Hadiah Natal dan Tahun Baru untuk Penggemar Esports yang Lucu nan Imut

Natal dan tahun baru sebentar lagi tiba! Inilah saatnya saling memberi. Bertukar kado dengan teman menjadi tradisi di beberapa tempat. Apakah Anda sedang mencari hadiah khusus untuk seorang penggemar esports? Kami sudah membuat daftar hadiah yang bisa Anda beli untuk membuat gebetan Anda terpukau.

J!NX Pachimari Overwatch Pom Knit hat

Sumber: Blizzard Gear Store
Sumber: Blizzard Gear Store

Berdesain lucu dengan gambar wajah Pachimari akan membuat seorang penggemar Overwatch tergila-gila. Cocok untuk udara dingin, topi ini dibuat dari anyaman yang akan membuat Anda nyaman.

FNATIC Winter Bundle

Sumber: FNATIC Shop
Sumber: FNATIC Shop

FNATIC bukan hanya di dada ku, tetapi juga di topi dan tas ku. Cocok sekali untuk kalian yang ingin membela FNATIC di The International 2020 nanti. Berlokasi di Swedia yang dingin, tentu saja Anda akan membutuhkan syal dan beanie ini.

Virtus.Pro Plush Slippers

Sumber: Frag Store
Sumber: Frag Store

Anda penggemar tim CS:GO AVANGAR? Tepat sekali apabila Anda membeli alas kaki ini, karena seluruh pemain AVANGAR sudah diakuisisi oleh Virtus.Pro baru-baru ini. Datang ke turnamen Major dengan bergaya bagai maskot beruang Virtus.Pro bukan mimpi lagi.

Overwatch Logo 2-Piece Comforter Set

Sumber: Blizzard Gear Store
Sumber: Blizzard Gear Store

Bed cover berlambang Overwatch ini akan membuat Anda nyaman walau ada badai apapun. Ada icon setiap hero overwatch yang akan menunjukan ke orang-orang bahwa Anda adalah fans terbesarnya Overwatch.

ESL Ugly Christmas Sweatshirt

Sumber: ESL Shop
Sumber: ESL Shop

Sweater dengan sablon yang dicetak dan desain yang unik ini pasti akan membuat hadiah yang tidak terlupakan. Bahan yang tahan lama juga akan membuat sweater bisa dipakai lama. Berencana untuk datang ke event ESL selanjutnya?

Cloud9 2019 Holiday Sweater

Sumber: Cloud9.gg
Sumber: Cloud9.gg

Rayakan liburan natal dan tahun baru dengan sweater bertemakan liburan kali ini dari Cloud9. Seorang penggemar Sneaky, pemain League of Legends dari Cloud9, tentu tidak bisa melewatkan sweater ini. Dan jangan lupa, warna biru khas Cloud9 memenuhi sweater ini. Semua orang yang melihat pasti mengetahui Anda adalah fans Cloud9 sejati.

Overwatch Magnetic Levitating Snowball

Sumber: IGN.com
Sumber: ign.com 

Snowball adalah rekan dari Mei, karakter di Overwatch. Di dalam game-nya, Mei melempar Snowball untuk mengeluarkan jurus Blizzardnya. Snowball melayang di sekitar Mei ketika menemaninya bertempur. Bukan hanya Mei yang bisa memiliki Snowball, Anda juga bisa menjadikannya kado Natal. Di patung ini, Snowball melayang menggunakan daya magnet. Jadi benar-benar seperti sungguhan.

FNATIC Christmas Sweater

Sumber: FNATIC Shop
Sumber: FNATIC Shop

Masih dari FNATIC, sweater printing ini berdesain sangat mencolok dan unik. Lengkap dengan gambar Santa dan mistletoe tentu akan menghidupkan kado hadiah Anda yang bertema liburan natal.

[Game Playlist] GTA Online Rayakan Natal Dengan Salju, Berbagai Gift dan Mode Baru

Terlepas dari update konten yang tiada habisnya, alasan saya meninggalkan Grand Theft Auto Online ialah penanggulangan setengah-setengah Rockstar terkait masalah cheater dan kendala koneksi. Tapi setelah perilisan add-on  Export/Import pada pertengahan Desember kemarin, rasa penasaran saya muncul kembali. Saya ingin tahu, upgrade apa saja yang sudah developer terapkan pada permainan.

GTA Online Playlist 18

GTA Online Playlist 2

Dalam perayaan hari Natal dan libur tahun baru 2017, seluruh area Los Santos dan Blaine County tertutup oleh salju. Sederetan notifikasi juga muncul, mengingatkan saya bahwa Rockstar telah membagi-bagikan beragam gift, menambah koleksi item kosmetik karakter, modifikasi mobil, serta persenjataan (dari mulai roket kembang api hingga penambahan kapasitas amunisi).

