25 Trailer Game Baru yang Diputar di Ajang The Game Awards 2021

Sesuai namanya, The Game Awards merupakan sebuah ajang penghargaan untuk mengapresiasi karya-karya terbaik di industri video game. Namun tidak sedikit juga yang menantikan event ini hanya untuk menonton trailer game-game terbaru yang bakal hadir ke depannya.

Dari pihak developer dan publisher, mereka sendiri juga tidak mau melewatkan kesempatan untuk mempertontonkan kreasi terbarunya ke hadapan jutaan orang; entah yang sudah siap untuk dirilis dalam waktu dekat, atau yang masih sneak peek dan belum punya cuplikan gameplay sama sekali.

Di artikel ini, saya telah merangkum 25 trailer game baru yang diputar di ajang The Game Awards 2021. Beberapa di antaranya adalah trailer baru untuk game yang sudah pernah diumumkan sebelumnya, namun ada juga beberapa judul yang baru diungkap untuk pertama kalinya.

Suicide Squad: Kill the Justice League

Setelah sekian lama, kita akhirnya bisa melihat cuplikan gameplay dari karya terbaru Rocksteady Studios ini, lengkap dengan aksi dari empat playable character-nya, yakni Deadshot, Captain Boomerang, King Shark, dan tentu saja, Harley Quinn. Suicide Squad: Kill the Justice Leage kabarnya akan dirilis di tahun 2022 (belum ada jadwal yang spesifik) di PC, PS5, dan Xbox Series X/S.

Wonder Woman

Kejutan lain dari WB Games adalah Wonder Woman, sebuah game open-world karya Monolith Productions, developer di balik Middle-earth: Shadow of Mordor dan Middle-earth: Shadow of War. Detail mengenai game ini masih minim, akan tetapi WB Games memastikan bahwa fitur Nemesis System dari kedua game Middle-earth itu bakal kembali muncul di sini.

Star Wars Eclipse

Saat ini sedang dalam tahap pengembangan awal, Star Wars Eclipse merupakan sebuah game action adventure dengan beberapa playable character dan narasi yang diambil dari era High Republic. Star Wars Eclipse digarap oleh Quantic Dream, studio yang mengerjakan Detroit: Become Human.

Star Trek: Resurgence

Oleh pengembangnya, Star Trek: Resurgence dideskripsikan sebagai sebuah narrative game interaktif yang mengangkat cerita pasca peristiwa yang terjadi pada Star Trek: The Next Generation. Game ini dikerjakan oleh Dramatic Labs, studio baru yang dibentuk oleh eks veteran Telltale Games yang sudah sangat berpengalaman dengan genre ini.

Slitterhead

Pada akhir tahun lalu, kreator Silent Hill, Keiichiro Toyama memutuskan untuk hengkang dari Sony dan mendirikan studionya sendiri yang diberi nama Bokeh Game Studio. Setahun berlalu, kita sudah bisa melihat cuplikan singkat IP baru yang tengah dikerjakannya, Slitterhead. Tetap saja horor dan menyeramkan.

Nightingale

Nightingale merupakan sebuah game survival dengan fitur shared world dan setting fantasi di era Victorian. Dikembangkan oleh Inflexion Games (eks karyawan BioWare), Nightingale dijadwalkan hadir dengan status early access tahun depan.

Senua’s Saga: Hellblade II

Sekuel game yang memenangkan banyak penghargaan bergengsi ini akhirnya punya trailer gameplay. Ya, video di atas bukanlah adegan sinematik, melainkan diambil langsung dari gameplay-nya. Kualitas grafik game ini benar-benar tidak main-main.

Warhammer 40.000: Space Marine 2

Setelah satu dekade berlalu, sekuel Warhammer 40.000: Space Marine akhirnya datang juga. Guna semakin memikat para penggemarnya, trailer-nya tidak lupa menampilkan Titus, kapten dari pasukan Ultramarine sekaligus lakon utama dari game pertamanya.

A Plague Tale: Requiem

Sekuel dari A Plague Tale: Innocence, A Plague Tale: Requiem melanjutkan petualangan Amicia dan Hugo dalam sebuah dunia yang kacau balu dan penuh elemen supranatural. Game karya Asobo Studio ini bakal tersedia tahun depan di PC, PS5, Xbox Series X/S, dan Nintendo Switch.

Saints Row

Tidak ada GTA 6 di The Game Awards 2021, tapi setidaknya kita disuguhi cuplikan gameplay dari remake Saints Row. Developer-nya, Deep Silver, juga berbaik hati dan menyingkap jadwal rilisnya: 23 Agustus 2022. Semoga saja tidak tertunda.

Alan Wake 2

Belum lama setelah Alan Wake Remastered dirilis, penggemarnya kembali dibuat tersenyum dengan pengumuman Alan Wake 2. Kendati demikian, mereka harus punya kesabaran ekstra mengingat Remedy baru akan merilis game ini di tahun 2023.

Forspoken

Sebelumnya dikenal dengan nama Project Athia, Forspoken adalah sebuah RPG open-world garapan Luminous Productions, studio yang bertanggung jawab atas pengembangan Final Fantasy XV. Game dengan setting dunia yang epik ini dijadwalkan meluncur pada 24 Mei 2022 di PC dan PS5 (maaf Xbox).

