Unit Controller Nintendo Switch Ternyata Bisa Tersambung ke PC, Mac dan Android

Hal terunik dari Nintendo Switch ialah kemampuan platform menyediakan cara interaksi berbeda – dapat dinikmati ala home console ataupun sistem game handheld. Satu aspek yang memung-kinkan hal itu tercapai adalah kecanggihan Joy-Con. Terdiri atas dua unit kendali, ia bisa dipasang-kan di grip ataupun di layar/tablet Switch, dan masing-masing sanggup berkerja secara mandiri.

Nintendo membundel Joy-Con di bundel penjualan Switch, namun seperti aksesori lainnya, Anda bisa membelinya secara terpisah. Dan ada berita gembira bagi Anda yang ingin mencicipi sensasi menikmati Switch namun belum yakin untuk membeli satu paket console-nya: berdasarkan laporan dari beberapa narasumber, aksesori-aksesori Switch seperti Joy-Con dan Pro Controller ternyata dapat tersambung ke perangkat lain.

Nintendo Switch Pro Controller

Lewat video, seorang YouTuber bernama DreWoof mendemonstrasikan kemampuan Switch Pro Controller untuk terinskronisasi ke PC melalui menu Bluetooth Setting di Widows, dan klaim ini juga telah dikonfirmasi oleh pihak IGN. Menariknya lagi, DreWoof sempat menguji gamepad di platform lain, dan kabarnya Pro Controller bisa terkoneksi ke device Android dan kompatibel dengan Steam Big Picture.

Hal serupa berlaku buat Joy-Con. Bagitu dikeluarkan dari bungkusnya, aksesori tersebut juga bisa dibaca baik oleh PC dan Mac via Bluetooth tanpa memerlukan software tambahan apapun – berbeda dari controller Xbox One dan DualShock 4. Tentu saja, meski dapat tersambung, gamepad belum bisa berfungsi secara optimal. PC berbasis Windows mendeteksi pasangan Joy-Con sebagai controller terpisah, tidak bisa ‘disatukan’ walaupun ditempatkan di unit grip.

Selain itu, controller juga belum bisa tersinkronisasi ke device PC lewat USB type-C, hanya via Bluetooth. Dan walaupun dapat dikenali oleh perangkat Android, respons input-nya sangat lambat. Lalu di Steam, banyak permainan tidak menunjang seluruh fungsinya. Solusi untuk kendala-kendala ini sebetulnya tidak terlalu sulit, bisa diatasi dengan penyediaan software yang tepat.

Nintendo Joy-Con dalam kemasan

Menurut pengamatan TechCrunch, ada kemungkinan keputusan Nintendo buat mengandalkan teknologi Bluetooth di Joy-Con dan Pro Controller merupakan sumber masalah koneksi yang dirasakan banyak pengguna Switch di hari perilisannya. Dan itu sebabnya Nintendo sangat menyarankan para pemilik console untuk menjauhkan perangkat-perangkat berkonektivitas wireless lain saat bermain game demi menghindari interferensi.

Nintendo Switch sudah tersedia di Indonesia, saat ini ditawarkan di harga yang tergolong mahal, sekitar Rp 6,5 jutaan.

Rangkuman Info yang Nintendo Ungkap di Presentasi Nintendo Switch

Di tengah ketatnya persaingan console generasi kedelapan, Nintendo mengambil arahan baru agar mereka bisa berkompetisi dengan rival-rivalnya. Diperkenalkan Oktober silam, Nintendo Switch dirancang agar dapat dinikmati sebagai console tradisional serta handheld device. Dan baru saja, Nintendo menyingkap detail lebih rinci terkait Switch lewat acara live stream.

Kebetulan tak sempat menontonnya, atau Anda hanya menginginkan info-info penting saja? Anda tiba di tempat yang tepat. Artikel ini sengaja dibuat sebagai rangkuman informasi yang Nintendo ungkap di sana. Ayo disimak.

Hardware dan spesifikasi

Detail soal susunan hardware merupakan aspek paling misterius dari Switch karena Nintendo belum menjelaskannya secara gamblang. Produsen telah mengonfirmasi bahwa device ini mempunyai baterai internal, di-charge melalui port USB type-C. Baterai tersebut mampu menjaganya tetap aktif selama 2,5 sampai 6 jam tanpa perlu terpasang ke dock – durasi bergantung dari judul permainannya.

Switch 5

Layar 720p seluas 6,2-inci di sana merupakan jenis touchscreen kapasitif (seperti smartphone), dan uniknya lagi, sistem menunjang maksimal delapan unit console untuk menghidangkan mode multiplayer lokal. Ketika masuk dalam dock, Switch sanggup menghidangkan resolusi 1080p di layar TV Anda, tersambung lewat connector HDMI. Seperti Wii U tipe Deluxe, Switch didukung memori internal 32GB, bisa diekspansi dengan kartu microSD.

