5 Ide Bisnis Alternatif untuk Blogger Mendapatkan Penghasilan Tambahan

Tidak hanya sekedar berbagai informasi, seorang blogger ternyata juga bisa mendapatkan penghasilan dari blog-nya dengan beberapa ide bisnis untuk blogger yang akan dibahas pada artikel ini.

Blogger adalah sebutan untuk seseorang yang secara aktif dan rutin menulis blog. Sedangkan blog sendiri merupakan wadah para blogger membagikan tulisannya yang bisa berupa artikel informatif atau cerita yang berasal dari kehidupan sang blogger.

Ide Bisnis untuk Blogger

Apabila Anda adalah seorang blogger aktif yang ingin mulai mendapatkan penghasilan dari blog Anda selain dari AdSense, simak 5 ide bisnis untuk blogger berikut ini.

Menjadi Affiliate

Anda pastinya sudah tidak asing lagi dengan bisnis affiliate marketing ini. Bagi Anda yang belum mengetahuinya, menjadi affiliate adalah ide bisnis dimana Anda selaku affiliate marketer mempromosikan suatu produk dengan membagikan link affiliate produk tersebut. Nantinya, Anda akan mendapatkan komisi affiliate apabila seseorang membeli produk tersebut dari link yang Anda bagikan.

Sebagai seorang blogger aktif yang telah memiliki pengunjung aktif, Anda bisa dengan mudah membagikan link affiliate ini di setiap konten blog Anda.

Menjadi YouTuber

Ide bisnis kedua yang bisa Anda coba sebagai seorang blogger adalah dengan menjadi YouTuber. Saat ini sudah banyak sekali blogger yang juga aktif membagikan video di YouTube. Video yang dibagikan mulai dari video blog (vlog) hingga video tips dan trik membangun blog untuk pemula.

Menjadi Influencer

Selain menjadi YouTuber, banyak blogger kini juga menjadi influencer atau selebgram. Sebagai blogger, Anda bisa memulai bisnis sebagai seorang influencer ketika pembaca setia Anda di blog mulai tertarik dengan kehidupan pribadi Anda dan ingin keep in touch melalui media sosial, seperti Instagram.

Membuka Kelas Online

Berikutnya, seorang blogger juga bisa mendapatkan penghasilan tambahan dengan membuka kelas online tentang blogging. Meski terlihat mudah, nyatanya menulis blog juga membutuhkan keahlian khusus. Nah, adanya kelas online dapat menjadi wadah untuk Anda berbagi ilmu sekaligus memperoleh pendapatan.

Menjual Produk Digital

Di era digital seperti sekarang, aktivitas jual-beli produk digital semakin meningkat. Hal ini dikarenakan penjualan produk digital yang lebih mudah dibandingkan produk fisik. Sebagai blogger, Anda bisa menjual produk-produk digital, seperti e-book melalui konten blog Anda.

Dengan begitu, Anda tetap bisa berbisnis tanpa harus repot mengirimkan pesanan melalui jasa pengiriman.

Demikian informasi mengenai 5 ide bisnis untuk blogger. Mulai dari bisnis yang sedang ramai belakangan ini, yaitu affiliate, hingga bisnis produk yang tidak memerlukan pengiriman. Semoga informasi di atas dapat membantu blogger seperti Anda memperoleh penghasilan tambahan dari platform blog Anda maupun dari kemampuan blogging Anda sendiri.

Header by Pexels.

Menjual Webinar dan Kelas Online di Lynk id, Super Praktis!

Semakin maraknya digitalisasi berdampak pada bertambahnya online events seperti webinar dan kelas online yang diadakan oleh content creator atau akun platform edukasi. Jika Anda adalah salah satu pengguna media sosial yang sering menyelenggarakan online events ini, maka Anda harus tahu bahwa cara menjual webinar di Lynk id bisa jadi solusi praktis untuk Anda.

Dengan Lynk id, Anda tidak perlu repot-repot membuat formulir pendaftaran di Google Form ataupun meminta peserta untuk screenshot bukti pembayaran event. Semua dapat Anda atur dalam satu tahapan di akun Lynk id Anda. Jika Anda belum tahu apa itu Lynk id dan kegunaannya, lihat terlebih dahulu pembahasannya di sini.

Cara Menjual Tiket Webinar dan Kelas Online di Lynk id

Umumnya, jika Anda ingin menjual webinar atau kelas online, Anda perlu membuat formulir pendaftaran dengan Google Form. Kemudian, peserta harus mengirimkan bukti pembayaran kepada Anda selaku penyelenggara dan Anda perlu mengirimkan link event satu per satu ke peserta. Cara seperti itu tentu merepotkan dan menyita banyak waktu.

