[Panduan Pemula] Cara Beli Tiket Kereta Api di Tokopedia

Tak banyak yang tahu bahwa Tokopedia tidak melulu menawarkan barang dan produk digital. Sejak tahun lalu mereka juga sudah menawarkan penjualan tiket perjalanan, kereta api dan pesawat.

Di panduan pemula ini kita hanya akan membahas cara membeli tiket kereta api di Tokopedia termasuk cara memilih tempat duduknya.

  • Jalankan aplikasi Tokopedia lalu tap Semua Kategori dan geser ke menu tab Travel. Di menu tab tersebut, pilih opsi Tiket Kereta Api.

Screenshot_20190611-103135_Tokopedia

  • Pilih salah satu, Sekali Jalan atau Pulang Pergi. Kemudian tentukan rute asal dan tujuan, jumlah penumpang lalu tap tombol Cari Tiket.

Screenshot_20190611-103145_Tokopedia

  • Berikutnya muncullah beberapa hasil pencarian sesuai dengan rute yang Anda tuju. Pilih salah satu yang paling tepat.

Screenshot_20190611-103235_Tokopedia

  • Setelah dipilih, sekarang isi biodata penumpang yang hendak menaiki kereta.

Screenshot_20190611-103301_Tokopedia

  • Sebelum lanjut ke pembayaran, pilih dahulu kursi duduk Anda dengan men-tap tombol Lanjut ke Pilih Kursi.

Screenshot_20190611-103308_Tokopedia

  • Saat memilih kursi, jangan lupa pilih gerbong dahulu. Kemudian tap nama penumpang dan tap kursi kosong yang ditandai dengan label berwarna putih.
  • Perlu diingat bahwa ketika Anda memesan tiket, secara default sistem akan memilihkan nomor kursi untuk Anda. Jadi, jika Anda memilih kursi lain, itu artinya Anda berpindah tempat duduk.

Screenshot_20190611-103341_Tokopedia

  • Jika sudah yakin untuk pindah tempat duduk, tap saja Ya.

Screenshot_20190611-103349_Tokopedia

  • Sekarang silahkan lanjut ke pembayaran. Pilih metode pembayaran yang menurut Anda paling mudah.

Screenshot_20190611-103404_Tokopedia

Ketika pembayaran sudah dilakukan, terutama jenis pembayaran via aplikasi seperti mobile banking, internet banking dan SMS banking, Anda tidak harus melakukan konfirmasi secara manual. Semua proses akan berlangsung secara otomatis, dan Anda akan menerima pesan email lengkap dengan konfirmasi pembelian dan detail lainnya.

Cara Mengajukan Pinjaman Online di Tokopedia

Produk keuangan di Tokopedia semakin luas. Selain menawarkan investasi Reksadana dan emas, Tokopedia sekarang juga memiliki dua produk pinjaman, yaitu pinjaman online dan pinjaman modal. Keduanya punya target berbeda, di mana pinjaman online ditujukan untuk konsumen secara luas, sedangkan pinjaman modal khusus untuk pemilik lapak di sana.

Nah, kali ini kita akan mengulas cara mengajukan pinjaman online di Tokopedia, bagaimana prosedur dan langkah-langkahnya.

Persiapan

  • Siapkan kartu tanda pengenal KTP

Langkah Pengajuan Pinjaman Online

  • Jalankan aplikasi Tokopedia kemudian tap menu Keuangan – Pinjaman Online.

Screenshot_20190523-094241_Tokopedia

  • Pinjaman Online sendiri terdiri dari tiga pilihan produk, dana instan, tanpa jaminan dan dengan jaminan. Kita akan coba produk dana instan dan tanpa jaminan, sedangkan untuk produk jaminan prosesnya hampir sama dengan tanpa jaminan.
  • Jadi, sekarang pilih produk dana instan dan tap tombol Cari Pinjaman.

Screenshot_20190523-094348_Tokopedia

  • Untuk bisa mengajukan pinjaman online jenis ini, Anda wajib menghubungkan perangkat terlebih dahulu. Sistem akan secara otomatis membaca nomor ponsel yang Anda daftarkan di akun Tokopedia.

