Hitman 3 Janjikan Beragam Lokasi, Alur Cerita, dan Mode Gameplay Baru di Tahun 2022

Dalam waktu kurang dari dua bulan, Hitman 3 bakal merayakan ulang tahunnya yang pertama, dan IO Interactive selaku pengembangnya sudah punya rencana besar untuk game tersebut di tahun keduanya.

Lewat sebuah posting blog, IO mengonfirmasi bahwa Hitman 3 bakal kedatangan sejumlah lokasi baru, alur cerita baru, sekaligus mode baru di tahun 2022. IO sejauh ini belum punya detail soal konten-konten baru yang sudah mereka persiapkan, akan tetapi mereka sudah menjadwalkan update besar untuk Hitman 3 di musim semi tahun depan.

Untuk sekarang, IO baru memberikan teaser lokasi anyarnya dalam bentuk gambar di bawah ini.

Sementara itu, salah satu mode baru yang sudah dikonfirmasi adalah Elusive Target Arcade. Tidak diketahui apa saja perubahan formula yang diterapkan jika dibandingkan dengan mode Elusive Target di Hitman dan Hitman 2, namun yang pasti semua konten Elusive Target Arcade di Hitman 3 bersifat permanen. Di kedua game sebelumnya, konten Elusive Target akan hilang dengan sendirinya beberapa saat setelah dirilis.

Dari sisi teknis, Hitman 3 versi PC bakal kedatangan dukungan ray tracing mulai tahun depan, plus mode virtual reality (VR) di bulan Januari 2022. Detail mengenai platform VR yang didukung baru akan disingkap pada tanggal 20 Januari 2022.

Kemungkinan besar salah satunya adalah SteamVR — cuplikan singkat pada video di atas (menit 1:20) dengan jelas menunjukkan headset Valve Index beserta sepasang controller-nya — terutama mengingat hak distribusi eksklusif Hitman 3 yang dipegang Epic Games akan berakhir tepat setahun setelah peluncurannya.

Terakhir, IO tidak lupa mengumumkan bahwa ketiga game Hitman bikinannya (trilogi World of Assassination) telah berhasil menggaet 50 juta pemain secara total, dan Hitman 3 sendiri disebut sebagai game Hitman yang paling sukses sepanjang masa — sekaligus yang terbukti mampu meningkatkan laba perusahaan hingga 136% dibanding tahun sebelumnya.

Via: Game Informer.

Pencipta Film John Wick Angkat Game Hitman Jadi Serial TV

Setelah serbuan adaptasi komik ke serial video on-demand, Anda mungkin sudah mendengar rencana Platige Image buat memperkaya konten Netflix dengan film The Witcher. The Witcher merupakan salah satu franchise game ‘independen’ tersukses, tapi sebetulnya, film itu tidaklah diangkat dari permainan. The Witcher di Netflix berkiblat pada novel Anderzej Sapkowski.

Penyedia layanan video on-demand kompetitor juga punya agenda serupa, namun mereka mengandalkan IP yang lebih familier. Deadline melaporkan bahwa Hulu dan Fox 21 untuk mengadopsi permainan stealth action Hitman ke serial televisi. Langkah ini sangat menarik karena sebelumnya sudah ada dua kali penayangan film Hitman di layar lebar, dan keduanya tidak terlalu sukses.

Kejutan dari Hulu tak berhenti sampai di sana. Derek Kolstad selaku pencipta sekaligus penulis film John Wick akan berperan jadi executive producer-nya, ditemani oleh Adrian Askarieh serta Chuck Gordon. Kolstad yang saat ini tengah menggodok John Wick 3 (akan tayang pada tahun 2019) rencananya akan menulis skrip episode pertama serial TV Hitman.

Chuck Gordon sendiri punya reputasi dan pengalaman tinggi di bidang perfilman. Ia pernah jadi executive producer dua film Die Hard, serta berperan sebagai producer dua film Hitman (versi 2007 dan 2015). Rekannya, Adrian Askarieh, juga terikat proyek adaptasi game ke TV, judulnya meliputi Kane & Lynch serta Just Cause. Sayangnya sejauh ini, detail terkait kedua proyek masih sangat minim.

Hulu dan Fox 21 kabarnya menyiapkan Hitman sebagai serial flagship di layanan mereka. Mereka berjanji untuk tetap menggunakan permainan Hitman sebagai acuan utama; mengisahkan petualangan Agent 47, pembunuh bayaran paling mematikan, cerdik dan misterius. Fox 21 berjanji untuk mengusung ‘vibe‘ dan ‘mitologi’ yang dihidangkan oleh game.

