Cara Mudah Cek Ongkos Kirim di BukaSend

Sebagai Agen BukaSend, selain mengetahui cara input paket, Anda juga harus mengetahui cara cek ongkir BukaSend. Kenapa? Karena umumnya, seseorang akan menanyakan ongkos kirim terlebih dahulu sebelum mereka memutuskan untuk mengirim barang dengan ekspedisi tersebut.

Cara Cek Ongkir BukaSend

BukaSend menyediakan berbagai jasa pengiriman. Untuk mengecek ongkir masing-masing jasa pengiriman tersebut, Anda tidak perlu mengeceknya satu per satu. Anda bisa melakukannya melalui satu aplikasi, Mitra Bukalapak, dengan cara berikut ini.

  • Buka aplikasi Mitra Bukalapak.
  • Klik menu Agen BukaSend pada halaman dashboard.

 

cara cek ongkir bukasend

 

  • Lalu, Anda akan masuk ke halaman BukaSend.
  • Pada bagian awal halaman, Anda dapat langsung menemui kolom untuk cek ongkir BukaSend.
  • Masukkan kecamatan asal pada kolom pertama.

 

cara cek ongkir bukasend

 

  • Kemudian, masukkan kecamatan penerima pada kolom selanjutnya.

 

cara cek ongkir bukasend

 

  • Setelah itu, masukkan berat barang. Jika berat barang berkisar 1 kg, Anda tidak perlu mengubahnya.

 

cara cek ongkir bukasend

 

  • Lalu, klik Cek Ongkir.
  • Anda akan melihat daftar ongkos kirim dari berbagai jasa pengiriman yang tersedia di BukaSend berikut dengan estimasi waktu pengiriman.

 

cara cek ongkir bukasend

 

  • Jika Anda ingin tahu berapa komisi Anda untuk tiap layanan dari tiap ekspedisi, Anda dapat mengaktifkan tombol Komisi ditampilkan di bagian atas halaman. Berikut ini adalah tampilan halaman daftar ongkos kirim dengan informasi komisi.

 

cara cek ongkir bukasend

 

  • Anda bisa screenshot halaman tersebut (tanpa menampilkan komisi) dan mengirimkannya kepada pelanggan melalui aplikasi kirim pesan.
  • Apabila pelanggan sudah menyetujui ongkos kirim dan menentukan jasa pengiriman mana yang ingin digunakan, Anda bisa langsung menginput paket dengan menekan Lanjut Kirim Barang.

 

cara cek ongkir bukasend

 

Itu dia cara cek ongkir berbagai jasa pengiriman dari BukaSend. Anda bisa menggunakan cara ini untuk menginformasikan ongkos kirim kepada pelanggan sebelum mengirim barang. Jangan lupa juga untuk memberitahukan perihal estimasi waktu setiap layanan pada setiap jasa pengiriman.

Cara Kirim dan Lacak Paket dengan BukaSend

Apakah Anda Agen BukaSend yang masih bingung bagaimana cara kirim paket dengan BukaSend? Jika iya, Anda sampai pada artikel yang tepat. Pada artikel ini akan dibahas langkah demi langkah mengirim paket dengan BukaSend. Mulai dari cara input paket hingga resi otomatis keluar.

Cara Kirim Paket dengan BukaSend

Mengirim paket kini bukanlah sesuatu yang sulit untuk dilakukan. Cukup dengan aplikasi Mitra Bukalapak, Anda sudah bisa mengirim paket dan memperoleh resi melalui fitur BukaSend. Anda bisa mengirim paket Anda sendiri atau mengirim paket pelanggan. Bagaimana caranya? Simak cara berikut ini.

 

cara kirim paket dengan bukasend

 

  • Gulir layar hingga Anda menemukan tombol Kirim Paket Sekarang. Klik tombol tersebut.

 

cara kirim paket dengan bukasend

 

  • Setelah itu, Anda akan masuk ke halaman untuk menginput paket. Pertama, masukkan informasi pengirim seperti nama, nomor HP, dan alamat.

