Capai 50 Juta Unduhan, Nova Launcher Pertegas Dominasi

Di ranah piranti lunak khususnya Android, tak banyak nama-nama pengembang selain dari perusahaan besar yang mampu mencapai angka unduhan lebih dari 50 juta hanya di satu platform. Tapi TeslaCoil tampaknya sukses mendobrak batasan itu untuk menjadi salah satu pengembang di antara nama-nama perusahaan papan atas yang berhasil membukukan catatan 50 juta unduhan hanya dari satu aplikasi, yaitu Nova Launcher.

Dikutip dari PhoneArena, aplikasi Nova Launcher sukses menembus 50 juta angka unduhan hanya di platform Android. Menegaskan dirinya sebagai aplikasi launcher paling populer di antara yang terbaik.

noa launcher

Di kategori ini, Nova Launcher memang telah sejak lama menjadi salah satu aplikasi pengubah tampilan Android yang digemari. Hal yang paling disuka, ia menawarkan banyak fitur untuk mempercantik tampilan smartphone, seperti ratusan tema, paket ikon, widget yang disempurnakan, dan pengaturan yang lebih fleksibel lagi luas.

Selain sisi kostumisasi, Nova Launcher juga mempunyai banyak opsi untuk menjadikan fungsionalitas smartphone makin menarik dan sesuai preferensi pengguna. Bahkan, Nova Launcher juga menawarkan fitur Google Feeds dengan sekali sentuhan.

Nova Launcher sendiri tersedia dalam dua versi, gratis dan berbayar. Di versi Nova Launcher Prime, pengguna dapat melakukan lebih banyak kostumisasi yang tak bisa dijumpai di versi gratis, misalnya dukungan gesture, notifikasi yang belum terbaca, menyembunyikan aplikasi, dukungan swipe icon, dan animasi transisi dari satu layar ke layar yang lain.

Nah, bagi Anda yang belum menggunakan Nova Launcher dan tertarik untuk bergabung dengan 50 juta pengguna di seluruh dunia. Unduh dari perangkat Anda atau intip dulu fitur-fiturnya di tautan berikut.

Application Information Will Show Up Here

 

Sumber berita PhoneArena.

Aplikasi Android Pilihan Pekan Ini (uCic, File Expert, dll)

Seperti halnya kolom game, di akhir pekan ini saya kembali menyapa sobat pembaca setia Dailysocial, dengan menghadirkan sekumpulan aplikasi Android yang dirasa punya manfaat. Mempermudah pekerjaan sekaligus menjawab kebutuhan ataupun sekadar memuaskan dahaga ber-smartphone ria.

Video Editor No Crop, Music, Cut

Tak sulit menerka apa fungsi yang ditawarkan aplikasi ini. Yap, aplikasi buatan InShot Inc ini memudahkan Anda untuk membagikan foto atau video ke jejaring sosial tanpa harus memotong bagian yang dianggap berlebih. Alih-alih menghapus, pengguna dapat menerapkan zona blur yang berperan ganda sebagai border.

Application Information Will Show Up Here

 

Adobe Ilustrator Draw

Aplikasi ini tentu sudah sangat Anda kenal, terutama bagi Anda yang gemar membuat ilustrasi vektor, logo, dan semacamnya. Di Adobe Ilustrator Draw, Anda dapat membuat layer baru, menggambar dengan vektor, mengubah sekala, menggabungkan layer untuk kemudian diolah kembali di Adobe Illustrator CC atau via desktop.

Application Information Will Show Up Here

 

Zenly Locator – Realtime GPS

Di era serba canggih sekarang ini, orang ingin tahu semua hal secara real-time, bahkan sekadar mengetahui lokasi di mana orang-orang terdekatnya berada. Zenly Locator memberikan kemudahan itu secara optimal, akurat dan menjanjikan efisiensi baterai. Fungsi lainnya, ia dapat digunakan untuk menemukan ponsel yang hilang.

Application Information Will Show Up Here

 

uCiC

Seperti halnya Zenly, uCiC juga menawarkan alat untuk melacak keberadaan teman, keluarga, orang tersayang atau bahkan orang lain yang menggunakan aplikasi serupa. Dengan uCic Anda dapat mengetahui siapa saja yang sedang berada di lokasi tertentu, menanyakan informasi tempat tersebut atau mendapatkan pemandangan di sana secara real-time. Sebaliknya, Anda juga dapat menjadi kontributor serupa.

