Apple Kabarnya Akan Merilis Keyboard Eksternal untuk iPad yang Dilengkapi Trackpad

Salah satu pertanyaan yang umum dilontarkan saat berbicara mengenai iPad adalah, bisakah tablet bikinan Apple itu menggantikan laptop? Kalau menurut saya, jawabannya tergantung siapa yang menggunakannya, sebab kebutuhan tiap konsumen pasti berbeda-beda.

Buat saya yang kerjanya hanya mengetik artikel misalnya, iPad bisa saja menggantikan laptop sepenuhnya. Namun untuk seorang video editor, mereka mungkin tetap harus bergantung pada laptop karena software yang digunakannya, Adobe Premiere atau Final Cut Pro, tidak tersedia di iPad.

Bagi sebagian lain, faktor pertimbangannya mungkin hanya sesimpel masalah input; mereka merasa lebih produktif menggunakan kombinasi keyboard dan trackpad (atau mouse), dan ini tidak bisa mereka dapatkan dari sebuah iPad. Well, ke depannya mungkin ini bisa berubah.

Dilaporkan oleh The Information, Apple sedang menyiapkan aksesori baru untuk iPad Pro, yakni sebuah keyboard eksternal yang dilengkapi trackpad layaknya milik laptop. Aksesori ini kabarnya akan segera diproduksi massal, dan Apple berniat meluncurkannya bersamaan dengan iPad Pro generasi baru.

Kabar lain yang memperkuat rumor ini adalah, iPad sebenarnya sudah bisa dioperasikan dengan mouse maupun trackpad eksternal. Dukungan atas mouse eksternal ini tersembunyi sebagai salah satu fitur di menu Accessibility, dan sejauh ini belum bisa dibilang proper karena bentuk kursornya bukan berupa anak panah seperti yang sudah familier dengan kita.

Apple pada dasarnya hanya perlu menyempurnakan fitur ini di iPadOS, sehingga pada akhirnya mouse atau trackpad eksternal bisa langsung digunakan layaknya keyboard eksternal iPad sekarang. Idealnya, fitur baru ini akan datang bersama hardware besutan Apple sendiri, sebelum akhirnya produsen periferal lain ikut menyusul.

Sumber: The Information dan The Verge.

Nums Sulap Trackpad MacBook Jadi Numpad Sekaligus Memberikan Proteksi

Sepanjang sejarah MacBook, belum pernah ada model yang dilengkapi numpad. Laptop Windows pun juga kebanyakan tidak memiliki deretan keyboard untuk menginput angka-angka tersebut. Numpad memang tidak termasuk esensial bagi semua orang, tapi bagi mereka yang setiap harinya berkutat dengan angka, numpad merupakan suatu keharusan.

Ketimbang membeli numpad eksternal, ada solusi yang lebih praktis bernama Nums. Nums sejatinya merupakan semacam kaca film tipis (0,26 mm) yang bisa ditempelkan ke trackpad milik MacBook, lalu mengubahnya menjadi sebuah numpad yang fungsional dengan bantuan software.

Nums

Istimewanya, Nums diklaim tak akan berpengaruh pada kinerja trackpad. Anda masih bisa menggunakannya seperti biasa, namun ketika Anda perlu mencantumkan angka, tinggal usap dari ujung kanan atas untuk mengaktifkan Number Mode. Setelahnya, tinggal gunakan trackpad lagi seperti biasa tanpa perlu mengaktifkan gesture apa-apa.

Number Mode hanyalah satu dari sejumlah fungsi Nums. Swipe dari ujung kiri atas, maka aplikasi Calculator akan dibuka secara otomatis, dan Anda bisa langsung melakukan penghitungan menggunakan Nums. Fungsi lain, yakni dengan mengusap dari sisi kiri, memungkinkan pengguna untuk mengakses situs, aplikasi maupun file dengan sangat cepat.