GTA Online Playlist 4

GTA Online Playlist 15

Salju di sana juga bukan sekedar pemandangan. Anda dapat mengambil (hingga sembilan buah) bola salju dan melemparnya – ke sesama teman bermain, pejalan kaki, kendaraan yang melintas, atau mungkin ke polisi jika Anda menginginkan sedikit tantangan. Selama event ini berlangsung, Rockstar turut memberikan bonus profit 50 persen atas segala aktivitas jual beli serta pengiriman kendaraan ilegal yang Anda lakukan.

GTA Online Playlist 12

GTA Online Playlist 13

Developer juga memperkenalkan mode Adversary baru bertajuk Juggernaut, bisa segara Anda akses dari menu utama. Juggernaut adalah mode player versus player, mengadu dua tim berisi pasukan bersenjata dan seorang dengan kostum anti-peluru – dua player di masing-masing regu itulah sang Juggernaut-nya. Tugas pemain cukup sederhana: berlomba-lomba menjatuhkan Juggernaut lawan.

GTA Online Playlist 16

GTA Online Playlist 9

Jika kedua Juggernaut masih hidup saat waktu match habis, mode Sudden death segera dimulai, mengubah semua orang jadi Juggernaut. Pemain yang pertama kali tewas akan membuat timnya kalah. Tanpa adanya koordinasi, mode  ini sangat sulit karena masing-masing pemain secara insting ingin mengapit posisi musuh dan peluru beterbangan di mana-mana. Di beberapa sesi match, umumnya para gamer yang mulai putus asa akhirnya saling melempar granat.

GTA Online Playlist 6

GTA Online Playlist 14

Sayang sekali Rockstar tidak banyak menerapkan pembaruan di sisi teknis. Menggunakan setting grafis very high di PC, efek pencahayaan versi PC GTA Online memang mengesankan – salah satunya adalah saat sinar matahari pagi menyentuh ujung rerumputan – namun detail karakternya tak jauh berbeda dari penampilan game dua tahun silam. Lalu yang mengecewakan ialah, waktu loading serta perpindahan antar sesi permainan masih lambat, untung saja saya sudah tidak lagi menemui cheater.

GTA Online Playlist 8

GTA Online Playlist 7

Seluruh konten baru GTA Online tersaji gratis via update otomatis untuk seluruh versi game.

GTA Online Playlist 17

GTA Online Playlist 3

Game Playlist adalah artikel gaming kolaborasi MSI dengan DailySocial.

Game dimainkan dari unit notebook MSI GS40 6QE Phantom, ditenagai prosesor Intel Core i7-6700HQ, kartu grafis Nvidia GeForce GTX 970M, RAM 16GB, serta penyimpanan berbasis SSD 128GB dan HDD 1TB.

[Game Playlist] Overwatch Rayakan Natal Dengan Event Winter Wonderland

Mendekati sembilan bulan selepas perilisannya, jutaan gamer masih sibuk menikmati Overwatch. Hal ini tidak mengherankan karena Overwatch ialah salah satu judul eSport favorit, dan Blizzard tidak ada lelahnya memberikan update serta mengadakan berbagai event berisi konten-konten menarik buat merayakan momen spesial seperti Olimpiade dan Halloween.

Overwatch Winter Wonderland 1

Overwatch Winter Wonderland 8

Setelah sempat ketahuan sedang bersiap-siap menyongsong Natal, beberapa jam lalu Blizzard akhirnya secara resmi mengumumkan dan memulai ajang Winter Wonderland di Overwatch. Update diimplementasikan secara otomatis (segera dimulai saat Anda membuka app Battle.net di PC), dan saat proses pembaruan selesai, semua fitur anyar Overwatch versi 1.6.0.2 dapat segera Anda nikmati.

Overwatch Winter Wonderland 7

Overwatch Winter Wonderland 6

Penyajian Winter Wonderland mirip seperti Summer Games dan Halloween Horror. Di dalamnya, Blizzard Entertainment menyiapkan Loot Box bertema Natal, mengenalkan mode permainan baru di mana Anda bisa perang bola salju, serta mengubah dekorasi peta Hanamura dan King’s Row agar sesuai dengan semangat Natal. Developer juga memberikan satu Loot Box secara cuma-cuma untuk semua pemain.

