Polytron Bangun Pabrik Smartphone di Kudus

ilustrasi pabrik

Persaingan pasar ponsel lokal untuk “melokalisasi” produknya kian memanas. Setelah merek lokal Evercoss yang terlebih dahulu membangun pabrik untuk produksi mandiri, Polytron kini mengikuti jejaknya. PT. Hartono Istana Teknologi selaku produsen Polytron berencana tahun ini memproduksi smartphone di pabriknya yang didirikan di Kudus.

Continue reading Polytron Bangun Pabrik Smartphone di Kudus

Kurio Becomes a Hit, Postpones Monetization Plans

It seems that Kurio knows best what to do with the series A funding they have just sealed. As being stated at the launching of its app yesterday (30/9), Kurio plans to pre-install its app on each and every unit of Polytron smartphone as well as hold the “Kurio for Publisher” program which may be beneficial to push its growth even further. Continue reading Kurio Becomes a Hit, Postpones Monetization Plans

Resmi Meluncur, Kurio Tanam Pre-Installed Apps di Smartphone Polytron

Aplikasi Kurio tanggal 30/9 resmi diluncurkan. Dengan bermodalkan pendanaan seri A yang baru saja diraihnya dari Cyber Agent Ventures (CAV), Kurio langsung melaju dengan mencanangkan pre-installed apps di seluruh perangkatsmartphone Polytron, sekaligus menggenjot pertumbuhannya dengan menggelar “Kurio for Publisher” yang mengajak seluruh publisher untuk bisa semakin memperkaya konten di dalam Kurio.

Mengenai kerja samanya dengan Polytron, David Wayne Ika, founder Kurio mengatakan bahwa, kerja sama yang didaulatnya tidak bersifat eksklusif. Ia mengaku, Kurio tetap akan terbuka untuk berkolaborasi dengan brand smartphone lain. Intinya Kurio dapat dijadikan channel distribusi tambahan untuk beritanya.

Kurio sendiri merupakan produk yang unik, dibangun sendiri secara inhouse dari Merah Putih Inc. Tiga pilar utama Kurio adalah pengguna, media atau publisher, dan terakhir pengiklan.

Untuk menjalankan pilar tadi, program “Kurio for Publisher” menjadi salah satu andalannya. “Kurio akan terus menambahkan daftar publisher, kami menargetkan lebih dari 500 kerja sama publisher di Indonesia, sebelum Kurio berkembang ke Asia Tenggara,” ucap David yang dimuat dalam siaran pers.

David sendiri mengatakan mereka belum mau terburu-buru untuk melakukan monetisasi. “Dalam waktu dekat kami belum berencana untuk monetisasi, hal tersebut untuk rencana ke depan, saat ini fokus kami lebih ke produk.”

Padahal, perkembangan Kurio saat ini sudah cukup menggembirakan. Tingkat download per hari aplikasi ini mencapai 50.000 per hari. Dan lebih dari 40 persen pengguna aktif bulanan. Rata-rata pengguna  membuka Kurio menghabiskan waktu 10 menit setiap harinya.

Sedangkan untuk persentase pengguna berdasarkan platform-nya masih dikuasai Android. Sekitar seperempatnya menginstal melalui iPhone dan sisanya pengguna Kurio berasal dari platform Android. “Tetapi, berdasar data kami, pengguna iOS lebih loyal dan menghabiskan waktu lebih banyak membaca,” imbuh David.

Sebagai smart news apps, Kurio tentu membutuhkan konten-konten terpercaya dari media dan publisher. Karenanya, pada saat yang bersamaan, Kurio juga mengumumkan kerja samanya dengan MRA salah satu perusahaan media terbesar di Indonesia untuk majalah dan gaya hidup.

“Sebenarnya tidak hanya MRA, kami juga sudah kerja sama dengan media-media besar lainnya. Kami ingin pragmatis karena belum berencana untuk monetize. Mereka (media) juga sudah supportive mendukung Kurio untuk menarik konten mereka. Kami juga terbuka kepada media atau publisher yang ingin kerja sama dengan kami untuk mengisi konten, silahkan menghubungi kami,” lanjut David.