Fitur ini bisa diibaratkan sebagai shortcut yang dapat dikustomisasi sesuai keinginan dan kebutuhan. Proses kustomisasinya pun sederhana: cukup usap dari ujung kiri bawah, lalu drag-and-drop situs, aplikasi atau file yang hendak dijadikan shortcut.

Nums

Meski tipis, fisik Nums didesain dengan ketahanan luar biasa. Pengembangnya yang berbasis di Tiongkok mengklaim Nums tahan air, tahan api dan tahan goresan. Tulisan angka-angkanya juga dijamin tidak akan memudar, dan bahkan bisa menyala meski tak dibekali backlight berkat kemampuannya memantulkan cahaya dari layar.

Jadi selain memberikan fungsionalitas ekstra, Nums ternyata juga berperan memproteksi trackpad kaca milik MacBook. Ia kompatibel dengan MacBook 12 inci, MacBook Air 13 inci, MacBook Pro 13 dan 15 inci Retina Display, serta MacBook Pro generasi terbaru yang trackpad-nya bahkan lebih besar ketimbang iPhone.

Konsumen yang tertarik bisa memesan Nums melalui situs crowdfunding Kickstarter seharga $32 – atau $45 untuk versi MacBook Pro generasi baru yang ukurannya jauh lebih besar. Versi untuk laptop Windows rencananya bakal menyusul, namun saya kira masih lama mengingat tidak ada standar untuk ukuran trackpad.

Simak juga video hands-on Nums dari Unbox Therapy di bawah ini.

Synaptics Kembangkan Trackpad Canggih dengan Pemindai Sidik Jari

Berkat fitur Windows Hello, pemindai sidik jari perlahan menjadi fitur standar untuk laptop. Karena itulah pabrikan yang selama ini bertanggung jawab atas trackpad banyak laptop, Synaptics, mencoba mengembangkan solusi yang lebih canggih dari yang sudah ada sekarang.

Dipamerkan di ajang Computex 2016 kemarin, solusi anyar ini pada dasarnya merupakan trackpad biasa berlapis kaca. Namun yang unik adalah, sensor pemindai sidik jarinya telah ditanamkan pas di balik permukaan kaca tersebut.

Berbeda dari yang sudah ada sekarang, solusi baru ini tidak membutuhkan bidang khusus pada bagian trackpad, seperti yang bisa kita lihat dari gambar di atas, yang juga merupakan garapan Synaptics sebelumnya.

Berdasarkan percobaan yang dilakukan oleh Engadget, wujud trackpad ini tidak berbeda dari trackpad pada umumnya. Fungsinya pun sama persis, akan tetapi ketika otentikasi sidik jari dibutuhkan, pengguna tinggal meletakkan jarinya di atas trackpad.

Synaptics belum mau mengungkapkan kapan pastinya teknologi ini akan muncul di produk-produk besutan brand mitranya. Namun yang bisa dipastikan, teknologi serupa juga bisa diterapkan pada smartphone. Jadi ke depannya sangat mungkin kita bisa memiliki smartphone dengan sensor sidik jari tertanam di bawah layarnya.

Sumber: Engadget.

[Tips] Membuka Aplikasi Favorit Menggunakan Trackpad dengan Better Touch Tool

Trackpad di lini laptop besutan Apple merupakan salah satu cara navigasi. Selain untuk menggerakkan kursor, trackpad juga memiliki beberapa fungsi tambahan berkat dukungan teknologi multitouch seperti zoom in-out gambar, akses Launchpad dan Space serta menggeser file atau jendela aplikasi.

Kini, ada satu aplikasi yang membuat Trackpad semakin canggih, bernama Better Touch Tool.

Better Touch Tool dapat digunakan untuk mengatur trackpad perangkat PC menjalankan sebuah aplikasi. Tentunya hal ini lebih praktis ketimbang membuka Launchpad atau membuka aplikasi dari Spotlight. Anda tinggal menggerakkan atau mengetukkan jari di Trackpad dan aplikasi favorit pun terbuka.

