Office Untuk iPad Sekarang Gratis, Microsoft Tawarkan ‘Refund’ Bagi Yang Terlanjur Bayar

Minggu lalu Microsoft resmi menggratiskan aplikasi Office untuk platform iOS, artinya pengguna tidak harus berlangganan Office 365 senilai $70 untuk bisa membuat, meng-edit dan menyimpan dokumen di cloud melalui perangkat iPad atau iPhone.

Continue reading Office Untuk iPad Sekarang Gratis, Microsoft Tawarkan ‘Refund’ Bagi Yang Terlanjur Bayar

Microsoft Gratiskan Aplikasi Office Untuk Android

Microsoft Office adalah aplikasi populer yang banyak digunakan oleh para pengguna perangkat komputer desktop ataupun laptop, untuk bisa bersaing dengan aplikasi serupa yang ditujukan bagi para pengguna mobile, kini Microsoft juga menyediakan aplikasi Office untuk para pengguna Android.
Continue reading Microsoft Gratiskan Aplikasi Office Untuk Android

Twitter Bakal Buka Kantor di Indonesia

Twitter memastikan untuk membuka kantor di Indonesia dalam tiga sampai enam bulan ke depan. Hal itu ditegaskan Global President of Revenue and Partnership Twitter Adam Bain dalam wawancaranya dengan Wall Street Journal [konten berbayar]. Kantor tersebut akan berbasis di Jakarta dan berisi tim pengembangan bisnis dan penjualan. Kantor Jakarta ini akan menjadi kantor Twitter pertama di Asia Tenggara di luar kantor regional di Singapura.

Continue reading Twitter Bakal Buka Kantor di Indonesia

Office Makin Populer di iPad, Bagaimana Nasib Surface?

Sejak diluncurkan 40an harian silam, Microsoft mengklaim bahwa Office for iPad telah mencapai 27 juta kali unduhan di App Sotre, sesuai yang disampaikan oleh General Manager Divisi Office Microsoft Corp., Julia White pada acara TechEd yang dilaksanakan beberapa waktu lalu di Houston, bersamaan dengan diumumkannya berbagai pembaruan produk Microsoft.

Sebelumnya, seminggu pasca aplikasi Office for iPad diluncurkan di App Store, perusahaan yang bermarkas di Redmond itu juga telah mengumumkan melalui akun resmi di Twitter bahwa produknya telah diunduh 12 juta kali.

Tentu hal ini bukanlah suatu yang mustahil. Microsoft Office merupakan perangkat lunak produktivitas yang paling mendominasi di dunia, tidak hanya untuk pengguna Windows, akan tetapi juga untuk pengguna OS X.

Office for iPad memang aplikasi yang tersedia secara gratis dari App Store namun tanpa berlangganan layanan Office 365 melalui program ProPlus, pengguna Office for iPad hanya akan dapat membuka dokumen-dokumen Office tanpa dapat mengubahnya. Konsumen pun tidak akan dapat menciptakan dokumen baru tanpa berlangganan.

Merujuk pada data statistik yang dirilis TechCrunch, Word for iPad merupakan aplikasi Office for iPad yang paling populer. Bahkan popularitasnya menduduki peringkat ke 11 di AS dan menjadi top 100 di lebih dari 109 negara. Aplikasi Google Docs yang dirilis untuk iOS setelah Office for iPad justru terjun ke posisi 23 di AS.

Dengan adanya Office di iPad tentunya membuat divisi Surface di Microsoft harus berusaha lebih keras mengejar ketertinggalan mereka dalam pangsa pasar tablet. Sebelumnya Microsoft sempat membuat beberapa iklan Surface dengan menonjolkan Office sebagai senjata Microsoft yang tidak dimiliki oleh iPad dan berbagai tablet lainnya namun kenyataan di pasar mengatakan bahwa iPad adalah merk tablet terpopuler bahkan di dunia bisnis.

Iklan-iklan Microsoft Surface selalu menunjukkan iPad sebagai perangkat yang tidak fleksibel dan tidak dapat digunakan untuk bekerja, namun kini dengan adanya Office for iPad, argumen tersebut jelas dipatahkan oleh Microsoft sendiri. Bahkan menurut riset yang diadakan Good Technology, aplikasi produktivitas perkantoran justru lebih mendominasi di iOS.

