Program Kesejahteraan Mitra Go-Jek “Swadaya” Tambah Layanan Cicilan KPR, Umrah dan Haji

Go-Jek meresmikan tambahan fasilitas untuk program layanan jasa keuangan “Swadaya” berupa fasilitas cicilan kredit pemilikan rumah (KPR), umrah dan haji untuk mitra pengemudi. Layanan ini lahir berkat kerja sama antara Go-Jek dengan tiga perbankan, yakni BTN, Bank Permata Syariah dan BNI Syariah.

Untuk mendapatkan fasilitas KPR, mitra dapat mengunjungi BTN. Sementara, untuk tabungan haji dari Bank Permata Syariah dan umrah dari BNI Syariah. Pada tahap awal, hanya mitra yang berada di kawasan Jabodetabek yang bisa menikmati fasilitas ini.

[Baca juga: Go-Jek Dikabarkan Raih Pendanaan Baru 16 Triliun Rupiah]

“Para pekerja sektor informal seperti mitra kami sering dianggap tidak bankable sehingga mengalami kesulitan saat mengakses produk perbankan. Dengan kerja sama ini, mitra punya akses produk KPR, tabungan haji dan umrah yang sebelumnya tidak bisa mereka dapatkan. Ini juga salah satu bentuk dukungan kami meningkatkan inklusi keuangan di Indonesia,” terang CEO Go-Jek Nadiem Makarim, Selasa (9/5).

Adapun persyaratan mitra yang bisa mendapatkan ketiga fasilitas tersebut, di antaranya lama bergabungnya dengan Go-Jek, memiliki rekam jejak dan rating yang baik.

“Kemudian, mereka akan kami undang untuk mengikuti proses filter yang sudah disesuaikan oleh masing-masing bank.”

Untuk fasilitas KPR, mitra yang dapat mengajukan hanya mereka telah bergabung minimal satu tahun dengan penghasilan rata-rata Rp2,5 juta sampai Rp4 juta per bulan. Rumah yang bisa diajukan kredit maksimal seharga Rp141 juta, seluas 60 m2 sampai 70 m2 dengan tipe 26-31.

Fasilitas yang didapat di antaranya uang muka 1% dengan bunga 5% per bulan dan tenor 20 tahun. Mengenai besaran cicilan yang harus ditanggung mitra adalah Rp42 ribu per harinya. Tercatat, hingga Mei 2017 telah ada 972 mitra yang mengikuti program KPR.

“Kami sudah menawarkan 1.200 mitra untuk fasilitas KPR. Sudah ada 972 orang di antaranya sudah dinyatakan lolos BI checking, sisanya masih dalam proses karena ada kendala di track record-nya,” terang Direktur BTN Handayani.

Sementara itu, untuk fasilitas tabungan haji. Mereka bisa mulai menabung di Bank Permata Syariah dengan besaran dana Rp15 ribu sampai Rp30 ribu setiap harinya selama tiga sampai lima tahun. Diklaim saat ini ada 162 mitra yang telah bergabung.

Untuk tabungan umrah, mitra dapat mencicilnya sebesar Rp25 ribu sampai Rp35 ribu setiap harinya selama dua tahun. Saat ini telah ada 126 mitra yang telah bergabung.

Application Information Will Show Up Here

Go-Jek dan Ruma Bantu Angkat Taraf Hidup Mitra Pengemudi Melalui Arisan Mapan

Bertempat di Sindu Kusuma Park, Yogyakarta, Sabtu kemarin (17/12) Go-Jek meresmikan kerja sama mereka dengan startup Indonesia lainnya, Ruma. Kerja sama ini melibatkan program Arisan Mapan milik Ruma yang merupakan program untuk memudahkan masyarakat dalam mewujudkan memilki barang impian melalui sistem Arisan. Melalui kerja sama ini, mitra Go-Jek atau pasangannya bisa menjadi ketua Arisan Mapan dan mendapatkan penghasilan tambahan. Program kerja sama pun dapat diakses oleh seluruh mitra GO-JEK di Jawa dan Bali.