Babylon’s Fall

Babylon’s Fall adalah karya terbaru kreator Bayonetta, tentu saja dengan aksi pertarungan pedangnya yang ikonis. Game ini menawarkan fitur co-op hingga empat orang, dan Anda bisa mulai memainkannya mulai 3 Maret 2022 di PC, PS5, dan PS4 (lagi-lagi Xbox tidak kebagian sama sekali).

Final Fantasy VII Remake Intergrade versi PC

Kejutan terakhir dari Square Enix di akhir 2021 adalah Final Fantasy VII Remake untuk PC, lebih tepatnya versi Intergrade yang sebelumnya dirilis untuk PS5 dan membawa sejumlah penyempurnaan dari sisi grafis, lengkap beserta konten campaign ekstra. Tanpa harus menunggu lama, gamer PC bakal bisa memainkan game ini mulai 16 Desember 2021 melalui Epic Games Store.

Sonic Frontiers

Dengan kemampuannya berpindah dari titik A ke B dengan begitu cepat, sungguh aneh rasanya melihat Sonic tidak pernah membintangi sebuah game open-world dengan dunia yang amat luas. Well, imajinasi liar itu bakal terwujud pada akhir 2022 mendatang lewat Sonic Frontiers. Game ini akan tersedia di PC, PS5, PS4, Xbox Series X/S, Xbox One, dan Nintendo Switch.

Homeworld 3

Game ketiga dari franchise Homeworld ini siap meluncur pada kuartal keempat 2022. Sebuah penantian yang sangat panjang mengingat Homeworld 2 dirilis pada tahun 2003. Kabar baiknya, orang-orang yang mengerjakan game pertama dan keduanya dua dekade silam masih ikut berpartisipasi dalam pengembangan Homeworld 3.

Dune: Spice Wars

2022 bakal jadi tahun yang menarik buat penggemar game strategi bertema sci-fi. Selain Homeworld 3 tadi, juga bakal ada Dune: Spice Wars yang bakal menyelipkan banyak elemen genre 4X. Anda lebih suka novel Dune daripada filmnya? Well, game ini lebih banyak mengadaptasikan dari bukunya ketimbang filmnya.

The Lord of the Rings: Gollum – The Untold Story

Meski sampai sekarang masih belum punya jadwal rilis, setidaknya spin-off Lord of the Rings ini sudah punya subjudul yang jelas. Embel-embel “The Untold Story” secara tidak langsung mengonfirmasi bahwa kisah yang diceritakan adalah kisah orisinal yang belum pernah diangkat sebelumnya. Tentunya bakal sangat menarik menavigasikan Gollum/Smeagol dengan dua kepribadiannya yang bertolak belakang, apalagi jika game-nya membebaskan kita melewati tantangan dengan dua cara yang berbeda.

CrossfireX

Setelah dinanti cukup lama, single-player campaign dari CrossfireX yang digarap oleh Remedy Entertainment akhirnya punya jadwal rilis yang spesifik: 10 Februari 2022, eksklusif di Xbox Series X/S dan Xbox One. Campaign ini merupakan game yang terpisah dari mode multiplayer free-to-play yang dikerjakan oleh Smilegate Entertainment, bahkan engine yang digunakan pun berbeda.

Evil West

Koboi dengan kekuatan supranatural yang siap membasmi berbagai macam monster dan vampir, kira-kira begitulah premis sederhana dari Evil West. Combat yang brutal merupakan kekuatan utama game ini, dan developer-nya sendiri juga sudah sangat berpengalaman soal itu usai mengerjakan tiga game Shadow Warrior.

GTFO

Dua tahun setelah dirilis sebagai game early access, co-op survival horror FPS ini akhirnya sudah rampung dikerjakan dan resmi diluncurkan versi finalnya. Pengembangnya menjanjikan banyak penyempurnaan, termasuk halnya sistem matchmaking yang lebih baik. Namun seandainya Anda ingin bermain sendirian, Anda juga bisa memilih untuk ditemani bot.

Arc Raiders

Arc Raiders merupakan sebuah co-op third-person PvE shooter karya Embark Studios, studio game baru arahan mantan bos besar EA, Patrick Söderlund. Game ini bakal memprioritaskan kerja sama antar pemain di samping sedikit elemen survival, dengan setting dunia post-apocalyptic di masa depan. Arc Raiders kabarnya akan dirilis sebagai game free-to-play di PC, PS5, dan Xbox Series X/S.

Steelrising

Steelrising adalah third-person action RPG garapan Spiders, studio di balik RPG sukses lain yang berjudul GreedFall. Game ini mengambil setting yang tidak umum: era Revolusi Perancis, tapi dengan dunia yang dipenuhi robot-robot steampunk. Lakon utamanya pun juga merupakan salah satu robot tersebut.

Rumbleverse

Dikembangkan oleh Iron Galaxy, Rumbleverse merupakan sebuah “brawler royale” dengan berbagai karakter yang jenaka. Tidak ada senjata dalam game F2P ini, yang ada cuma adu otot antar 40 pemain dengan berbagai teknik gulat profesional seperti suplex maupun piledriver.

Tchia

Open-world adventure dengan atmosfer dan musik yang amat chill. Kalau melihat trailer-nya, sepertinya bakal ada banyak sekali yang bisa dilakukan dalam game ini. Anda bahkan bisa bermain ukulele secara manual jika mau. Selain di PS5 dan PS4, Tchia juga akan dirilis di PC pada musim semi 2022.