Application Information Will Show Up Here

 

File Expert

Meski secara default semua smartphone dibekali aplikasi pengelola berkas (file manager), namun banyak di antaranya hanya dijejali fitur-fitur standar. File Expert menawarkan lebih dari sekadar memindahkan berkas, tapi juga fitur-fitur lain seperti multiple tab, recycle bin, mengembalikan berkas yang terhapus, pencarian dan dukungan penyimpanan via awan.

Application Information Will Show Up Here

Bersama Sejumlah Update, Arrow Launcher Berganti Nama Jadi Microsoft Launcher

Selain meluncurkan Microsoft Edge untuk iOS dan Android , Microsoft juga mengumumkan bahwa aplikasi launcher Arrow Launcher untuk ponsel Android telah berganti nama menjadi Microsoft Launcher. Tapi jangan khawatir berlebihan, karena selain mengumumkan nama baru, Microsoft melalui tim pengembangnya juga menghadirkan sejumlah pembaruan meski bukan pembaruan besar. Microsoft Launcher sekarang tersedia dalam versi preview di Google Play Store, namun semua pengguna beta akan mendapatkan pembaruannya hari ini juga.

Microsoft Launcher mempertahankan semua fitur bawaan di Arrow Launcher, karena pada dasarnya mereka adalah aplikasi yang sama. Justru di versi baru ini Microsoft menyertakan beberapa perubahan. Pertama, sisi interface dirombak sedikit sehingga terlihat lebih rapi dan makin terasa aura Microsoft-nya. Berikutnya, ada sebuah folder Microsoft App baru di layar home kendati Anda tidak memasang satupun aplikasi mereka.

8268874d2e645d4bb0948d74441562cd

Lanjut, Google Feed kini menampilkan konten-konten yang dikurasi oleh Microsoft dan dihantarkan ke akun Anda. Tapi, fitur ini akan berguna jika Anda masuk ke akun Microsoft. Sisi kostumisasi mendapatkan sentuhan yang cukup signifikan, di mana pengembang menghadirkan sejumlah tema baru, satu set ikon dan juga opsi umpan.

02154dfed95f3a165805fa6d29bdaf05

Satu lagi, hadir sebuah fitur baru yang dinamai Continue on PC yang dirancang untuk memudahkan pengguna melakukan sinkronisasi foto, dokumen atau berkas lainnya ke komputer berbasis Windows 10 secara otomatis.

Sumber berita Microsoft.

Browser Microsoft Edge Kini Tersedia di Android dan iOS

Beberapa waktu lalu, beredar video wawancara Bill Gates dengan Fox News Sunday yang tak hanya menceritakan hubungan pribadi sang pendiri Microsoft tersebut dengan almarhum Steve Jobs, tapi juga smartphone pilihannya saat ini. Meski tidak menyebutkan secara eksplisit nama ponsel yang digunakan, orang terkaya di dunia itu bilang kalau yang dipakai saat ini adalah smartphone Android.

Bill juga menambahkan bahwa ada banyak software buatan Microsoft di ponselnya itu. Seperti yang kita tahu, sejak Microsoft menjual Nokia ke HMD, mereka memutuskan untuk berfokus ke pengembangan mobile software ketimbang bersikeras membuat perangkatnya sendiri yang terbukti kurang laku di pasaran.

Sejumlah aplikasi andalan Microsoft perlahan dibawa ke Android dan iOS, dan respon konsumen terbukti cukup positif – saya pribadi merupakan pengguna setia Outlook sejak pertama aplikasi email itu dirilis, meskipun layanan pilihan saya adalah Gmail. Sekarang giliran browser andalan Windows 10, Microsoft Edge, yang datang menghampiri Android dan iOS.

Microsoft Edge untuk Android dan iOS

Premis di balik kemunculan Edge untuk Android dan iOS sebenarnya sederhana: dari semua pengguna PC atau laptop Windows 10, sebagian besar bisa dipastikan memakai ponsel Android atau iPhone. Dengan adanya Edge versi mobile, mereka jadi bisa melanjutkan sesi browsing-nya dari komputer ke ponsel (atau sebaliknya) – dan ini merupakan salah satu alasan mengapa Chrome begitu populer.

