Layanan Media Sosial Path Resmi Ditutup 18 Oktober Mendatang

Layanan media sosial Path resmi mengumumkan penutupan layanannya. Per tanggal 18 Oktober mendatang, Path tidak lagi bisa diakses. Sebelum tanggal tersebut, di laman About Us-nya Path menyediakan cara-cara untuk melakukan backup untuk data-data dan refund dana langganan, baik di platform iOS dan Android.

Di laman tersebut diinfokan bahwa per 1 Oktober pengguna tidak bisa lagi mengunduh aplikasi Path di iOS App Store dan Google Play. Setelah penutupan layanan tanggal 18 Oktober, layanan pelanggan Path bakal terus beroperasi hingga tanggal 15 November.

Path didirikan tahun 2010 dengan Co-Founder Dave Morin menjadi CEO-nya. Sempat populer di berbagai kawasan dan memperoleh dana sekitar $66 juta dari investor, di bulan Mei 2015 Path dijual ke pengembang platform messaging Kakao (Korea Selatan). Kakao mendirikan entitas di Singapura (Path Mobile Ptd Ltd) sebagai perusahaan induk baru dan memindahkan pusat pengembangan Path dari San Francisco ke Asia Tenggara, khususnya Indonesia. Indonesia bisa dibilang adalah pasar terbesar Path. Kakao mencoba menggunakan Path sebagai leverage untuk melakukan penetrasi ke pasar Indonesia, setelah kegagalannya dengan KakaoTalk.

Keunikan Path, dibandingkan layanan serupa, adalah eksklusivitasnya. Awalnya jumlah teman di Path dibatasi hanya 150 orang, meski kemudian jumlahnya terus diperbesar. Meskipun demikian, setelah dipindah ke Asia Tenggara, Path tidak kunjung mendapatkan model bisnis yang tepat dan jumlah penggunanya tidak menunjukkan tren yang menggembirakan. Per tulisan ini dibuat, Path sudah tidak lagi masuk di jajaran aplikasi populer di Indonesia. Path sudah diunduh lebih dari 10 juta kali di Google Play.

Di awal tahun ini kami mendapatkan informasi jika Path mengembangkan sebuah tempat/space untuk komunitas. Pun jika kita melihat ke jajaran pegawai Path saat ini, kebanyakan adalah pekerja konten kreatif, termasuk videografi. Kami belum mendapatkan konfirmasi tentang bagaimana kelanjutan bisnis perusahaan, apakah bakal pivot dengan model bisnis baru atau tidak, dan bagaimana nasib pegawainya.

Application Information Will Show Up Here

Pelajaran yang Dapat Dipetik dari Pengakuisisian Path

Shutterstock

Merupakan hal yang tak biasa sebenarnya ketika sebuah perusahaan di Asia mengakuisisi rivalnya yang berasal dari belahan bumi lain, terutama yang sempat menjadi hype di Sillicon Valley. Hal itulah yang terjadi beberapa waktu lalu saat Path mengumumkan akuisisi terhadap aplikasi andalan mereka oleh perusahaan Korea Selatan Daum Kakao. Dari akuisisi seperti ini para penggiat startup dapat mengambil beberapa pelajaran berharga.

Continue reading Pelajaran yang Dapat Dipetik dari Pengakuisisian Path

Daum Kakao Resmi Akuisisi Path (UPDATED)

Country Manager Path Indonesia William Tunggaldjaja diekspektasikan akan menjadi bagian tim KakaoTalk yang baru setelah akuisisi / DailySocial

Setelah sebulan lalu Re/code mengungkapkan kemungkinan Path diakuisisi oleh Daum Kakao, hal tersebut sekarang resmi diumumkan. Tak hanya Path, Daum Kakao juga mengambil Path Talk. Path dan Path Talk akan tetap seperti mereka sekarang, berjalan sebagai entitas terpisah. Kebanyakan pengguna Path, dari 10 juta pengguna aktifnya, tinggal di negara-negara Asia Tenggara, kebanyakan di Indonesia.

