Lama Vakum Garap Tablet, Motorola Kembali dengan Moto Tab

Motorola di bawah kendali Lenovo tampaknya percaya tak ada waktu yang paling tepat untuk meluncurkan sebuah perangkat, karena setiap ide berhak mendapatkan peluang dan ia akan menciptakan momentumnya sendiri. Di tengah kondisi pasar tablet yang tak menentu, pabrikan perangkat Motorola justru memutuskan untuk kembali setelah hampir lima tahun vakum dengan meluncurkan tablet baru, Moto Tab.

Ditujukan untuk pasar kelas menengah, Moto Tab menjadi yang pertama setelah generasi Motorola Droid Xyboard dan Zoom yang dirilis lima tahun lalu. Di bawah bendera Lenovo, Moto Tab mencoba peruntungan dengan menonjolkan beberapa bagian, antara lain speaker, layar dan mode TV yang memungkinkan pengguna menikmati hiburan multimedia di perangkat 10 inci ini.

Lenovo Moto Tab_1

Di sektor audio, Moto Tab dibekali speaker ganda Dolby Atmos yang mampu menghasilkan suara menggelegar, memberi sensasi hiburan musik, film dan gaming yang lebih baik.

Di balik layar 10.1 inci FHD-nya, Moto Tab ditenagai chipset Snapdragon 625 dan RAM 2GB, konfigurasi kelas menengah yang terbilang apik. Apalagi, perangkat juga dibekali baterai sebesar 7.000mAh dan memori seluas 32GB, memberikan tenaga lebih lama dan ruang simpan yang lebih lega. Sebagai paduannya, Lenovo juga menyertakan slot microSD untuk penyimpanan ekstra.

Lenovo Moto Tab_2

Sebagai tambahan untuk Android 7.1 Nougat, Lenovo juga menyertakan fitur TV Mode yang memberikan akses ke sejumlah layanan televisi seperti, DirectTV Now dan Google Play. Dengannya, pengguna bisa menonton program-program favoritnya dari tablet.

Moto Tab sebenarnya juga mempunyai dua buah kamera di belakang dan depan, tapi sayang Lenovo belum membeberkan informasi speknya. Untuk saat ini AT&T akan jadi kanal penjualan Moto Tab di pasar AS dengan banderol $299 tanpa kontrak.

Sumber berita Lenovo.

Lenovo Hujani MWC 2017 dengan 4 Tablet Android Baru

Ikut meramaikan ajang MWC 2017, Lenovo  meresmikan beberapa perangkat tablet yang meneruskan generasi tablet terdahulu. Bukan satu atau dua, Lenovo meresmikan empat tablet sekaligus yang dibedakan oleh ukuran layar dan sejumlah komponen. Mereka adalah Lenovo Tab 4 8, Lenovo Tab 4 8 Plus, Lenovo Tab 4 10 dan Lenovo Tab 4 10 Plus.

Untuk mempermudah pembahasan spesifikasi masing-masing tablet, saya akan bahas varian standar terlebih dahulu baru mengulas spek varian Plus setelahnya.

Lenovo Tab 4 8 dan Tab 4 10 sesuai penamaannya menggunakan layar 8 inci dan 10 inci dengan resolusi 1200 x 800 piksel. Keduanya sama-sama ditenagai Snapdragon 425 atau Qualcomm MSM8917, RAM 2GB dan penyimpanan internal yang tersedia dalam dua pilihan, 16GB dan 32GB. Sepasang kamera juga disematkan di kedua tablet dengan resolusi 5MP dan 2MP untuk bagian belakang dan depan.

Sedangkan untuk varian Plus baik yang 8 inci atau 10 inci, mengemas chipset Snapdragon 625 dengan resolusi layar yang sedikit lebih baik, yaitu 1920 x 1200 piksel. Konfigurasi RAM dan memori yang disematkan juga satu tingkat di atas varian standar, mencakup RAM 3GB dengan penyimpanan 16GB dan RAM 4GB dengan memori 64GB. Peningkatan juga ditemukan di sektor kamera, masing-masing 8MP dan 5MP. Ada juga fitur usb Tipe C dan sensor sidik jari untuk menjadi pintu akses perangkat.

