WhatsApp Resmi Jadi Milik Facebook

Bukan rahasia lagi bahwa WhatsApp dalam proses transisi ke pemilik baru setelah pada Februari lalu secara resmi menerima pinangan Facebook senilai $16 miliar dan tambahan $3 miliar dalam restricted stock unit. Dan setelah berjalan 8 bulan, tertanggal 4 Oktober 2014 SEC memberikan lampu hijau kepada Facebook untuk menyelesaikan proses transaksi tersebut.

Continue reading WhatsApp Resmi Jadi Milik Facebook

Google Dikabarkan Tertarik Membeli CyanogenMod

Mayoritas penggila Android pastinya tak asing lagi dengan CyanogenMod atau Cyanogen, sebuah custom ROM paling populer yang dipelopori pertama kali oleh Steve Kondik.

Continue reading Google Dikabarkan Tertarik Membeli CyanogenMod

Telkom Akuisisi Mayoritas Saham Contact Centers Australia

Perusahaan operator telekomunikasi terbesar di Indonesia, PT Telekomunikasi Indonesia (Telkom), secara resmi telah mengakuisisi provider Business Process Outsourcing (BPO), Contact Centers Australia (CCA) senilai kurang lebih Rp 115 miliar. Melalui anak perusahaannya di Austraila (Telkom Australia), Telkom telah mencaplok saham mayoritas CCA. Sampai saat ini belum ada laporan tentang nilai pasti saham Telkom yang sudah ada di CCA, namun Presiden Direktur Telkom International (Telin), Syarif Syarial mengatakan bahwa Telkom akan mengakuisisi sekitar 75 persen dari penyedia BPO di Australia. Continue reading Telkom Akuisisi Mayoritas Saham Contact Centers Australia

Resmi Diakuisisi Microsoft, Notch dan Kawan-Kawan Pencipta Minecraft Tinggalkan Mojang

Menyusul kabar angin beberapa hari lalu yang menyatakan Microsoft memiliki rencana untuk membeli studio Mojang, di awal minggu ini akhirnya kedua perusahaan mengkonfirmasi bahwa laporan tersebut memang akurat. Microsoft mengumumkan mereka telah mencapai persetujuan untuk mengakuisisi tim developer asal Stockholm, Swedia itu. Continue reading Resmi Diakuisisi Microsoft, Notch dan Kawan-Kawan Pencipta Minecraft Tinggalkan Mojang

Microsoft Dilaporkan Sedang Mempertimbangkan Membeli Mojang, Tim Pencipta Minecraft

Apa yang bisa Anda beli dengan uang US$ 2 miliar? Uang sebanyak itu digunakan Facebook untuk mengakuisisi Oculus Rift, dan hanya berbekal separuhnya, Amazon membeli Twitch. Tanpa diduga, muncul laporan yang menyebutkan sebuah perusahaan gaming terbesar dunia tertarik untuk membeli Mojang, para talenta di balik game fenomenal Minecraft. Continue reading Microsoft Dilaporkan Sedang Mempertimbangkan Membeli Mojang, Tim Pencipta Minecraft

Yume no Machi Souzou Iinkai Akuisisi Klik-Eat

Layanan pengantaran makanan terbesar di Jepang Yume no Machi Souzou Iinkai (selanjutnya disebut Yume no Machi) mengumumkan peningkatan kepemilikan saham layanan pengantaran Klik-Eat dari 19% menjadi 55,6%. Menurut informasi yang kami terima, Yume no Machi bersama dengan IMJ Investment Partners dan sebuah private investor yang berbasis di Jepang secara total menguasai 80% saham Klik-Eat. co-founder Klik-Eat Michael Saputra dan Willy Haryanto akan tetap memimpin perusahaan hasil akuisisi.