Switch 4

Switch juga mempunyai stand sehingga ia bisa didirikan di atas meja, Anda tinggal mengendalikan permainan dengan controller Joy-Con.

Joy-Con

Ukuran unit controller ini sangat mungil, dan ia bisa dipisah dari base-nya buat disambungkan ke sisi samping Switch. Ada thumb stick, D-pad, tombol kotak dan tombol minus di bagian kiri; dengan action button, tombol plus dan bulat, serta satu lagi stik analog di kanan. Masing-masing unit mempunyai satu tombol trigger, serta menyimpan sensor gyro serta accelerometer, teknologi rumble baru, dan dapat digunakan secara mandiri.

Switch 2

Unit Joy-Con kanan sendiri dilengkapi kamera inframerah sehingga bisa mengenal gerakan, bentuk dan jarak objek di depannya, terutama jari Anda. Ada dua pilihan warna Joy-Con, yaitu abu-abu dan model kombinasi oranye serta biru muda. Buat gamer yang ‘lebih serius’, gamepad Switch Pro bisa jadi alternatif.

Switch 1

Switch 6

Online Service

Ada perubahan besar pada tradisi Nintendo dalam menyajikan multiplayer. Di Switch, mode online disuguhkan secara premium setelah periode trial habis.

Daftar game

Ada banyak permainan yang akan memeriahkan pelepasan Switch, beberapa di antaranya segera menyusul setelah perilisan console:

  • 1,2 Switch (menemani peluncuran Switch)
  • Arms (musim semi 2017)
  • Splatoon 2 (musim panas 2017)
  • Super Mario Odyssey (musim liburan 2017)
  • The Legend of Zelda: Breath of the Wild
  • Xenoblade 2
  • Fire Emblem baru
  • Dragon Quest Heroes 1 & 2 (sebelumnya dikenal sebagai Dragon Quest 10 dan 11)
  • Project Octopath Traveller
  • The Elder Scrolls V: Skyrim (kemungkinan port versi last-gen, bukan Special Edition)
  • No More Heroes 3
  • Sonic Project 2017 (plus Sonic Mania)
  • Dragon Ball Xenoverse 2
  • Minecraft
  • Bomberman R
  • Fast Racing Neo
  • Steep
  • NBA 2K18
  • Rayman Legends: Definitive Edition
  • Lego City Undercover
  • Disgaea 5
  • Ultra Street Fighter IIL The Final Challengers HD
  • Just Dance 2017
  • Mario Kart 8 Deluxe

Waktu peluncuran dan harga

Nintendo Switch akan meluncur pada tanggal 3 Maret 2017, dijajakan di harga US$ 300 (sudah termasuk Joy-Con). Akesori lain dijual secara terpisah, di antaranya:

  • Joy-Con (sepasang) – US$ 80
  • Joy-Con (satuan) – US$ 50
  • Joy-Con Charging Grip – US$ 30
  • Switch Pro Controller – US$ 70
  • Switch Dock Set – US$ 90
  • Joy-Con Wheel (sepasang, belum termasuk Joy-Con) – US$ 15

Switch 3

Info lebih lengkapnya bisa Anda peroleh di website  Nintendo, dan seluruh rekamanan presentasi Nintendo Switch dapat Anda tonton di bawah:

Ini Dia Sejumlah Hal yang Tidak Nintendo Ungkap di Trailer Perdana Switch

Tidak mengherankan jika ada banyak gamer – terutama para pemain veteran – begitu bersemangat saat Nintendo resmi mengumumkan Switch. Platform permainan ini berbeda dari perangkat lain, boleh dikatakan merupakan kombinasi antara home console dengan handheld. Tapi meski jadi sorotan media, pada dasarnya Nintendo sama sekali belum menyingkap rincian teknis dari Switch.

Hanya ada sedikit informasi yang betul-betul Nintendo konfirmasi. Mereka cuma bilang bahwa sistem ini memiliki unit tablet berlayar ‘high definition‘, sedikit menjelaskan fungsi controller Joy-Con dan menyebutkan juga Switch Pro Controller untuk mendukung kompetisi-kompetisi multiplayer. Selanjutnya, Nvidia turut mengungkap  chip racikan mereka dipilih Nintendo buat mentenagai Switch, tapi bagaimana dengan komposisi hardware lainnya?

Berdasarkan tweet Nintendo Eropa, sang perusahaan hiburan asal Jepang itu kabarnya baru akan mengumbar spesifikasi, fitur, serta harga di awal tahun depan, tepatnya pada tanggal 13 Januari 2017. Namun hal tersebut tidak menghentikan Eurogamer memperoleh bocoran info mengenai Switch dari sumber terpercaya.