 

cara kirim paket dengan bukasend

 

  • Jika Anda menginput paket pelanggan Anda, centang Kirim atas nama yang berbeda dan masukkan alamat Anda sebagai Agen BukaSend pada bagian alamat pengirim karena alamat ini akan dipakai sebagai alamat pick up paket.
  • Kedua, masukkan nama, nomor telepon, dan alamat penerima.
  • Ketiga, isi informasi detail paket, seperti berat paket dan keterangan isi paket. Pastikan Anda memasukkan berat aktual paket dan menginputnya sesuai dengan ketentuan pada gambar berikut.
  • Keempat, pilih metode pengiriman paket. Apakah diantar sendiri (ke counter terdekat) atau dijemput kurir.
  • Selanjutnya, pilih jasa pengiriman yang ingin digunakan.

 

cara kirim paket dengan bukasend

 

  • Setelah itu, klik Lihat Daftar Pengiriman.
  • Lalu, Anda akan melihat ringkasan detail paket yang baru saja Anda input. Anda juga akan melihat biaya ongkos kirim di bagian bawah. Jika Anda ingin mengirim lebih dari satu paket, Anda bisa menekan Tambah Paket. Jika tidak, Anda bisa melanjutkan ke pembayaran dengan menekan tombol Lanjut ke Pembayaran.

 

cara kirim paket dengan bukasend

 

  • Kemudian, pilih metode pembayaran yang diinginkan. Lalu, klik Bayar.

 

cara kirim paket dengan bukasend

 

  • Berikutnya, Anda akan masuk ke halaman Riwayat Transaksi. Untuk mendapatkan resi otomatis, klik Ambil Nomor Resi.

 

cara kirim paket dengan bukasend

 

  • Setelah itu akan muncul nomor resi/kode booking. Bukalapak juga mengirimkan informasi nomor resi melalui SMS ke nomor HP Anda selaku agen, nomor HP pengirim, dan nomor HP penerima.

 

cara kirim paket dengan bukasend

 

Video Cara Kirim Paket dengan BukaSend oleh Bukalapak

Cara Melacak Paket BukaSend

Setelah berhasil mengirim paket dengan BukaSend, jangan lupa untuk melacak atau tracking paket secara berkala. Tracking juga bisa Anda lakukan dengan mudah melalui aplikasi Mitra Bukalapak dengan langkah-langkah berikut ini.

  • Buka fitur BukaSend di aplikasi Bukalapak.
  • Masuk ke halaman Riwayat Transaksi.
  • Kemudian, klik Lihat Detail pada paket yang ingin Anda lacak.

 

cara kirim paket dengan bukasend

 

  • Setelah itu, klik Lihat selengkapnya pada bagian Histori Pengiriman.
  • Di sana Anda bisa melihat riwayat perjalanan paket mulai dari saat dikirim hingga sampai ke penerima.

 

cara kirim paket dengan bukasend

 

Itulah langkah-langkah cara kirim paket dengan BukaSend dan melacaknya. Keduanya dapat Anda lakukan dengan mudah melalui satu aplikasi yaitu aplikasi Mitra Bukalapak. Semoga informasi ini membantu Anda yang ingin mengirim barang Anda sendiri atau mengirim paket pelanggan sebagai Agen BukaSend.

BukaSend, Fitur Bukalapak untuk Kirim Barang Jualan dan Dapat Penghasilan

Sebagai pemilik online shop, Anda pasti sering direpotkan oleh urusan pengiriman. Tapi, tenang saja! Hal ini bisa diatasi dengan menggunakan BukaSend. Apa itu BukaSend?

BukaSend merupakan fitur terbaru keluaran Bukalapak yang termasuk ke dalam layanan pengiriman. Selain bisa membantu Anda mempermudah pengiriman barang jualan, Bukalapak juga memberikan kesempatan Anda untuk mendapatkan penghasilan melalui BukaSend ini. Untuk tahu informasi selengkapnya, simak sampai akhir, ya!

Apa Itu BukaSend?

