Carro Tambah Kemitraan dengan Blibli, Permudah Proses Tukar-Tambah Mobil

Carro kembali mengumumkan kerja sama teranyar, kali ini menggandeng Blibli untuk memberikan kemudahan jual beli tukar tambah mobil secara online. Kerja sama serupa juga sudah dilakukan perusahaan bersama Tokopedia yang sudah dijalin sejak tahun lalu.

Sebelumnya, sang rival OLX Autos juga baru resmikan kesepakatan strategis dengan Tokopedia untuk peluang bisnis penjualan mobil baru di Indonesia.

Dalam keterangan resmi, Co-Founder Carro Aditya Lesmana menjelaskan, lewat Blibli kini konsumen dapat dengan mudah menjual dan membeli mobil dari rumah. Entah itu menukar kendaraan yang lebih besar, lebih mewah, atau menukar untuk mobil yang lebih kecil dan terjangkau. “Carro melihat bahwa konsumen menginginkan kemudahan ketika ingin menjual atau membeli kendaraan,” terangnya, Kamis (18/2).

EVP of Digital and Automotive Category Blibli Lay Ridwan Gautama menambahkan, melalui sinergi kedua perusahaan masyarakat memiliki wadah digital yang dapat membantu mewujudkan impian mereka untuk memiliki mobil dengan mudah dan mendapat harga terbaik dari mobil bekasnya.

“Kami melihat segmen jual-beli kendaraan roda empat mengalami pertumbuhan yang signifikan pada kategori otomotif di Blibli. Kolaborasi ini pun berpotensi untuk menggairahkan pasar di tengah perekonomian Indonesia yang cukup menantang,” kata Lay.

Dijelaskan lebih jauh oleh Aditya, lewat platform Blibli konsumen dapat bertransaksi tukar tambah/trade-in mobil dengan mudah dan selesai dalam satu hari. Konsumen cukup mengisi informasi tentang mobil yang ingin mereka tukar tambah melalui Blibli. Selanjutnya, tim Carro akan berkoordinasi dengan konsumen untuk melakukan inspeksi mobil sesuai dengan protokol kesehatan di lokasi yang diinginkan konsumen.

Inspeksi akan dilakukan secara menyeluruh pada 150 titik, setelah itu tim akan memberikan penilaian terhadap mobil tersebut dan memberikan harga terbaik dari ribuan mitra dealer Carro di seluruh Indonesia. Keseluruhan proses ini membutuhkan waktu 1 jam setelah persetujuan konsumen. “Di samping itu, konsumen juga tetap dapat melakukan proses trade-in, meskipun mobilnya belum lunas.”

Tokopedia dan Blibli merupakan sejumlah strategi Carro untuk mewujudkan ambisinya sebagai pelopor transformasi digital pada industri otomotif dengan menerapkan standar penjualan secara contactless. Disebutkan sebelumnya, pada tahun lalu Carro mencatat tren pembelian mobil secara contactless naik 100% per bulannya. Per September 2020, sebanyak tiga dari 10 mobil terjual lewat contactless.

Selain melalui platform e-commerce, perusahaan juga meluncurkan perangkat lock and unlock yang dapat diakses melalui smartphone untuk semua mobil yang di jual di Carro.

Tak hanya itu, perusahaan meresmikan Carro Automall di Harapan Indah, Bekasi. Konsep ini menggabungkan pengalaman berbelanja mobil secara online dan offline. Konsumen dapat mengakses harga, fitur, spesifikasi, dan histori mobil melalui kode QR yang tersedia di masing-masing mobil.

Pasar car marketplace di Indonesia memang terus bertumbuh, terlebih pemain seperti Carro atau OLX Autos menjembatani orang yang ingin menjual mobilnya secara cepat. Di segmen ini juga ada Carsome yang juga tengah menggenjot bisnisnya.  Akhir tahun 2020 lalu, mereka baru mengumumkan pendanaan seri D senilai 424 miliar Rupiah, salah satunya misinya akan mulai merambah ke model bisnis B2C.

Application Information Will Show Up Here

Blibli Launches “Video On-Demand” App BlibliPlay

The live streaming app from Blibli.com called “BlibliPlay” is officially launched. In its debut, the on-demand video app is airing the badminton competition Blibli Indonesia Open 2019 live.

“The high usage of video streaming through the smartphone in Indonesia has made us optimistic to provide live streaming solution BlibliPlay. This app is available for free download on Google Playstore for Android user and App Store for iOS version,” Blibli.com’s SVP Trade Partnership, Lay Ridwan Gautama explained.