Kemunculan Hitman sebagai serial di layanan video streaming sangat menarik karena serasi dengan penyajian permainan keenamnya yang dirilis tahun lalu. Berbeda dari game-game sebelumnya, Hitman (2016) dirilis secara episodik dan juga mengedepankan komponen online. Respons konsumen tampaknya sangat positif, sehingga menyemangati IO Interactive buat meluncurkan edisi Game of the Year-nya minggu lalu.

Momen penyingkapan serial televisi Hitman juga istimewa karena belum lama developer IO Interactive turut mengonfirmasi bahwa mereka sedang mengembangkan game penerus Hitman (2016), meski pengumuman resminya baru akan dilakukan tahun depan.

Namun seperti sekuel permainan Hitman (2016), belum diketahui kapan tepatnya serial televisi Hitman akan tayang, serta siapa yang memerankan Agent 47.

Via Digital Trends.

IO Interactive Konfirmasi Sedang Garap Game Hitman Baru

Lewat permainan baru Hitman, IO Interactive menebus sejumlah kekeliruan pada arahan desain Hitman: Absolution. Di sana, developer mengembalikan gameplay sandbox ala Blood Money, mempersilakan pemain bereksplorasi dan menentukan sendiri cara terbaik untuk menyelesaikan misi, serta tak lupa menyuguhkan map tujuh kali lebih besar dari Absolution.

Namun Hitman (2016) disuguhkan melalui metode yang unik. Untuk pertama kalinya di franchise ini, game dilepas secara episodik. Kontennya terbagi dalam tujuh episode (belum termasuk bonus), dirilis dari mulai bulan Maret hingga Desember 2016. Kompilasi dari seluruh konten disuguhkan berupa bundel The Complete First Season pada bulan Januari 2017. Dan baru saja, IO Interactive meluncurkan versi ‘ultimate‘ dengan titel Game of the Year Edition.

Menurut penjelasan CEO Hakan Abrak, Hitman: Game of the Year Edition merupakan bentuk apresiasi tim developer pada seluruh fans dan gamer. Bundel ini berisi seluruh konten Hitman, plus bonus campaign berjudul Patient Zero, tiga senjata dan tiga kostum baru, serta tiga Themed Escalation Contract. GotY Edition bisa didapat dengan membeli langsung atau meng-upgrade versi standar yang sudah Anda miliki.

Dan dalam pesannya, Abrak mengonfirmasi bahwa timnya sedang mengerjakan sekuel Hitman. Pengungkapan resminya baru akan dilakukan tahun depan, dan detailnya akan menyusul setelah itu. Kabarnya, developer sedang berada di tengah proses pengembangan dan mereka sudah ‘membuat kemajuan besar’. Selanjutnya, IO Interactive juga punya rencana untuk membubuhkan sejumlah fitur menarik.

Hakan Abrak mengakui bahwa IO Interactive memang tak memberikan banyak update selama lima bulan ini, tepatnya setelah mereka kembali jadi studio independen. Waktu itu, Square Enix mencoba menjual IO Interactive, tapi akhirnya developer berhasil menyelesaikan management buyout dan mengembalikan status indie mereka. Tak hanya mengamankan franchise Hitman, IO juga sukses memperoleh hak atas IP Mini Ninjas, Freedom Fighters, dan Kane & Lynch.

Dalam periode itu, IO Interactive mencoba menentukan fokus baru mereka, baik dari aspek pengelolaan staf, budaya perusahaan, serta target ke depan. Abrak berkomentar, “Hal ini sulit dan menantang, namun menetapkan pondasi buat memulai studio baru juga sangat menyenangkan.”

Developer turut mengabarkan pencapaian terakhir Hitman: permainan action bertema stealth itu telah mengumpulkan lebih dari tujuh juta pemain.

Hitman: Game of the Year Edition bisa Anda beli di Steam – permainan dijual seharga Rp 552 ribu selama promo diskon 20 persen masih ada.

Ayo Nikmati 2 Misi Awal Game Hitman Secara Gratis

Buruknya respons fans terhadap Absolution mendorong developer IO Interactive mengusung kembali formula sandbox Blood Money di permainan Hitman terbarunya, dipadu satu twist unik: game disajikan secara episodik dan mengedepankan fitur-fitur online. ‘Season 1’ berisi tujuh episode, dan bundel lengkapnya bisa diperoleh dengan membeli The Complete First Season.