Jika Anda menggunakan Lynk id, peserta bisa mengisi form pendaftaran, melakukan pembayaran, dan menerima link event di satu tempat karena Lynk id juga telah terhubung dengan payment gateway. Untuk bisa menjual webinar di Lynk id, Anda bisa mengikuti langkah-langkah berikut ini:

  • Login ke akun Lynk id Anda dan klik Add New Block.

 

cara menjual webinar di lynk id

 

  • Lalu, pilih Event.

 

cara menjual webinar di lynk id

 

  • Selanjutnya, isi informasi terkait acara mulai dari menambah gambar dengan klik Add Image.

 

cara menjual webinar di lynk id

 

  • Kemudian, masukkan judul dan deskripsi event.

 

cara menjual webinar di lynk id

 

  • Setelah itu, pilih platform yang akan digunakan pada online event tersebut (Zoom/Google Meets/Other) dan masukkan link acara (Zoom/Google Meets/WhatsApp Group/dll).

 

cara menjual webinar di lynk id

 

  • Berikutnya, masukkan jadwal event, mulai dari tanggal, jam, dan durasi acara.

 

cara menjual webinar di lynk id

 

  • Jika Anda ingin membuat acara berbayar, isi kolom Price dengan harga tiket acara tersebut. Apabila Anda ingin memberikan potongan harga, masukkan jumlah potongan harga di kolom Sale Price.

 

cara menjual webinar di lynk id

 

  • Kemudian, aktifkan Item Quantity jika jumlah tiket event terbatas dan masukkan jumlah stok.

 

cara menjual webinar di lynk id

 

  • Lalu, jika Anda ingin peserta mendapat notifikasi Whatsapp setelah mendaftar, Anda dapat mengaktifkan WhatsApp Notification. Namun, fitur ini akan memotong biaya sebesar 400 rupiah per notifikasi.

 

cara menjual webinar di lynk id

 

  • Setelah itu, Anda bisa membuat form pendaftaran pada Custom Field yang nantinya harus diisi oleh peserta. Anda bisa mengaktifkan tombol Required jika peserta wajib mengisi informasi tersebut.

 

cara menjual webinar di lynk id

 

  • Apabila Anda ingin menambah pertanyaan lainnya, klik Add Another Question.
  • Terakhir, pilih tombol Call To Action yang Anda inginkan.

 

cara menjual webinar di lynk id

 

  • Jika semua sudah sesuai, klik Add Product.

 

cara menjual webinar di lynk id

 

Apabila Anda telah berhasil mengikuti cara menjual webinar di Lynk id tersebut, selanjutnya Anda bisa memasukkan link halaman Lynk id Anda ke bio media sosial Anda. Setelah itu, Anda bisa memberikan instruksi kepada calon peserta untuk mengakses link pendaftaran melalui halaman tersebut.

Gandeng GogoKids, Kiddo Hadirkan Beragam Pilihan Kelas Online untuk Anak

Bertujuan untuk memberikan pilihan kelas online kepada anak, platform ticketing dan konten aktivitas Kiddo menjalin kemitraan strategis dengan GogoKids dari Malaysia. Melalui kerja sama ini, pengguna dapat mengikuti kelas online yang berasal dari kedua negara. Penyedia layanan aktivitas anak asal Indonesia juga dapat memasarkan kelasnya lebih luas ke pelanggan Malaysia.

Dengan bertambahnya pilihan aktivitas online dari negara tetangga ini, harapannya mampu mendorong orang tua untuk terus menggali potensi anak selama lakukan karantina di rumah. Kategori aktivitas beragam mulai dari bahasa, seni tari, seni lukis, pemrograman, komunikasi, dan lain-lain.

Kepada DailySocial Co-Founder & CEO Kiddo Analia Tan mengungkapkan, kolaborasi Kiddo dengan GogoKids diharapkan bisa memberikan warna baru dalam aktivitas belajar anak dan di masing-masing negara. Sebelumnya, berbagai pilihan aktivitas anak dan keluarga telah tersedia di Kiddo. Di masa PSBB ini Kiddo menghadirkan pilihan aktivitas berkualitas bagi anak Indonesia. Kelas yang biasa diikuti oleh anak tetap bisa dilaksanakan secara virtual dan dipesan melalui platform.

“Kami ingin memberikan lebih banyak pilihan untuk orang tua di Indonesia dalam memilih aktivitas yang sesuai dengan kebutuhan anaknya, sehingga si kecil dapat terus mengembangkan potensi dirinya meskipun harus #dirumahaja. Di sisi lain, kami juga ingin membantu para penyedia aktivitas anak di Indonesia untuk melebarkan sayap bisnisnya ke pasar Malaysia lewat kerja sama ini,” kata Analia.