BlibliPlay is said as part of the company’s commitment to strengthen its digital platform, along to manage productivity and efficiency in the digital era. Blibli.com users can access the app using their Blibli account.

BlibliPlay is to be further developed by airing more sports, movies, music, and entertainment, and many more educative contents.

Competing to provide live streaming

Earlier, Gojek has launched a similar app Go-Play for various movie and video content. It’s a different app (like Go-Life), and currently available only for selected users. The other rival, Grab, has partnered up with Hooq to facilitate consumers for various access to entertainment.

Furthermore, the local company as MNC Group also interested in having the video-on-demand business. Last May, they announced to invest in iflix’s follow-on funding. MNC to place some post-airing content in the channel for iflix users.

The market for video-on-demand is getting higher. It’s also mentioned on the Brightcove research titled “The 2019 Asia OTT Research Report”. Indonesia became one of the 9 countries for research objects – due to its characteristic that reflects Asia’s market.

It is stated in the survey that the Indonesian population is eager to get various video subscriptions. Most are expecting more and specific content – VOD often has special content in its platform. Some are saving money for cable TV is more expensive.


Original article is in Indonesian, translated by Kristin Siagian

Application Information Will Show Up Here

Blibli.com Luncurkan Aplikasi “Video On-Demand” BlibliPlay

Aplikasi live streaming milik Blibli.com bernama “BlibliPlay” resmi diperkenalkan ke publik. Dalam debutnya, platform video on-demand tersebut akan menyajikan siaran langsung kompetisi bulu tangkis Blibli Indonesia Open 2019.

“Konsumsi video melalui ponsel yang tinggi di Indonesia membuat kami semakin optimis untuk menghadirkan solusi live streaming BlibliPlay. Aplikasi ini telah tersedia secara gratis di Google Playstore untuk para pengguna Android dan App Store bagi pengguna iOS,” ujar SVP Trade Partnership Blibli.com Lay Ridwan Gautama.

Disebutkan juga kehadiran BlibliPlay merupakan bentuk keseriusan perusahaan untuk memperkuat platform digitalnya, serta selaras dengan komitmennya menjadikan masyarakat di era digital tetap produktif dan makin efisien. Pelanggan Blibli.com pun bisa langsung masuk dengan akun yang biasa mereka gunakan untuk berbelanja.

Ke depannya, BlibliPlay akan dikembangkan dengan menghadirkan berbagai tayangan olahraga, film, musik dan hiburan, serta konten edukatif lainnya.

Ramai-ramai menghadirkan layanan live streaming

Selain Blibli.com, sebelumnya Gojek juga telah luncurkan aplikasi Go-Play untuk sajikan beragam konten film dan video. Meluncur dalam aplikasi terpisah (layaknya Go-Life), saat ini akses ke layanan tersebut masih terbatas. Sementara itu rivalnya, Grab, memilih untuk menjalin kerja sama dengan Hooq demi memanjakan pengguna mengakses ragam konten hiburan.

Tak berhenti di situ, ketertarikan perusahaan lokal menggarap bisnis video on-demand juga ditunjukkan korporasi MNC Group. Mei 2019 lalu mereka mengumumkan terlibat dalam pendanaan lanjutan iflix. MNC akan menaruh beberapa konten pascatayang di saluran televisi agar bisa dinikmati pengguna di iflix.

Pangsa pasar untuk layanan video on-demand memang terpantau terus meningkat. Salah satunya dikemukakan oleh riset Brightcove bertajuk “The 2019 Asia OTT Research Report”. Indonesia menjadi satu dari 9 negara yang menjadi objek penelitian – karena dianggap cukup merepresentasikan karakteristik pangsa pasar di Asia.

Dalam hasil survei dikemukakan, terdapat ketertarikan masyarakat Indonesia untuk berlangganan ke banyak layanan video. Sebagian besar beralasan menginginkan konten yang lebih banyak dan konten yang lebih spesifik –biasanya layanan VOD punya konten khusus yang hanya tayang di platformnya. Beberapa lainnya menilai lebih hemat ketimbang opsi lainnya, misalnya televisi berbayar.

Application Information Will Show Up Here

Blibli and Belimob to Launch Car Trade-In

Aims to facilitate customers in trading their used car into a new one, Blibli launches Tukar Tambah Mobil (trade-in). Partners with Belimob, a business unit of Mobill88 [Astra’s subsidiary in used car dealer], this feature is to be one-stop shopping experience for Blibli customers.

“Trade-in service is our effort to introduce one-stop shopping experience for customers looking for a car in Blibli. As a first step, we partnered with Mobil88, a leading and reliable company engaged in the used car dealer,” Lay Ridwan Gautama, Blibli’s Senior Vice President of Trade Partnership, said.