Screenshot_20190523-094546_Tokopedia

  • Lanjutkan dengan menyentuh tombol Kirim SMS Verifikasi, tunggu pesan singkat dari Tokopedia kemudian masukkan enam digit kode yang dikirim di SMS tersebut ke form verifikasi.

Screenshot_20190523-094613_Tokopedia

  • Setelah verifikasi berhasil, sistem akan meminta Anda mengunggah foto kartu tanda penduduk dan juga foto selfie yang memegang kartu tersebut. Kedua foto harus jelas dan utuh.

Screenshot_20190523-094827_Tokopedia

  • Setelah proses ini diselesaikan, Anda akan diminta mengisi biodata lengkap sesuai dengan yang sebenarnya. Ketika semua data sudah terisi, Tokopedia akan melakukan verifikasi secara manual. Jika disetujui, pinjaman akan dicairkan ke rekening yang juga sudah Anda sertakan dalam formulir.
  • Sekarang kita coba ajukan pinjaman online jenis tanpa jaminan. Tentukan nominal pinjaman kemudian tap tombol Cari Pinjaman.

Screenshot_20190523-094530_Tokopedia

  • Isi biodata secara lengkap termasuk informasi usaha Anda.
  • Apabila sudah terisi semua, tap tombol Terapkan.

Screenshot_20190523-095015_Tokopedia

  • Sistem selanjutnya akan mencarikan mitra pinjaman online yang sesuai dengan kriteria Anda.
  • Tinggal pilih, Anda mau yang mana.

Screenshot_20190523-095200_Tokopedia

  • Setiap mitra yang dipilih mempunyai syarat dokumen dan kriteria tertentu. Anda bisa membacanya di menu Dokumen $ Syarat Ketentuan. Jika semua sudah jelas, langsung tap tombol Ajukan.

Screenshot_20190523-095221_Tokopedia

  • Sama, sistem juga akan meminta foto kartu tanda penduduk yang asli dan juga foto Anda memegang kartu tersebut.

Screenshot_20190523-095232_Tokopedia

  • Selanjutnya, Anda akan diminta untuk mengisi beberapa informasi tambahan dan ketika tahapan ini diselesaikan, Anda tinggal menunggu proses verifikasi.

Proses approval pinjaman online ini tidaklah sama antara satu mitra ke mitra lainnya. Tapi secara umum hasil verifikasi akan tuntas dalam 1×24 jam.

Cara Pesan Tiket Kereta Api di Aplikasi Traveloka Android

Kini, banyak hal bisa dilakukan dari smartphone, mulai berbelanja barang, memesan makanan, memesan tiket pesawat, hotel hingga transportasi umum seperti kereta api yang kesannya tentu jauh lebih inklusif ketimbang pesawat.

Tapi Traveloka menyediakan medianya untuk Anda, sehingga penumpang tak harus dipusingkan dengan antrean atau hal-hal kecil hanya untuk mendapatkan tiket. Memesan tiket kereta api cukup via smartphone di aplikasi Traveloka.

  • Buka aplikasi Traveloka dari smartphone sobat, kemudian pilih menu Kereta Api.

Cara Pesan Tiket Kereta Api di Aplikasi Traveloka Android (8)

  • Berikutnya, tentukan kota asal, tujuan, tanggal berangkat dan kepulangan jika ingin langsung memesan tiket pulang, lalu jumlah penumpang dan terakhir tap Cari.

Cara Pesan Tiket Kereta Api di Aplikasi Traveloka Android (11)

  • Maka muncullah beberapa hasil pencarian, silahkan pilih yang sesuai dengan budget dan tujuan Anda.

Cara Pesan Tiket Kereta Api di Aplikasi Traveloka Android (10)

  • Jika sudah dipilih, sekarang tap Isi data Pemesan dan Isi data Penumpang Dewasa.