Melalui keterangan media, CEO Ruma Aldi Haryopratomo menyampaikan bahwa Ruma dan Go-Jek memiliki visi dan komitmen yang sama untuk membantu sektor informal meningkatkan kesejahteraannya. Melalui kerja sama ini, mitra Go-Jek atau pasangannya bisa mendapatkan peluang untuk mendapatkan barang impian dan penghasilan tambahan yang berasal dari komisi pembelian barang yang dilakukan oleh setiap anggota dengan menjadi ketua Arisan Mapan. Selain itu, para Ketua Arisan Mapan atau pasangannya juga dapat bergabung menjadi mitra Go-Jek.

Aldi mengatakan, “Misi Arisan Mapan adalah untuk meningkatkan akses, derajat, dan pendapatan bagi masyarakat berpenghasilan rendah melalui teknologi. Seiring dengan tahapan kehidupan keluarga, kebutuhan juga semakin banyak. Mereka juga sering mengalami kesulitan dalam memenuhi kebutuhan atau mendapatkan barang impian. Oleh karena itu, kami hadir untuk membantu mendapatkan barang berkualitas secara mudah dan terjangkau.”

Sementara itu President Go-Jek Andre Soelistyo memaparkan, “Sejak awal kami berdiri, fokus Go-Jek adalah memberdayakan para pekerja sektor informal. Kerja sama ini merupakan salah satu bentuk komitmen kami untuk meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan pekerja sektor informal. Melalui kerja sama dengan Arisan Mapan, kami memberikan akses kesempatan wirausaha kepada pasangan mitra Go-Jek . […] Kerja sama ini juga merupakan bagian dari Swadaya, program manfaat membantu peningkatan kesejahteraan mitra driver.”

Sebagai informasi, pada November 2016 silam, Go-Jek telah menjalankan program Swadaya untuk bantu meningkatkan kesejahteraan mitra pengemudi mereka. Program ini diklaim Go-Jek memilki lima manfaat utama bagi mitra pengemudi. Di antaranya yaitu, pemberian akses kepada layanan jasa keuangan (perbankan dan asuransi), cicilan otomatis yang terjangkau, diskon untuk kebutuhan sehari-hari, akses terhadap kesempatan wirausaha untuk bantu meningkatkan pendapatan keluarga, dan pelatihan berkendara.

Go-Jek sendiri mengklaim, hingga Desember 2016 ini sudah bermitra dengan lebih dari 250.000 mitra pengemudi, 3000 penyedia jasa lain dan 35.000 usaha kuliner yang menjadi merchant Go-Food.

Di tahun 2016 ini, Go jek juga banyak melakukan pergerakan. Mulai dari meluncurkan layanan baru seperti Go-Auto, mengakuisisi LeftShift dan Pianta, hingga memperoleh pendanaan yang kini membuat Go-Jek menyandang status startup unicorn di Indonesia. Sementara Ruma, di tahun ini juga telah meluncurkan aplikasi mobile untuk program Arisan Mapan pada September silam.

Dengan diresmikannya kerja sama ini, pihak Go-Jek dan Ruma juga berharap mitra Go-Jek dan anggota Arisan Mapan dapat menjadi lebih berdaya dengan kekuatan sendiri serta dapat meningkat kesejahteraan keluarga menjadi lebih baik. Program kerja sama ini dapat diakses oleh seluruh mitra Go-Jek di Jawa dan Bali. Untuk bergabung menjadi ketua Arisan Mapan, pasangan mitra Go-Jek bisa mendaftar di kantor operasional Go-Jek yang ada di Jakarta, Bandung, Semarang, Solo, Yogyakarta, Surabaya, Malang dan Bali.

Application Information Will Show Up Here
Application Information Will Show Up Here