The rise of online platforms for automotive sales is a reason why Belimob wants to partner with Blibli. Previously, Belimob is a supplier for used cars in mobil88. It is now available as the used car dealer for personal, on condition of all brands and types must be purchased.

“We’ve been targeting e-commerce market and through this partnership, we’re ready to give the best service includes easy purchase for customers of Blibli.com,” Halomoan Fischer Lumbantoruan, President Director of Mobil88, said.

Regarding transparent transactions

This service is an expansion of the existing car dealer facility in Blibli since 2016. It will facilitate customers in selling used car for a new car in Blibli. The used cars will later be bought by Belimob.

“Blibli’s automotive sales, cars in particular, has currently partnered with more than 15 flagship cars and it [cars in various brands and types] will soon to be available for trade-in,” he said.

Customers who want to sell used cars and buy a new one through Blibli can visit a certain site. After all the requirements fulfilled, customers will be offered the best price. Once verified, the e-voucher will be sent within 4 days. Customers can use it [cost reduction] to buy the new car.

Some startups have targeted the same market. They are BeliMobilGue and Carsome. The difference is Belimob specified its fund for a new car purchase, while the other two are offering cash.


Original article is in Indonesian, translated by Kristin Siagian

Application Information Will Show Up Here

Gandeng Belimob, Blibli Luncurkan Fitur Tukar Tambah Mobil

Bertujuan memudahkan pelanggan menjual mobil lama mereka dengan mobil keluaran baru, layanan e-commerce Blibli meluncurkan fitur Tukar Tambah mobil. Menggandeng Belimob yang merupakan unit bisnis Mobil88, anak perusahaan Astra yang bergerak dalam dalam bidang pembelian kendaraan mobil bekas, diharapkan fitur ini bisa menjadi one-stop shopping experience bagi pelanggan Blibli.

“Layanan tukar tambah (trade-in) merupakan upaya kami menghadirkan one-stop shopping experience bagi pelanggan saat membeli mobil di Blibli. Dan sebagai langkah awal kami berpartner dengan Mobil88 yang terpercaya sekaligus terdepan dalam bidang jual beli mobil bekas,” kata Senior Vice President of Trade Partnership Blibli Lay Ridwan Gautama.

Makin maraknya platform online jual beli otomotif merupakan salah satu alasan mengapa Belimob tertarik menjalin kemitraan dengan Blibli. Sebelumnya, Belimob memasok kebutuhan mobil seken untuk penjualan di mobil88. Belimob kini membuka layanan pembelian mobil seken untuk perorangan dengan jaminan semua merek dan jenis mobil pasti dibeli.

“Sudah lama kami memang menyasar pasar e-commerce dan melalui kerja sama ini kami siap memberikan yang terbaik termasuk kemudahan dalam pelayanan jual beli bagi Pelanggan Blibli.com,” kata Presiden Direktur Mobil88 Halomoan Fischer Lumbantoruan.

Proses transaksi diklaim transparan

Layanan ini merupakan pengembangan fasilitas layanan penjualan mobil yang sudah ada di Blibli sejak tahun 2016. Fitur ini memudahkan pelanggan Blibli dalam proses menjual mobil lama ketika ingin membeli mobil baru di Blibli. Nantinya mobil lama tersebut akan dibeli Belimob.

“Blibli untuk penjualan produk otomotif khususnya mobil saat ini sudah bekerjasama dengan lebih dari 15 merek mobil flagship dan dalam waktu dekat secara bertahap merek-merek dan tipe mobil lain yang kami jual sudah bisa dibeli dengan cara Tukar Tambah,” kata Lay.

Pelanggan yang ingin menjual mobil lama dan membeli mobil baru melalui Blibli, bisa mengunjungi situs khusus. Setelah semua persyaratan dilengkapi, pelanggan akan mendapatkan informasi harga terbaik yang bakal diberikan Blibli dan Belimob.

Setelah diverifikasi, pelanggan akan mendapatkan e-voucher dalam waktu 4 hari senilai harga jual mobil yang telah disepakati. Nantinya, pelanggan bisa langsung membeli mobil baru menggunakan e-voucher dengan potongan langsung.

Selain Belimob, beberapa startup telah menyasar pasar yang sama. Sebut saja BeliMobilGue dan Carsome. Bedanya di Belimob dananya dikhususkan untuk membeli mobil baru, sementara dua platform lain menawarkan dana cair secara tunai.

Application Information Will Show Up Here