 

apa itu bukasend

 

Pengiriman barang memang seringkali merepotkan. Mulai dari malas antar barang ke counter hingga agen pengiriman yang lama mengeluarkan resi. Tak hanya itu, metode pembayaran biaya pengiriman juga umumnya tidak bervariasi. Tapi sekarang masalah-masalah itu bisa diatasi dengan menggunakan BukaSend.

BukaSend adalah fitur agen pengiriman keluaran Bukalapak. Fitur BukaSend ini dapat Anda akses secara langsung pada aplikasi Mitra Bukalapak. Selain pengiriman barang, Anda juga dapat mengecek ongkir dan live tracking melalui fitur BukaSend. Anda dapat dengan mudah mengirim barang pesanan dari rumah atau membuka agen pengiriman sendiri.

Dengan BukaSend, Anda tidak perlu lagi mengeluarkan banyak modal jika ingin membuka usaha agen pengiriman. Bahkan, Anda tidak perlu mengeluarkan modal sama sekali jika ingin menjadi Agen BukaSend.

Dengan modal 0%, Anda bisa membuka agen pengiriman dengan banyak pilihan ekspedisi. Namun, pastikan Anda mengetahui ketentuan penggunaan fitur BukaSend, serta memenuhi syarat dan ketentuan Agen BukaSend sebelum mendaftar.

Ketentuan Penggunaan Fitur BukaSend

Sebelum mulai menggunakan fitur BukaSend di aplikasi Mitra Bukalapak, ada baiknya jika Anda mengetahui ketentuan penggunaanya. Berikut adalah ketentuan penggunaan fitur BukaSend dari Bukalapak:

  • Fitur BukaSend dapat diakses melalui aplikasi Mitra Bukalapak minimal versi 1.38.
  • Anda bisa melakukan pengiriman menggunakan mitra ekspedisi Bukalapak, diantaranya JNE, J&T, NinjaExpress, SiCepat, Lion Parcel, dan JNE Trucking.

 

apa itu bukasend

 

  • Anda bisa menggunakan metode pengiriman drop off (mengantar paket ke counter terdekat) atau pick up (paket dijemput oleh kurir) untuk mengirim barang.
  • Resi otomatis akan keluar setelah menyelesaikan proses input barang.
  • Ketentuan berat barang adalah sebagai berikut: (1) berat barang maksimal 125 kg untuk JNE, J&T, SiCepat, dan Lion Parcel, (2) berat maksimal 7 Kg untuk NinjaExpress, (3) serta berat minimal 3 Kg dan maksimal 249 Kg untuk JNE Trucking.
  • Anda tidak perlu membayar biaya pengiriman ke kurir, melainkan melalui aplikasi Mitra Bukalapak setelah input barang.
  • Pembayaran biaya pengiriman bisa dengan semua metode pembayaran, kecuali COD, Kartu Kredit, Kredivo, dan Akulaku.
  • Anda hanya bisa membayar melalui saldo Dana atau saldo BukaDompet jika biaya pengiriman dibawah Rp.10.000,-.
  • Live Tracking bisa dilakukan pada fitur BukaSend.
  • Fitur BukaSend tidak dapat untuk digunakan untuk transaksi yang dilakukan di Bukalapak.
  • Hanya diperbolehkan mengirim barang yang tidak termasuk ke dalam kategori Barang Terlarang menurut ketentuan Bukalapak. Simak ketentuan tersebut secara lengkap di sini.

Demikian informasi mengenai apa itu BukaSend dan juga ketentuan penggunaan fitur tersebut. Jika tertarik, Anda dapat langsung mengakses fitur BukaSend dengan mengunduh aplikasi Mitra Bukalapak di sini.

Video Kenapa Harus Pakai BukaSend oleh Bukalapak

4 Langkah Mudah untuk Menjadi Agen BukaSend

Layanan pengiriman barang menjadi salah satu bidang usaha yang marak dijalani para pegiat usaha saat ini. Anda juga dapat menjalani usaha pada bidang ini dengan cara daftar sebagai agen BukaSend. Agen BukaSend adalah fitur dari Bukalapak yang berupa agen pengiriman barang.

Cara menjadi Agen BukaSend sangatlah gampang. Namun, sebelum ke sana, pastikan Anda mengetahui dan memenuhi syarat dan ketentuan Agen BukaSend terlebih dahulu.

