Samsung Umumkan Tablet Galaxy Tab S6 Lite, Untuk Bekerja Sekaligus Entertaintment

Bagi yang menjalani work from home, tentu ingin tetap produktif dan meraih work life balance meski memiliki fleksibilitas waktu kerja. Ada begitu banyak cara agar kita menjadi lebih produktif, salah satunya lewat penggunaan perangkat tablet.

Nah tablet terbaru datang dari Samsung, mereka telah mengumumkan Galaxy Tab S6 Lite. Sebuah tablet yang hadir dengan stylus S Pen, serta dilengkapi beragam fitur yang dapat memberikan cara baru untuk menyeimbangkan sisi produktivitas, hiburan, dan pengembangan diri bagi para penggunanya.

008_galaxytabs6_lite_angora_blue_front_with_s_pen

Kombinasi S Pen dengan layar seluas 10,4 inci, ditambah aksesori book cover keyboard membuat Galaxy Tab S6 Lite nyaman digunakan dalam bekerja. S Pen tersebut bebas baterai dan memiliki ujung pena 0,7mm, tugas-tugas yang menuntut akurasi tinggi seperti mengecek atau membuat laporan, menggambar, hingga mengedit foto maupun video bisa dilakukan secara lebih presisi.

Adanya aplikasi Samsung Note juga mempermudah pengguna untuk menulis dan menyunting dengan user experience lebih baik. Mendukung zoom hingga 300%, Quick Highlighter hanya dengan sentuhan jari, Smart Search untuk mencari catatan yang dikategorisasikan dengan hashtag tertentu, dan Handwriting to Text untuk memudahkan proses konversi tulisan tangan catatan menjadi catatan digital dengan format PDF, JPEG image, text file atau Microsoft Word.

Perangkat ini dapat digunakan oleh seluruh keluarga, Galaxy Tab S6 Lite bisa kita manfaatkan guna mendukung produktivitas untuk anak. Dengan layar besarnya anak lebih nyaman ketika mengikuti kegiatan belajar online ataupun mengerjakan soal yang sudah dipersiapkan sekolah. Lewat Samsung Kids kita dapat mengatur batas waktu bermain harian, membatasi akses ke aplikasi tertentu dan memperkenalkan anak-anak ke dunia digital secara aman pada serangkaian aplikasi dan game pembelajaran yang menarik.

Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy Tab S6 Lite

Galaxytabs6_lite_product_specifications

Sesuai namanya, tablet ini ialah versi ‘ringan’ dari tablet premium Galaxy Tab S6. Dengan sejumlah penyesuaian terhadap komponennya agar harganya lebih murah guna menjangkau lebih banyak konsumen.

Dari layar, tak lagi Super AMOLED melainkan menggunakan panel PLS TFT berukuran 10,4 inci dengan resolusi 1200×2000 piksel. Ditenagai chipset kelas menengah Exynos 9611 dengan RAM 4GB, kamera depan 5MP dan 8MP di belakang, serta baterai berkapasitas 7.040 mAh.

Tablet ini menjalankan sistem operasi Android 10 dengan sentuhan One UI 2.0, yang memiliki user interface yang lebih intuitif dan navigasi yang lebih simpel sehingga peralihan antara beberapa aplikasi menjadi seamless dan mudah untuk mendukung penggunanya dalam bekerja dan mendapatkan hiburan.

Harga Samsung Galaxy Tab S6 Lite dibanderol mulai dari Rp6.999.000 untuk varian RAM 4GB+64GB dan Rp7.299.000 untuk konfigurasi 4GB+128GB. Tersedia dalam pilihan warna Chiffon Pink, Angora Blue, dan Oxford Gray.

Bila tertarik, penjualan perdana Galaxy Tab S6 Lite akan dilakukan melalui sistem pre-order di toko online seperti Blibli, Lazada, JD.id, Shopee, Eraspace.com, Tokopedia, Bhinneka, Dinomarket, dan Samsung.com, mulai tanggal 4 – 10 Mei 2020 mendatang dengan bonus bookcover keyboard senilai Rp1.499.000. Kalian juga bisa mendapatkan Galaxy Tab S6 Lite dan keyboard bookcover hanya seharga Rp1. Caranya dengan membelinya lewat program bundling dengan paket myPRIO Deal Diamond 2 tahun dari XL Axiata.

