Sedikit Update UI di Twitter

Sedikit update dari User Interface Twitter yang saya dapatkan dari Taufik Nurrahman di Twitter. Jika anda menggunakan Twitter web, cobalah hover kursor mouse anda ke username seorang teman anda. Twitter akan langsung memunculkan sinopsis profifle dari teman anda tersebut beserta status following dan mobile updatenya.

Dari box ini anda juga bisa langsung me-mention, mengirim direct message, mengunfollow, mem-blok dan memberikan flag as spam kepada user tersebut. Cukup praktis jadinya, anda tidak perlu melihat sebuah profile page Twitter rekan anda namun cukup hover kursor mouse anda di username teman anda. Kalau dipikir-pikir, bisa jadi ini merupakan langkah awal fitur Twitter web yang ingin “mengalahkan” Twitter client desktop seperti yang pernah ditulis oleh Wiku beberapa waktu lalu.

Memang sih terlihat kecil, namun untuk saya fitur kecil ini lumayan berguna dan mulai lebih terasa suasana “desktop” yang pindah ke web. Bayangkan saja, sekarang menggunakan Twitter web menjadi hampir tidak perlu untuk me-refresh ataupun berpindah halaman. Persis seperti desktop 😉

Kemana.com Meluncur April 2010

Ketika saya pikir sudah banyak online store bertebaran dimana-mana, ternyata masih ada yang sedang bersiap untuk muncul ke permukaan. Kemana.com, sebuah online store yang dalam tahap persiapan akhir mengumumkan di websitenya bahwa mereka akan siap meluncur April 2010 mendatang.

Mungkin masih lumayan segar di ingatan anda bahwa Plasa.com, online store milik Telkom, juga direncanakan untuk launching bulan ini, Maret 2010. Dengan rentang waktu launching yang tidak terlalu jauh berbeda tentu menjadi keunikan tersendiri. Waktu launching memang penting, harus bisa memanfaatkan momentum yang pas dan merupakan pukulan tersendiri bagi kompetitor yang sedang sama-sama bersiap launching.

Continue reading Kemana.com Meluncur April 2010

Echelon 2010 : Startup Indonesia, Ini Kesempatanmu!

Setelah lama kita menantikan event seperti ini hadir di Indonesia, namun sepertinya masih agak sulit mewujudkannya. Mulai dari sulitnya mendatangkan funding untuk pengembangan startup, sampai rumitnya mencari Angel Investor untuk berinvestasi di startup lokal.

Jika selama ini anda, para netpreneur, masih kesulitan mengembangkan web startup anda, maka ini adalah kesempatan emas untuk anda tampil di depan para investor kelas Asia dan memukau mereka dengan ide cemerlang anda. Echelon 2010, sebuah event yang mempertemukan para startup Asia dengan investor yang sedang mencari lahan untuk berinvestasi.

Continue reading Echelon 2010 : Startup Indonesia, Ini Kesempatanmu!

Bahasa Melayu Terbesar ke-4 di Twitter

Terakhir saya cek, pengguna Twitter yang berasal dari Indonesia mencapai angka satu juta lebih. Dan tidak heran, beberapa kali kata-kata dalam bahasa Indonesia memang sempat masuk ke trending topic skala global dan membuat kebanyakan pengguna Twitter di seluruh dunia bingung dengan topic seperti ‘Mbah Surip’ atau ‘TriviaJadul’.

Dan fakta ini-pun akhirnya makin tak terbantahkan dengan dirilisnya laporan dari Semiocast seperti yang ditulis di Techcrunch, Bahasa Melayu merupakan bahasa ke-4 terbesar yang ada di Twitter. 6% dari pengguna Twitter berbahasa Melayu, dan ini merupakan gabungan antara Bahasa Indonesia dan Bahasa Melayu Malaysia.

Menurut riset yang dilakukan perusahaan asal Perancis itu, jumlah tweets yang menggunakan bahasa Inggris tahun ini hanya 50% turun 25% dari tahun lalu. Adapun 5 besar bahasa yang digunakan di Twitter : Inggris, Jepang, Portugis, Melayu (Indonesia dan Malaysia) dan Spanyol.

Wow, ternyata banyak sekali pengguna Twitter dari Indonesia. Benar-benar pasar yang potensial bukan? 😉

Twitter Updates Masuk Yahoo Search

Sejak Google dan Bing mengumumkan kerjasamanya dengan Twitter, sepertinya Yahoo agak terlambat bergabung dengan pertandingan tiga raksasa mesin pencari ini. Sejak akhir tahun 2009 lalu Bing dan Google telah mampu mengintegrasikan Twitter updates ke hasil pencarian dan menghasilkan pencarian yang lebih update dan selangkah lebih dekat menuju real-time search.

Namun ternyata perjanjian kerjasama antara Yahoo-Twitter tidak hanya di hasil pencarian, namun juga merambah ke integrasi beberapa layanan Yahoo lainnya dengan platform Twitter. Yahoo akan mendapatkan akses penuh ke database tweet milik Twitter, jadi seharusnya Yahoo bisa melakukan lebih banyak hal dibandingkan dengan Google dan Bing. Dan hampir bisa dipastikan indexing tweet ke hasil pencarian di Yahoo bisa berjalan lebih mulus dibandingkan Bing dan Google.