Syarat dan Ketentuan Agen BukaSend

Syarat dan ketentuan untuk menjadi agen BukaSend sangatlah mudah, antara lain sebagai berikut:

  • Agen merupakan Mitra Bukalapak. Semua Mitra Bukalapak dapat menjadi Agen BukaSend.
  • Memiliki tempat usaha berupa toko, gerai, atau rumah permanen.
  • Agen memiliki peralatan pendukung berupa timbangan barang (digital/manual) untuk menimbang berat paket.
  • Wajib memasukkan berat barang sesungguhnya saat menginput detail paket pada aplikasi Mitra Bukalapak. Jika terdapat perbedaan berat paket asli dengan berat paket pada resi yang dibuat oleh Agen, maka perbedaan ongkos kirim akan ditanggung oleh Agen.
  • Agen menyetujui ketentuan penggunaan BukaSend.
  • Jika sudah memenuhi syarat dan ketentuan di atas, maka Agen dapat mulai beroperasi.

Cara Daftar Jadi Agen BukaSend

Menjadi agen BukaSend dapat Anda awali dengan empat langkah berikut ini.

Daftar Jadi Mitra Bukalapak

Hal pertama yang harus Anda lakukan adalah daftar menjadi Mitra Bukalapak. Mengapa begitu? Karena pada dasarnya BukaSend adalah salah satu fitur yang ada pada aplikasi Bukalapak. Sehingga, tidak ada cara daftar khusus untuk menjadi agen BukaSend. Satu-satunya cara agar Anda bisa mengakses fitur ini adalah dengan login ke aplikasi Mitra Bukalapak dengan akun yang sudah terdaftar.

Anda dapat mengunduh aplikasi Mitra Bukalapak di sini dan lihat cara bergabung menjadi Mitra Bukalapak di sini.

Siapkan Peralatan Pendukung

Jika Anda telah memiliki akun Mitra Bukalapak, langkah selanjutnya adalah menyiapkan peralatan pendukung usaha jasa pengiriman.

Pastikan Anda memiliki timbangan (digital atau manual) untuk menimbang berat paket yang ingin dikirim oleh pelanggan. Selain itu, siapkan juga printer thermal atau printer jenis lainnya yang bisa Anda gunakan untuk mencetak resi.

Cetak dan Pasang Banner Promosi

Setelah peralatan pendukung telah siap, maka selanjutnya Anda perlu mencetak dan memasang banner Agen BukaSend di tempat usaha Anda. Dengan begitu orang-orang akan tahu jika Anda membuka usaha agen pengiriman.

Untuk banner BukaSend sendiri dapat Anda unduh di aplikasi Mitra Bukalapak dengan cara ini:

  • Buka aplikasi Mitra Bukalapak.
  • Pada halaman dashboard, klik Lihat Semua

 

cara daftar agen bukasend

 

  • Selanjutnya, buka fitur Media Promosi pada menu Lainnya.

 

cara daftar agen bukasend

 

  • Setelah itu, gulir layar hingga Anda menemukan media promosi berupa “Spanduk Agen Pengiriman”. Klik Lihat Poster.

 

cara daftar agen bukasend

 

  • Kemudian, tekan Download Gambar.

 

cara daftar agen bukasend

 

Kirim Barang dengan BukaSend

Langkah terakhir dalam cara menjadi agen BukaSend adalah mengirim barang dengan BukaSend. Ketika ada pelanggan yang ingin mengirim barang, Anda dapat langsung menggunakan fitur BukaSend di aplikasi Mitra Bukalapak.

Jika Anda masih kebingungan bagaimana cara mengirim barang dengan BukaSend, Anda dapat melihat video berikut ini persembahan dari Bukalapak.

Video Cara Daftar Agen BukaSend

Nah, itu dia informasi mengenai syarat dan cara daftar menjadi agen BukaSend. Memiliki usaha jasa pengiriman kini bukanlah sesuatu yang sulit untuk diwujudkan. Dengan adanya BukaSend dari Bukalapak, Anda dapat membuka usaha jasa pengiriman dengan mudah.