Continue reading Yume no Machi Souzou Iinkai Akuisisi Klik-Eat

Twitch Umumkan Mereka Sedang Diakuisisi Amazon, Bukan Google

Kabar bahwa sang raksasa Google tertarik untuk memiliki Twitch – situs dan layanan video streaming khusus gaming dan eSport – telah beredar sejak awal tahun 2014. Berita tersebut kembali diperkuat bulan lalu, menyatakan bahwa proses akuisisi hampir selesai. Tentu saja hal itu menuai respon pro dan kontra dari komunitas. Continue reading Twitch Umumkan Mereka Sedang Diakuisisi Amazon, Bukan Google

Google Dilaporkan Sedang Dalam Proses Pembelian Twitch Seharga US$ 1 Miliar

Twitch ialah platform video streaming andalan para gamer yang ingin mengakses pertandingan-pertandingan eSport dan juga event gaming internasional secara langsung. Terdapat lebih dari 50 juta penonton dan 1,1 juta pengguna aktif mengakses Twitch dalam satu bulan. Tentu Twitch diserbu khalayak saat acara-acara seperti E3 atau The International 4 dilangsungkan. Continue reading Google Dilaporkan Sedang Dalam Proses Pembelian Twitch Seharga US$ 1 Miliar

LinkedIn Akuisisi Bizo untuk Tingkatkan Kapabilitas Pemasaran B2B

LinkedIn resmi mengumumkan akuisisi Bizo, perusahaan yang bergerak pada bidang pemasaran bisnis. Perusahaan ini memiliki layanan pengiklanan untuk bisnis dan professional. Dalam pernyataan resminya, nilai kesepakatan dari akusisi ini sekitar $175 juta, terdiri dari 90 persen yang akan dibayarkan cash sementara 10 persen lainnya dalam bentuk saham.

Bizo didirikan pada tahun 2008 di di San Francisco dengan fokus pengembangan pada platform pemasaran B2B. LinkedIn begitu bersemangat dalam melakukan akuisisi ini, karena layanan yang ditawarkan Bizo akan memungkinkan pemasar untuk menjangkau audiens profesional, memelihara prospek, dan memperoleh pelanggan di seluruh jaringan bisnis dan profesional. Bizo juga telah mengembangkan produk-produk inovatif yang dapat mengukur efektivitas program pemasaran multi-channel dimana produk ini penting untuk membantu pemasaran menavigasi proses pemasaran B2B.

“Kemampuan kami untuk mengintegrasikan solusi B2B dengan produk pemasaran konten mereka akan memungkinkan kita untuk menjadi platform yang paling efektif untuk B2B pemasar untuk melibatkan profesional,” ungkap Deep Nishar, Senior Vice President of Product and User Experience LinkedIn.

Akuisisi ini memang akan memberikan dampak baik untuk meningkatkan kapabilitas layanan LinkedIn dalam kaitannya menjadi social professional network paling mumpuni di dunia. LinkedIn memang sedang terus berinovasi dan berbenah, seperti sebelumnya LinkedIn hadirkan fitur baru untuk relevansi konten perusahaan untuk tingkat lokal.

Sebelumnya LinkedIn juga telah mengakusisi Newsle sebuah layanan yang memungkinkan penggunanya mengimpor data kontak dari Facebook atau web untuk memberitahu pengguna apakah ada orang dalam jaringan yang telah disebutkan.

Berbagai penguatan yang dikembangkan tim LinkedIn akan semakin menjadikannya sebagai professional social network jempolan yang digandrungi. Pasalnya pemimpin-pemimpin serta perusahaan di dunia juga tak sedikit yang memanfaatkan LinkedIn untuk menjalin komunikasi profesional dengan rekanan atau profesional lainnya di dunia. Walaupun dari sisi komunikasi dua arah fitur LinkedIn belum begitu banyak digemari, karena berbagai pilihan media sosial yang lebih memanjakan penggunanya dengan fasilitas komunikasi yang apik seperti Twitter, namun untuk kalangan profesional memang saat ini penting untuk memiliki akun LinkedIn dan membangun jaringan profesional didalamnya, baik hanya untuk sekedar online professional info ataupun memang intend membangun karir melaluinya.

 

[Gambar: LinkedIn]

Artikel sindikasi ini pertama kali dimuat di DSenterprise dan ditulis oleh Randi Eka Yonida. 

Setelah Bright, Giliran Newsle Dibeli Oleh LinkedIn

Setelah pada tahun 2013 lalu memboyong Pulse dan Bright di tahun 2014, LinkedIn kembali melakukan manuver bisnis dengan mengakuisisi sebuah layanan import kontak jejaring sosial berbana Newsle. Konfirmasi tersebut diumumkan ke publik melalui blog resmi mereka baru-baru ini.

Continue reading Setelah Bright, Giliran Newsle Dibeli Oleh LinkedIn