Fitur baru

Kiddo juga telah merilis fitur baru bernama Kelas Online By Kiddo, memungkinkan aktivitas anak dapat diakses kapan saja selama masa berlangganan karena dikemas dalam bentuk seri video pembelajaran. Inovasi ini memudahkan orang tua dan anak dalam mengakses materi kelas karena dapat menyesuaikan jadwal masing-masing.

“Biasanya ada orang tua yang kesulitan mengatur waktu dan mood anak untuk belajar atau bermain bersama. Dengan fitur Kelas Online dari Kiddo, orang tua bisa lebih bebas mengatur waktu belajar anak,” kata Analia.

Menargetkan pasar B2B dan B2C, Kiddo mengklaim untuk demand yang paling banyak berasal dari B2C. Namun demikian untuk memperkuat segmen B2B, Kiddo juga bekerja sama dengan brand untuk membantu mereka dalam menjalankan brand activation.

Saat ini fitur pilihan pengguna di antaranya adalah, fitur registrasi aktivitas, info & tips, dan kerja sama komunitas. Kiddo juga telah memiliki ribuan pendaftar dan tersebar di beberapa kota besar di Indonesia, namun terkonsentrasi di Pulau Jawa.

“Tahun ini, target kami adalah meluncurkan fitur baru yang saat ini masih dalam pengembangan. Nantinya fitur tersebut akan memudahkan orang tua dalam membantu anaknya mengembangkan diri sesuai potensi mereka,” kata Analia.

Survei MOOC di Indonesia

MOOC (Massively Online Open Courses), juga dikenal sebagai Kelas Belajar Online, memanfaatkan jaringan Internet untuk memberikan kepada masyarakat sebuah cara untuk belajar jarak jauh (distance learning). Selain yang diadakan Universitas MIT dan Stanford di Amerika Serikat, dan juga oleh beberapa pihak swasta, beberapa startup lokal Indonesia pun melakukan pengadaan MOOC. Baik yang gratis pun berbayar.

DailySocial bekerja sama dengan JakPat mengadakan sebuah survey untuk mendapat gambaran tanggapan masyarakat Indonesia sejauh ini terhadap MOOC. Survei diadakan terhadap sejumlah 1023 responden yang disampel dari seluruh populasi Indonesia.

Beberapa temuan survei antara lain:

  • Sejumlah besar responden (56,11%) pernah mendengar istilah MOOC atau Kelas Belajar Online, namun sebagian besar juga (78.30%) belum pernah mencobanya
  • Di antara mereka yang pernah berpartisipasi dalam MOOC, bagian paling besar (57,5%) mempelajari sebuah bahasa asing.
  • Sejumlah besar responden juga menyambut baik ide bahan pelajaran alternatif yang belum disediakan di berbagai MOOC, seperti perpajakan untuk wiraswasta dan pekerja freelance (51.90%) dan kajian kesenian tradisional Indonesia (48.39%)

Untuk laporan hasil lengkap survei kami mengenai MOOC di Indonesia, unduh laporan “MOOC in Indonesia Report 2017” dari DailySocial.

EduTech Asal Makassar LeanSkill Sajikan Layanan Pencarian Guru Online

LeanSkill merupakan platform booking kursus di Makassar yang memudahkan peserta mencari dan memilih pengajar yang ahli di bidangnya. Seperti apa platform ini dan bagaimana latar belakang berdirinya? Berikut wawancara DailySocial dengan Founder LeanSkill.com yang juga inisiator berdirinya Startup Makassar, Fajar Assaad.

Latar belakang berdirinya LeanSkill.com

Pertengahan 2013, setelah lulus dari STMIK Dipanegara, Fajar Assaad mulai mendirikan perusahaan creative digital yang telah memiliki portofolio dari beberapa perusahaan multinasional yang berdomisili di Makassar maupun dari luar Makassar. Ketika Fajar mencoba melakukan ekspansi untuk mengembangkan usahanya, ia membuka lowongan kerja untuk tenaga back-end web engineer, online marketing specialist dan creative developer. Namun, hanya enam email yang masuk untuk mendaftar, dan rata-rata tidak sesuai dengan kualifikasi yang dibutuhkan.

Akhirnya, Fajar mulai membuat startup. Startup pertamanya diberi nama mediacari.com (direktori kota) dan pasarukm.com (marketplace dan news) namun akhirnya tidak berkembang baik karena saat itu belum ada ekosistem startup digital di Makassar. Setelah itu, Fajar lalu menginisiasi berdirinya Komunitas Startup Makassar pada akhir 2014 sehingga mulai bermunculan pelaku startup digital di Kota Makassar dengan beragam produk. Namun rata-rata mereka masih single founder.