Pertama-tama silakan download aplikasi Better Touch Tool melalui tautan ini. Selama masa trial Anda bisa mencoba semua fitur aplikasi ini sebelum memutuskan untuk membelinya. Nah, pada tips kali ini saya ingin membagikan cara membuka aplikasi favorit menggunakan Trackpad dengan Better Touch Tool. Caranya sebagai berikut:

  1. Buka Better Touch Tool, pada kategori Global klik + Add New Gesture
  2. Pada menu Touchpad Gesture, tentukan gesture yang Anda inginkan. Pada tips kali ini, sebagai contoh saya menggunakan 4 Finger Tap
  3. Lalu pada Predefined Actions di sebelah kanan, pilih kategori Controlling Other Applications lalu Open Application/ File/ Apple Script
  4. Langkah terakhir, pilih aplikasi favorit yang ingin dibuka dengan menggunakan 4 finger tap gesture, pada tips ini saya pilih aplikasi Twitter client favorit saya di Mac, Tweetbot.

[Tips] Membuka Aplikasi Favorit Menggunakan Trackpad Dengan Better Touch Tool

[Tips] Membuka Aplikasi Favorit Menggunakan Trackpad Dengan Better Touch Tool

[Tips] Membuka Aplikasi Favorit Menggunakan Trackpad Dengan Better Touch Tool

[Tips] Membuka Aplikasi Favorit Menggunakan Trackpad Dengan Better Touch Tool

[Tips] Membuka Aplikasi Favorit Menggunakan Trackpad Dengan Better Touch Tool

Sekarang saya dapat menjalankan Tweetbot dengan cepat, cukup ketuk dengan menggunakan empat jari di Trackpad. Anda bisa menambahkan gesture shortcut dengan cara di atas untuk setiap aplikasi favorit yang Anda sering gunakan.

Info produkOEM Mini Display Adapter MacBook to HDMI/DVI/VGA.

Lebih lagi, Anda bisa mengatur gesture di trackpad per aplikasi yang sedang aktif digunakan. Misalnya ketika saya menggunakan Finder, 4 finger tap akan membawa saya ke folder Home atau 4 finger tap beserta tombol Command akan membawa saya ke direktori Desktop. Tinggal diatur sesuai kebutuhan dan Better Touch Tool akan membuat bekerja di Mac lebih efisien serta produktif.

Saya sangat merekomendasikan Better Touch Tool bagi Anda yang sehari-hari bekerja di Mac. Ada beberapa pilihan lisensi jika Anda ingin memiliki aplikasi pintar ini secara penuh dan yang paling murah hanya sekitar Rp 60ribuan. Anda dapat mengunduh aplikasi ini melalui tautan ini.

Bisa Membaca Tekanan, Sensel Morph Berpotensi Merevolusi Sistem Input

Dalam bidang perangkat periferal, sebetulnya standard kenyamanan tergantung pada metode yang sudah lama ditemukan dan digunakan banyak orang. Tiap ada teknik baru, kita akan membandingkannya dengan keyboard, mouse, touchpad, dan layar sentuh. Menariknya, sebuah terobosan dari tim Sensel berpeluang mengubah paradigma kita terhadap ranah ini. Continue reading Bisa Membaca Tekanan, Sensel Morph Berpotensi Merevolusi Sistem Input

NailO Ubah Kuku Jempol Anda Menjadi Wireless Trackpad

Bayangkan skenario seperti ini: Anda sedang belajar membuat robot DIY (do-it-yourself) dengan bantuan video tutorial di YouTube. Tanpa sengaja, konsentrasi Anda terpecah dan ada bagian dari video yang terlewatkan. Tentunya Anda harus kembali melihat bagian yang terlewatkan tersebut, akan tetapi kedua tangan Anda sedang sibuk menyolder circuit board. Continue reading NailO Ubah Kuku Jempol Anda Menjadi Wireless Trackpad