Kakek Berusia 93 Tahun Asal Jepang ini Menyukai Game Balap

Umur hanyalah angka mungkin adalah istilah yang tepat bagi banyak orang di zaman sekarang. Karena meskipun sudah sangat berumur, banyak orang-orang tua di seluruh pelosok dunia yang masih aktif di berbagai kegiatan termasuk bermain game.

Ada Shirley Curry, nenek asal Amerika Serikat yang terkenal bermain The Elder Scroll V: Skyrim di YouTube hingga dijuluki “Skyrim grandma”. Ada juga Hamako Mori dari Jepang yang masih aktif bermain beragam game dan mengunggahnya ke YouTube. Dan bahkan ada Silver Sniper yang merupakan tim esport dengan anggota yang rata-rata berumur di atas 60 tahun. Sebelumnya, kami juga menemukan seorang kakek gamer berusia 86 tahun yang telah menyelesaikan 300 game.

Dan kini ada kakek berumur 93 tahun yang ternyata memiliki minat di game balap atau virtual racing. Sayangnya, nama dari kakek ini tidak diketahui dan juga tidak dijelaskan di dalam channel-nya. Namun, dari informasi yang diunggah Kotaku, kakek yang satu ini memang menyukai mobil sejak awal.

Dikatakan bahwa dirinya awalnya adalah seorang supir taxi di Tokyo pada tahun 1960-an dan juga mengendarai truk sampah pada tahun 1970-an hingga 1990-an. Kakek ini sendiri juga telah mengendarai banyak mobil keren di sana seperti Mazda Savanna RX7. Dan ketika, dia sudah berumur 93, kecintaannya terhadap mobil pun dituangkan dengan bermain game balap.

Video pertamanya sendiri diunggah oleh sang cucu 4 bulan lalu dengan judul “93-year-old grandpa!! Driving his car 30 years ago in a racing game!!“. Dalam deskripsinya sang cucu juga menjelaskan bahwa dirinya mencoba membawa sang kakek untuk memainkan game menggunakan steering wheels yang ia miliki.

Pada video tersebut sang kakek diminta mencoba mengendarai mobil Mazda Savanna RX7 yang dikatakan pernah dimiliki olehnya pada tahun 1990 di dalam game yang terlihat seperti Forza Motorsport 7. Sang kakek pun menunjukkan kepiawaiannya dalam mengemudi di track oval nascar sembari sesekali membiasakan diri.

image credit: olivin corp

Sang kakek sendiri kini termasuk rutin mengunggah video di kanal bernama Olivin.corp tersebut setiap minggunya. Dan di setiap videonya sang kakek mendapat berbagai tantangan, mulai dari mengendari mobil yang lebih kencang seperti Lamborghini Murcielago hingga menjajal game balap simulasi yang lebih realistis — Asetto Corsa.

Hingga berita ini dimuat, kanal YouTube sang kakek telah memiliki hampir 10 ribu subscriber. Melihat sang kakek sangat menikmati pengalaman mengemudi virtual pada setiap videonya, kelihatannya sang kakek akan semakin terkenal di masa depan.

Project CARS 2 vs. Forza Motorsport 7 vs. Gran Turismo Sport, Siapa Jawaranya?

Bulan Oktober merupakan momen berlangsungnya kompetisi besar antara tiga franchise permainan simulasi balap raksasa: game ke-10 di seri Forza, permainan Gran Turimo pertama untuk console current-gen Sony, serta tim pendatang baru yang dahulu pernah menggarap Need for Speed: Shift. Pertarungan ketiganya dimulai saat Gran Turismo Sport meluncur pada tanggal 17 Oktober kemarin.

Tentu saja tiap penggemar racing simulator punya preferensi berbeda. Masing-masing franchise punya fans setianya sendiri, dan saya memahami hal itu. Namun bagaimana dengan Anda yang baru ingin mencicipi genre ini? Siapa yang terbaik di antara tiga judul tersebut? Untuk memperoleh informasi paling tidak bias, kita perlu menengok data statistik dari situs agregat review seperti OpenCritic.

 

Gran Turismo Sport

Untuk sementara, Gran Turismo Sport memperoleh skor rata-rata 77 dari 100 berdasarkan 11 ulasan. Mayoritas reviewer mengapresiasi gameplay-nya yang betul-betul terhidang layaknya simulasi sejati, sehingga tiap kendaraan terasa unik dan memiliki karakteristik berbeda. Selain itu, proses utak-atik dan kustomisasinya tidak rumit, memungkinkan pemain bisa segera menikmati balapan.

