Tantangan Pengukuran dan Manajemen Dampak bagi Wirausaha Sosial di Indonesia

Kurangnya pengetahuan, kemampuan untuk mengembangkan bisnis dan jaringan, serta modal usaha yang dialami oleh pelaku wirausaha sosial sering kali menjadikan hambatan bagi mereka untuk mengembangkan bisnis dan dampak sosial yang ingin dicapai secara berkelanjutan. Padahal, dengan mengadopsi misi untuk memecahkan permasalahan sosial dan ekonomi, terutama meliputi bidang kesejahteraan (welfare), pendidikan, dan kesehatan, serta menggunakan proses inovasi dan teknologi, wirausaha sosial sangat berperan sebagai agen perubahan bagi berbagai permasalahan yang ada di Indonesia.

Selain itu, analisis mengenai bagaimana wirausaha sosial dapat mengelola dan dampak dalam proses memecahkan permasalahan sosial melalui wirausahanya tidak selalu dijadikan prioritas. Seharusnya, pengukuran dan pengelolaan dampak menjadi keharusan bagi seluruh wirausaha sosial, agar seluruh aktivitas bisnis menjadi efektif, efisien, dan mempercepat pemecahan masalah tersebut. Selain itu, wirausaha sosial juga relatif kesulitan untuk menyeimbangkan antara menghasilkan profit dan memberikan dampak sosial.

Melihat permasalahan ini, Social Innovation Acceleration Program (SIAP) telah mengintegrasikan pengukuran dan pengelolaan dampak (Impact Management & Measurement) ke dalam kurikulum inkubasi yang telah dilakukan pada tahun 2019 di Jakarta, Solo, Malang, dan Makassar. Melalui program inkubasi bersama British Council, SIAP telah berhasil menginkubasi 123 wirausaha sosial dari berbagai sektor pemberdayaan, seperti: pemberdayaan perempuan, anak muda, dan kaum disabilitas.

Tahun ini, SIAP akan kembali menggelar inkubasi ke-9 di Bandung pada tanggal 13 Maret-4 April 2020 dengan target 30 peserta dari berbagai sektor. Beberapa materi yang akan diajarkan adalah Impact Management & Measurement, Business Model Innovation, Product Development, Growth & Sustainability, Go-to-market Strategy, Pitch & Investment, dll dengan 10 Mentor yang sudah expert di industri startup, khususnya Social Enterprise. Para mentor tersebut adalah: Gibran Huzaifah (CEO eFishery), Yunita Anggraeni (Co-founder Geek Hunter), dll.

Salah 1 peserta inkubasi dan akselerasi SIAP di tahun 2018, telah berhasil mengakselerasi idenya, yaitu Rhaka Ghanisatria – Co-founder dan CEO Menjadi Manusia, sebuah social-platform untuk mereka yang ingin berbagi & mendengar cerita-cerita tentang kehidupan dari berbagai sudut pandang, dan diharapkan mampu menjadi sebuah tangga untuk mendapatkan setitik harapan bagi mereka yang memiliki persoalan-persoalan dalam kehidupan. Dalam 1,5 tahun, Menjadi Manusia telah berhasil menyebarkan dampak sosial melalui content ke lebih dari 10 juta orang melalui Youtube, Instagram, Spotify & Website.

Pada program inkubasi ini, para founder akan mendapat kesempatan untuk mendapatkan hands-on mentoring dari para expert, networking dengan angel investor dan venture capital, dan akses kerjasama dengan stakeholder di bidang sosial.  Segera daftar SIAP Incubation Batch 9 ini di: http://bit.ly/SIAPincubation9 sebelum tanggal 30 Februari 2019! Mengenai informasi selanjutnya, bisa didapatkan di www.socialinnovation.id atau melalui instagram @socialinnovation.id.

Program akselerator SIAP 2020

Disclosure: DailySocial merupakan media partner Social Innovation Acceleration Program (SIAP)

5 Kemampuan Dasar untuk Digital Marketing

Digital marketing specialist menjadi sebuah profesi yang banyak digandrungi lebih dari satu dekade belakangan ini. Adanya kehadiran media sosial dan perkembangan dunia digital yang berkembang pesat. Laporan terkini World Economic Forum (WEF) mengungkapkan beberapa jenis bidang pekerjaan yang berpeluang mencatat kebutuhan tinggi dalam dua tahun ke depan. Salah satunya peluang kerja di bidang sales & marketing professionals – di mana Digital Marketing Specialist merupakan bagian dari bidang tersebut.

