Berbekal Layar 5 Inci dan Kamera 13MP, OPPO R1C Resmi Memulai Debut

OPPO mengawali tahun 2015 ini dengan langkah yang mantap. Tampaknya perusahaan asal Tiongkok ini sudah mempersiapkan diri dengan sangat baik. Di saat sebagian besar vendor masih sibuk memanaskan mesin, OPPO sudah melesat dari garis start dengan memperkenalkan jagoan barunya bernama OPPO R1C.

Continue reading Berbekal Layar 5 Inci dan Kamera 13MP, OPPO R1C Resmi Memulai Debut

Kabar OPPO U3 Kian Dekati Kenyataan, Disebutkan Segera Rilis 14 Januari

Oppo kemungkinan besar akan mengawali kiprahnya di tahun 2015 lewat sebuah perangkat smartphone yang bernama OPPO U3. Meski belum ada pernyataan resmi namun Gizchina mengklaim bahwa pihak OPPO sudah memberi bocoran bahwa perangkat tersebut akan memulai debut di 14 Januari mendatang.

Continue reading Kabar OPPO U3 Kian Dekati Kenyataan, Disebutkan Segera Rilis 14 Januari

OPPO’s Factory Is Expected to Start Operating in April 2015

OPPO’s massive investment would finally soon to be paid off. The establishment of its factory in Indonesia has finally entered the later phase, as OPPO has completed the ground breaking of the 27.000 square meters factory in Tangerang, Banten. The projected factory will be OPPO’s first one outside China. Continue reading OPPO’s Factory Is Expected to Start Operating in April 2015

Pabrik OPPO Indonesia Ditargetkan Beroperasi Penuh Mulai April 2015

Investasi besar yang digelontorkan OPPO  untuk membangun pabrik di Indonesia akhirnya direalisasikan pada Sabtu (20/12) lalu. OPPO telah melaksanakan prosesi ground breaking renovasi pabrik seluas 27.000 meter persegi di Tangerang, Banten. Pabrik ini merupakan pabrik OPPO yang pertama di luar negara asalnya, Tiongkok.

Pabrik yang dibangun di lahan seluas 27 ribu meter persegi tersebut adalah hasil dari investasi yang ditanamkan sebesar $30 juta atau sekitar Rp 374 miliar. Dana investasi tersebut digunakan untuk membeli bangunan bekas pabrik salah satu brand olahraga besar yang sudah tutup dan merenovasinya menjadi pabrik OPPO. Pabrik ini diharapkan dapat memiliki kapasitas produksi 500.000 unit smartphone per bulan.

Sebenanarnya OPPO Global sendiri telah lama merencanakan untuk membangun pabrik di Indonesia. Keputusan yang diambil OPPO untuk membangun pabriknya bukanlah semata-mata untuk mengikuti tren membangun pabrik di Indonesia yang santer terdengar. Penetrasi OPPO sudah mulai menuai hasil  positif di Indonesia dengan meraih 6% pasar.

CEO PT. Indonesia OPPO Electronics Jet Lee mengungkapkan bahwa alasan lain OPPO investasi untuk membangun pabrik di Indonesia adalah antusiasme dari masyarakat Indonesia akan smartphone, OPPO khususnya, yang terus meningkat. Lebih lanjut Lee juga menjelaskan bahwa produksi smartphone akan memiliki standar dan kualitas yang tinggi dengan mengikuti prosedur pengendalian mutu yang ketat untuk memastikan setiap produk OPPO lulus uji quality control (QC) sebelum didistribusikan.

“Kami sangat bangga atas terlaksananya prosesi yang menandakan awal proses renovasi bangunan ini. Renovasi pabrik merupakan wujud komitmen dan keseriusan kami dalam berinvestasi di Indonesia,” ujar Jet lee.

Proses renovasi pabrik diperkirakan akan memakan waktu selama 4 bulan dan jika tidak meleset pabrik smartphone OPPO di Indonesia akan mulai beroperasi penuh pada April 2015. Di samping itu, pihak OPPO juga akan mempersiapkan beberapa bangunan seperti gudang penyimpanan dan lini produksi dalam kawasan pabrik sebagai pendukung.

Selain investasi di bidang infrastruktur, pihak OPPO juga berinvestasi sebesar 300 juta Rupiah untuk membantu berkembangnya startup Indonesia dalam program bertajuk “OPPO Initiator – Ideas, Rolling, Action!” sebagai bentuk tanggung jawab sosial mereka.

Artikel sindikasi ini pertama kali dimuat di DailySocial dan ditulis oleh Adjie Priambada. 

Pabrik OPPO Indonesia Ditargetkan Beroperasi Penuh Mulai April 2015

OPPO Factory

Investasi besar yang digelontorkan OPPO  untuk membangun pabrik di Indonesia akhirnya direalisasikan pada Sabtu (20/12) lalu. OPPO telah melaksanakan prosesi ground breaking renovasi pabrik seluas 27.000 meter persegi di Tangerang, Banten. Pabrik ini merupakan pabrik OPPO yang pertama di luar negara asalnya, Tiongkok.