EA Sports Umumkan FIFA Ultimate Team 21, Hadirkan Mode 2v2 dan Lainnya

Setelah mengumumkan gameplay FIFA 21 dengan beberapa perubahan besar, EA Sports kini kembali memberikan trailer terkait FIFA 21. Kali ini giliran mode FIFA Ultimate Team 21 yang dipamerkan, dengan berbagai perubahan yang menarik. Dalam trailer, EA Sports menyebut akan ada 6 perubahan esensial di FUT 21.

Enam perubahan tersebut adalah kehadiran FUT Co-op, FUT Events, Meaningful Moments, Core Mode Improvements, FUT Stadium, dan ICONS: The FUT 100. Fitur Co-op jadi sesuatu yang baru di FIFA 21. Seperti namanya, fitur ini memungkinkan Anda bermain 2 vs 2 dalam pertandingan online. Selain itu, Anda juga dapat bermain berdua bersama teman, melawan AI untuk melatih kemampuan.

FUT Events menghadirkan beberapa misi, dan in-game event menarik untuk komunitas FIFA di seluruh dunia. Dengan menyelesaikan misi, entah itu mencetak gol dengan sundulan atau apapun itu, Anda akan mendapatkan berbagai macam hadiah in-game.

Fitur paling menarik dari perubahan ini mungkin adalah Meaningful Moments. Momen ini seolah jadi jembatan antara pertandingan sepak bola di dunia nyata dengan FUT 21. Jadi, misalkan pada suatu pertandingan sepak bola Cristiano Ronaldo mencetak gol dengan tendangan keras dari jarak jauh, maka kemampuan Shooting pemain tersebut akan bertambah di FUT 21.

Tak hanya itu, FUT 21 juga menghadirkan kustomisasi stadion yang lebih beragam. Tentunya tak lupa ICONS: The FUT 100 yang menghadirkan pemain-pemain legenda ke dalam mode FUT, mulai dari Samuel Eto’o, Philip Lahm, Xavi Hernandez, dan lain sebagainya.

Melihat beberapa perubahan di FIFA 21, mulai dari Gampelay hingga mode FUT, saya lalu menanyakan pendapat Achmad Fadh selaku salah satu sosok veteran di skena FIFA, soal bagaimana dampaknya pada skena esports. Pada mode FUT, Fadh memberikan spekulasinya. Ia berpendapat ada kemungkinan bahwa EA Sports akan fokus pada skena 2v2, melihat fitur baru yang disajikan.

Terkait gameplay, ia mengatakan bahwa Creative Run menjadi salah satu fitur yang akan banyak mengubah gaya permainan. “Kalau soal gameplay, sepertinya Creative Run bakal memberi dampak besar. Selain itu, kelihatannya mencetak gol dengan sundulan akan jadi lebih mudah. Creative Run menurut saya akan memberi dampak yang besar, karena fitur ini memungkinkan pemain mencari ruang secara manual ketika bermain di area berbahaya. Saya rasa ini akan jadi fitur yang wajib dikuasai oleh pemain FIFA profesional nantinya.

FIFA 21 akan rilis 6 Oktober 2020 mendatang dengan berbagai perubahan baru yang menggugah. Persaingan game sepak bola terlihat makin sengit belakangna. Sebelumnya, EA Sports sempat mengumumkan kerja samanya dengan AC Milan dan Inter Milan untuk FIFA 21, yang membuat persaingan lisensi antara FIFA dengan PES jadi makin sengit. Dari sisi lain PES terlihat cukup kesulitan menghadapi kehadiran konsol generasi baru, sehingga mereka memutuskan untuk memangkas PES 2021 menjadi hanya sekadar “Season Update” sambil mempersiapkan PES 2022 yang akan menggunakan Unreal Engine 5.

Semua Trailer, Pengumuman dan Kejutan di Nintendo Direct Edisi September 2019

Nintendo memang tak pernah terlihat repot ketika pameran-pameran gaming tahunan seperti E3 atau Gamescom akan digelar. Perusahaan hiburan asal Jepang itu mungkin mengumumkan beberapa permainan baru di sana, tapi mereka masih punya acara mandiri bertajuk Direct sebagai tempat penyingkapan judul-judul seru. Dan Nintendo Direct edisi bulan September 2019 baru saja dilangsungkan.

Nintendo Direct kali ini cukup istimewa karena punya dirasi yang cukup panjang, mencapai 40 menit. Di sesi presentasi online itu, Nintendo mengungkap sederet judul baru, memublikasikan trailer anyar dari proyek yang tengah mereka garap, serta menyingkap sejumlah kejutan. Tak sempat menyaksikan Nintendo Direct edisi September? Jangan merasa tertinggal, ini dia kumpulan trailer game beserta rangkuman singkat dari apa yang Nintendo tampilkan di sana.

 

Pokémon Sword & Shield

 

Overwatch Legendary Edition

 

Animal Crossing: New Horizons

 

Xenoblade Chronicles Definitive Edition

 

Luigi’s Mansion 3

 

Assassin’s Creed: The Rebel Collection

 

Tokyo Mirage Sessions #FE Encore

 

Divinity: Original Sin 2 Definitive Edition

Selain judul-judul di atas, ada banyak pengungkapan menarik di acara Direct kemarin. Satu contohnya adalah pengumuman Deadly Premonition 2: A Blessing in Disguise eksklusif buat Switch, yaitu sekuel dari permainan misteri yang dirilis di tahun 2010. Jika Anda belum familier dengan seri ini, Nintendo baru saja meluncurkan versi port permainan pertamanya di console mereka, bertajuk Deadly Premonition Origins.