Berikut ini adalah hasil dari ketertarikan terhadap kemampuan digital marketing di Indonesia selama dua tahun terakhir.

digital marketing

Dari data di atas, tidak heran jika banyak perusahaan begitu memerlukan talenta dengan kemampuan menganalisa potensi pasar yang dikombinasikan dengan literasi penggunaan tools digital. Bagi pemula di ranah ini, kira – kira apa saja skill yang harus dimiliki untuk meningkatkan performa pemasaran di wilayah digital?

1. Mempertajam skill analisa

Skill ini diperlukan untuk dapat menganalisa setiap kegiatan marketing yang dilakukan. Para digital marketing specialists juga selalu dituntut untuk dapat menganalisa setiap kebutuhan dan konversi dari website yang dimiliki. Dengan kemampuan analisa yang baik, diharapkan mereka dapat meningkatkan konversi juga prediksi langkah dan kebutuhan yang harus diambil di masa yang akan datang.

2. Aktif di media sosial

Tidak dapat dipungkiri, adanya media sosial merupakan komponen penting dalam kanal digital marketing. Maka, wajib hukumnya untuk seorang digital marketing specialists dapat aktif dan menguasai kemampuan media sosial dengan baik. Apakah nge-tweet dan mempercantik feed Instagram cukup?

Tentu tidak. Lebih dari pada itu, digital marketing specialists harus mampu menyusun strategi untuk memperluas jaringan pemasaran di media sosial sembari memahami behavior penggunanya.

3. Kemampuan visualisasi data

Data is the new oil, they said. Seorang digital marketer sejatinya juga mengamini ungkapan tersebut. Data diperlukan sebagai bahan pertimbangan untuk menentukan keputusan yang diambil (atau yang seringkali disebut sebagai data-oriented decision making). Adanya kemampuan mengolah dan memvisualisasikan data yang baik sangat diperlukan untuk meningkatkan kemampuan dalam digital marketing.

4. Mengasah technical skill

Tidak ada salahnya untuk mempelajari dasar technical skill, seperti dasar web development atau video editing. Bisa jadi bentuk komunikasi dengan tim web developer atau content creator. Siapa tahu setelah itu bisa saling diskusi dan bertukar pikiran untuk membuat digital marketing campaign.

5. Bisa bekerjasama dalam tim

Seorang digital marketing juga harus dapat menjadi team player yang baik untuk bekerjasama dengan anggota tim lain. Ada banyak hal yang akan membuat digital marketing saling berhubungan antar tim lainnya. Seperti ketika membuat campaign, tentunya kita akan membutuhkan resource / bantuan dari tim lain seperti web developer, social media, content creator, dll.

Tentunya masih banyak skill marketer yang harus dimiliki digital marketing. Beberapa skill di atas adalah yang perlu dimiliki oleh digital marketing apalagi jika kamu yang serius menekuni bidang ini.

#SelasaStartup Engage Your Audience Through Tribal Marketing

Tribelio merupakan platform yang dibuat dengan tujuan mempermudah pengusaha membangun komunitas yang dapat dimanfaatkan untuk mendongkrak penjualan produk mereka. Secara sederhana, Tribelio ini merupakan platform yang memungkinkan pemilik produk (atau dalam istilah di Tribelio adalah “Chief”) berinteraksi dengan anggota yang pernah membeli produk itu atau sekiranya tertarik dengan produk tersebut.

Pada sesi #SelasaStartup ini Denny Santoso selaku CEO & Founder Tribelio akan sharing mengenai apakah yang dimaksud dengan tribal marketing dan bagaimana tribal marketing dapat membantu Anda menarik audiens dalam bisnis Anda. Book your seat now!