Keempat varian Lenovo Tab 4 menawarkan kualitas suara yang lebih baik berkat hadirnya dukungan Dolby Atmos, di samping tatap muka Android Nougat. Seperti sebelumnya, Lenovo juga menyediakan model yang hanya dengan koneksi WiFi dan model dengan dukungan seluler 4G LTE agar tetap terhubung saat jauh dari jangkauan hotspot.

Harga Lenovo Tab 4 8, Lenovo Tab 4 8 Plus, Lenovo Tab 4 10 dan Lenovo Tab 4 10 Plus sudah barang tentu berbeda satu sama lain. Varian standar 8 inci dan 10 inci dijajakan masing-masing $109 dan $149, sedangkan varian Plus seharga $199 dan $249. Harga tablet tentunya akan lebih mahal sesampainya di negara yang dituju, di mana Lenovo baru akan mulai meluncurkan perangkat di bulan Mei 2017.

Sumber berita Lenovo.

Lenovo Miix 320 Makin Menggigit dengan RAM Lebih Besar?

Lenovo tampaknya sedang sibuk mempersiapkan adik baru untuk tablet Windows dengan keyboard, Miix 310 yang sudah berkiprah selama setahun di pasaran. Muncul dalam rumor terbaru, tabet Miix 320 tampak mempunyai bentuk yang tak jauh berbeda dengan seniornya. Tapi, Lenovo membenamkan bekal jeroan yang lebih mentereng.

Diendus pertama kali oleh WinFuture, tablet baru sempat muncul di sejumlah situs resmi Lenovo sebelum ditarik kembali. Namun dari sisa tembolok Google, kita bisa menangkap spesifikasi lengkap yang bakal hadir di Lenovo Miix 320.

miix-320_05

Tablet Lenovo Miix 320 terbaru masih mengemas penampang layar 10 inci yang dijodohkan dengan keyboard yang bisa dilepas. Jeroannya menggunakan Atom x5 Cherry Trail tapi dengan kapasitas RAM lebih lega yakni seluas 4GB dan memori lebih luas sebesar 128GB. Salah satu variannya juga menawarkan jaringan 4G LTE, kemudian tambahan stereo speaker dan headset jack serta dukungan sejumlah port seperti USB 3.0, USB tipe C, USB 2.0, HDMI dan juga slot micro SD.

Tak lupa Lenovo juga membenamkan sepasang kamera untuk bagian depan dan belakang masing-masing 2MP dan 5MP. Tablet mempunyai ketebalan hanya 0,3 inci dengan bobot 1.2 pounds yang bila ketambahan keyboard akan menjadi 2.2 pounds dan tebalnya pun bertambah menjadi 0.7 inci.

miix-320_04

Menjelang gelaran MWC akhir Februari nanti, besar kemungkinan Lenovo akan menjadi salah satu pabrikan yang ambil bagian dan memamerkan sejumlah perangkat barunya di sana.

Sumber berita Slashgear.

Lenovo Yoga A12 Tawarkan Keunggulan Yoga Book dengan Harga Lebih Miring

Sukses dengan Yoga Book membuat Lenovo menelurkan varian baru dari jajaran yang sama tapi dengan banderol lebih murah. Dijuluki Yoga A12, tablet masih mewarisi sejumlah fitur unggulan dan desain dari model Yoga Book tapi disesuaikan kembali agar cocok dengan banderol di kisaran $299.

Lenovo Yoga A12 masih menawarkan fleksibilitas yang sama dengan produk-produk Yoga lainnya, berupa keyboard yang dapat diputar hingga 360 derajat. Desain ini memungkinkan pengguna melakukan penyesuaian sudut dengan kebutuhannya atau bahkan dilipat total sehingga beralih fungsi menjadi tablet sepenuhnya. Bedanya dengan varian Yoga Book, tablet baru ini mempunyai layar yang lebih lega selebar 12,2 inci dengan resolusi HD. Namun Lenovo cukup berbaik hati dengan menjodohkan speaker yang ada dengan teknologi Dolby Atmos demi menghasilkan suara yang berkualitas.