Continue reading Twitter Updates Masuk Yahoo Search

Lacak Perangkat GPS Dengan Kulacak

Location based service memang benar-benar sedang booming, mulai dari layanan luar negeri seperti Brightkite, 4square, Gowalla, sampai layanan lokal seperti Koprol dan Urbanesia. Sepertinya beberapa isu privasi yang menyertai layanan location-based tidak jadi masalah bagi kebanyakan pengguna. Memang layanan seperti ini sangat sensitif dan harus disikapi secara bijaksana.

Kulacak.com adalah salah satu pemain lokal yang berusaha masuk ke pasar layanan location-based dengan mengintegrasikannya dengan perangkat GPS. Melalui Kulacak.com anda cukup memasukkan ID GPS anda dan Kulacak akan menampilkan peta posisi perangkat GPS anda tersebut secara real-time. Cara kerjanya sangat sederhana, dan membuka banyak sekali kemungkinan untuk pemakaiannya.

Continue reading Lacak Perangkat GPS Dengan Kulacak

Wolipop Launched! I see Farah Quinn.

Yes, akhirnya Wolipop diluncurkan juga. Setelah berspekulasi, akhirnya Wolipop diluncurkan sebagai sebuah portal informasi untuk wanita. Sekilas situs ini mirip Kompas, sama sekali jauh dari Detik yang merupakan bapak perusahaannya. Dari sisi tampilan, Wolipop sangat mengesankan, rapi, bersih dan jauh dari cluttered information yang sepertinya melekat di hampir semua situs besutan Detik.

Continue reading Wolipop Launched! I see Farah Quinn.

Gerakan Startup dari Jogja

Kunjungan saya ke Jogjakarta beberapa waktu silam rupanya tidak sia-sia. Dengan dukungan dari beberapa rekan saya di Jogja seperti Kristiono Setyadi, Faiq Fardian, Fahmi Adib, Fachry Bafadal dan beberapa teman-teman lain dari penggiat startup Jogja, diresmikan lah sebuah gerakan 2.0 yang dinamakan Bancakan2.0.

Bancakan 2.0 adalah berbagi tentang teknologi (fokusnya startup dan apps development) dalam suasana kebersamaan. Fokus ke startup dan application development, terutama web development. Ruang lingkup startup sudah jelas. Application development meliputi web development, web services, CMS, serta pemanfaatan API. ~ K. Setyadi

Saya melihat sebuah pergerakan yang memang sejak dulu saya impikan, termasuk faktor yang memotivasi saya untuk menulis blog dengan tema startup. Tujuannya satu, mengumpulkan startup-startup lokal yang berbakat dan menyatukan visi dan misi startup lokal baik dari sisi layanan maupun bisnis. Dan Bancakan2.0 adalah sebuah langkah awal dari pergerakan ini di kota pelajar Jogjakarta.

Selamat untuk para teman-teman aktivis di Jogja, ini adalah awal yang keren untuk startup Jogja dan tentunya mari kita menjadi tuan di negeri sendiri. Dan seperti biasa, semua ini adalah hoax jika tanpa disertakan foto 😀

So, Jogja sudah. Ada lagi kota yang mau menyusul? Kalau ada banyak mungkin kita bisa adakan pertemuan tahunan khusus untuk startups and web service. Bagaimana, setuju? 😀

Mari Menelaah RPM Konten Yang Sensasional Itu

RPM Konten yang sangat fenomenal itu akhirnya dirilis ke publik, dan reaksinya? Tentu saja menolak. Dan saya selaku individual yang lumayan sering berlalu-lalang di dunia daring jujur saja sangat penasaran dengan isi dari RPM Konten yang sensasional itu. Di luar dari segala intrik politik (yang saya tidak kunjung mengerti), ada beberapa penilaian dari saya setelah sukses membaca, menimbang, memperhatikan dan juga mendalami dengan seksama isi dari RPM Konten ini.

Karena buzz-nya begitu terasa kencang, baik di situs-situs jejaring sosial seperti Twitter, Facebook dan juga di situs seperti politikana dan Tentukan.com yang juga gencar menyuarakan penolakan terhadap RPM Konten.

Nah, sebelum mengambil keputusan mari kita telaah beberapa poin yang ada di RPM Konten ini.

Continue reading Mari Menelaah RPM Konten Yang Sensasional Itu

Anda Developer iPhone App?

Setelah beberapa bulan lalu ada Facebook Developer Garage, Blackberry Developer Day dan Yahoo Open Hack Day, minggu kemarin diadakan pula Wordcamp untuk para pengembang yang berkarya diatas platform WordPress. Ini menunjukkan bahwa resource (terutama developer dan engineer) di Indonesia ini sangatlah potensial dan semua korporat asing menyadari serta memanfaatkannya dengan cukup baik.

Facebook, Blackberry, Yahoo dan WordPress berlomba-lomba untuk menggaet para pengembang yang menggunakan platform mereka untuk terus berkarya membuat aplikasi yang kreatif dan berguna.

Continue reading Anda Developer iPhone App?