Kali ini hanya diberi judul Hitman, permainan stealth action tersebut memperoleh rating cukup tinggi dari para reviewer. DailySocial juga sudah mengujinya, dan merasa puas terhadap konten game. Namun jika masih kurang yakin, sekarang Anda dapat menjajalnya secara cuma-cuma sebelum membeli. Mulai tanggal 20 Juni kemarin, bagian pembuka Hitman bisa dimainkan oleh gamer PC, Xbox One serta PlayStation 4. Versi gratis itu dapat diunduh di Microsoft Store, PlayStation Store dan Steam.

“Dengan bangga, saya mengumumkan bahwa untuk merayakan langkah awal IO Interactive sebagai studio independen, kami mengundang semua gamer untuk mencicipi bagian awal Hitman secara gratis,” tutur CEO Hakan Abrak. “Ada banyak rasa cinta dari gamer buat Hitman dan lewat penawaran ini, kami harap lebih banyak orang jatuh cinta kepadanya. Kami percaya bahwa game ini adalah permainan Hitman terbaik. Jadi jangan ragu untuk mencobanya.”

Konten gratis di sana berisi dua misi awal, tepatnya saat agen 47 diuji sebelum bergabung ke organisasi ICA, lengkap dengan seluruh cutscene. Selain itu, Anda bisa menikmati dua Escalation Contracts, mengerjakan lebih dari 40 tantangan, mengumpulkan 17 achievement, serta memainkan ribuan misi buatan sesama pemain dalam Contracts Mode. Semuanya dapat diakses tanpa membayar.

Jika Anda memutuskan buat membeli Hitman, seluruh progres dan achievement akan tetap ada. Dan menariknya lagi, IO Interactive saat ini juga sedang melangsungkan program potongan harga Hitman di semua platform, mendahului dilangsungkannya Steam Summer Sale (rumornya dimulai tanggal 22 Juni besok).

Di PC, Hitman: The Complete First Season bisa Anda beli seharga hanya Rp 226 ribu. Lalu di PS4 dan Xbox One, game dijajakan masing-masing di harga US$ 42 dan US$ 24. Diskon turut diterapkan ada Bonus Episode dan Requiem Pack.

“Jika kebetulan Anda sudah sempat bermain Hitman, kami mengucapkan terima kasih banyak karena telah mendukung IO Interactive. Anda juga dapat membantu kami menyebarkan kabar gembira ini dengan sharing link Hitman.com/free,” kata tim developer menutup pengumuman mereka.

Sumber: Steam.

[Game Playlist] Ulasan Singkat Hitman: The Complete First Season

Respons fans yang kurang antusias terhadap Hitman Absolution mendorong IO Interactive untuk kembali mengevaluasi keputusan mereka dalam penggunaan formula linear. Permainan terbarunya, hanya diberi judul Hitman, akhirnya kembali mengusung arahan ‘sandbox‘ ala Blood Money dengan skala lebih besar, dipadu twist menarik: game disajikan secara episodik.

Hitman 2

Terdiri dari enam episode, Hitman dilepas pada bulan Maret 2016, dan ditutup oleh perburuan di Hokkaido Oktober silam. Baru pada akhir Januari 2017 kemarin publisher Square Enix meluncurkan Hitman: The Complete First Season yang berisi seluruh konten – kecuali konten eksklusif PS4 Sarajevo Six. Berbeda dari Blood Money dan permainan-permainan sebelumnya, komponen online terintegrasi dalam Hitman baru.

Hitman 7

Hitman 15

Contohnya integrasi elemen online di sana terdapat pada implementasi Elusive Targets, yaitu sejumlah misi yang mesti diselesaikan sebelum waktu habis. Jika gagal – entah karena kehabisan waktu atau sasaran berhasil melarikan diri – maka sang target menghilang selamanya. Fitur online lainnya meliputi Escalation Contracts, di mana Anda harus menyelesaikan tugas sesuai syarat yang ditentukan developer; hingga mode Contract antar-pemain.

Hitman 16

Hitman 22

Satu hal yang saya apresiasi ialah desain level permainan ini. Meski bukan game open-world, masing-masing lokasi Hitman diracik sangat indah dan layak untu dijelajahi. Dengan bereksplorasi, Anda bisa menemukan rahasia-rahasia di tempat itu dan cara buat mendekati target. Besarnya skala level dan melimpahnya konten memang bisa membuat pemain pemula kewalahan. Itulah sebabnya IO Interactive membubuhkan fitur bernama Opportunities.