Hal ini menjadi tugas untuk Satya Nadella selaku CEO Microsoft terkait keseimbangan antara divisi hardware dengan software-nya agar dapat terus memasarkan dan mempopulerkan berbagai tablet Windows sebagai perangkat bisnis namun pada saat yang sama juga menjual Office 365 sebagai layanan produktivitas lintas platform.

 

[Gambar: Microsoft]

Artikel sindikasi ini pertama kali dimuat di DSenterprise dan ditulis oleh Randi Eka Yonida.

Office Mix: Membuat Konten e-Learning dengan PowerPoint

Sejalan dengan perkembangan teknologi yang begitu pesat, sektor pendidikan pun juga mulai beranjak ke era yang lebih maju. Salah satunya adalah dengan diimplementasikannya sistem e-Learning di banyak instansi pendidikan, baik formal maupun informal.

Continue reading Office Mix: Membuat Konten e-Learning dengan PowerPoint

Microsoft Rilis Paket Office 365 yang Lebih Murah untuk Pengguna PC, Mac dan Tablet

Masih segar di ingatan tatkala Microsoft akhirnya resmi meluncurkan aplikasi Office untuk perangkat iPad. Hebatnya dalam kurun waktu satu minggu aplikasi tersebut sudah bertengger di posisi puncak App Store dengan angka unduhan mencapai 12 juta.

Continue reading Microsoft Rilis Paket Office 365 yang Lebih Murah untuk Pengguna PC, Mac dan Tablet

Facebook’s Indonesian Office to Focus on Communications, Small to Medium Businesses, and Promotions (Aside From Ad Sales)

Facebook Vice President of Asia Pacific Dan Neary is in Jakarta this week to announce the opening of Facebook’s new office at Pacific Place. Neary conveyed the news to Deputy Governor Basuki T. Purnama during Facebook’s visit to his office on Thursday. No, this isn’t the joke post like the one about Twitter. Facebook really has opened an office in Jakarta.
Continue reading Facebook’s Indonesian Office to Focus on Communications, Small to Medium Businesses, and Promotions (Aside From Ad Sales)

[Video] Demonstrasi Fitur Kolaborasi Edit Dokumen dengan Office Web Apps

Meski sudah merilis aplikasi Office Web Apps sejak tiga tahun lalu, fitur untuk berkolaborasi mengedit sebuah dokumen secara bersamaan merupakan salah satu fitur yang masih belum dimiliki oleh Office Web Apps. Fitur yang sudah sejak lama tersedia di aplikasi-aplikasi Google Docs tersebut kini akhirnya hadir juga di Office Web Apps.

Pada sebuah video yang dirilis oleh akun OfficeGarageSeries di situs YouTube, Amanda Lefebvre dari Microsoft mendemonstrasikan bagaimana fitur kolaborasi tersebut berjalan di aplikasi-aplikasi Word, Excel dan PowerPoint. Sebagaimana dengan Google Docs, pengguna bisa melihat kursor pengguna lain yang berkolaborasi untuk mengedit sebuah dokumen dengan warna kursor yang berbeda. Selain operasi dasar seperti menulis teks, kolaborasi pun bisa dilakukan untuk beberapa operasi yang lebih rumit seperti menambahkan objek SmartArt pada dokumen PowerPoint.

Di akhir demonstrasi, disebutkan bahwa fitur-fitur yang sedang didemonstrasikan tersebut masih dalam tahap pengembangan. Tidak disebutkan secara pasti kapan fitur-fitur ini akhirnya bisa dinikmati oleh pengguna. Lefbvre sendiri hanya memberi perkiraan bahwa fitur kolaborasi ini akan tersedia dalam hitungan bulan.

Tak sabar ingin melihat demonstrasi fitur kolaborasi Office Web Apps? Simak video berikut ini (demonstrasi dimulai pada 5:34).

[youtube id=”BANDtmnGylo” width=”620″ height=”360″]

[DS Notes] Microsoft Releases Office 365 App for iPhone

The iOS version of Office has finally been made available. The app is free to download from the US App Store but it requires a USD 100 yearly subscription to Office 365 before it can be used at all. The Next Web has a full run down of the app and a comparison with the Windows Phone version. Currently the app is not yet available on other App Stores around the world and it is also not a universal app which means it will run on the iPad but as a stretched out iPhone app.

Continue reading [DS Notes] Microsoft Releases Office 365 App for iPhone