Meski demikian, para pengulas punya pendapat senada soal minimnya konten. Mode single-player GT Sport malah menyerupai Gran Turismo versi PSP, bahkan memaksa Anda online buat mengakses Driving School, Mission Mode dan Circuit Mode. Grafisnya sendiri cukup baik, tapi bukan yang terbaik di antara para rivalnya. Salah satu media bilang bahwa Gran Turismo Sport kadang terasa seperti memainkan game racing lawas dengan visual next-gen.

 

Project CARS 2

Skor rata-rata Project CARS 2 lebih tinggi dari Gran Turismo Sport, memperoleh 82 dari 100 berdasarkan ulasan 65 media. Hal yang paling banyak dikeluhkan reviewer adalah masalah teknis: dari mulai perspektif kokpit yang ‘kurang natural’ hingga terkait AI. Game juga kurang bersahabat bagi kalangan pemula karena proses belajarnya cukup sulit. Namun mereka mengakui Project CARS 2  merupakan game sempurna buat para pecinta otomotif.

Permainan menyuguhkan banyak sekali kategori balapan, dan di sekuelnya ini, developer memperbaiki banyak kekurangan yang ada pada pendahulunya dan memastikan kontennya lebih kaya. “Project CARS 2 ialah simulasi balap serius untuk para pembalap serius,” begitu kata PC Gamer.

 

Forza Motorsport 7

Dari sisi skor, Forza Motorsport 7 merupakan game racing simulation terbaik di tahun 2017. Nilainya berada dua poin di atas Project CARS 2. Secara keseluruhan, reviewer memuji kecantikan grafisnya – walaupun dinikmati dari console Xbox One sekalipun. Lalu, respons saat mengendalikan mobil juga natural dan intuitif. Selain itu, Forza Motorsport 7 menyimpan konten permainan paling banyak dibanding dua rivalnya.

Forza Motorsport 7 tetap tidak bisa bebas dari masalah teknis. Di versi PC, beberapa gamer mengalamai crash, baik dari menu atau saat sedang bertanding. Selain itu, proses loading-nya juga memakan waktu. Dan selanjutnya, kritik diarahkan pada kehadiran sistem loot box, tapi untungnya, ‘fitur’ tersebut tidak terlalu memengaruhi keseimbangan gameplay.

Daftar Game Blockbuster Esensial yang Siap Menyerbu di Bulan Oktober 2017

Entah apakah saat ini Anda tengah merayakan pencapaian besar Divinity Original Sin II, masih disibukkan oleh Destiny 2, atau sedang mengagumi interor Pagani Huayra BC di Project CARS 2, bulan Oktober tak mengizinkan para gamer untuk terlena. Bulan ini ialah momen dimulainya perilisan permainan-permainan blockbuster penting sebelum kita mengucapkan selamat tinggal pada 2017.

Selain game-game action raksasa yang sangat dinanti para fans, Oktober 2017 merupakan arena bertarungnya tiga franchise permainan simulasi balap terbesar di dunia dan menjadi periode paling krusial bagi seluruh pemilik console hybrid Nintendo Switch. Sudah siapkah dompet Anda menghadapi serbuan judul-judul menarik ini?

 

Forza Motorsport 7

PC, Xbox One – 3 Oktober

Menjanjikan lebih dari 700 mobil, dengan 200 lebih sirkuit balap yang berada di 32 lokasi, kreasi baru Turn 10 Studios ini berpeluang besar untuk menyingkirkan Project CARS 2 dan merebut titel simulasi balap terbaik di tahun 2017 berbekal konten masifnya. Forza Motorsport 7 juga merupakan salah satu game yang jadi andalan Xbox One X.

 

Middle-earth: Shadow of War

PC, PlayStation 4, Xbox One – 10 Oktober

Seperti pendahulunya, Shadow of War akan menyeret pemain ke sisi gelap Middle-earth. Tidak ada Hobbit-Hobbit lucu dan penyihir sakti yang siap membantu di saat-saat genting, Talion dan arwah Celebrimbor harus menempa Ring of Power baru serta bersekutu dengan makhluk-makhluk buas demi menjatuhkan Sauron.