Kejutan berikutnya adalah perilisan 20 permainan SNES di Switch secara gratis. Buat menyempurnakan pengalaman retrogaming, Nintendo juga menawarkan controller SNES opsional seharga US$ 30 khusus bagi pelanggan Nintendo Switch Online. Ini dia daftar lengkap 20 permainannya:

  • Brawl Brothers
  • Breath Of Fire
  • Demon’s Crest
  • F-Zero
  • Joe And Mac 2: Lost In The Tropics
  • Kirby’s Dream Course
  • Kirby’s Dream Land 3
  • Pilotwings
  • Star Fox
  • Stunt Race FX
  • Super EDF: Earth Defense Force
  • Super Ghouls ‘n Ghosts
  • Super Mario Kart
  • Super Mario World
  • Super Mario World 2: Yoshi’s Island
  • Super Metroid
  • Super Puyo Puyo 2
  • Super Soccer
  • Super Tennis
  • The Legend Of Zelda: A Link To The Past

Selain itu, Nintendo juga meng-update beberapa permainan yang sudah tersedia dengan konten baru, misalnya penambahan kostum Mii Fighters, karakter Terry Bogard dari seri permainan Fatal Fury serta tokoh-tokoh seri Banjo Kazooie di Super Smash Bros. Ultimate – tersedia via Fighter Pass. Selanjutnya, publisher juga meluncurkan Super Kirby Clash buat Switch, yakni game free-to-play yang difokuskan pada pengalaman multiplayer kooperatif empat pemain.

Rekaman lengkap Nintendo Direct September 2019 dapat Anda simak di bawah.

Ini Dia Semua Trailer Game Baru yang Dipamerkan di Gamescom 2019

Gamescom 2019 telah dimulai. Acara yang diadakan tiap tahun di kota Cologne, Jerman itu merupakan pameran gaming terbesar di dunia jika ditakar dari jumlah pengunjung serta ukuran lokasi. Tahun lalu, event diikuti oleh 1037 peserta pameran dan lebih dari 370 ribu pengunjung dari 56 negara. Dan seperti E3, Gamecom juga dimanfaatkan para developer untuk melepas berita atau trailer baru game yang tengah mereka garap.

Momen pembukaan Gamescom 2019 sendiri diisi oleh penyingkapan tiga jenis trailer, yaitu sinematik, gameplay serta video-video game PC yang memperlihatkan kecanggihan grafis berbekal teknologi ray tracing atau dukungan resolusi 4K. Ajang tahun ini diramaikan oleh judul-judul besar yang rencananya akan dilepas tak lama lagi, di antaranya Death Stranding, Gears 5, Cyberpunk 2077, Control sampai Watch Dogs Legion.

Gamescom tentu saja turut diwarnai oleh pengumuman-pengumuman permainan menarik, misalnya penyingkapan Little Nightmares 2 dan Everspace 2, upgrade ray tracing pada Minecraft, hingga terkait peluncuran The Witcher 3 dan Hotline Miami Collection di Nintendo Switch. Tak sempat menyimak Gamescom 2019? Jangan cemas, di bawah ini Anda bisa menyimak (hampir) seluruh trailer yang dipublikasikan selama ajang digelar.

 

Blair Witch

 

Call of Duty: Modern Warfare

 

Control

 

Creature in the Well

 

Cyberpunk 2077 (Stadia)

 

Darksiders Genesis

 

Death Stranding

 

Destiny 2: Shadowkeep

 

Disintegration

 

Everspace 2

 

Gears 5

 

Ghostrunner

 

Greedfall

 

Hotline Miami Collection (Switch)

 

Humandkind

 

Kerbal Space Program 2

 

Little Nightmares 2

 

Life is Strange 2 – Episode 4

 

Marvel’s Avengers

 

Minecraft (Windows 10, GeForce RTX)

 

Mount & Blade II: Bannerlord

 

NBA 2K20

 

Need for Speed Heat

 

Ori and the Blind Forest – Definitive Edition (Switch)

 

Synced: Off-Planet

 

Vampire: The Masquerade–Bloodlines 2

 

Watch Dogs: Legion

 

Wolfenstein: Youngblood

 

The Witcher 3: Wild Hunt – Complete Edition (Switch)

Setelah menyaksikan semua trailer anyar ini, judul apa yang jadi favorit dan paling Anda nantikan perilisannya? Bagi saya, Death Stranding terlihat makin menarik, namun hati ini tetap sulit beralih dari Cyberpunk 2077. Saya juga semakin penasaran dengan Kerbal Space Program 2, Blair Witch dan Vampire: The Masquarade – Bloodlines 2. Jika konten dan mutu permainan-permainan ini sesuai dengan janji developer, kemungkinan besar saya akan membelinya.

12 Game Esensial yang Meluncur di Bulan Agustus 2018

Memasuki bulan kedelapan tahun 2018, masih belum ada permainan yang bisa mengalahkan epiknya remake Shadow of the Colossus, Monster Hunter: World dan God of War. Meski begitu, masih ada peluang bagi judul-judul yang belum dirilis untuk merebut gelar terbaik tahun ini, dan beberapa game itu dijadwalkan buat meluncur di bulan Agustus 2018.

Selama periode 31 hari ke depan, akan ada pelepasan versi port dari game yang sebelumnya sudah tersedia, serta perilisan sejumlah sekuel, expansion pack dan remake (dari judul yang pertama kali dihadirkan untuk PlayStation 2). Apa saja? Silakan simak detail dan tanggal peluncuran permainan-permainan terbesar di bulan Agustus 2018 di bawah ini.

