Nge-Facebook Ala Buzz di Gmail

Fitur untuk mengintegrasikan Facebook di Gmail memang sudah ada menggunakan Gmail gadget, tapi bagi mereka yang menyukai fitur Buzz dan berharap ada fitur yang mirip Buzz tapi untuk Facebook, aplikasi ini mungkin cocok untuk anda.

Gmail Facebook Integration adalah extension untuk browser Chrome yang memungkinkan anda menggunakan Facebook ala Google Buzz. Selain letaknya berada di bawah ikon Buzz di Gmail, fasilitas ini juga tampilan awalnya mirip Google Buzz.

Continue reading Nge-Facebook Ala Buzz di Gmail

Google Mendengarkan User: Buzz Improvement

Seperti juga namanya, sebagian besar kalangan di internet terus membicarakan Google Buzz, termasuk Buzz tentang keamanan aplikasi ini serta salah kaprah tentang keterangan Google yang akan menghentikan fitur ini dari Gmail.

Untuk yang terakhir, seperti yang ditulis TechCrunch, Google tidak akan mencabut fitur Buzz dari Gmail, minimal tidak dalam waktu dekat. Tapi kemungkinan besar Google akan membuat aplikasi Buzz terpisah yang bisa digunakan di luar dari Gmail.

Continue reading Google Mendengarkan User: Buzz Improvement

Google Buzz: Integrasi Media Sosial di Gmail

Sedari kemarin santer berita bahwa Google sedang menyiapkan fitur baru di Gmail yang mengintegrasikan fitur sosial ke inbox kita. Dan malam tadi (pagi waktu AS) mereka pun mengumumkannya: Google Buzz.

Sama seperti media sosial lain, Buzz menawarkan cara untuk berbagi, mulai dari tulisan, foto, tautan, hingga video. Semua itu nanti bisa dilihat langsung dalam Gmail dengan tampilan seperti inbox kita. Tentunya nanti kita bisa komentar, dan komentarnya juga akan muncul sebagai pesan dalam Gmail sehingga kita tau kalo ada komentar baru dan bisa dibales langsung lewat email.

Continue reading Google Buzz: Integrasi Media Sosial di Gmail

Buzz Buzz Buzz!

Di postingan ini saya ingin berterima kasih kepada seluruh pembaca DS yang tetap setia berlangganan dan berkunjung ke situs web DS. Karena kaliah-lah saya terus bersemangat memberikan update berita (lebay). Hari ini juga mau mengumumkan kalau DailySocial telah memiliki Groups dan Pages di Facebook, silahkan join dan jadi fans untuk anda yang aktif di Facebook agar anda bisa menikmati berita-berita kami via Facebook.

Selama 5 bulan sejak pertama kali live, DS sudah memproduksi 407 post dengan 904 komentar terbagi menjadi 13 kategori dan 861 tags. Per hari ada kurang lebih 3-5 artikel yang di-post di DailySocial dengan kunjungan lebih dari 300 unique visitor per hari (bulan kemarin 200an uniques per hari).

Berikut statistik visitor DailySocial

Google PageRank 3 dengan Alexa Rank 220,572, lah udah kayak mau jualan iklan ya? LOL. *wink*

Anyway, sekaligus ingin mengumumkan bahwa dalam beberapa minggu ke depan kami akan membuka sebuah segmen baru di DailySocial. Kali ini DailySocial tidak sendiri, dengan bantuan beberapa rekan kami akan mencoba menjelajah pengalaman baru, tentu tetap relevan seputar web, internet, dan teknologi lah. Segmen apakah itu? Silahkan tunggu tanggal mainnya.

Buzz buzz buzz!! 🙂