Segera Hadir: Sixreps.com, Jejaring Sosial Untuk Para Fitness Mania [Updated]

Jejaring sosial berperan penting dalam pertumbuhan pengguna internet di Indonesia, kadang-kadang muncul istilah ‘orang gak kenal internet tapi kenal Facebook’. Pertumbuhan pengguna jejaring sosial juga terus bertambah, Indonesia malah termasuk menjadi penyumbang pengguna yang cukup besar bagi Facebook serta Twitter.

Nah, sebentar lagi akan hadir jejaring sosial lokal, tetapi ini bukan jejaring sosial lokal yang melulu menyodorkan fitur unggah foto, update status, tetapi jejaring sosial ini mengincar pangsa pasar khusus (yang merupakan salah satu strategi tepat bagi startup) yaitu para fitness mania. Jejaring sosial itu bernama Sixreps.com.

Kombinasi antara fitness dan jejaring sosial, terus terang sangat menarik, setidaknya bagi saya sendiri, meski saya sendiri bukan pengemar fitness, tetapi pertumbuhan fitness mania di Indonesia sudah bukan main-main lagi. Pertumbuhan pengguna gym, baik itu yang dikota besar maupun di kota kecil tumbuh cukup pesat.

Continue reading Segera Hadir: Sixreps.com, Jejaring Sosial Untuk Para Fitness Mania [Updated]

Presentonomics.com Resmi Dirilis Untuk Publik

Presentonomics.com, sebuah situs yang memberikan berbagai layanan berkaitan dengan presentasi telah resmi meluncurkan layanan mereka, salah satunya ditandai dengan situs mereka yang telah live dan bisa dinikmati oleh publik sejak tangal 5 Oktober kemarin.

Sejak kemunculan Presentonomics.com, menjadi menarik untuk melihat apa yang akan ditawarkan oleh startup yang satu ini. Salah satu alasannya karena kehadirannya bisa memberikan dukungan bagi para startup dalam berbagi hal yang berkaitan dengan presentasi.

Seperti yang pernah dituliskan di DailySocial, Presentonomics menawarkan beberapa layanan, meski tidak sepenuhnya berbasis web. Beberapa layanan yang mereka sediakan antara lain Training & Workshop, jasa pembuatan desain presentasi, Presentonomics Club, seminar, serta membuka kontribusi bagi pengguna untuk memberikan artikel atau slide presentasi atau review buku yang berkaitan dengan pemasaran, komunikasi atau personal development.

Continue reading Presentonomics.com Resmi Dirilis Untuk Publik

Urbanesia Tinggalkan Versi Beta Kini Dengan Tampilan Baru

Urbanesia telah meninggalkan keterangan beta pada situs mereka, dan bersamaan dengan ini, Urbanesia melakukan perombakan yang cukup besar dari tampilan situs mereka serta berbagai fasilitas yang mereka sediakan bagi para pengguna Urbanesia.

Kalau Anda mampir ke situs Urbanesia, kini Anda akan merasakan aura yang baru dari tampilan mereka, kesan ‘datar’ yang ada pada tampilan mereka yang lama kini telah berubah, ada beberapa tambahan elemen desain pada tampilan mereka seperti kotak sign in yang akan mengikuti scroll halaman serta perubahan daftar kategori yang kini tampil dalam sebuah fitur, yang dinamakan oleh Urbanesia sebagai Mega Drop Down Menu.

Continue reading Urbanesia Tinggalkan Versi Beta Kini Dengan Tampilan Baru

Ngomik.com: Tempat Untuk Membaca dan Mempublikasikan Komik

Bagi Anda yang komikus atau yang suka membaca komik, khususnya komik lokal, kini Anda bisa mengakses komik dari mana saja dengan bantuan internet serta situs Ngomik.com.

Ngomik.com dikembangkan oleh Javan IT Services, sebuah startup yang juga pernah mempresentasikan karya mereka di FOWAB #3 beberapa bulan yang lalu. Ngomik.com menyediakan dua fungsi utama, yaitu mengunggah komik dan membaca komik. Di situs ini Anda bisa membaca berbagai komik yang diunggah oleh komikus, membacanya. Ada dua model yang disediakan yaitu gratis serta berbayar.

Continue reading Ngomik.com: Tempat Untuk Membaca dan Mempublikasikan Komik

Mantelapp.com: Aplikasi Untuk Kerja Kolaborasi

Kalau berbicara tentang aplikasi kerja kolaborasi, jumlahnya mungkin masih sedikit yang merupakan aplikasi kerja karya anak lokal. DailySocial pernah membahas Tasmanboard, sebagai salah satu aplikasi kerja kolaboratif yang dikembangkan oleh DheZign, salah satu startup lokal yang founder-nya, Brian cukup aktif muncul di berbagai kegiatan startup.

Kini ada pilihan alternatif tambahan aplikasi lokal untuk aplikasi kerja kolaborasi, yaitu MantelApp.com. Mantel merupakan layanan aplikasi yang menyediakan sistem kerja kolaborasi yang bisa digunakan oleh pengguna untuk bekerja bersama dengan anggota tim atau relasi lain, karena berbasis web, maka Mantel bisa digunakan sebagai aplikasi kerja yang bisa diakses dari manapun, bisa diakses dari PC atau perangkat bergerak.

Continue reading Mantelapp.com: Aplikasi Untuk Kerja Kolaborasi

Nulisbuku.com Siap Pecahkan Rekor Dengan Acara ’99 Writers in 9 Days’

Nulisbuku.com, sebuah layanan penyedia jasa penerbitan PoD, atau print on demand yang memungkinkan para penulis untuk lebih mudah dalam menerbitkan tulisan, atau naskah buku mereka dan memungkinkan semua orang menjadi penerbit, sedang bersiap untuk menggelar acara, yang mungkin saja bisa masuk MURI, acara itu dinamakan: ’99 Writers in 9 Days’.