Melengkapi data soal layar, Nintendo Switch menyuguhkan panel 720p seluas 6,2-inci, untuk pertama kalinya mengusung jenis multi-touchscreen kapasitif. Sebelumnya, baik 3DS maupun Wii U memanfaatkan touchscreen jenis resistif, sangat bergantung pada tekanan dan kurang presisi. Sistem kapasitif membuat pemakaian Switch jadi sefamilier smartphone ataupun tablet, apalagi device bisa membaca 10 titik sentuhan.

Menurut Eurogamer, alasan Nintendo tidak membahas touchscreen adalah mereka tak mau memberikan kesan yang salah, seolah-olah Switch mampu menjalankan game home console standar ketika Anda sedang dalam perjalanan. Kemudian trailer sepanjang tiga menit juga tidak cukup buat menjelaskan cara kerja layar sentuh karena ada banyak hal lain yang mesti Nintendo presentasikan. Maka dari itu, video cuma fokus pada variasi metode controller, mode berbeda, dan multiplayer.

Ketika Switch tertambat ke docking, layar jadi tertutup, mengharuskan pengguna bermain menggunakan Joy-Con atau Pro Controller. Joy-Con sendiri menyimpan sebuah rahasia, yaitu sensor inframerah jarak dekat, berperan sebagai pengganti fungsi touchscreen di layar televisi, dideteksi oleh sensor IR di unit docking.

Dan mungkin Anda juga sudah memperhatikan, Nintendo Switch tidak membawa branding Wii ataupun Dual Screen. Hal ini boleh jadi mengindikasikan upaya Nintendo memperluas lini platform game mereka, dan bukan dimaksudkan untuk menggantikan console-console terdahulu. Nintendo belum mengubah jadwal pelepasan Switch, rencananya jatuh di bulan Maret 2017.

Yang Perlu Anda Ketahui Mengenai Nintendo Switch

Beberapa jam lalu, Nintendo akhirnya menanggalkan nama panggilan platform hiburan baru yang sedang mereka poles. Ucapkan selamat tinggal pada NX, dan ayo sambut Nintendo Switch. Diperkenalkan perdana lewat sebuah video, perangkat ini memang tersaji seperti gambaran rumor-rumor terdahulu, yaitu sebuah perpaduan antara console tradisional dengan handheld.

Nintendo Switch ialah device yang mencoba memberikan Anda segalanya: pengalaman gaming ala home console dalam mode singleplayer maupun multiplayer, keleluasaan mengakses konten hiburan di perjalanan; berkiblat pada kemahiran sang perusahaan gaming asal Jepang itu di bidang handheld. Tingginya faktor fleksibilitas Switch bukan hanya memengaruhi cara kita bermain, tapi juga berpotensi memicu developer melahirkan permainan-permainan jenis baru.

Seperti yang mungkin sudah Anda ketahui, Switch terdiri dari beberapa komponen. Di mode console, unit utama terkoneksi ke Nintendo Switch Dock, memungkinkan Anda menikmati permainan di TV bersama kawan-kawan dan keluarga. Kemudian jika Anda harus bepergian, tinggal angkat komponen tablet dari docking, dan Switch secara otomatis segera mengaktifkan mode portable.
Nintendo menjanjikan performa layar yang cerah sehingga sanggup menemani Anda ber-gaming di mobil, pesawat terbang dan lapangan. Dari press release, Switch memanfaatkan display beresolusi high-definition 720p.

Nintendo Switch 2

Controller Switch yang Nintendo namai Joy-Con juga merupakan salah satu bagian terunik di sistem ini. Dalam mode console, ia tersambung ke unit base Joy-Con Grip dan membentuk layout ala gamepad. Ada D-pad di bawah thumb stick di area kiri, dan action button di atas stick analog kanan. Dari video, saya juga bisa melihat trigger button, tombol ‘-‘ dan ‘+’ (kemungkinan buat volume), beberapa tombol pelengkap lain serta port audio 3.5mm.

Nintendo Switch 1

Dua bagian Joy-Con dapat dilepas dari grip untuk dipasangkan ke tablet atau Anda gunakan langsung di kedua tangan. Menariknya lagi, masing-masing controller bisa digunakan oleh dua orang untuk bermain multiplayer Mario Kart secara split-screen. Masih belum puas? Nintendo turut menyediakan Switch Pro Controller, gamepad dengan pendekatan lebih tradisional.

Nintendo Switch 3

Nintendo juga mengumumkan bahwa ada puluhan publisher dan developer turut mendukung pengembangan konten Switch. Video perkenalannya juga menampilkan pemandangan unik: Skyrim, NBA, Splatoon, serta satu permainan Mario baru terlihat berjalan di Switch.

Nintendo Switch 4

Switch merupakan console generasi kedelapan pertama yang ditenagai teknologi Nvidia Tegra, lalu game didistribusikan lewat medium cartridge berukuran mungil. Sayangnya sejauh ini, Nintendo memang belum menyingkap rincian lain mengenai spesifikasinya. Dan sesuai informasi yang dulu pernah diungkap, Nintendo Switch akan hadir di bulan Maret 2017.