_6

Saran terakhir, jika Anda tak mau repot dengan cara di atas. Maka, sebaiknya pilihlah teman yang benar-benar Anda kenal atau yang benar-benar punya skill mumpuni.