Hitman 3

Hitman 17

Opportunities adalah skenario-skenario yang bisa Anda pilih untuk membungkam sasaran. Misalnya di map Sapienza: Agen 47 bisa menyelinap ke vila sasaran dengan menyamar sebagai juru masak atau tukang pengirim bunga, masing-masing membawa pemain melewati rute dan langkah-langkah berbeda; dan kadang, memberi kesempatan buat memperoleh informasi baru mengenai calon korban. Berkat penyajian seperti ini, satu level dapat dinikmati berkali-kali.

Hitman 14

Hitman 19

Developer memodifikasi sistem penyamaran di Hitman sehingga jadi lebih realistis. Saat Agen 47 mengenakan baju pelayan, body guard bersenjata tidak akan mencurigainya. Kendalanya, kepala pelayan bisa mengetahui bahwa ia bukanlah anggota stafnya, lalu 47 juga tidak diizinkan masuk ke area-area tertentu. Mencari solusi buat menyelesaikan misi ialah salah satu bagian paling mengasikkan dari permainan.

Hitman 9

Hitman 18

Ada banyak sekali cara buat membunuh sasaran. Anda bisa menggunakan peluru, racun, menjeratnya dengan kabel, atau merancang agar kematian target seolah-olah merupakan kecelakaan. Tentu saja, AI permainan sangat pintar buat mengetahui kejanggalan: seorang peneliti virus tidak mungkin membopong senapan tabur, dan penjaga gerbang biasa tak diperbolehkan berada di dalam ruang pribadi bos. Di beberapa tempat, penjaga juga akan melakukan penggeledahan sebelum mengizinkan 47 masuk ke zona tertentu.

Hitman 8

Hitman 13

Saya pribadi sangat menyukai faktor ketegangan yang IO Interactive tanam tanpa membuatnya terlalu menonjol. Saat target berhasil ditundukkan, misi baru berakhir setelah 47 sukses melarikan diri. Saat itu, tempo dari theme song akan bertambah cepat, membuat Anda jadi lebih buru-buru. Tapi jika terlalu tergesa-gesa, boleh jadi Anda tertangkap basah, atau menyebabkan wajah terekam kamera. Untuk mencetak skor tertinggi, 47 harus keluar dan masuk tanpa ketahuan.

Hitman 10

Hitman 20

Di notebook gaming MSI GT72VR 6RE Dominator Tobii, Hitman berjalan sangat lancar di setting detail ultra dengan resolusi full-HD –  tak pernah turun di bawah 40 frame rate per detik. Karakter permainan tampak sangat detail dan pemandangan terlihat begitu indah. Saya tak bosan-bosannya melirik lipatan-lipatan di kemeja khas turis Itali yang dikenakan 47 di Sapienza, dan saya juga sangat menikmati adegan fashion show di Paris. Semua terpenuhi berkat ketangguhan hardware laptop dengan eye-tracking ini.

Hitman 12

Hitman 11

Hitman adalah game wajib bagi siapapun yang mengaku penggemar berat seri stealth action ini. Dengan gameplay penuh kebebasan ala Blood Money dipadu banyak sekali fitur baru, ia berhasil mengobati kekecewaan yang ditinggalkan oleh Absolution. Dan jika Anda kebetulan melewatkannya, The Complete First Season ialah cara terbaik buat menikmati salah satu kreasi digital terbaik IO Interactive.

Hitman 6

Hitman 21

Game Playlist adalah artikel gaming kolaborasi MSI dengan DailySocial.

Game dimainkan dari unit notebook MSI GT72VR 6RE Dominator Tobii, ditenagai prosesor Intel Core i7-6700HQ 2,6GHz, kartu grafis Nvidia GeForce GTX 1070, RAM 16GB, penyimpanan berbasis SSD 256GB dan HDD 1TB, serta dilengkapi teknologi eye-tracking Tobii Technology.

Simak Aksi Agent 47 di Hitman dalam Video 360 Derajat

Menyambut seri teranyar Hitman yang baru dirilis pada tanggal 11 Maret kemarin di PC, PS4 dan Xbox One, developer IO Interactive dan publisher Square Enix rupanya sudah menyiapkan kejutan menarik untuk memikat perhatian para gamer. Lewat channel YouTube resmi Hitman, mereka merilis sebuah video 360 derajat yang menampilkan level pertama seri Hitman terbaru ini secara menyeluruh.

