Layanan KreditAja Raih Juara Kedua Ajang Kompetisi Startup IDCEE 2013 di Ukraina

Layanan yang menghubungkan konsumen dan kreditur peminjaman dana KreditAja menjadi juara kedua (First Runner Up) dalam ajang kompetisi startup IDCEE 2013 di Ukraina. Atas keberhasilannya ini, KreditAja berhak memperoleh hadiah uang tunai €10.000. Pemenang pertama adalah UberTesters, yang berasal dari Israel, yang mengembangkan platform pengujian aplikasi mobile berbasis cloud.

Continue reading Layanan KreditAja Raih Juara Kedua Ajang Kompetisi Startup IDCEE 2013 di Ukraina

Kecepatan Internet Indonesia Meningkat Dua Kali Lipat, Masih Tertinggal di ASEAN

Akamai seperti biasa merilis laporan The State of the Internet yang mencuplik kondisi Internet di dunia secara umum. Untuk kuartal kedua 2013, laporan Akamai menyoroti dua hal penting, Security dan kualitas jaringan Internet (termasuk broadband). Walaupun koneksi Internet di Indonesia mengalami perbaikan yang cukup signifikan, hal tersebut dibarengi dengan pencapaian Indonesia sebagai negara sumber serangan Internet terbesar di dunia untuk pertama kalinya.

Continue reading Kecepatan Internet Indonesia Meningkat Dua Kali Lipat, Masih Tertinggal di ASEAN

Lembaga Riset Ovum Peringatkan Penurunan Pendapatan Operator Seluler Tahun 2018

Lembaga riset Ovum memperingatkan bahwa seiring dengan semakin matangnya bisnis seluler, diperkirakan tahun 2018 pendapatan operator seluler secara global akan menurun untuk pertama kalinya. Pertumbuhan pelanggan baru akan semakin menurun (di bawah 4%) dan operator dituntut semakin kreatif untuk memperoleh sumber pendapatan baru. Inovasi layanan, tarif, model bisnis, operasi jaringan dan partnership menjadi kunci strategi menghasilkan pendapatan.

Continue reading Lembaga Riset Ovum Peringatkan Penurunan Pendapatan Operator Seluler Tahun 2018

Kenapa LIPI Sampai Membuat Platform Mobile BandrOS

Sudah beberapa waktu ini beredar berita tentang sebuah platform mobile BandrOS. Platform yang dibuat oleh tim riset LIPI ini merupakan derivatif Linux, layaknya Android, dan bisa dicangkokkan ke smartphone dengan spesifikasi teknis yang tidak terlalu tinggi. Kenapa LIPI sampai perlu membuat platform mobile sendiri dan tidak mau menggunakan platform Android yang sudah ada?

Continue reading Kenapa LIPI Sampai Membuat Platform Mobile BandrOS

Telkomsel Remains Dominated by Nokia Feature Phones, Windows Phone Grew Fastest

Asking about the composition of Telkomsel subscribers based on the mobile platform they use? Arief Pradetya, Division Head, Device Bundling & Customization Strategy Telkomsel openly stated the make up of the company’s 125 million customers of the largest mobile operator in Indonesia right now. Liputan 6 reported that 47% or close to 60 million subscribers use Nokia feature phones. An entirely unsurprising fact which serves as a guide for developers to see their market audience.
Continue reading Telkomsel Remains Dominated by Nokia Feature Phones, Windows Phone Grew Fastest

Menyikapi Komposisi Pelanggan Telkomsel: Nokia Masih Yang Terbanyak, Pertumbuhan Windows Phone Tercepat

Bertanya-tanya tentang komposisi pelanggan Telkomsel berdasarkan platform ponsel yang digunakannya? Arief Pradetya, Division Head, Device Bundling & Customization Strategy Telkomsel menyebutkan dengan gamblang komposisinya dari 125 juta pelanggan operator terbesar di Indonesia saat ini. Dikutip dari Liputan 6, disebutkan bahwa 47%  (atau mendekati 60 juta) pelanggan menggunakan ponsel (feature phone) Nokia. Hal yang tidak mengejutkan dan bisa menjadi acuan pengembang untuk melihat target pasarnya.

Continue reading Menyikapi Komposisi Pelanggan Telkomsel: Nokia Masih Yang Terbanyak, Pertumbuhan Windows Phone Tercepat

Dua Startup Pembayaran Online Asing Bidik Pasar Indonesia

Dua startup yang bergerak di bidang pembayaran online (online payment) disebutkan bakal menyambangi Indonesia dalam waktu tak terlalu lama. Seperti dikutip dari The Next Web, POKKT (dibaca “pocket) yang berasal dari India dan Fastacash dari Singapura berminat mencoba peruntungannya ke negara yang memiliki lebih dari 60 juta pengguna Internet. Fastacash menginginkan kehadirannya di Indonesia sebelum akhir tahun 2013, sementara POKKT berharap sudah beroperasi di sini sebelum bulan Juni 2014.

Continue reading Dua Startup Pembayaran Online Asing Bidik Pasar Indonesia

CEO Foxconn Pastikan Basis Manufaktur di Indonesia Dibangun Tahun Depan

Setelah tarik ulur selama beberapa waktu, akhirnya Hon Hai — atau di luar Taiwan lebih dikenal sebagai Foxconn — memastikan pembangunan basis manufakturnya di Indonesia tahun depan. CEO Foxconn Terry Gou, yang termasuk dalam delegasi Taiwan untuk APEC Summit di Bali, mengatakan bahwa rencana lima tahun berkaitan dengan basis manufaktur ini dimulai tahun 2014, termasuk pemilihan partner joint venture dan perubahan regulasi (jika diperlukan) untuk menyokongnya.

Continue reading CEO Foxconn Pastikan Basis Manufaktur di Indonesia Dibangun Tahun Depan

Photo Viewing Service Cooliris on Indonesian Market

Palo Alto based Cooliris has been in the market to serve easy photo viewing among popular social networks. Given that social networks have enormous usage and growth in Southeast Asia, and Indonesia in particular, we’ve been speaking with Mehereen Agha, Cooliris Community Development Manager via email about its outlook in the region.

Continue reading Photo Viewing Service Cooliris on Indonesian Market

Layani Pembayaran Berbagai Layanan E-Commerce, Mandiri e-cash Juga Hadir untuk Platform Android

Kami baru saja memuat artikel tentang Mandiri e-cash, layanan mobile wallet yang dikembangkan oleh Bank Mandiri, dan kini situsnya sudah memberikan informasi lebih baik tentang hal apa saja yang dicakup oleh produk ini. Menurut situsnya, yang terpisah dari situs utama Bank Mandiri, Mandiri e-cash sudah tersedia untuk platform iOS dan Android, serta bakal menyusul untuk platform BlackBerry 10. Mandiri e-cash juga bisa digunakan oleh pemakai ponsel biasa yang operatornya mendukung penggunaan instruksi USSD (Telkomsel, Indosat dan XL).

Continue reading Layani Pembayaran Berbagai Layanan E-Commerce, Mandiri e-cash Juga Hadir untuk Platform Android