Overwatch Winter Wonderland 4

Overwatch Winter Wonderland 5

Selama Winter Wonderland berlangsung, Loot Box standar digantikan oleh Winter Loot Box. Di dalamnya, Blizzard membubuhkan lebih dari 100 item kosmetik baru: dari mulai skin, pose kemenangan, icon, spray, emote, intro dan lain-lain. Seperti biasa, Winter Loot Box bisa Anda peroleh dengan naik level atau membeli bundelnya via Battle.net. Perlu diingat bahwa isi dari Loot Box disuguhkan secara acak, dan jika menginginkan satu item spesifik, Anda harus membelinya menggunakan credit in-game.

Overwatch Winter Wonderland 12

Overwatch Winter Wonderland 3

Anda juga dapat memainkan mode brawl baru berjudul Mei’s Snowball Offensive, yaitu mode permaian enam versus enam dengan Mei sebagai primadonanya. Di sana, senjata Endothermic Blaster milik sang gadis pakar klimatologi itu dimodifikasi buat menembakkan bola salju. Hanya butuh satu tembakkan untuk menjatuhkan lawan, tapi sebaiknya jangan sampai luput karena senjata tersebut cuma bisa melontarkan satu proyektil, dan selanjutnya Anda harus mengisinya lagi dengan menemukan gundukan salju.

Overwatch Winter Wonderland 11

Overwatch Winter Wonderland 9

Pemain tetap bisa memanfaatkan Cryo-Freeze dan Ice Wall, namun di sana skill ultimate Blizzard standar milik Mei digantikan dengan mode tembak semi-otomatis, memungkinkan Endothermic Blaster menembakkan bola salju terus-menerus.

Overwatch Winter Wonderland 10

Overwatch Winter Wonderland 2

Mei’s Snowball Offensive hanya dapat dimainkan di event Winter Wonderland, namun item-item eksklusif yang sudah diperoleh akan jadi milik Anda selamanya.

Tersedia untuk para gamer di PC, Xbox One dan PlayStation 4, program Winter Wonderland akan terus dilaksanakan sampai tanggal 2 Januari 2016 nanti.

Game Playlist adalah artikel gaming kolaborasi MSI dengan DailySocial.

Game dimainkan dari unit notebook MSI GS40 6QE Phantom, ditenagai prosesor Intel Core i7-6700HQ, kartu grafis Nvidia GeForce GTX 970M, RAM 16GB, serta penyimpanan berbasis SSD 128GB dan HDD 1TB.

 

Nikmati Dongeng Interaktif Cantik Berjudul The Sensational December Machine

Tak harus mempunyai modal besar atau disuguhkan dalam skala raksasa untuk menciptakan karya digital tak terlupakan. Ambil contohnya The Sailor’s Dream dari Simogo, yang Anda butuhkan hanyalah ide liar dan eksekusi jitu. Dan demi merayakan Hari Natal, developer asal Swedia itu melepas satu kreasi baru dan membagi-bagikannya secara gratis. Continue reading Nikmati Dongeng Interaktif Cantik Berjudul The Sensational December Machine

Aplikasi Android Pilihan Untuk Belanja Hadiah Natal Dari MoboMarket

Natal sudah di depan mata, sampai di mana persiapan sobat yang merayakan sejauh ini? Pastinya sudah punya rencana akan membeli hadiah apa untuk orang-orang terkasih. Kalau belum, aplikasi Android pilihan dari MoboMarket ini bisa jadi alat bantu menemukan hadiah terbaik untuk momen terbaik bersama keluarga.

Continue reading Aplikasi Android Pilihan Untuk Belanja Hadiah Natal Dari MoboMarket

Berita dari NightSpade: Gyropet di mig33, RajaMusik dan Persiapan Stack The Stuff Edisi Natal

Ada beberapa kabar dari Nightspade, sebuah studio game mobile asal Bandug yang juga beberapa kali di bahas di DailySocial, baik studio dan para developer-nya maupun rilis game mereka.

Kali ini ada beberapa kabar yang saya terima dari Garibaldy Wibowo Mukti (Gerry), CMO Nightspade lewat email setelah sebelumnya bertemu di HackerSpaceBDG. Berikut beberapa info menarik dari Nightspade.

Yang pertama adalah ketersediaan game mereka di platform mig33, selain Tempa Labs, Nightspade juga ternyata telah bekerja sama dengan mig33 untuk menghadirkan game buatan studio asal Bandung ini di platform mig33. Seperti yang disebutkan Amir pada artikel ini, mig33 bulan Juli lalu meluncurkan Developer Program yang didalamnya juga termasuk para pengembang game Indonesia, salah satunya adalah Nightspade.

Continue reading Berita dari NightSpade: Gyropet di mig33, RajaMusik dan Persiapan Stack The Stuff Edisi Natal