Bukalapak Perluas Agregator Jasa Logistik “BukaSend” dalam Bentuk Keagenan

Bukalapak mengumumkan perluasan solusi jasa logistik BukaSend yang kini tersedia dalam bentuk keagenan di aplikasi Mitra Bukalapak. Sebelumnya, solusi ini hadir di aplikasi konsumer Bukalapak sejak 2019 untuk permudah pelapak mengirim barang ke pembeli dalam beberapa opsi.

Dengan perluasan sebagai keagenan, membuka kesempatan lebih luas kepada para pelaku UMKM untuk menjadi agen pengiriman barang untuk sejumlah jasa penyedia logistik di Tanah Air, seperti SiCepat Express, J&T Express, Lion Parcel, Ninja Xpress, Anteraja, dan Grab tanpa modal. Diklaim sejak hadir di aplikasi Mitra Bukalapak, jumlah agen BukaSend sudah mencapai lebih dari 12 ribu tersebar di seluruh Indonesia.

Dalam konferensi pers virtual, Presiden Commerce & Fintech Bukalapak Victor Lesmana mengatakan, situasi pandemi telah mendorong perkembangan industri e-commerce sebagai sarana masyarakat dalam memenuhi kebutuhannya. Seiring dengan itu, peran teknologi kian besar dalam membantu para pelaku industri logistik menjawab kebutuhan ini dengan lebih efisien.

“Namun seiring dengan meningkatnya penetrasi internet di Indoneia dan semakin pesatnya pengembangan infrastruktur oleh pemerintah, menyediakan titik-titik pengambilan barang offline dalam jumlah besar telah menjadi salah satu tantangan utama bagi pelaku bisnis logistik di Indonesia,” kata dia, Selasa (30/11).

Victor melanjutkan bahwa tantangan ini disebabkan oleh sulitnya membangun jaringan konektivitas di Indonesia. Meskipun terdapat 270 juta jiwa, Indonesia hanya memiliki 4.800 kantor pos dan kurang dari 30.000 kantor cabang bank dan kurang lebih 100.000 ATM, walaupun terdapat lebih dari 100 bank komersial. Karenanya, menghubungkan seluruh wilayah di Indonesia, baik perkotaan maupun pedesaan, yang berkontribusi terhadap lebih dari ⅔ GDP Indonesia, menjadi sangat sulit.

Akan tetapi, tantangan tersebut bisa diselesaikan dengan memanfaatkan warung sebagai titik penghubung. Bukalapak memperkenalkan agen BukaSend untuk memperluas jaringan drop point logistik guna permudah pengambilan barang. Juga, memudahkan penjual online untuk menemukan delivery point untuk jasa kurir. para Mitra Bukalapak yang menjadi Agen BukaSend juga dapat meraih penghasilan tambahan dari layanan ini. Hal yang sama juga berlaku jika hanya menjadi agen BukaSend saja.

Manager E-Commerce Relation J&T Stevan Valentino menambahkan, dengan perkembangan yang terjadi bersama Mitra Bukalapak, J&T berhasil menghemat biaya pick-up dengan coverage yang lebih luas. Hal penting lainnya adalah pick-up service dari J&T semakin bisa dioptimalkan melalui kemitraan seperti ini.

Pick-up service ini tentunya menjadi solusi bagi para pengguna J&T agar bisa terus melakukan pengiriman barang dengan aman dan nyaman di tengah pandemi,” kata Stevan.

Victor menuturkan, proses untuk menjadi agen BukaSend tidak sulit, cukup mengunduh aplikasi Mitra Bukalapak. Kemudian, pilih menu Agen BukaSend dan isi data pengirim dan penerima, lalu mitra sudah bisa mengirimkan barang. Agen BukaSend dapat menikmati komisi bersaing, hingga 35% dari total biaya kirim dan beragam promo marketing lainnya.

Pengguna BukaSend juga dapat menikmati berbagai benefit lainnya, seperti terintegrasi dengan situs, aplikasi, dan API; jaminan pasti dijemput; real-time tracking; print thermal resi; keanggotaan, laporan komisi bulanan, dan lain sebagainya.