 

Yakuza 0

PC – 1 Agustus

Dua tahun lima bulan setelah prekuel seri Yakuza ini mendarat secara terbatas di wilayah Jepang, gamer PC akhirnya bisa menikmatinya. Konten edisi Windows-nya sama seperti versi console, tapi tentu saja Yakuza 0 PC menyajikan grafis yang lebih baik dan memperoleh dukungan fitur-fitur Steam – termasuk Steam Cloud dan achievement.

 

Overcooked 2

PC, PlayStation 4, Xbox One, Switch – 2 Agustus

Overcooked 2 dibangun berlandaskan pendahulunya, dan akan kembali menantang kekompakkan, kemampuan kerja sama serta komunikasi antara Anda dan kawan-kawan. Overcooked 2 juga dibekali konten yang lebih kaya: level interaksi lebih besar, jenis kostum dan resep lebih banyak, serta tema restoran yang lebih bervariasi.

 

Okami HD

Switch – 9 Agustus

Versi Nintendo Switch dari game yang pertama kali meluncur di PlayStation 2 ini dirancang agar nyaman dimainkan dari controller Joy-Con dan kompatibel dengan kendali berbasis motion, serta didukung oleh input layar sentuh buat mengakses fitur Celestial Brush. Seperti di platform lain, pemain juga bisa memilih versi standar atau edisi terbatas.

 

Monster Hunter: World

PC – 9 Agustus

Walaupun terlambat, edisi Windows dari salah satu game terbaik di 2018 ini hadir lebih cepat dari ekspektasi gamer. Waktu beberapa bulan itu dimanfaatkan Capcom untuk memoles dan mengoptimalkan Monster Hunter: World PC. Kabar kurang baiknya, versi ini akan sedikit lebih lambat dalam memperoleh update dan belum memperoleh fitur cross-platform play.

 

Madden NFL 19

PC, PlayStation 4, Xbox One – 10 Agustus

Meluncurkan Madden NFL di console tiap tahun telah menjadi tradisi bagi EA Sports. Menariknya, NFL 19 sendiri merupakan game pertama di seri ini yang disediakan untuk PC sejak Madden NFL 08 dirilis di 2007. Mungkin developer sadar, mereka punya kesempatan memperluas fanbase jika turut melepasnya di Windows. Sedikit tips buat EA: jangan hanya di Origin, sediakan pula di Steam.

 

We Happy Few

PC, PlayStation 4, Xbox One – 10 Agustus

Setelah melewati masa early access selama dua tahun, perjalanan Compulsion Games dalam mengembangkan We Happy Few akhirnya hampir rampung. Di-setting di realita alternatif di sebuah kota di Inggris tahun 1960-an, We Happy memadukan genre petualangan, survival, horor, dan stealth dengan elemen roguelike. Jangan biarkan visualnya yang cerah mengelabui Anda.

 

World of Warcraft: Battle for Azeroth

PC – 14 Agustus

14 tahun setelah dirilis, World of Warcraft masih terus menunjukkan keperkasaannya. Dan dalam waktu dua minggu lagi, Blizzard akan melepas expansion pack ketujuh berjudul Battle for Azeroth. Add-on ini akan menambahkan empat ras baru buat faksi Alliance dan Horde, mode raid dan dungeon baru, serta memperkenalkan mode PvE 20 pemain ‘warfronts‘.

 

Shenmue I & II

PC, PlayStation 4, Xbox One – 21 Agustus

Era console generasi kedelapan ini diramaikan oleh berbagai remake. Setelah Shadow of the Colossus dan Okami, kali ini dua game Shenmue akan dihadirkan lagi sebagai ‘pemanasan’ sebelum Shenmue III meluncur. Di versi ini, Sega memperbarui UI, memperbaiki kontrol (tetap tersedia opsi kendali klasik), memasukkan audio Jepang, dan menyesuaikan resolusinya.

 

Guacamelee! 2

PC, PlayStation 4 – 21 Agustus

Kesuksesan Guacamelee! tentu saja menyemangati DrinkBox Studios buat menggarap penerusnya. Guacamelee! 2 kembali mengusung formula platforming ‘Metroidvadia’ dengan visual kartun dua dimensi penuh warna, tapi kali ini Anda bisa melakukan petualangan sampai akhir permainan besama tiga orang kawan.

 

Pro Evolution Soccer 2019

PC, PlayStation 4, Xbox One – 28 Agustus

Tak mau kalah dari rival utamanya, selain konten, Konami juga memerhatikan lebih banyak aspek teknis dan teknologi di permainan sepak bola barunya: meng-upgrade sistem full body touch lebih jauh, memastikan kemampuan pesepak bola memengaruhi gameplay, serta memperkenalkan 11 karakteristik yang membuat masing-masing pemain terasa unik.

 

Yakuza Kiwami 2

PlayStation 4 – 28 Agustus

Yakuza Kiwami 2 merupakan remake dari game Yakuza 2 yang Sega lepas di tahun 2006 untuk PlayStation 2, dibangun lagi dari awal dengan memanfaatkan engine Dragon yang developer gunakan buat menggarap Yakuza 6. Kiwami 2 sebetulnya sudah tersedia di Jepang sejak bulan Desember silam, namun baru akan dirilis global Agustus ini.