Benar saja, Edge untuk Android dan iOS mengemas hampir semua fitur esensial versi desktop-nya, seperti Favorites, Reading List dan Reading View, yang akan terus tersinkronisasi antar perangkat. Namun yang paling istimewa, dengan satu klik icon saja, pengguna dapat meneruskan laman web yang dibuka menuju PC atau laptop secara instan.

Microsoft Edge untuk Android dan iOS saat ini baru berstatus preview. Untuk bisa mencobanya, Anda harus lebih dulu tergabung dalam program Windows Insider.

Sumber: Microsoft.

Aplikasi Android Pilihan Pekan Ini (Komoot, TalkRay, dll)

Satu hal yang disukai dari platform Android adalah ketersediaan aplikasi dan game yang sangat banyak. Lebih dari itu, sebagian besar aplikasi ditawarkan secara cuma-cuma.

Tapi, tentu tak semua aplikasi bisa Anda pakai. Karena akan tergantung kebutuhan dan juga dukungan perangkat. Nah, beberapa aplikasi pilihan berikut ini barangkali bisa jadi penghuni baru perangkat Anda.

Talkray

Talkray harus bersaing di kategori yang terbilang ketat. Pun begitu pengembang Talkray membekalinya dengan fitur yang sudah sangat baik. Antara lain fitur pesan dan panggilan grup untuk 25 orang, di mana sembari menelpon pengguna juga bisa berbagi dokumen, emoji, lokasi dan lain-lain.

Pengguna Talkray juga terus bertumbuh lho, sekarang saja mereka sudah mengantongi tak kurang dari 50 juta unduhan hanya di platform Android.

Application Information Will Show Up Here

 

Komoot

Aplikasi Komoot adalah tempat berkumpulnya komunitas hiking yang memberikan banyak manfaat salah satunya menyediakan peta suatu tepat hiking yang sesudah diunduh bisa diakses secara offline. Sehingga ketika Anda berada di tempat pendakian yang asing, Anda punya opsi untuk menempuh arah yang mana.

Sebaliknya, Anda pun dapat memberikan masukan berupa peta pendakian yang pernah Anda lalui untuk anggota komunitas Komoot lainnya.

Application Information Will Show Up Here

 

Planner 5D – Interior Design

Planner 5D bisa jadi mainan seru bagi sobat yang gemar menggambar rumah atau bangunan. Bukan gambar biasa, di Planner 5D – Interior Design sobat bisa menciptakan ruang bangun dalam format 2D dan 3D sehingga terlihat lebih nyata.

Application Information Will Show Up Here

 

My Study Life

Aplikasi ini tidak hanya cocok untuk mahasiswa, tapi juga untuk para tenaga pengajar dan juga siswa yang masih duduk di bangku sekolah menengah pertama dan atas. Di dalamnya pengguna baik siswa maupun guru dapat membuat tugas, melakukan penilaian, revisi dan menyimpannya di cloud sehingga dapat diakses di manapun dan kapanpun.

Application Information Will Show Up Here

 

SignEasy: Sign & Fill Documents

Seperti halnya dokumen, kini tanda tangan pun tidak harus menunggu dokumen dicetak secara fisik. Teknologi telah memungkinkan pengguna membuat tanda tangan digital dan kemudian dipergunakan ke dokumen digital apapun. Namun SignEasy tidak sepenuhnya gratis, Anda butuh akun pro untuk dapat menggunakan fiturnya setelah 7 hari periode trial.

Application Information Will Show Up Here

Aplikasi Android Pilihan Pekan Ini (JobPlanet, Travelio, dll)

Google Play Store menyajikan berbagai aplikasi, game, buku dan film untuk pengguna perangkat berbasis Android. Selain update baru, pengembang di sana juga melahirkan aplikasi-aplikasi lain yang bermanfaat.

Seperti halnya mereka para pengembang, kami juga ingin memberikan suguhan rutin yang memudahkan, lewat kumpulan aplikasi pilihan yang diharapkan berguna bagi keseharian dan pekerjaan Anda.

JobPlanet

Aplikasi berbasis Android ini dirancang bagi pengguna JobPlanet, yakni para karyawan dan pencari kerja, untuk mengakses berbagai informasi tentang perusahaan di Jobplanet secara lebih mudah dan praktis, cukup melalui perangkat smartphone.

