Merger JobsDB dan JobStreet Disetujui Otoritas Singapura

ilustrasi bergabung

Rencana merger JobsDB, yang dimiliki oleh grup Seek, dan JobStreet telah disetujui oleh otoritas Singapura, dalam hal ini The Competition Commission of Singapore (CCS). Hal ini memuluskan langkah keduanya untuk menjadi platform layanan pencari kerja terbesar di Asia Tenggara. Proposal pembelian ini sudah diajukan sejak bulan Februari lalu.

Continue reading Merger JobsDB dan JobStreet Disetujui Otoritas Singapura

OLX Indonesia dan Berniaga akan Segera Bergabung

Schibsted, Naspers, Telenor, dan Singapore Press Holdings (SPH) dikabarkan telah setuju untuk mendirikan sebuah usaha bersama yang berfokus pada pengembangan platform iklan baris online di Brazil, Indonesia, Thailand, dan Bangladesh. Salah satu poin utama yang menjadi fokus kerja sama ini adalah kemungkinan penggabungan dua penyedia layanan iklan baris online terbesar di Indonesia, OLX Indonesia dan Berniaga. Continue reading OLX Indonesia dan Berniaga akan Segera Bergabung

OLX Indonesia and Berniaga Agree to Merge

ilustrasi merger

Schibsted, Naspers, Telenor, and Singapore Press Holdings (SPH) is reportedly agreed to establish joint ventures for the development of online classifieds platforms in Brazil, Indonesia, Thailand, and Bangladesh. One vital point of this agreement is supposedly the merger between two biggest classified ad services in Indonesia, OLX Indonesia and Berniaga.

Continue reading OLX Indonesia and Berniaga Agree to Merge

Kudo Peroleh Seed Funding dari East Ventures

kudo

Platform pembayaran Kudo mengumumkan perolehan seed funding dari East Ventures. Berbeda dengan kebanyakan platform pembayaran yang fokus di pangsa e-commerce, Kudo menawarkan solusi kios digital berlayar sentuh sebagai point-of-sale elektronik untuk memudahkan pengguna yang tidak memiliki kartu kredit melakukan transaksi secara online. Kudo akan resmi diluncurkan tanggal 12 Desember mendatang.

Continue reading Kudo Peroleh Seed Funding dari East Ventures

Fatfish Internet Umumkan Pendanaan $200 Ribu untuk Situs Deals HargaHot

Fatfish Internet Group , melalui anak perusahaannya PT Dragon Commerce Indonesia (Dragon Commerce), mengumumkan investasi senilai $200 ribu (mendekati Rp 2,5 miliar) untuk PT Mitra Cipta Teknologi yang mengoperasikan situs deals HargaHot. Pendanaan tersebut dikonversikan menjadi 56% kepemilikan Mitra Citra, yang berarti kepemilikan mayoritas, dan akan digunakan untuk meningkatkan aktivitas pemasaran dan menambah pegawai.

Continue reading Fatfish Internet Umumkan Pendanaan $200 Ribu untuk Situs Deals HargaHot

Platform Film Pendek Asia Viddsee Tersedia untuk iOS

ilustrasi syuting

Platform film pendek Viddsee yang berbasis di Singapura mengumumkan ketersediaannya untuk mobile, dimulai dengan iOS. Layanan ini fokus untuk menampilkan film-film pendek Asia yang terkurasi. Viddsee sendiri saat ini sedang berusaha memperbanyak konten-konten Indonesia, termasuk menjadi partner XXI Short Film Festival.

Continue reading Platform Film Pendek Asia Viddsee Tersedia untuk iOS

Livingsocial Indonesia Kembali Menggunakan Domain Ensogo

ensogo

Sejalan dengan keputusan bulan April lalu terkait penjualan properti LivingSocial eks-Ensogo di Asia Tenggara ke iBuy Group, situs LivingSocial Indonesia sekarang menggunakan entitas Ensogo sebagai alamat domainnya. Berbeda dengan saudaranya di Thailand dan Filipina yang langsung menggunakan nama Ensogo kembali, mereka tetapkan mempertahankan penggunaan nama LivingSocial di Indonesia. Sebelum grup Ensogo diakuisisi oleh LivingSocial, nama brand-nya di Indonesia adalah DealKeren.

Continue reading Livingsocial Indonesia Kembali Menggunakan Domain Ensogo

Survei DailySocial Ungkap Budget Pemasaran Startup

ilustrasi riset

DailySocial baru-baru ini melakukan survei terbatas terhadap responden penggiat startup tentang budget pemasaran yang mereka keluarkan setiap bulannya. Survei menunjukkan bahwa sebagian responden mengeluarkan lebih dari 50 juta Rupiah per bulannya untuk biaya pemasarannya. Meskipun demikian, tidak semua pemilik startup puas dengan hasil yang diperolehnya.

Continue reading Survei DailySocial Ungkap Budget Pemasaran Startup

Layanan Pembayaran Online FasaPay Tersangkut Daftar Investasi Bermasalah OJK (UPDATED)

ilustrasi fraud

Layanan pembayaran online FasaPay yang sempat kami bahas beberapa kali ketiban masalah. Namanya tersangkut daftar investasi bermasalah Otoritas Jasa Keuangan (OJK) yang mencantumkan 262 perusahaan. Perwakilan hukum Fasapay mencoba mengklarifikasi bahwa data tersebut tidak valid karena Fasapay bukan penyedia investasi valuta asing.

Continue reading Layanan Pembayaran Online FasaPay Tersangkut Daftar Investasi Bermasalah OJK (UPDATED)

Survei Nusaresearch Tegaskan BlackBerry dan Nokia Tidak Lagi Jadi Pilihan di Masa Datang di Indonesia

pasar smartphone indonesia

Nusaresearch melakukan survei terhadap 1115 responden yang berusia di bawah 30 tahun untuk mengetahui preferensi pilihan smartphone-nya. Dengan Samsung masih mendominasi, BlackBerry dan Nokia yang sempat populer beberapa tahun lalu kini tak lagi menjadi pilihan. Sony dan Oppo menjadi dua primadona baru di pasar smartphone Indonesia.

Continue reading Survei Nusaresearch Tegaskan BlackBerry dan Nokia Tidak Lagi Jadi Pilihan di Masa Datang di Indonesia