Samsung Galaxy Tab S6 Lite Muncul, Segera Hadir?

Harus diakui, popularitas tablet memang telah menurun tergerus oleh smartphone. Namun, tablet ini punya peran yang tak tergantikan misalnya sebagai penunjang produktivitas atau sebagai perangkat keluarga.

Samsung sampai saat ini masih konsisten merilis tablet dan yang teranyar adalah Galaxy Tab S6 Lite. Sesuai namanya, perangkat ini merupakan versi yang lebih ‘ringan’ dari tablet flagship Galaxy Tab S6 yang dirilis tahun lalu.

Samsung Galaxy Tab S6 Lite (5)

Dibanding saudaranya, banyak fitur yang dipangkas pada versi Lite-nya. Sebut saja, layar 10,4 inci yang digunakan menggunakan panel LCD bukan Super AMOLED dan resolusinya 1200×2000 piksel lebih rendah.

Kabar baiknya, tablet yang berjalan pada sistem operasi Android 10 ini masih dilengkapi dengan S-Pen sehingga pengguna bisa mengedit, menulis, dan menggambar dengan bebas di Galaxy Tab S6 Lite. Tentu saja, perangkat ini hadir dengan antarmuka dengan One UI 2 lengkap dengan Dark Mode dan Samsung Knox.

Samsung Galaxy Tab S6 Lite (1)

Di bagian dalam, Galaxy Tab S6 Lite memiliki prosesor octa-core dengan clock maksimum 2,3GHz. Samsung tidak menyebut jenis chipset yang digunakan, tapi kemungkinan menggunakan Exynos 9611. Performanya ditopang RAM sebesar 4GB dengan opsi penyimpanan internal 64GB atau 128GB dan bisa ditambah dengan menyisipkan microSD.

Sektor kamera, Galaxy Tab S6 menyediakan kamera depan 5MP dan belakang 8MP. Kapasitas baterainya 7.040 mAh dan disi melalui port USB Type-C. Soal konektivitas, perangkat ini dibekali Bluetooth 5.0, WiFi, dan juga jaringan 4G LTE. Jack audio 3,5mm juga tersedia disamping speaker AKG dengan Dolby Atmos.

Samsung Galaxy Tab S6 Lite akan tersedia dalam tiga warna yaitu Oxford Grey, Chiffon Pink, dan Angora Blue. Samsung juga akan menawarkan aksesori Book Cover khusus dengan slot untuk S-Pen yang dijual secara terpisah. Belum ada informasi soal harga, tapi kemungkinan akan segera hadir karena sudah sempat muncul di webiste resmi Samsung Indonesia.

Sumber: GSMArena

Dengan Tema ‘Beauty Meets Purpose’, Samsung Galaxy S6 dan S6 Edge Tiba di Indonesia

Meski banyak kesamaan di seri smartphone flagship generasi terbaru dan pendahulunya, keinginan Samsung untuk ‘menginspirasi’ kadang membuat mereka keluar dari zona nyaman. Secara umum, Galaxy S6 mungkin terlihat serupa seperti S5, tapi kini perhatian mulai tertuju ke S6 Edge. Belum lama tersedia global, kedua handset itu akhirnya tiba di Indonesia. Continue reading Dengan Tema ‘Beauty Meets Purpose’, Samsung Galaxy S6 dan S6 Edge Tiba di Indonesia

Wah, Bocoran Foto Smartphone Galaxy S6 Ternyata ‘Bohong’

Sebelumnya kami pernah mengabarkan bahwa Samsung, salah satu produsen smartphone yang berbasis di Korea itu tengah berencana untuk merilis smartphone flagship seri terbaru mereka yakni Galaxy S6. Continue reading Wah, Bocoran Foto Smartphone Galaxy S6 Ternyata ‘Bohong’