Wego Luncurkan Jaringan Afiliasi WAN.Travel

Situs referensi dan rekomendasi perjalanan, Wego rupanya tak hanya memfokuskan diri dalam pengembangan terhadap penggunanya namun juga kepada banyak mitra yang bergerak dalam industri wisata. Baru-baru ini, situs asal Singapura tersebut meluncurkan Wego Affiliate Nework, atau WAN.Travel, sebuah jaringan afiliasi yang disediakan bagi banyak situs wisata untuk memacu bisnis.

Continue reading Wego Luncurkan Jaringan Afiliasi WAN.Travel

Aplikasi Mobile Logbook Travel Hadirkan Resensi dan Panduan Tujuan dan Aktivitas Wisata

Dunia travel atau wisata ternyata masih diminati betul oleh banyak penggiat startup di Indonesia. Hal ini dapat dibuktikan lewat banyaknya startup di bidang ini yang terus bermunculan. Kami pun tak pernah luput memberitakannya, mulai dari yang “paling baru” Travlogue, travel agent Kitook, WisataBareng, dan sejumlah startup wisata lainnya. Kini telah hadir Logbook Travel, sebuah aplikasi mobile bagi Anda yang ingin berbagi dan membaca pengalaman berwisata.

Continue reading Aplikasi Mobile Logbook Travel Hadirkan Resensi dan Panduan Tujuan dan Aktivitas Wisata

Mencari Referensi Spa Dengan Mudah Lewat SpaVista

Jalan-jalan ke Bali tak lengkap rasanya jika tak menikmati spa khas Bali. Dengan treatment khas a la Balinese Massage, pulau ini dikenal sebagai salah satu tujuan utama wisata spa di dunia. Untuk mencari referensi lokasi spa terbaik di pulau dewata tersebut, kini Anda bisa mencarinya di SpaVista. Lengkap dengan penawaran terbaiknya dan juga pemesanan online.

(null)

Yuktravel Coba Hadirkan Layanan Travel Online Secara Lengkap

Menaravisi Group, sebuah perusahaan pengembang situs yang sebelumnya menghadirkan situs-situs seperti Weddingku, Yukmakan dan Varawedding, kini juga hadir dalam layanan online travel melalui Yuktravel. Hadir sejak 22 Mei yang lalu, Yuktravel mencoba untuk menjadi penyedia travel online dengan layanan paling lengkap di Indonesia.

Yuktravel memang menyediakan berbagai layanan menjadi satu dalam situsnya. Layanan Yuktravel mulai dari pemesanan hotel baik dalam maupun luar negeri, pemesanan tiket penerbangan dari berbagai maskapai, berbagai macam paket wisata dalam dan luar negeri, sampai paket wisata dengan kapal pesiar. Selain itu, Yuktravel juga masih mempunyai fitur blog yang memuat berbagai informasi tentang wisata.

Untuk menambah kelengkapan layanannya, Yuktravel juga hadir menghadirkan layanannya secara offline. Meskipun tidak menyebut alamat lengkap, Tono Raharja, Chief Marketing Officer Yuktravel dalam rilis berita yang diterima oleh DailySocial mengungkapkan bahwa showroom Yuktravel, terdapat di kota Jakarta, Bandung, Surabaya, dan Bali. Penggabungan dua tipe bisnis (online dan offline) ini diharapkan dapat diterima oleh pengguna maupun pelanggan sehingga dapat menjadi salah satu kekuatan Yuktravel.

Continue reading Yuktravel Coba Hadirkan Layanan Travel Online Secara Lengkap

YogYES Meluncurkan Fitur “YogYES Place”

Ada sebuah percakapan di Twitter antara akun resmi YogYES.com (@YogYes) dengan Okto Silaban (@labanux) baru-baru ini yang menarik perhatian saya. Mereka membicarakan tentang fitur terbaru YogYes.com. Fitur tersebut adalah “YogYES Place” (contoh), sebuah fitur yang berisikan informasi, alamat, map, dan foto dari venue yang dicari oleh pengguna. Fitur ini dapat dikatakan mirip dengan yang dimiliki oleh Urbanesia namun dari sisi UX lebih simple dan nyaman digunakan.

YogYES.com sendiri adalah sebuah portal tentang informasi wisata terutama di Yogyakarta dan beberapa kota atau tempat lainnya seperti Borobudur, Solo, Dieng, Semarang, Karimunjawa, dan Pacitan. Untuk fitur Place sendiri, menurut informasi dari akun Twitter resmi YogYES, masih dalam versi beta dan kemungkinan akan dikembangkan lebih jauh lagi.
Continue reading YogYES Meluncurkan Fitur “YogYES Place”

Valadoo Berikan Penawaran di Segmen Travel

Valadoo adalah sebuah situs daily deals yang menawarkan berbagai diskon dan paket bagi wisatawan dan mereka yang ingin berlibur. Perusahaan ini mulai memberikan layanan penawaran secara umum pada bulan Desember 2010, hampir bersamaan dengan momen menjamurnya layanan daily deals di Indonesia. Namun setelah beberapa waktu, Valadoo beranggapan bahwa akan lebih baik jika mereka melayani segmen tertentu yang lebih niche, dan akhirnya memilih industri travel – perjalanan wisata/liburan sebagai market mereka.

DailySocial mengunjungi kantor Valadoo baru-baru ini dan berbicara dengan CEO dan co-founder Jaka Wiradisuria. Kami berbicara tentang perusahaan dan rencana-rencananya bagi layanan yang relatif baru ini. Tidak seperti situs daily deals lainnya, Valadoo menawarkan paket liburan dan tidak menawarkan penawaran berdasarkan lokasi pengunjung situs tersebut, tetapi berdasarkan tujuan. Pada dasarnya, Valadoo adalah sebuah agen perjalanan online.

Continue reading Valadoo Berikan Penawaran di Segmen Travel