 

Divinity: Original Sin II & Definitive Edition

PC, PlayStation 4, Xbox One – 31 Agustus

Salah satu permainan role-playing terbaik di generasi ini akhirnya juga akan tersedia di console current-gen. Larian Studios dengan cermat mengembangkan versi PS4 dan Xbox One-nya agar berjalan optimal dan nyaman dinikmati menggunakan gamepad. Versi PC-nya sendiri akan memperoleh update ‘Definitive Edition’, kabarnya membawa ribuan penyempurnaan gameplay.

Berbagai Trailer Game Baru yang Sony Pamerkan di Paris Games Week 2017

Sejak dilangsungkan di tahun 2010, Paris Games Week telah menjadi tradisi gaming tahunan yang kepopularitasannya mulai menyamai pameranpameran kelas internasional. Acara tahun ini kembali dilangsungkan di Paris expo Porte de Versailles, dan sebelum publik bisa mengaksesnya, Sony Interactive Entertainment diberikan kesempatan untuk membuka event tersebut.

Berbeda dari E3 2017, konferensi Sony di PGW 2017 dipenuhi banyak penyingkapan konten baru terkait game-game anyar PlayStation 4 dan PlayStation VR. Mereka terdiri dari judul-judul blockbuster yang sangat ditunggu-tunggu, beragam game independen, permainan PlayStation VR, hingga pengumuman IP baru. Semua trailer-nya dapat Anda nikmati di bawah.

 

Ace Combat 7 Skies Unknown

 

Blood & Truth

 

Bow to Blood

 

Call of Duty: WWII

 

Concrete Genie

 

Dead Hungry

 

Destiny 2 – Expansion I: Curse of Osiris Reveal

 

Detroit: Become Human

 

Erica

 

Far Cry 5

 

Final Fantasy XV: Episode Ignis

 

Guacamelee 2

 

The Gardens Between

 

Ghost of Tsushima

 

God of War

 

Guacamelee 2

 

The Hong Kong Massacre

 

The Last of Us Part II

 

Locoroco 2 Remastered

 

League of War

 

Marvel’s Spider-Man

 

Megalith

 

Monster Hunter World

 

Oure

 

ONRUSH

 

Resident Evil 7: Biohazard – Not a Hero

 

The Sims 4

 

Shadow of the Colossus

 

Star Child

 

Star Wars Battlefront II

 

Stifled

 

Spelunky 2

 

Tennis World Tour

 

Shadow of the Colossus

 

Trailer ‘Sizzle’ PSVR

 

Trailer ‘Sizzle’ penutup

Paris Games Week 2017 akan berlangsung pada tanggal 1 sampai 5 November 2017 nanti.

Daftar Game Blockbuster Esensial yang Siap Menyerbu di Bulan Oktober 2017

Entah apakah saat ini Anda tengah merayakan pencapaian besar Divinity Original Sin II, masih disibukkan oleh Destiny 2, atau sedang mengagumi interor Pagani Huayra BC di Project CARS 2, bulan Oktober tak mengizinkan para gamer untuk terlena. Bulan ini ialah momen dimulainya perilisan permainan-permainan blockbuster penting sebelum kita mengucapkan selamat tinggal pada 2017.

Selain game-game action raksasa yang sangat dinanti para fans, Oktober 2017 merupakan arena bertarungnya tiga franchise permainan simulasi balap terbesar di dunia dan menjadi periode paling krusial bagi seluruh pemilik console hybrid Nintendo Switch. Sudah siapkah dompet Anda menghadapi serbuan judul-judul menarik ini?

 

Forza Motorsport 7

PC, Xbox One – 3 Oktober

Menjanjikan lebih dari 700 mobil, dengan 200 lebih sirkuit balap yang berada di 32 lokasi, kreasi baru Turn 10 Studios ini berpeluang besar untuk menyingkirkan Project CARS 2 dan merebut titel simulasi balap terbaik di tahun 2017 berbekal konten masifnya. Forza Motorsport 7 juga merupakan salah satu game yang jadi andalan Xbox One X.

 

Middle-earth: Shadow of War

PC, PlayStation 4, Xbox One – 10 Oktober

Seperti pendahulunya, Shadow of War akan menyeret pemain ke sisi gelap Middle-earth. Tidak ada Hobbit-Hobbit lucu dan penyihir sakti yang siap membantu di saat-saat genting, Talion dan arwah Celebrimbor harus menempa Ring of Power baru serta bersekutu dengan makhluk-makhluk buas demi menjatuhkan Sauron.

 

The Evil Within 2

PC, PlayStation 4, Xbox One – 13 Oktober

Di sekuel survival horror arahan Shinji Mikami ini, detektif Sebastian Castellanos harus kembali menjelajahi dunia STEM demi menyelamatkan putrinya, Lily. Game dibekali sistem crafting, memungkinkan Anda menciptakan alat atau amunisi berbekal barang-barang yang telah dikumpulkan, kapan pun saat dibutuhkan.

 

Gran Turismo Sport

PlayStation 4 – 17 Oktober

Konten Gran Turismo Sport mungkin tak sekaya Project CARS dan Forza Motorsport 7, namun game simulasi balap terbaru Polyphony Digital itu masih berkesempatan untuk menyaingi rival-rivalnya, terutama dari sisi realisme mengemudi. Engine fisiknya menggunakan versi modifikasi Gran Turismo 6, digarap dengan memaksimalkan teknologi PS4.