Selanjutnya, David menjelaskan bahwa Kurio juga menjalin kerja sama dengan para komunitas. Salah satu cara untuk menarik pengguna, Kurio tak hanya menghadirkan berita-berita terpilih dan terpopuler, namun juga melengkapi pembaca dengan konten-konten untuk profesional. Mengenai pendekatan ini, David melihat bahwa banyak sekali orang Indonesia bergabung ke komunitas sesuai bidang pekerjaan untuk saling berbagi informasi.

Kurio memang dilengkapi dengan topik berita sesuai dengan kategori profesional. Latar belakang didirikan Kurio adalah ingin mengubah cara orang Indonesia berinternet. Rata-rata orang Indonesia bisa menghabiskan waktu sembilan jam mengakses internet, namun digunakan untuk sosial media, chat atau game. Padahal kalau mereka mau meluangkan waktu sedikit saja untuk terus meng-update pengetahuan sesuai dengan profesinya, tentu saja akan menambah nilai mereka terhadap perusahaan serta kariernya.

“Kita sudah siapkan ratusan, web design, UI/UX. marketing, ekonomi dan lain-lain. Ini yang membedakan Kurio dari news app lainnya. Untuk news mungkin akan lebih banyak kontennya dan lebih sering, sedangkan untuk konten-konten profesional lebih jarang, karena kita akan kurasi konten pilihan,” jelas David.

Kurio saat ini telah siap diunduh di platform Android dan iOS. Menyesuaikan perkembangan yang terjadi di kemudian hari, tak menutup kemungkinan bahwa Kurio juga akan hadir di sistem operasi smartphone lain.

[foto: Dok. DailySocial]

Artikel sindikasi ini pertama kali dimuat di DailySocial dan ditulis oleh Hesti Pratiwi. 

Smartphone dengan Firefox OS Pasti Hadir di India dan Indonesia Tahun Ini

Mozilla memastikan bahwa smartphone Firefox OS-nya berharga murah bakal menyambangi India dan Indonesia tahun ini. Dalam artikel di blog resminya, Mozilla mengatakan pihaknya sudah berpartner dengan Intex dan Spice (dua produsen ponsel India) dan akan hadir di India dalam beberapa bulan ke depan. WSJ sendiri mengungkapkan selain di India, produk ini juga bakal tersedia di Indonesia tahun ini.

Continue reading Smartphone dengan Firefox OS Pasti Hadir di India dan Indonesia Tahun Ini

Bidik Pasar Smartphone $25, Mozilla Gandeng Telkomsel, Indosat, dan Polytron Kembangkan Firefox OS

Mozilla mengumumkan inisiatif untuk pengembangan platform mobile Firefox OS miliknya dengan sasaran pasar smartphone seharga $25 (kurang dari Rp 300 ribu). Untuk mendukung langkah ini, Mozilla menggandeng lebih banyak operator dan vendor pembuat ponsel, termasuk di dalamnya Telkomsel, Indosat, dan Polytron. Inisiatif ini diumumkan di sela-sela kegiatan Mobile World Congress (MWC) 2014 di Barcelona.

Continue reading Bidik Pasar Smartphone $25, Mozilla Gandeng Telkomsel, Indosat, dan Polytron Kembangkan Firefox OS

Bidik Pasar Smartphone $25, Mozilla Gandeng Telkomsel, Indosat, dan Polytron Kembangkan Firefox OS

Mozilla mengumumkan inisiatif untuk pengembangan platform mobile Firefox OS miliknya dengan sasaran pasar smartphone seharga $25 (kurang dari Rp 300 ribu). Untuk mendukung langkah ini, Mozilla menggandeng lebih banyak operator dan vendor pembuat ponsel, termasuk di dalamnya Telkomsel, Indosat, dan Polytron. Inisiatif ini diumumkan di sela-sela kegiatan Mobile World Congress (MWC) 2014 di Barcelona.

Continue reading Bidik Pasar Smartphone $25, Mozilla Gandeng Telkomsel, Indosat, dan Polytron Kembangkan Firefox OS

Aplikasi Mindtalk Tersedia Sebagai Aplikasi Bawaan untuk Ponsel Polytron

Aplikasi Mindtalk jadi aplikasi bawaan dari ponsel keluaran Polytron berbasis Android 4.0. Polytron Wizard Crystal W3430 merupakan ponsel terbaru dari Polytron yang menyasar pengguna Android lokal.

Continue reading Aplikasi Mindtalk Tersedia Sebagai Aplikasi Bawaan untuk Ponsel Polytron