“Syarat menjadi agen BukaSend cukup punya aplikasi Mitra Bukalapak. Tidak terbatas juga karena tidak harus punya gudang, bisnis, bisa rumahan saja,” tutup Victor.

Solusi BukaSend ini tidak jauh berbeda dengan dengan solusi yang ditawarkan oleh Shipper. Sementara, Shipper, Anteraja, dan MrSpeedy juga bekerja sama dengan DANA untuk DANA Delivery buat kemudahan pengguna mengirim paket dengan jasa kurir last mile.

Potensi logistik

E-commerce merupakan motor ekonomi digital di Indonesia yang terus bertumbuh hingga saat ini. Berdasarkan riset e-Conomy SEA 2021 yang dirilis Google, Temasek, dan Bain & Company, sektor e-commerce masih menjadi penggerak ekonomi digital dengan pertumbuhan 52% atau $53 miliar.

Di ranah regional, sektor ini terus disokong dengan investasi jumbo untuk mendukung industri e-commerce sebesar $2,5 miliar di semester pertama 2021 saja, termasuk investasi yang diterima oleh J&T Express. Sebanyak 28% dari populasi wilayah diperkirakan sekarang memiliki cakupan pengiriman hari yang sama (same-day).

e-Conomy SEA 2021
Application Information Will Show Up Here

Bukalapak Lengkapi Fitur BukaSend, Mudahkan Penjual Media Sosial Terhubung Solusi Logistik

Bukalapak mengembangkan fitur terbaru untuk BukaSend, layanan agregator logistik satu platform, untuk memudahkan penjual di media sosial terhubung dengan solusi logistik yang sudah tersedia di Bukalapak. Selama ini solusi logistik di sana masih terpecah belah, tidak selayaknya ketika mereka sudah menjadi merchant di platform marketplace seperti Bukalapak.

Director of Payment, Fintech, and Virtual Products Bukalapak Victor Lesmana menjelaskan, sejatinya fitur ini sudah dirilis sejak Agustus tahun lalu, namun ada banyak pengembangan agar tetap relevan dengan target penggunanya. Pada saat itu skalanya masih dalam tahap uji coba. Sekarang ada perbaikan dari sisi tampilan, tracking yang jauh lebih baik, dan mitra logistik yang jauh lebih banyak.

Sementara fitur yang terdahulu adalah memudahkan pelapak untuk pengiriman barang secara sekaligus dalam satu pintu. Mitra kurir yang dipilih akan mendatangi lokasi untuk mengambil paket tersebut dan memantau secara berkala posisi barang tersebut dalam fitur live tracking.

“Bedanya social commerce dengan e-commerce adalah logistik yang masih menjadi kendala. Saat ini berjualan di social media belum terlayani dengan baik, beda dengan di platform Bukalapak semuanya sudah dilayani dari pembayaran hingga logistik,” terangnya dalam konferensi pers secara virtual, Selasa (29/9).

BukaSend tidak hanya menyasar penjual di media sosial, tapi juga kantor yang memiliki keperluan pengiriman barang, dan pengguna yang ingin membuka jasa agen pengiriman.

Selain kemudahan memilih jasa kurir, BukaSend menawarkan kemudahan lainnya, seperti penjemputan barang, pembayaran cashless, resi otomatis, dan penggunaan kapan saja dan di mana saja melalui multi platform (aplikasi, desktop, dan API), live tracking, dan coverage luas karena bermitra dengan Si Cepat, J&T Express, JNE, Lion Parcel, dan Ninja Express.

“Jika ada rekan bisnis yang tertarik dengan BukaSend, tanpa harus integrasi dengan Bukalapak, bisa pakai API di toko online-nya agar proses pengiriman pesanan jadi lebih mudah.”

Menurut Victor, solusi BukaSend ini sejalan dengan semangat perusahaan yang ingin membantu menciptakan perekonomian yang adil untuk semua orang di Indonesia. Bahwa semua masyarakat dapat meraih kesempatan yang sama demi hidup yang lebih baik.