 

The Evil Within 2

PC, PlayStation 4, Xbox One – 13 Oktober

Di sekuel survival horror arahan Shinji Mikami ini, detektif Sebastian Castellanos harus kembali menjelajahi dunia STEM demi menyelamatkan putrinya, Lily. Game dibekali sistem crafting, memungkinkan Anda menciptakan alat atau amunisi berbekal barang-barang yang telah dikumpulkan, kapan pun saat dibutuhkan.

 

Gran Turismo Sport

PlayStation 4 – 17 Oktober

Konten Gran Turismo Sport mungkin tak sekaya Project CARS dan Forza Motorsport 7, namun game simulasi balap terbaru Polyphony Digital itu masih berkesempatan untuk menyaingi rival-rivalnya, terutama dari sisi realisme mengemudi. Engine fisiknya menggunakan versi modifikasi Gran Turismo 6, digarap dengan memaksimalkan teknologi PS4.

 

WWE 2K18

Xbox One, PlayStation 4, Switch – 17 Oktober; PC – 2018

Permainan gulat profesional ini menyuguhkan formula game-game sebelumnya, dengan satu kejutan: WWE 2K18 siap mengadu delapan pegulat dalam satu arena. Developer juga telah meng-update mode Royal Rumble, merombak sejumlah mekanisme gameplay, serta menambahkan beragam gerakan pamungkas baru.

 

Wolfenstein II: The New Colossus

PC, PlayStation 4, Xbox One – 27 Oktober

MachinesGames adalah satu dari sedikit developer yang tak mengenal kata tabu. Penerus The New Order Ini mempersilakan Anda menumpas tentara Nazi dengan cara sekreatif dan sebrutal mungkin. Di sana, sang tokoh protagonis B.J. Blazkowicz harus harus memimpin pemberontakan untuk membebaskan Amerika dari rezim Nazi.

 

Assassin’s Creed Origins

PC, PlayStation 4, Xbox One – 27 Oktober

Game kesepuluh di seri action-adventure kebanggaan Ubisoft ini akan membawa Anda bertualang di era Mesir Kuno, tepatnya pada periode Ptolemaic. Origins memperkenalkan tokoh utama bernama Medjay, Assassin yang berjuang mempropagandakan kebebasan sembari menghadapi ancaman komplotan rahasia yang merupakan cikal bakal Templar.

 

Super Mario Odyssey

Switch – 27 Oktober

Super Mario Odyssey akan kembali menyajikan serunya menjelajahi dunia open-world Mario seperti yang pernah dihidangkan oleh Super Mario 64. Di sana, sang tukang ledeng bertopi merah akan mengunjungi ‘kerajaan’ berbeda demi menyelamatkan Putri Peach dari Bowser. Game ini ialah salah satu alasan utama mengapa orang membeli Nintendo Switch.

Console Xbox One Baru Jadi Primadona Microsoft di E3 2017

Konferensi Microsoft merupakan salah satu momen yang paling dinanti di E3 2017 karena mereka punya agenda untuk mengungkap console baru di sana. Presentasi dilakukan subuh tadi, sengaja difokuskan buat memamerkan kecanggihan perangkat bertenaga 6-TFLOP spesialis konten next generation yang dahulu dikenal sebagai Project Scorpio.

Xbox One X

Xbox One X adalah nama resmi dari Project Scorpio, dan di E3 2017, Microsoft menyingkap segala detail – termasuk rupa dan harga. Wujud Xbox One X hampir menyerupai Xbox One S dengan bernama hitam. Terlepas dari hardware canggih di dalamnya, ia merupakan console Xbox One paling mungil. Xbox One X rencananya akan dilepas di bulan November 2017, dibanderol di harga yang ‘masuk akal’, hanya US$ 500.

Selain itu, Microsoft juga berencana untuk memperluas fitur backward compatibility di Xbox One. Kini ia siap menjangkau Xbox generasi pertama. Sesudah fitur ini tersedia, Anda hanya tinggal memasukkan disc game lawas untuk bisa menikmatinya di Xbox One. Permainan kabarnya akan tersaji lebih baik – secara visual serta gameplay. Tapi untuk sakarang, baru ada satu judul yang dikonfirmasi, yaitu Crimson Skies: High Road to Revenge.

Anthem

Anthem dibahas lebih lengkap di atas panggung Microsoft dibanding EA. Di sana, porsi gameplay permainan action-RPG itu disingkap dalam video berdurasi hampir tujuh menit. Berkat dukungan engine Frostbite, grafisnya sangat indah, dan saya harap tidak ada downgrade di versi retail-nya nanti. Anthem menempatkan Anda sebagai salah seorang Freelancer, para petualang yang dibekali baju zirah hi-tech Javelin.