Dari situ, Fajar melihat bahwa skill yang dimiliki mahasiswa di Makassar masih di bawah standar. Perlu ada solusi yang dapat mengajarkan keterampilan yang membuat keahlian mereka diserap pasar industri digital. Fajar lalu membuka kelas-kelas programming, desain dan bisnis dengan nama StartupMengajar.com pada April 2015, dengan tujuan membantu para founder startup digital di Makassar mendapat talenta yang kompeten.

Pada tahun 2015, Kementerian Komunikasi dan Informasi RI bersama DailySocial.id menyelenggarakan HUB.ID dan ia lolos sebagai salah satu finalis mewakili Sulawesi Selatan dan diberangkatkan ke Jakarta. Saat di Jakarta, ia mengunjungi dan bertemu dengan beberapa pendiri startup dan VC di sana. Hasilnya, terjadi pergantian brand dari StartupMengajar.com ke LeanSkill.com. hingga saat ini, Fajar Assaad masih merupakan single founder LeanSkill.com.

Visi membangun SDM yang kompeten

LeanSkill merupakan platform booking kursus di Makassar yang memudahkan peserta mencari dan memilih pengajar yang ahli di bidangnya. Pengajar juga dibantu dengan platform LeanSkill.com dalam mengelola kelas kursus online tersebut seperti pembayaran, jadwal mengajar, pemasaran, dan tempat. Saat ini LeanSkill.com masih berbasis website, kelasnya terbagi atas kursus dan worskhop dengan dua mode yaitu offline (tatap muka) dan online (video on demand dan live). Saat ini mereka masih fokus ke offline dan setelah Ramadan 2016 akan mengembangkan fokus ke kursus online.

Guru/ instruktur berasal dari tenaga lokal. Untuk kelas offline saat ini masih fokus di Kota Makassar, meski banyak guru yang minta untuk membuka kelas di luar Makassar, namun Fajar belum menyanggupi. Di lain pihak, permintaan kelas offline sangat banyak yang berasal dari luar Makassar.

LeanSkill mempunyai visi membangun SDM yang berkualitas dan kompeten serta mampu bersaing secara global. Sedang misinya menjadi platform utama dalam berbagi dan pengembangan life skill.

“Bahkan ada yang minta direkam kelas offline dan sedang berlangsung dan mereka siap membayar,” ungkap Fajar.

Berbagai kelas di adakan, mulai dari bahasan akademis hingga bahasan teknis

Fajar menyebutkan, setiap kelas kursus yang dibuat akan memiliki halaman booking yang lengkap dengan detail kursusnya. Halaman ini juga terkoneksi langsung ke Facebook dan hasilnya efektif. Proses pemasaran sebagian besar memang melalui Facebook. Ketika murid telah mendaftar via email, otomatis mereka akan mendapat informasi soal kelas berikutnya.

Beberapa kelas yang telah dilaksanakan, pesertanya bervariasi. Fajar menceritakan, ada murid SD yang tertarik belajar animasi dan murid SMP hingga dokter umum yang mengikuti kursus Android development. Bahkan, ada peserta dari Balikpapan yang sengaja datang ke Makassar untuk belajar Android development. Sementara untuk kelas digital marketing melalui Facebook, Twitter, dan Instagram, peserta sebagian besar berasal dari kalangan pengusaha dan pelaku UMKM di Makassar. Untuk kelas fotografi, craft, dan kelas lainnya yang tersedia di LeanSkill.com juga sudah mempunyai komunitas sendiri.

Komisi per transaksi dijadikan model bisnis

“Model bisnis yang kami terapkan adalah komisi per transaksi,” ujar Fajar. Saat seorang siswa membayar untuk mengikuti sebuah kelas, LeanSkill memotong komisi sebesar 10 persen sebagai fee jasa layanan mereka. Sedang untuk membayar para guru/ instruktur mereka membayar sebesar 50 persen di pertemuan pertama dan sisanya diproses saat kelas hampir berakhir.

Dengan cara seperti itu, para murid tidak perlu khawatir ditipu karena semua pembayaran mereka digaransi 100 persen oleh pihak LeanSkill. Ketika kelas atau beberapa pertemuan terpaksa di-cancel karena para murid berhalangan hadir, maka mereka dapat berdiskusi dengan guru untuk mengulang sesi yang tidak dapat dihadiri sebelumnya atau pihak LeanSkill akan mengembalikan uang untuk pembayaran sesi yang tidak dapat diikuti. Dari sisi guru, LeanSkill membantu pemasaran dan mencarikan mereka lokasi kelas.

Ke depan, LeanSkill akan memperbanyak kelas kursus offline maupun online dan khusus online, mereka akan membuat konten khusus. Selain itu, leanskill.com akan hadir di platform televisi sehingga proses belajar-mengajar bisa dinikmati bersama keluarga melalui media televisi. Interaksi guru-murid akan terjalin melalui Smart TV.