Application Information Will Show Up Here

 

Dropbox Paper

Dropbox Paper merupakan sebuah tool kolaborasi online di mana pengguna dapat membuat, memodifikasi dan berbagi dokumen seperti halnya Google Docs. Kelebihannya, ia memperoleh integrasi Dropbox sehingga memudahkan pengguna mengakses dokumen dari tempat dan perangkat yang berbeda.

Application Information Will Show Up Here

 

ApaAja

Apaja menyajikan informasi sosial navigasi fokus pada angkutan umum di Jakarta. Apaja ingin menghadirkan solusi lengkap untuk pengguna angkutan umum, dari pengguna harian hingga yang sesekali saja. Di samping itu, aplikasi juga mempunyai sistem ini pelaporan agar pengguna dapat berkontribusi mengenai situasi di lapangan seperti seberapa ramai stasiun, jika bus atau angkot melakukan kebiasaan buruk (ngetem, oper penumpang, ugal-ugalan dll) dan juga jika ada data/rute yang salah.

Application Information Will Show Up Here

 

Travelio

Aplikasi ini dirancang untuk mengakomodir kebutuhan para traveler yang ingin melakukan pemesanan kamar hotel dengan cara tawar-menawar. Dengan aplikasi ini, pengguna juga bisa memperoleh informasi mengenai apartemen dan juga villa di tempat wisata yang ingin dikunjungi.

Application Information Will Show Up Here

 

SelfieCity

Bukan aplikasi selfie biasa, SelfieCity menawarkan filter-filter yang diadopsi dari film-film papan atas Hollywood semacam Inception, Once Upon a Time in America, Roman Holiday, dan lain-lain. Aplikasi juga menyediakan berbagai fitur editing premium lainnya seperti retouching secara real-time, editing background, pilihan efek, dan sebagainya.

Application Information Will Show Up Here

Aplikasi Android Pilihan Pekan Ini (Collage Maker, Firefox Focus, dll)

Akhir pekan biasanya melakukan kegiatan apa nih? Jalan-jalan bersama keluarga, bersantai saja di rumah sambil ngulik gadget atau makan bersama orang terkasih? Beda-beda pastinya. Tapi apapun aktivitasnya, semoga selalu membahagiakan.

Supaya akhir pekan sobat makin berguna, seperti biasa redaksi Dailysocial Lifestyle menghadirkan 5 aplikasi Android pilihan yang dihadirkan untuk memudahkan Anda.

Langsung saja kita masuki daftar yang pertama.

Collage Maker

Collage maker

Aplikasi foto ini membantu Anda menciptakan kreasi foto kolase dari koleksi di album sobat. Sedikitnya ada 100 pilihan layout yang bisa dipilih sesuka hati, dan pastinya dukungan filter untuk membuat foto Anda makin menarik dipandang.

Application Information Will Show Up Here

 

Firefox Focus: The privacy browser

Mozilla menawarkan alternatif baru bagi Anda yang kurang puas dengan privasi yang disuguhkan oleh mode Incognito di peramban aslinya. Firefox Focus bekerja dengan efektif dalam memblokir iklan dan menjaga privasi sejak dijalankan. Selain aman dan private, Firefox Focus masih mengadopsi performa aplikasi standarnya.

Application Information Will Show Up Here

 

Jotterpad

Aplikasi yang satu ini dirancang khusus untuk para penulis, jurnalis dan pelajar. Layout dan fungsionalitasnya dioptimalkan untuk pengetikan cepat tanpa pengganggu fokus dan juga integrasi penyimpanan awan agar mudah diakses dari manapun. Secara teknis penulisan, Jotterpad juga membantu penulis untuk menyusun kalimat yang mengalir dan enak dibaca.

Application Information Will Show Up Here

 

Aqua Mail

Aqua Mail

Berikutnya, jika Anda masih membutuhkan alternatif email client dari mobile, Aqua Mail patut jadi pertimbangan. Aplikasi email ini dapat terintegrasi dengan berbagai layanan email seperti Gmail, Yahoo, Outlook, FastMail dan lain sebagainya.

Application Information Will Show Up Here

 

Sticker Market

Era emoji memang belum usai, tapi kehadiran sticker yang lebih kaya membuat banyak pengembang mulai meliriknya sebagai lahan baru. Sticker Market adalah pusatnya koleksi berbagai stiker menarik, unik dan apik untuk dikirimkan melalui aplikasi pesan populer. Aplikasi juga mendukung gambar animasi berformat GIF.