Assassin’s Creed Origins

Di konferensi Microsoft, eksistensi dari Assassin’s Creed Origins akhirnya dikonfirmasi. Game stealth action itu akan membawa Anda menjelajahi negeri Mesir kuno dan menjadi saksi dimulainya perseteruan antara Assassin dan Templar. Origins memperkenalkan tokoh utama bernama Medjay, pemuda yang diberi tanggung jawab untuk melindungi bangsanya. Ubisoft membenamkan lebih banyak elemen role-playing serta menyempurnakan sistem pertempuran – sehingga sedikit menyerupai Dark Souls.

Forza Motorsport 7

Turn 10 merupakan salah satu tim developer yang membantu penggarapan Xbox One X, dan permainan simulasi balap terbaru diramu untuk memaksimalkan kemampuan hardware-nya. Kabarnya, Forza Motorsport 7 siap menghidangkan pengalaman 4K gaming di 60fps, dibumbui sistem pencahayaan dan cuaca dinamis, dan juga dimeriahkan oleh lebih dari 700 tipe mobil. Permainan akan tersedia di seluruh tipe Xbox One dan PC pada tanggal 3 Oktober 2017.

Black Desert Online

Microsoft punya rencana untuk menghadirkan permainan MMORPG populer PC, Black Desert, di console current-gen mereka. Game akan didukung mode 4K sehingga berjalan optimal di Xbox One S.

Crackdown 3

Sunyinya kabar mengenai Crackdown 3 setelah diungkap di E3 2014 dipecahkan oleh pengumuman yang dilakukan oleh Terry Crews. Crackdown 3 terlihat hampir menyerupai game sebelumnya, menyajikan aksi bombastis di dunia permainan open-world. Masih belum diketahui apakah Terry Crews akan betul-betul hadir sebagai karakter game atau tidak. Crackdown 3 rencananya dirilis pada tanggal 7 November 2017.

Dragon Ball Fighter Z

FighterZ ialah permainan fighting tradisional dengan grafis cell-shaded yang mengadu karakter-karakter Dragon Ball Z legendaris. Berbeda dari seri Xenoverse, Fighter Z dikembangkan oleh tim di belakang permainan Guilty Gear, fokus pada pertarungan dua dimensi yang dikombinasikan bersama bumbu ‘brawl‘ tiga versus tiga. Game ini baru tersedia di awal 2018.

Life is Strange: Before the Storm

Before the Storm disiapkan sebagai prekuel dari Life is Strange, kali ini hanya dibagi ke dalam tiga episode. Permainan akan mempertemukan Anda dengan karakter yang sering disebut di Life is Strange, tetapi nasibnya tidak diketahui. Rincian mengenai narasi, dan eksistensi dari sistem ‘time travel‘ yang membuat permainan terdahulunya begitu unik belum diketahui.

Life is Strange: Before the Storm meluncur di tanggal 31 Agustus 2017. Developer Dontnod memercayakan tim Deck Nine Games untuk mengerjakan prekuelnya itu.

Metro Exodus

Sekuel kedua dari permainan shooter horror/survival yang diangkat dari novel tulisan Dmitry Glukhovsky dipamerkan di acara Microsoft. Kali ini, game tampaknya mengusung formula open-world, akan tersedia baik di platform Sony maupun Microsoft.

PlayerUnknown’s Battlegrounds

Battlegrounds akan hadir di Xbox One tahun ini.

Minecraft

Permainan sandbox populer ini akan mendapat dukungan fitur cross-platform sehingga bisa dimainkan bersama-sama dari perangkat mobile, console serta PC. Mojang juga punya agenda untuk melepas visual pack, yaitu update yang diarahkan pada aspek grafis.

Sea of Thieves

Perilisan permainan lucu bertema bajak laut dari Rare ini diundur ke tahun 2018. Sebagai kompensasinya, Microsoft menunjukkan video gameplay berdurasi hampir 10 menit.

State of Decay 2

Game open-worldzombie survival‘ ini akan tersedia eksklusif di platform game Microsoft, dijadwalkan untuk meluncur pada musim semi 2018. Simak gameplay trailer-nya di bawah.

ID@Xbox

Ada banyak permainan indie yang Microsoft pamerkan di E3 2017, di antaranya Cuphead, Deep Rock Galactic, Ori and the Will of the Wisps, The Last Night, The Artful Escape, Tacoma, dan Super Lucky’s Tale.