 

WWE 2K18

Xbox One, PlayStation 4, Switch – 17 Oktober; PC – 2018

Permainan gulat profesional ini menyuguhkan formula game-game sebelumnya, dengan satu kejutan: WWE 2K18 siap mengadu delapan pegulat dalam satu arena. Developer juga telah meng-update mode Royal Rumble, merombak sejumlah mekanisme gameplay, serta menambahkan beragam gerakan pamungkas baru.

 

Wolfenstein II: The New Colossus

PC, PlayStation 4, Xbox One – 27 Oktober

MachinesGames adalah satu dari sedikit developer yang tak mengenal kata tabu. Penerus The New Order Ini mempersilakan Anda menumpas tentara Nazi dengan cara sekreatif dan sebrutal mungkin. Di sana, sang tokoh protagonis B.J. Blazkowicz harus harus memimpin pemberontakan untuk membebaskan Amerika dari rezim Nazi.

 

Assassin’s Creed Origins

PC, PlayStation 4, Xbox One – 27 Oktober

Game kesepuluh di seri action-adventure kebanggaan Ubisoft ini akan membawa Anda bertualang di era Mesir Kuno, tepatnya pada periode Ptolemaic. Origins memperkenalkan tokoh utama bernama Medjay, Assassin yang berjuang mempropagandakan kebebasan sembari menghadapi ancaman komplotan rahasia yang merupakan cikal bakal Templar.

 

Super Mario Odyssey

Switch – 27 Oktober

Super Mario Odyssey akan kembali menyajikan serunya menjelajahi dunia open-world Mario seperti yang pernah dihidangkan oleh Super Mario 64. Di sana, sang tukang ledeng bertopi merah akan mengunjungi ‘kerajaan’ berbeda demi menyelamatkan Putri Peach dari Bowser. Game ini ialah salah satu alasan utama mengapa orang membeli Nintendo Switch.

Trailer Baru Red Dead Redemption II Konfirmasi Bahwa Game Ini Merupakan Prekuel

Tidak terasa, sudah hampir setahun setelah Rockstar Games resmi mengumumkan eksistensi penerus dari permainan action-adventure bertema Wild West mereka. Awalnya, developer berencana untuk merilis game tersebut di musim gugur 2017. Tapi karena alasan ‘ingin memberikan pengalaman terbaik’, Rockstar memutuskan buat mengundurnya ke tahun depan.

Hingga saat ini, detail mengenai Red Dead Redemption II masih sangat sedikit. Melalui trailer perdananya, Rockstar hanya memamerkan keindahan grafis dan men-tease kekayaan konten permainan. Selain itu, developer cuma melepas beberapa buah screenshot beresolusi full-HD sebagai kompensasi penundaan tersebut. Dan baru di akhir bulan Oktober ini Rockstar memublikasikan trailer kedua, kini difokuskan pada aspek narasi.

Red Dead Redemption II 1

Video berdurasi satu setengah menit itu akhirnya menjelaskan siapa tujuh sosok ala Magnificent Seven yang mengisi poster berlatar belakang merah RDR2. Bertolak belakang dari kisah Magnificent Seven, ketujuh tokoh di permainan tersebut adalah para kriminal. Via newswire, Rockstar mendeskripsikan apa yang menjadi fokus di trailer (dan kemungkinan merupakan sinopsis dari game):

Trailer baru Red Dead Redemption II ini mengisahkan sepak terjang kriminal bernama Arthur Morgan dan geng Van der Linde. Mereka merampok, bertarung dan mencuri di jantung Amerika demi bertahan hidup. [RDR2] akan hadir di musim semi 2018 untuk sistem PlayStation 4 dan Xbox One.”

Trailer baru Red Dead Redemption II bisa Anda simak di bawah:

Informasi tersebut mengonfirmasi teori yang menyatakan bahwa game selanjutnya di seri ini disiapkan sebagai prekuel. Di permainan pertama, Dutch Van der Linde ialah pemimpin kelompok kriminal sekaligus menjadi tokoh antagonis, dan juga mantan rekan karakter protagonis John Marston. Dalam video ini, Van der Linde terlihat jauh lebih muda.

Arthur Morgan sendiri merupakan tokoh utama di RDR2, dan seperti John Marston, ia punya hubungan dengan Dutch van der Linde. Karakter ini sama sekali tidak dibahas di permainan sebelumnya, namun membenarkan spekulasi fans yang mengusulkan bahwa anggota geng Van der Linde bukan cuma terdiri dari Bill Williamson, Javier Escuiella, serta John dan Abigail Marston saja.

Red Dead Redemption II 2

Dari trailer anyar itu, kita juga dapat melihat bagaimana Rockstar benar-benar memperhatikan kualitas visual permainan, ditunjukkan lewat detailnya wajah para karakter. Levelnya jauh melampaui Grand Theft Auto V versi Windows. Sayang sekali, developer malah belum mengabarkan apakah Red Dead Redemption II akan dihadirkan di PC atau tidak…

Game di E3 2017 yang Akan Dirilis di Tahun Ini Juga

Ada banyak penyingkapan permainan menarik dilakukan di E3 2017. Beberapa ialah pengu-muman judul-judul baru dan tidak sedikit pula merupakan presentasi permainan yang telah dinanti-nanti. Namun di antara puluhan judul di sana, banyak yang baru akan meluncur tahun depan. Game seperti Metroid Prime 4 dan Beyond Good & Evil 2 bahkan berpeluang dirilis lebih lama lagi.