Continue reading Pabrik OPPO Indonesia Ditargetkan Beroperasi Penuh Mulai April 2015

Oppo Prepares Rp 300 Million Investment for Startup with the Best Idea

International smartphone vendor Oppo tries to fulfill its social responsibility by facilitating Indonesian startups with Rp 300 mill investment through its “Oppo Initiator – Ideas, Rolling, Action!” program. This follows Oppo’s decision to establish a mobile assembling factory in Indonesia, that will start operating this coming March. Continue reading Oppo Prepares Rp 300 Million Investment for Startup with the Best Idea

Investasi 300 Juta Rupiah Disediakan Oppo Indonesia Untuk Startup Dengan Ide Terbaik

Ivan Lau, Brand Director OPPO Indonesia menjelaskan mengenai OPPO Initiator

Sebagai vendor smartphone internasional, Oppo mencoba memenuhi tanggung jawab sosial mereka dengan menjanjikan investasi sebesar 300 juta Rupiah untuk membantu berkembangnya startup asal Indonesia dalam tajuk “Oppo Initiator – Ideas, Rolling, Action!”. Sebelumnya Oppo juga telah berinvestasi besar-besaran di segmen infrastruktur dengan mendirikan pabrik perakitan perangkat mobile di Indonesia yang bakal beroperasi mulai Maret depan.

Continue reading Investasi 300 Juta Rupiah Disediakan Oppo Indonesia Untuk Startup Dengan Ide Terbaik

Nusaresearch Noted that BlackBerry and Nokia Are no Longer Indonesians’ Favorites

Nusaresearch conducted a survey to 1115 respondents aged below 30 y.o to determine their preferred smartphone brands. While Samsung remained on the top, BlackBerry and Nokia are no longer regarded as favorites, being replaced by Sony and Oppo’s growing popularity. Continue reading Nusaresearch Noted that BlackBerry and Nokia Are no Longer Indonesians’ Favorites

Oppo Bangun Pabrik di Indonesia Berkapasitas Produksi 500 Ribu Perangkat Per Bulan

Menyusul pemberitaan telah dibangunnya pabrik smartphone ZTE pada bulan lalu, Oppo dikabarkan tengah membangun pabrik smartphone mereka yang akan mulai beroperasi sekitar bulan Maret tahun depan. Targetnya pabrik ini bakal menghasilkan 500 ribu perangkat smartphone per bulan, yang hanya ditujukan untuk pasar Indonesia.

Keputusan Oppo membangun pabrik ponsel di sini menambah panjang daftar vendor smartphone yang melakukan ekspansinya dengan membangun pabrik guna mendongkrak penjualan di ranah lokal. Sebelumnya, Samsung, Haier, dan Evercoss telah lebih dulu melakukan hal serupa.

Berdasarkan laporan Kompas hari ini (30/10), CEO PT Indonesia Oppo Electronic Jet Lee menyebutkan pembangunan pabrik mereka telah berjalan di Tangerang dan akan siap mengoperasikan perancangan 500 ribu perangkat setiap bulannya mulai Maret 2015.

“Kapasitas pabrik itu akan mencapai 500.000 perangkat per bulan. Pabrik ini dibuat untuk memenuhi pasar Indonesia saja,” ujar Jet Lee mengutip pemberitaan dari Kompas.

Keputusan ini bukanlah semata-mata demi mengikuti tren membangun pabrik di Indonesia. Faktanya penetrasi Oppo di Indonesia sejak tahun 2012 menuai respon positif di tengah masyarakat. Berdasarkan informasi internal, Oppo berhasil meraup 6% pasar Indonesia dengan total 200 ribu unit per bulan, meskipun tidak menjabarkan lebih detil tipe perangkat Oppo mana yang mendominasi penjualan.

Ini merupakan salah satu dampak positif pemerintahan baru setelah bulan April lalu pihak Oppo mengabarkan niat untuk membangun pabrik di tanah air dan menunggu kepastian dari regulator di Indonesia.

Untuk merealisasikan proyek ini Oppo rela merogoh kocek yang cukup dalam. Tidak tanggung-tanggung, sebesar $30 Juta atau senilai Rp 364 Miliar siap dikucurkan sebagai bentuk komitmen mereka terhadap pasar Indonesia yang menjanjikan.

Saat ini mereka telah mempekerjakan sekurangnya 5000 karyawan lokal dan jumlah tersebut akan melonjak ketika pabrik mereka selesai dibangun. Menyediakan lapangan kerja yang besar merupakan salah satu tujuan Oppo membangun pabriknya di Indonesia.

Setelah Oppo, kemungkinan besar skema pendirian pabrik akan diikuti oleh vendor-vendor smartphone lain. Berdasarkan survey GfK, pertumbuhan dari penjualan smartphone dan phablet di wilayah Asia Tenggara, terutama di Indonesia menunjukkan statistik yang sangat baik. Untuk menjangkau pasar di kawasan ini, pembuatan pabrik akan mengurangi biaya produksi secara jangka panjang.

[Ilustrasi: Shutterstock]

Artikel sindikasi ini pertama kali dimuat di DailySocial dan ditulis oleh Michael Erlangga. 

Looking to Produce 500,000 Devices per Month, Oppo to Establish Factory in Indonesia

After ZTE revealed its plan to establish a factory in Indonesia last month, Oppo is reportedly preparing to do pretty much the same. The factory, which is planned to start operating in March 2015, aims to produce 500 thousands Oppo devices per month to be distributed in the Indonesian market. This decision becomes another expansion plan made by phone manufacturers, after Samsung, Haier, and Evercoss previously generated the same idea. Continue reading Looking to Produce 500,000 Devices per Month, Oppo to Establish Factory in Indonesia