Continue reading Daum Kakao Resmi Akuisisi Path (UPDATED)

Daum Kakao Officially Acquired Path

William Tunggaldjaja will now be part of KakaoTalk's team / DailySocial

That’s fast. After about a month ago Re/code unveiled the possibility of Path getting acquired by Daum Kakao, it’s now official. Not only Path, it takes over Path Talk as well. Path and Path Talk for now will be as they are today, working as separate entity. Path’s majority users, of 10 million active users, live in Southeast Asia countries, mostly in Indonesia.

Continue reading Daum Kakao Officially Acquired Path

Jika Benar Terjadi, Pembelian Path oleh KakaoTalk Bisa Berdampak Strategis untuk Pasar Indonesia

 

Rumor akuisisi Path oleh KakaoTalk bisa bernilai strategis untuk kedua belah pihak / Shutterstock

Informasi yang tersebar menyebutkan bahwa KakaoTalk dalam negosiasi serius untuk membeli Path yang didirikan oleh Dave Morin. Sebagai platform private social media yang populer di Indonesia, akuisisi terhadap Path bisa bernilai strategis dalam usaha KakaoTalk mendominasi pasar Indonesia, sesuatu yang masih sulit dilakukannya.

Continue reading Jika Benar Terjadi, Pembelian Path oleh KakaoTalk Bisa Berdampak Strategis untuk Pasar Indonesia

Jakpat’s Survey on Path Users in Indonesia

The total number of Path users in Indonesia has reached more than four million users so far. Thus, it’s not a surprise to see the social platform opening a branch office in Indonesia. The positive responses given by Indonesa toward this platform led by Dave Morin goes along with a number of interestingly unique facts. A survey by JAKPAT (JAJAK PENDAPAT), which included 502 people as respondents, attempts at discovering the facts surrounding Path utilization in Indonesia. Continue reading Jakpat’s Survey on Path Users in Indonesia

William Tunggaldjaja Resmi Diperkenalkan sebagai Country Manager Path Indonesia

Country Manager Path Indonesia William Tunggaldjaja / DailySocial

Hari ini (17/2) jejaring sosial Path resmi memperkenalkan William Tunggaldjaja sebagai Country Manager barunya untuk pasar Indonesia. William sendiri secara resmi diangkat sebagai Country Manager Path Indonesia per tanggal 2 Februari 2015 lalu. Ia akan mengemban tanggung jawab untuk operasional pasar Path, termasuk dalam pengembangan brand dan bisnis Path di Indonesia.

Continue reading William Tunggaldjaja Resmi Diperkenalkan sebagai Country Manager Path Indonesia

Path Officially Expanding to Indonesia, Looks For Country Manager

Screen Shot 2014-10-07 at 9.34.22 PM

The design oriented social networking startup Path has been under intense rumor that the company will open its Jakarta office sometime soon. This rumor is going even stronger now that the company is officially looking for a representative (Country Manager) in the country via the Jobs section on its website. The Country Manager will be responsible in building a team of marketing and business development professionals in Indonesia. Continue reading Path Officially Expanding to Indonesia, Looks For Country Manager

Dicari! Country Manager Untuk Path di Indonesia

Path, startup jejaring sosial asal AS dirumorkan akan segera membuka kantor operasional di Jakarta. Rumor ini diperkuat dari munculnya sebuah lowongan kerja di situs resmi Path yang mencari Country Manager untuk Indonesia, dan termasuk dalam salah satu tanggung jawabnya adalah untuk membangun tim marketing dan business development di Indonesia. Continue reading Dicari! Country Manager Untuk Path di Indonesia

Dave Morin Pastikan Saham Bakrie Global Group di Path Kurang dari 1%

Dalam wawancaranya dengan The Jakarta Post, CEO layanan media sosial Path Dave Morin memastikan bahwa kepemilikan saham Bakrie Global Group, yang terlibat dalam pendanaan Seri C untuk Path dengan nilai total $25 juta, kurang dari 1%. Morin mengatakan investor utama yang memiliki saham signifikan di Path adalah Kleiner Perkins dan Index Ventures. Keduanya memiliki nama besar di Silicon Valley.

Continue reading Dave Morin Pastikan Saham Bakrie Global Group di Path Kurang dari 1%