Lenovo Yoga A12_3

Beralih ke jeroan, tablet mengadopsi prosesor Intel Atom x5- Z8550 Cherry Trail yang diduetkan dengan RAM 2GB dan penyimpanan seluas 32GB. Dengan baterai yang cukup baik, perangkat diklaim mampu bertahan selama 13 jam pemakaian. Sisi interface perangkat untuk varian ini hanya tersedia dalam pilihan Android.

Selain dukungan USB 3, port tipe C, WiFi dan Bluetooth 4.1, tablet juga mempunyai tambahan keyboard Halo, sebuah keyboard sentuh yang mempunyai tingkat akurasi tinggi kala digunakan. Keyboard Halo mempunyai umpan balik haptic dan sejumlah fitur termasuk piranti lunak kecerdasan buatan dan fitur prediksi yang terintegrasi.

Lenovo Yoga A12

Secara keseluruhan, tablet Lenovo Yoga A12 tampak sangat menarik terutama dengan fakta tablet ini ditawarkan hanya $299 per unitnya. Sangat cocok untuk Anda yang menginginkan tablet yang dapat difungsikan sebagai tablet dan tak menyukai konsep input via pen.

Sumber berita Lenovo dan Amazon.

Spesifikasi Tablet Terbaru Lenovo Terendus di Geekbench

Setelah meluncurkan tablet Thinkpad X1 di awal tahun 2017 lalu, Lenovo diyakini sedang mempersiapkan model baru juga di ranah tablet. Dan menurut rumor yang berkembang sejak tahun lalu, perusahaan asal Tiongkok itu sedang menggodok tablet Tab3 8 Plus yang disebut-sebut bakal menyasar pasar kelas menengah ke bawah.

Rumor terkait tablet tersebut kembali mengemuka, setelah baru-baru ini muncul bocoran perangkat bernomor TB-8703F di Geekbench. Perangkat ini diyakini adalah nomor dari tablet Lenovo Tab3 8 Plus yang banyak diberitakan selama ini.

tablet Lenovo TB

Menurut bocoran benchmark tersebut, tablet bakal ditenagai otak utama berupa Snapdragon 625 yang ditemani oleh RAM 3GB dan memori seluas 64GB. Dibalut layar beresolusi full HD, tablet membawa sepasang kamera 8MP dan 5MP masing-masing di belakang dan depan serta tatap muka Android 6.0.1 Marshmallow.

Berkaca pada spesifikasi yang bocor tersebut, kesimpulan awal dapat dipastikan bahwa tablet bakal menyasar konsumen di kelas menengah. Skor benchmark di single dan multi core menegaskan kembali dugaan itu. Lenovo sendiri sudah mengonfirmasi bakal hadir di ajang MWC 2017, namun terkait hal itu rumor lebih banyak menyebut soal smartphone Motorola.

Sumber berita Primatelabs dan gambar header ilustrasi ThinkPad X1.

Lenovo Yoga Book Suguhkan Keyboard Layar Sentuh Unik dan Fungsi Ganda

Selain melepas sederet perangkat di jajaran Motorola, Lenovo juga mengumumkan beberapa perangkat yang bernaung di bawah brand-nya sendiri. Salah satunya adalah Lenovo Yoga Book, tablet hybrid yang juga bisa berfungsi sebagai laptop dengan tambahan keyboard rata unik bernama Halo Keyboard.

Seperti sebagian besar tablet hybrid, Lenovo Yoga Book juga mengadopsi konsep yang dipopulerkan oleh Microsoft Surface. Tapi, kali ini ada yang berbeda. Alih-alih meniru Microsoft Surface, Yoga Book lebih berkiblat pada Microsoft Courier, tablet Microsoft lainnya yang pernah bocor pada tahun 2008 silam tapi gagal terwujud.