Button

START 2020, Konferensi Teknologi Pertama dari Tokopedia

Selama 10 tahun terakhir, Tokopedia telah berkembang menjadi perusahaan teknologi dengan misi mendorong pemerataan ekonomi secara digital di Indonesia. Dengan lebih dari 7,2 juta penjual yang memasarkan 250 juta produk kepada 90 juta pengguna aktif setiap bulannya di 97% kecamatan di Indonesia, Tokopedia bergerak lewat visi “Super Ecosystem” untuk menciptakan sebuah platform di mana semua orang bisa memulai dan menemukan apa pun.

Sebagai bagian dari perjalanan inovasinya dalam satu dekade terakhir, Tokopedia mengundang para penggiat teknologi Indonesia untuk menghadiri konferensi teknologi pertama dan terbesar dari Tokopedia, START 2020. Acara ini mengambil tema besar “Transforming Indonesia Through technology”.

START akan menyuguhkan para tech-enthusiast dengan serangkaian sesi penuh wawasan akan inovasi dan tren teknologi. Peserta akan berkesempatan untuk belajar langsung dari pakar teknologi Tokopedia tentang bagaimana perusahaan menghadapi perubahan teknologi yang pesat dan berinovasi dalam satu dekade terakhir.

Beberapa topik yang akan dihadirkan seperti Tokopedia Technology Evolution, Future Technology Forecast, Core Engineering, Infrastructure and Productivity, Data, dan sebagainya. Akan turut hadir sebagai pembicara William Tanuwijaya, Co-Founder & CEO Tokopedia, Leontinus A. Edison, Co-Founder & Vice Chairman Tokopedia, Herman Widjaja, Senior Vice President Engineering Tokopedia, dan Manoj Awasthi, Vice President of Engineering Tokopedia.

Selain itu, peserta START 2020 juga bisa belajar langsung dari tim engineering Tokopedia dalam Tech Clinic secara gratis di area exhibition. Tokopedia START 2020 ini juga menjadi ajang berkumpul para profesional teknologi di Indonesia. Mereka juga bisa membentuk ekosistem yang kolaboratif untuk membangun sektor teknologi Indonesia yang lebih baik.

START 2020 akan dilaksanakan pada Sabtu, 22 Februari 2020 pukul 08.00 sampai 18.00 WIB di The Kasablanka Hall. Pembelian tiket START Summit Tokopedia dan kunjungi website resmi START Summit untuk informasi selengkapnya.

Disclosure: DailySocial merupakan media partner Tokopedia START 2020

#SelasaStartup Innovation Empower People

Pemberdayaan masyarakat berbasis kreativitas dan inovasi harus menjadi prioritas di era disrupsi teknologi dan perekonomian digital yang bertumbuh semakin besar di Indonesia.

Diskusi seru di #SelasaStartup bersama Hendra Kwik Co-Founder & CEO Payfazz tentang inovasi dalam memberdayakan masyarakat. Book your seat now!

Button

 

#SelasaStartup Lifetime Value for Startup: Do We Really Need it?

Sebagian besar profit yang didapatkan startup biasanya bersumber dari sebagian kecil upaya yang dikeluarkan. Karena itu, penting untuk sebuah startup bisa menentukan mana staf, produk, atau pelanggan yang paling bernilai tinggi. Salah satu metrik yang sering digunakan untuk mengukur pelanggan adalah customer lifetime value (CLV), atau nilai umur pelanggan.

Di sesi ini, peserta akan banyak mempelajari tentang bagaimana startup mesti memikirkan tentang lifetime value.

Button

#SelasaStartup Bizdev Strategy for Startup

Business development (pengembangan bisnis) dapat didefinisikan sebagai sebuah disiplin yang diperlukan untuk mencapai pertumbuhan (growth) melalui akuisisi profit dari konsumen baru atau konsumen yang sudah ada sebelumnya. #SelasaStartup kali ini bersama Johnny Widodo, CEO BeliMobilGue.co.id akan menjelaskan bagaimana tantangan pertama dalam pengembangan bisnis, yakni harus mampu mengidentifikasi dengan baik value yang ditawarkan dari produk atau layanan yang hendak dijual.

Langsung daftar sekarang di loket.com/event/dsxbg dan ajak teman-temanmu juga! See you!

Button