Pendaftaran Hajinguk Project Periode Kedua, Telah Dibuka!

Beberapa waktu lalu kami mendapatkan informasi bahwa kelompok (komunitas) belajar untuk membuat game secara bersama-sama yang berbasis di Yogyakarta, H-Project (Hajinguk Project) membuka pendaftaran untuk kelompok belajar periode kedua.

Pada periode kali ini Hajinguk akan fokus pada mobile game development yang menggunakan engine Shiva-3D dan Blender untuk pembuatan 3D modelling-nya. Hajinguk Project periode kedua (H-Project 2.0) bekerja sama dengan studio game yang berbasis di Yogyakarta yaitu Soybeansoft.

Soybeansoft sendiri pada tahun 2011 yang lalu mendapatkan investasi dari East Ventures dan sedang mengembangkan game bernama Hunter Story. Nantinya, game ini akan berjalan pada platform social game (Facebook), mobile game (Android dan iOS). Versi social game dari Hunter Story sudah menginjak tahap open beta yang resmi di-launching pada meetup GameLan keempat yang lalu.

Sedangkan Hajinguk Project sendiri telah melaksanakan program pertama mereka pada bulan 12 September dan berakhir 12 Desember tahun lalu. Mereka juga telah merilis game bernama Panic Ufo Panic yang dapat dijalankan di ponsel Nokia (Symbian OS) dan telah tersedia di Nokia Store. Berita rilis game ini juga pernah ditulis di DailySocial.

Continue reading Pendaftaran Hajinguk Project Periode Kedua, Telah Dibuka!

[Video] Kunjungan DailySocial ke Kantor SoybeanSoft

Bulan kemarin Rama menuliskan tentang perusahaan game yang menjadi portofolio East Ventures di awal tahun ini yaitu SoybeanSoft. Sebelumnya NightSpade perusahaan game dari Bandung menjadi portofolio pertama, dibidang game, East Ventures. Untuk rilis resmi dari SoybeanSoft tentang investasi dari East Ventures dapat menuju tautan ini. Kali ini DailySocial berkesempatan berbincang-bincang dengan co-founder dan CEO dari SoybeanSoft yaitu Guntur Sarwohadi yang bercerita tentang awal mendapatkan investasi dari East Ventures.

Berawal dari mengembangkan game di platform flash dari tahun 2007 – awal 2011 dengan menjual lisensi game buatan SoybeanSoft ke game portal di luar negeri. Kemudian di tahun 2011 awal, Guntur berencana untuk fokus di mobile/social market.

Continue reading [Video] Kunjungan DailySocial ke Kantor SoybeanSoft

Event Report: Bancakan 9th Meetup

Pada hari Jumat tanggal 19 Agustus 2011 kemarin, komunitas startup dan developer di Yogyakarta, Bancakan 2.0 mengadakan meetup kesembilan sekaligus buka bersama. Acara berlangsung cukup meriah. Walaupun tema kali ini terkesan acak, akan tetapi para pembicara yang melakukan presentasi di acara ini terbilang cukup menarik.

Seperti yang dituliskan DailySocial beberapa waktu yang lalu, pembicara Bancakan kali ini adalah Anggit Tut Pinilih (Founder MbakDiskon), Guntur Sarwohadi (Founder and CEO Soybeansoft), lalu Saga Iqranegara dan dua co-founder dari JogjaHub – database geek di Yogyakarta.

Continue reading Event Report: Bancakan 9th Meetup

Social Game Developer SoybeanSoft Mendapatkan Pendanaan dari East Ventures

Perusahaan pengembang social game asal Yogyakarta SoybeanSoft hari ini mengumumkan kemitraan strategis dengan East Ventures. SoybeanSoft adalah pengembang game multiplatform yang berfokus pada pasar lokal, game yang dikembangkannya antara lain Hunter Story, sebuah game action-RPG untuk web, iOS dan Android.

SoybeanSoft adalah sebuah studio game yang didirikan pada tahun 2007 dan telah merilis beberapa casual web game untuk dilisensikan pada pihak lain. SoybeanSoft telah bekerja sama dengan beberapa portal permainan populer di seluruh dunia, termasuk MochiMedia, ArmorGames, DisneyXD, Candystand, dan SpielGames. SoybeanSoft adalah perusahaan game kedua dari portofolio East Ventures, awal tahun ini, perusahaan mobile game asal Bandung, Nightspade juga mendapatkan pendanaan dari East Ventures.

Anda bisa membaca press release lengkap di Wire@DS.

Gaming Company SoybeanSoft Closes Funding Round From East Ventures

Jogjakarta based gaming company SoybeanSoft today announces their strategic partnership with East Ventures. SoybeanSoft is a multiplatform game developer focusing on the local market such as ‘Hunter Story an action-RPG for the web, iOS and Android.

SoybeanSoft is a game studio founded in 2007 and has released several casual web games for licensing. SoybeanSoft has been working with several major game portals worldwide, including MochiMedia, ArmorGames, DisneyXD, Candystand, and SpielGames. SoybeanSoft is East Ventures’ second gaming company on their portfolio after early this year Bandung-based mobile gaming company Nightspade also closes funding round from East Ventures.

View the full press release on Wire@DS.