Cara Pesan Tiket Kereta Api di Aplikasi Traveloka Android (9)

  • Biasanya sih berupa nama, tanda pengenal dan nomornya.

Cara Pesan Tiket Kereta Api di Aplikasi Traveloka Android (1)

  • Jika kedua form sudah dilengkapi, sekarang tap Pilih Kursi. Tetapi langkah ini jika Anda ingin duduk di posisi tertentu, jika tidak ini bisa dilewatkan.

Cara Pesan Tiket Kereta Api di Aplikasi Traveloka Android (13)

  • Untuk memilih kursi, Anda tinggal menggeser dari gerbong satu ke gerbon lainnya. Kotak yang berwarna gelap, artinya sudah ditempati. Jadi, cari kursi yang masih berwarna putih yang berarti masih tersedia.

Cara Pesan Tiket Kereta Api di Aplikasi Traveloka Android (3)

  • Jika sudah dipilih, klik Selesai.

Cara Pesan Tiket Kereta Api di Aplikasi Traveloka Android (2)

  • Sekarang, tiba ke pemilihan metode pembayaran. Tapi sebelum itu, cek dan periksa kembali pesanan Anda. Pastikan tidak ada yang keliru. Jika sudah diperiksa, sekarang tap tombol Pilih Metode Pembayaran.

Cara Pesan Tiket Kereta Api di Aplikasi Traveloka Android (5)

  • Pilih satu dari berbagai cara pembayaran yang tersedia.

Cara Pesan Tiket Kereta Api di Aplikasi Traveloka Android (6)

  • Selesaikan pemesanan tiket Anda, kemudian bayarkan sesuai dengan jumlah dan metode yang Anda pilih.

Cara Pesan Tiket Kereta Api di Aplikasi Traveloka Android (7)

  • Setelah dibayar atau ditransfer, Traveloka akan secara otomatis melakukan verifikasi. Kecepatan verifikasi tergantung metode pembayaran yang Anda gunakan. Tapi, hampir semua pembayaran tidak membutuhkan konfirmasi ulang ke Traveloka, melainkan akan berlangsung secara otomatis.
  • Ketika pembayaran berhasil diverifikasi, Traveloka akan mengirimkan salinan tiket dan informasi lainnya ke email dan juga ke dalam aplikasi.

Selamat mudik, dan semoga selamat sampai tujuan.

Cara Beli Tiket Dufan dan Seaworld di Tokopedia

Libur Lebaran sebentar lagi, sudah punya rencana apa nih untuk membahagiakan anak-anak dan keluarga? Mengunjungi Dufan atau Seaworld bisa jadi ide yang sangat bagus lho, tapi Anda tentu sudah dihantui panjangnya antrian tiket.

Tenang, Anda bisa melepaskan diri dari bayang-bayang antrian panjang nan melelahkan itu dengan membeli tiket Dufan atau Seaworld di Tokopedia.

  • Jalankan aplikasi Tokopedia seperti biasa, jika belum punya akun baca tutolnya di sini.
  • Klik Semua Kategori, kemudian geser ke menu Entertainment – Tiket Event.

Cara Beli Tiket Dufan dan Seaworld di Tokopedia

  • Pilih Seaworld atau Dufan.

Cara Beli Tiket Dufan dan Seaworld di Tokopedia

  • Lalu pilih tanggal kunjungan Anda dan tentukan jumlah tiketnya. Jika sudah, tap Lanjutkan.

Screenshot_20190520-095123_Tokopedia

  • Selanjutnya, cek email dan nomor ponsel pengiriman tiket. Pastikan Anda masih memiliki akses ke salah satunya. Apabila Anda mempunyai kode promo, jangan lupa untuk menerapkannya agar mendapatkan harga istimewa. Berikutnya, tap tombol Lanjut Pembayaran.

Screenshot_20190520-095135_Tokopedia

  • Terakhir, lakukan pembayaran sesuai dengan metode yang biasa Anda pakai.

Screenshot_20190520-095142_Tokopedia

Sangat mudah dan cepat, silahkan dicoba sendiri.