Application Information Will Show Up Here

Aplikasi Android Pilihan Pekan Ini (Textra SMS, Nimbuzz Messenger, dll)

Tak bisa dielakkan lagi, bahwa kehadiran ribuan aplikasi di Play Store banyak memberikan kemudahan kepada kita. Namun tak sedikit pula yang dibuat asal-asal, sehingga kerap menyulitkan kita menyaring item-item yang bermanfaat dan yang tidak.

Kolom aplikasi Android pilihan ini diharapkan bisa memberikan cara yang lebih mudah dan praktis.

Textra SMS

Textra SMS punya fungsi yang sama dengan Hello SMS, aplikasi ini akan menggantikan aplikasi pesan standar namun dengan tool dan tampilan yang berbeda. Di aplikasi ini Anda dapat mengekspresikan diri dengan 800 emoji, memilih model tatap muka dan juga memilih gaya tampilan notifikasi.

Application Information Will Show Up Here

 

Walk Band

Grup band biasanya terdiri dari 3 hingga 6 orang yang masing-masing personil memegang instrumen yang berbeda. Tapi tahukah Anda bahwa cukup dengan aplikasi Walk Band Anda dapat memainkan semua instrumen layaknya band lengkap seorang diri? Coba unduh aplikasi ini, di mana menurut klaim pengembang, dengan aplikasi ini kita dapat memainkan semua instrumen yang tersedia, mengatur tempo, kunci nada dan kemudian menggabungkan semua instrumen sehingga menjadi satu musik utuh.

Application Information Will Show Up Here

 

Rundavoo

Aplikasi Android terbaik berikutnya adalah Rundavoo, sebuah aplikasi pembuat jadwal kongkow bersama teman-teman melalui perangkat mobile. Apapun kegiatan Anda akan lebih mudah bila mengatur jadwalnya dengan Rundavoo. Mudah digunakan dan terhubung ke sejumah jejaring sosial populer.

Application Information Will Show Up Here

 

Nimbuzz Messenger

Aplikasi ini menawarkan berbagai fitur yang memudahkan penggunanya untuk saling berkomunikasi baik sesama pengguna Nimbuzz atau jejaring sosial lainnya. Pengguna dapat berkirim pesan teks, gambar dan melakukan panggilan dengan gratis. Aplikasi ini juga dapat dihubungkan ke sejumlah layanan jejaring sosial seperti Facebook, Gtalk dan lain sebagainya.

Application Information Will Show Up Here

 

Peeks

Menikmati video ternyata tidak selalu di situs semacam Youtube. Karena masih ada beberapa alternatif yang menawarkan fitur yang tak kalah oke misalnya Peeks Social Videos walaupun menampung video yang relatif berdurasi pendek. Dengan Peek Social, Anda dapat menikmati momen berbentuk video dengan siapapun termasuk terhubung ke jejaring sosial lainnya.

Application Information Will Show Up Here

iTranslate Converse Ingin Menjadi Aplikasi Penerjemah Bahasa yang Paling Simpel dan Mudah Digunakan

Pengembang aplikasi penerjemah bahasa populer asal Austria, iTranslate, baru saja meluncurkan aplikasi baru yang sangat menarik. Dinamai iTranslate Converse, aplikasi ini sejatinya merupakan versi sangat sederhana dari aplikasi iTranslate yang selama ini tersedia.

Keistimewaannya adalah pengoperasiannya yang begitu simpel. Setelah menetapkan dua bahasa yang diinginkan – Indonesia dan Inggris misalnya – pengguna tinggal menyentuh dan menahan layar, lalu mulai berbicara dalam bahasanya sendiri. Converse akan langsung mendeteksinya dan menyajikan hasil terjemahannya secara lisan.

Dari situ pengguna tinggal menyentuh dan menahan layar kembali, lalu mempersilakan lawan bicaranya untuk, well, bicara, sekali lagi dalam bahasanya sendiri. Converse akan kembali mendeteksinya, lalu mengucapkan hasil terjemahannya secara otomatis. Prosesnya sengaja dibuat seminimal mungkin.

iTranslate Converse

Akurasi pengenalan suara dan terjemahan memang masih menjadi problem utama pada Converse, sama kasusnya seperti aplikasi penerjemah lain. Ini sebenarnya cuma perkara waktu; kita tinggal menunggu algoritma terjemahannya terus disempurnakan seiring berjalannya waktu.