“Karena itu, kami selalu berusaha agar semua layanan dan produk yang kami hadirkan bisa menciptakan dampak sosial dan ekonomi yang signifikan untuk mewujudkan misi tersebut.”

Ditanya pula mengenai kemungkinan Bukalapak tertarik untuk masuk ke layanan pergudangan seperti yang sudah dilakukan oleh Shopee dan Tokopedia. Victor mengatakan kalau memang itu menjadi kebutuhan para pelapak, maka tidak menutup kemungkinan Bukalapak akan terjun ke sana.

“Kami terus mencari feedback dari UKM dan pelapak tentang kebutuhan yang belum terjawab sebab selama ini logistik masih menjadi masalah utama. Lalu kita ingin tetap gotong royong, tidak mengembangkannya sendiri.”

Solusi BukaSend ini tidak jauh berbeda dengan dengan solusi yang ditawarkan oleh Shipper. Sementara, Shipper sendiri baru bekerja sama dengan DANA untuk DANA Delivery buat kemudahan pengguna mengirim paket dengan jasa kurir last mile.

Application Information Will Show Up Here

Bukalapak Introduces “BukaSend”, an Integrated Delivery Service for Sellers

Bukalapak releases a new feature related to logistics. The service called “BukaSend”, made for sellers to make deliveries. The platform integrates several delivery options, makes it easier for users to make order and transaction in one place.

BukaSend offers some benefits available only for app-based users. First, a “pick-up service” that allows user (sellers) to make delivery without having to go to agents, the courier will pick up the items. Second is “live tracking”, the senders will be able to track items on delivery.

In addition, some expedition partners offer various promos. Some of the members are Grab Instant, GO-SED Instant, Paxel Same Day, SiCepat Best, SiCepat Reg, Ninja Reg, and J&T Express. Bukalapak also facilitates the payment through some previous options.

Currently, the items for delivery must not exceed 7kg. The feature only available for verified sellers

BukaSend is easy to use. Get into the app then choose the icon. Next, select the destination, item’s weight, courier, and receiver’s detail. After the payment confirmed, just wait for the courier to pick up and deliver the items.


Original article is in Indonesian, translated by Kristin Siagian

Application Information Will Show Up Here

Bukalapak Hadirkan “BukaSend”, Layanan Pengiriman Barang Terpadu untuk Pelapak

Bukalapak kembali merilis fitur baru, kali ini terkait dengan jasa logistik. Bernama “BukaSend”, layanan tersebut dapat dimanfaatkan oleh pelapak untuk melakukan pengiriman barang. Platform tersebut mengintegrasikan beberapa opsi pengiriman sekaligus, sehingga memudahkan pengguna dalam pemilihan dan transaksi di satu tempat.

BukaSend hanya tersedia di aplikasi, tawarkan beberapa keuntungan. Pertama, “pick-up service” yang memungkinkan pengguna tidak perlu lagi membawa barang kiriman ke agen, karena mitra kurir yang akan mendatangi ke lokasi penjemputan. Kedua adalah “live tracking”, memungkinkan pelapak tahu posisi barang yang tengah dalam proses pengiriman.

Selain itu juga disuguhkan ragam promo dari mitra ekspedisi yang tergabung. Saat ini beberapa perusahaan logistik yang sudah tergabung adalah Grab Instant, GO-SEND Instant, Paxel Same Day, SiCepat Best, SiCepat Reg, Ninja Reg, dan J&T Express. Bukalapak turut menjembatani proses pembayaran melalui berbagai opsi yang telah tersedia sebelumnya.

Untuk saat ini, bobot pengiriman maksimal 7 kg. Fitur ini hanya bisa digunakan oleh pelapak yang sudah terverifikasi.

Untuk menggunakan BukaSend cukup mudah. Pengguna cukup masuk ke aplikasi, lalu pilih ikonnya. Setelah itu tentukan detail lokasi pengiriman, berat paket, agen kurir, dan detail penerima. Setelah dibayar dan terkonfirmasi, pengguna cukup menunggu di lokasi penjemputan untuk selanjutnya barang kiriman dijemput kurir mitra.

Application Information Will Show Up Here