Acara yang merupakan hasil kerjasama antara Nulisbuku dengan Mizan Digital Publishing ini, akan mengajak siapapun yang sedang atau akan menerbitkan buku untuk bergabung dengan Nulisbuku.com dengan mengirimkan naskah tulisan mereka dalam jangka waktu sembilan hari dan akan diterbitkan secara bersamaan pada tanggal 8 Oktober 2010, di gelaran Indonesia Book Fair 2010 bertempat di Istora, Senayan, Jakarta. Jika melihat tanggal pendaftaran terakhir, yaitu tanggal 5 Oktober, sepertinya acara ini dimulai sejak tanggal 27 September 2010 kemarin.

Continue reading Nulisbuku.com Siap Pecahkan Rekor Dengan Acara ’99 Writers in 9 Days’

Rserve.me, Satu-satunya Startup Indonesia di Seedcamp Singapore

Ingat Rserve.me? Sebuah platform dengan fungsi utama yaitu reservasi, yang dikembangkan Yohan dari ThinkRoom ini ternyata menyimpan berita gembira, yang menurut saya layak untuk dibagikan pada pembaca setia DailySocial.

Sebagai salah satu startup lokal yang cukup menjanjikan, kebetulan saya melihatnya presentasinya pertama kali di Bandung Ventures Night beberapa waktu yang lalu, saya juga beberapa kali melihat perkembangan prototype dari layanan Rserve.me ini dan melihat banyak peluang yang bisa diraih jika aplikasi mereka telah rilis untuk publik.

Dan, hari ini saya mendapat DM dari Yohan yang memberitahukan bahwa pengumuman peserta untuk Seedcamp Singapore telah bisa dilihat di blog mereka, dan Rserve.me masuk sebagai satu-satunya startup asal Indonesia yang terpilih untuk mengikuti Seedcamp Singapore. (Saya mencantumkan daftar peserta yang saya ambil dari blog resmi Seedcamp dibagian bawah tulisan ini, atau Anda bisa melihatnya ada tautan ini).

Continue reading Rserve.me, Satu-satunya Startup Indonesia di Seedcamp Singapore

Vidiyan.com Sediakan Jasa Pembuatan Undangan Pernikahan Secara Online

Kalau Anda aktif di Facebook, mungkin Anda akan sering mendapatkan undangan pernikahan dari relasi Anda lewat pesan yang masuk ke inbox atau dari undangan pada fitur event. Tidak jarang juga undangan via internet ini menyertakan tautan untuk situs khusus dimana undangan pernikahan ditampilkan dalam sebuah website tersendiri.

Perkembangan internet di Indonesia serta pertumbuhan dari adopsi berbagai jejaring sosial oleh pengguna lokal memang sangat tinggi, kini masyarakat kita semakin kenal dengan produk internet, termasuk juga tentang undangan pernikahan lewat internet, yang bisa menjadi salah satu pilihan bagi mereka  yang ingin menggunakan medium internet sebagai sarana untuk menyebarkan berita bahagia mereka.

Vidiyan.com adalah salah satu startup yang melihat peluang itu, dengan menyediakan jasa pembuatan kartu undangan pernikahan dalam bentuk kartun atau vektor, bagi calon pasangan suami istri yang ingin menggunakan medium lain dari versi undangan pernikahan mereka lewat internet.

Continue reading Vidiyan.com Sediakan Jasa Pembuatan Undangan Pernikahan Secara Online

Gantibaju.com Mengganti ‘Baju’ mereka

Setelah beberapa hari yang lalu muncul berita menggembirakan dari Gantibaju yang menjadi satu-satunya aplikasi lokal yang masuk dalam Daftar Asia’s Top 10 Apps, kini mereka secara resmi mengumumkan perubahan tampilan dari situs mereka.

DailySocial juga sebelumnya telah menuliskan bahwa Gantibaju tengah mempersiapkan tampilan baru dengan berbagai fitur dan fasilitas tambahan yang mereka sediakan. Kini pengguna telah bisa melihat tampilan baru situs mereka dengan latar belakang yang tidak lagi dominan putih, beberapa elemen desain seperti huruf serta kotak pembatas area juga telah diubah desainnya menjadi menyatu dengan aura desain/kreatif yang diusung oleh Gantibaju.com.

Continue reading Gantibaju.com Mengganti ‘Baju’ mereka

Tonehighway Rilis Versi Alpha 0.2, Tambahkan Beberapa Fitur Baru

Tonehighway, yang merupakan layanan musik via web yang dapat membantu pengguna menemukan, mendengarkan dan membagikan berbagai jenis musik ke jejaring sosial yang sedang populer seperti Facebook dan Twitter, kini meluncurkan versi alpha 0.2 mereka.

Tonehighway menyediakan alat pemutar musik via web yang sampai saat ini berisi berbagai musik yang dimainkan oleh band atau pemusik sidestream serta pemusik yang berangkat dari dunia musik sidestream namun kini telah mengembangkan cakupan musik mereka ke mainstream.

Selain perubahan pada segi tampilan dan menu utama, versi alpha 0.2 ini juga menyediakan beberapa fitur baru. Untuk UI, seperti yang dijelaskan Noudie dari Tonehighway, UI mereka mengalami re-design, meski dengan tampilan yang masih senada dengan versi public alpha, yang pernah dibahas di DailySocial, ada beberapa perubahan seperti perpindahan posisi tombol player yang dulu ada dibawah kini berpindah keatas.

Continue reading Tonehighway Rilis Versi Alpha 0.2, Tambahkan Beberapa Fitur Baru