Konsep yang ditiru oleh Lenovo terletak pada desain bidang ganda yang dihubungkan dengan engsel sehingga dapat dilipat seperti layaknya notebook. Salah satu bidang berfungsi sebagai layar utama dengan lebar 10.1 inci, sedangkan bidang lainnya merupakan komponen keyboard yang mempunyai desain tak seperti keyboard pada umumnya. Halo Keyboard tidak mempunyai tuts seperti keyboard fisik kebanyakan, melainkan berupa papan ketuk layar sentuh dengan fungsi dan cara kerja yang 100% sama.

Selain sebagai keyboard, papan sentuh ini juga dapat menerima input dari aksesoris S Pen untuk fungsi yang sangat luas. Misalnya, menggambar sketsa, menulis referensi, membuat catatan dan bentuk lain senyaman menulis di atas kertas. Halo Keyboard juga dibekali teknologi pintar yang membuatnya mampu belajar, memprediksi kebiasan ketikan pengguna. Dan mengingat Yoga Book mengadopsi engsel Yoga 910 convertible, maka saat dibutuhkan ia dapat diubah menjadi tablet dengan sangat mudah.

Di sisi performa, Yoga Book ditengai prosesor Intel Atom x5 yang dipasangkan dengan RAM 4GB dan penyimpanan internal seluas 64GB. Menariknya, Lenovo menyiapkan dua varian tablet dengan bekal OS berbeda, yakni Android dan Windows 10.

Lenovo Yoga Book dijadwalkan rilis pada bulan Oktober dengan banderol mulai $499 untuk versi Android dan $550 untuk versi Windows 10.

Sumber berita Lenovo. Update: Kami tambahkan video product tour dari akun YouTube Lenovo.

Sederet Smartphone dan Tablet Baru Lenovo Hadir Ramaikan IFA 2015

Lenovo tak ingin ketinggalan memeriahkan gelaran IFA 2015 di Berlin. Sejumlah perangkat pun diungkap sebagai ajang unjuk gigi, mulai dari smartphone, tablet, laptop, PC hingga perangkat pintar.

Continue reading Sederet Smartphone dan Tablet Baru Lenovo Hadir Ramaikan IFA 2015

Lenovo Tab 2 A7-30 Sambangi Indonesia Dalam Balutan 4 Warna Trendi

Vendor kenamaan asal Tiongkok, Lenovo resmi memboyong tablet barunya, Tab 2 A7-30 ke tanah air dengan banderol Rp 1,6 juta. Di tanah air, Lenovo Tab 2 A7-30 menyasar pasar kelas menengah khususnya para kaula muda, dimana ia akan langsung berhadapan dengan sejumlah vendor luar dan lokal.

Continue reading Lenovo Tab 2 A7-30 Sambangi Indonesia Dalam Balutan 4 Warna Trendi

Daftar Harga Tablet Lenovo dan Promo Diskon April 2015

Tablet Lenovo di pasar global maupun lokal dikenal mempunyai kualitas yang sangat baik. Pengalaman matang selama bertahun-tahun di sektor komputer membuat vendor asal Tiongkok ini tak gagap ketika harus bersaing dengan produsen tablet kenamaan lainnya.

Continue reading Daftar Harga Tablet Lenovo dan Promo Diskon April 2015

TAB 2 A10-70 dan TAB 2 A8, Amunisi Baru Lenovo Arungi Persaingan Segmen Tablet

Lenovo kembali memanfaatkan ajang MWC 2015 sebagai momen untuk memperkenalkan tablet generasi terbarunya, TAB 2 A10-70 dan TAB 2 A8. Keduanya merupakan tablet yang sudah dipersenjatai dengan teknologi 4G LTE guna menjawab kebutuhan kecepatan internet masa kini.

Continue reading TAB 2 A10-70 dan TAB 2 A8, Amunisi Baru Lenovo Arungi Persaingan Segmen Tablet