Lalu permainan E3 2017 apa yang akan dirilis sebelum 2017 berakhir? Di artikel ini, saya merangkum daftar game yang rencananya dilepas di waktu dekat. Silakan disimak dan nikmati trailer-nya.

Agents of Mayhem

15 Agustus

Assassin’s Creed Origins

27 Oktober

Call of Duty: WWII

3 November

Crackdown 3

7 November

Crash Bandicoot N. Sane Trilogy

30 Juni

Destiny 2

PlayStation 4, Xbox One: 6 September, PC: 24 Oktober

Dishonored: Death of the Outsider

15 September

The Evil Within 2

13 Oktober

Forza Motorsport 7

3 Oktober

Gran Turismo Sport

Musim gugur 2017

Knack 2

5 September

Life is Strange: Before the Storm

31 Agustus

Marvel Vs. Capcom: Infinite

19 September

Metroid: Samus Returns

15 September

Middle-earth: Shadow of War

10 Oktober

Need for Speed: Payback

10 November

Wolfenstein II: The New Colossus

27 Oktober

Ni No Kuni II: Revenant Kingdom

10 November

Sonic Mania

15 Agustus

Super Lucky’s Tale

7 November

South Park: The Fractured But Whole

17 Oktober

Star Wars Battlefront II

17 November

Tacoma

2 Agustus

Uncharted: The Lost Legacy

22 Agustus

Yakuza Kiwami

29 Agustus

Daftar Game Unik dan Paling Ditunggu di Bulan Mei 2017

Ternyata bukan hanya Persona 5 yang menjadi permainan terbaik di bulan April. Para pemilik Nintendo Switch saat ini sedang bergembira dengan Mario Kart 8 Deluxe, game What Remains of Edith Finch menjadi kejutan menyenangkan, lalu Nier: Automata akhirnya bisa dinikmai gamer PC di Asia. Tapi jangan terlena, bulan Mei menyimpan koleksi yang tak kalah seru.

Pelepasan karya digital baru Arkane dan NetherRealm Studios memang menjadi perhatian, namun banyak orang juga penasaran dengan satu game shooter yang dikembangkan eksklusif buat PlayStation VR, dan selanjutnya, pemilik Nintendo 3DS juga tengah menanti permainan Fire Emblem baru. Simak rincian tanggal rilis game-game menarik itu di bawah dan jangan lupa dicatat agar Anda tidak melewatkannya.

Prey

PC, PlayStation 4, Xbox One – 5 Mei

Prey sangat menarik karena beberapa alasan: game ini merupakan reboot dari kreasi Human Head Studios yang dirilis di tahun 2006, kini digarap oleh tim di belakang seri Dishonored; ia mengusung formula unik dan dianggap gamer sebagai penerus spiritual dari System Shock; lalu penyajian levelnya menyerupai genre Metroidvania, di mana area semakin terbuka luas seiring berjalannya permainan.

Forza Horizon 3 – Hot Wheels Expansion

PC, Xbox One – 9 Mei

Microsoft punya rencana buat menghadirkan keseruan bermain Hot Wheels dalam game balap kebanggaan mereka, Forza Horizon 3. Di sana, pemain dapat melakukan berbagai aksi ekstrem dan stunt nekat di atas arena pacu berwarna oranye menggunakan mobil-mobil Hot Wheels legendaris. Expansion pack ini menyajikan enam pulau, 10 mobil, dan mode campaign baru.

The Surge

PC, PlayStation 4, Xbox One – 15 Mei

Tim Deck13 Interactive mendeskripsikan The Surge sebagai perpaduan antara Rise of the Robots (dirilis tahun 1995) dengan seri Dark Souls. Permainan menyuguhkan aksi pertempuran jarak dekat dalam perspektif orang ketiga, mengangkat tema sci-fi. Karakter utama menggunakan jubah exoskeleton untuk mengalahkan lawan-lawannya, dan komponen-komponen di perangkat tersebut bisa dimodifikasi atau digonta-ganti.

Injustice 2

PlayStaion, Xbox One – 16 Mei

Dari perspektif gameplay, NetherReal memastikan gameplay Injustice 2 lebih baik dan lebih seimbang dibanding game pertamanya. Tapi gameplay bukanlah satu-satunya aspek andalan di seri tersebut. Fans dan para gamer Injustice: Gods Among Us tentunya ingin mengetahui kelanjutan kisah para karakter superhero DC Comics setelah sebuah tragedi mengubah Superman menjadi seorang diktator.

Farpoint

PlayStation VR – 16 Mei

Setelah semakin banyak orang merasakan keajaiban virtual reality, kini khalayak menanti ‘killer app‘ yang dapat mengukuhkan VR sebagai medium hiburan next-gen. Farpoint merupakan salah satu kandidat terkuatnya. Game fiksi ilmiah garapan Impulse Gear dan Sony Interactive Entertainment ini membawa Anda berpetualang di sebuah planet asing yang berbahaya, menantang pemain untuk terus bergerak dan bertahan hidup.

Fire Emblem Echoes: Shadows of Valentia

Nintendo 3DS – 19 Mei

Shadows of Velentia ialah remake dari Fire Emblem Gaiden (dahulu dirilis di tahun 1992), game kedua di seri itu. Pemain disuguhkan sebuah kisah para pahlawan Alm dan Celica yang saling berkaitan, ditantang menghadapi pasukan lawan dan menghentikan serangan monster, serta dipersilakan menjelajahi dungeon yang dibangun ulang secara 3D. Gameplay-nya sendiri mengusung formula Fire Emblem klasik.