Yang paling penting, pengguna sudah tidak perlu lagi beradaptasi dengan cara pengoperasian yang rumit. Anda tidak akan menemukan tombol di iTranslate Converse, sebab seluruh layar akan menjadi tombol yang bisa disentuh dan ditahan.

Tidak kalah unik, interface-nya disajikan terbalik supaya pengguna menggenggam ponsel dalam posisi terbalik pula guna membantu meningkatkan kinerja aplikasi – mengingat mikrofon mayoritas ponsel terletak di bagian bawah. Terakhir, transkrip setiap percakapan akan disimpan dengan sendirinya untuk ditinjau kembali.

Total ada 38 bahasa yang didukung iTranslate Converse, dan aplikasi ini sekarang sudah bisa dinikmati secara cuma-cuma oleh pengguna perangkat iOS – versi Android-nya menyusul di musim semi – akan tetapi terbatas untuk 300 terjemahan saja per bulannya. Kalau mau lebih, pengguna harus membayar biaya berlangganan sebesar $5 per bulan atau $40 per tahun.

Sumber: The Verge dan iTranslate.

Aplikasi Android Pilihan Pekan Ini (Multi Measures 2, Microsoft Sprightly, dll)

Minggu ini, redaksi kembali hadirkan 5 aplikasi Android yang barangkali punya fitur untuk kebutuhan Anda. Multi Measure misalnya, bermanfaat untuk mengukur berbagai hal seperti waktu, jarak, berat, panjang dan lain sebagainya. Selain tentu 4 pilihan aplikasi berguna lainnya.

Multi Measures 2: All-in-1 kit

Di era ini, tugas mengukur volume atau bahkan menemukan kutub semudah mengirimkan pesan elektronik atau belanja kebutuhan dapur. Semua dapat dilakukan via smartphone lewat sentuhan ujung jari.

Multi Measures 2: All-in-1 kit menghadirkan alat ukur medan magnet, kutub, tekanan suara rumit melalui interface yang lebih mudah dipahami. Tanpa alat yang rumit ataupun sensor tambahan.

Application Information Will Show Up Here

 

PowerDirector Video Editor App

Meng-edit video sekarang tak perlu perangkat komputer mahal, cukup dengan smartphone Android dan aplikasi PowerDirector Video Editor App, masalah bisa diselesaikan.

Rekam video dengan perangkat apapun yang Anda sukai, kemudian salin ke smartphone dan gunakan fitur di aplikasi ini untuk menambahkan musik latar, memotong, menggabungkan, memutar layar atau memberi efek tambahan. Bahkan PowerDirector Video Editor App mendukung fitur drag and drop dan template kolase.

Application Information Will Show Up Here

 

Microsoft Sprightly

Aplikasi ini dibuat oleh Microsoft Garage, salah satu divisi Microsoft yang bertugas mengembangkan ide-ide kreatif dan mewujudkannya ke dalam wujud piranti lunak.

Microsoft Sprightly dirancang untuk para pebisnis dan individu, memiliki beragam template yang dapat diubah dan dimodifikasi untuk keperluan misalnya membuat katalog produk, daftar harga, brosur dan kartu nama. Yang perlu Anda persiapkan terlebih dahulu adalah foto dan konten pendukungnya.

Application Information Will Show Up Here

 

Lollicam

Seputar konten video lagi, kali ini ada Lollicam yang membantu Anda menciptakan video selfie lucu, kreatif dan juga seru. Saat terpasang, Lollicam akan menggantikan aplikasi kamera default dan menambahkan beragam fitur seperti rangkaian efek, frame, filter dan bahkan 300 lebih stiker.

Application Information Will Show Up Here

 

Viddsee

Akhir pekan terasa membosakan? Dulu mungkin iya, tapi sekarang kondisinya tentu harusnya berbeda. Ada banyak hiburan yang bisa Anda peroleh dari jendela masa depan bernama smartphone.

Opsi lainnya datang dari Viddsee yang menyajikan banyak sekali film-film pendek terbaik dari seluruh penjuru dunia. Pilihan film di-update secara rutin, dan yang paling seru, Anda bisa mengunduh film tersebut dan menontonnya secara offline.

Application Information Will Show Up Here