Game ini sendiri merupakan seri keenam dari seluruh game Hitman yang sudah dirilis. Alur ceritanya mengambil dari event setelah Hitman: Absolution, dimana Agent 47 kembali hadir sebagai pembunuh bayaran berdarah dingin yang siap membungkam targetnya dengan beragam cara.

Dalam video ini, semuanya ditampilkan dalam resolusi 4K 60 fps dengan detail yang mempesona. Penonton bisa mengeksplorasi lokasi pagelaran busana yang bertempat di Palais de Walewska, Paris sekaligus mengintip misteri di belakang panggung selama acara berlangsung – Anda bahkan bisa menyasikan dari sudut pandang sang model yang berjalan di atas catwalk.

Pada dasarnya Anda tak perlu meragukan kualitas grafik yang ditawarkan seri terbaru Hitman, seperti yang bisa dilihat dari video 360 derajat ini. Untuk mendapatkan totalitas dari pengalaman immersive ini, Anda bisa menontonnya menggunakan Gear VR atau Google Cardboard.

Meski ditujukan sebagai alat promosi, video 360 derajat ini tentunya juga bisa memberikan garis besar terkait seluas apa tiap-tiap level yang ditawarkan seri terbaru Hitman. Kalau cermat, mungkin Anda juga bisa menemukan titik-titik terbaik untuk menyembunyikan mayat saat nanti mulai memainkan game-nya.

Sumber: DualShockers. Sumber gambar: Hitman.

Game Mobile Populer, Hitman GO, Bakal Meluncur ke PC dan PS4

Perkembangan pesat perangkat mobile membuat banyak developer game bersemangat membawakan karya-karyanya ke smartphone dan tablet, setelah sebelumnya menuai sukses di console maupun PC. Hal ini tentu saja didasari oleh semakin andalnya perangkat mobile dalam mengolah grafik, atau dengan kata lain sanggup menjalankan gamegame yang rakus resource tanpa kewalahan.

Sekarang ini ada banyak sekali game Android dan iOS yang merupakan hasil port dari versi console atau PC-nya. Ambil contoh seri Grand Theft Auto atau Final Fantasy. Dahulu mungkin tidak terbayangkan kalau kita bisa memainkan game sekelas ini di perangkat mobile.

Akan tetapi hal ini bukan berarti industri game mobile sangat bergantung dengan console maupun PC. Salah besar kalau Anda beranggapan seperti ini. Perlu bukti? Lihat saja game Hitman GO. Game strategi turn-based/puzzle yang dirilis di tahun 2014 untuk Android dan iOS ini bakal meluncur ke PC, PlayStation 4 dan PlayStation Vita dalam waktu dekat.

Hitman GO

Jadi kondisinya berbalik sekarang. Hitman GO awalnya lahir di mobile, tapi sekarang di-port ke console dan PC. Tentunya versi console dan PC-nya ini akan menerima perombakan visual yang lebih apik daripada versi mobile-nya.

Tidak hanya itu, developer Square Enix Montreal juga menjanjikan penambahan konten yang diambil dari seri-seri lawas game Hitman, seperti misalnya misi Paris Opera dari Hitman: Blood Money dan misi St. Petersburg Stakeout dari Hitman 2: Silent Assassin.

Untuk versi PlayStation-nya, Hitman GO telah mendukung fitur Cross-Buy dan Cross-Save, yang berarti konsumen hanya perlu membeli satu kali untuk bisa memainkannya di PlayStation 4 dan PlayStation Vita sekaligus, demikian pula dengan sinkronisasi save game-nya. Untuk PC, Hitman GO bakal dipasarkan melalui Steam. Banderol harganya sendiri dipatok $8, dan akan tersedia mulai tanggal 23 Februari mendatang.

Sumber: Square Enix Montreal Blog.

Jelang Masa Beta, Square Enix Ungkap Info Detail Mengenai Hitman

Setelah formula berbeda di Hitman: Absolution yang menuai pro dan kontra, perhatian publik kini tertuju pada seri keenam permainan stealth action IO Interactive. Developer menghilangkan sub-title, memperkenalkannya dengan judul Hitman saja. Seharusnya game meluncur di akhir tahun lalu, tapi IO memutuskan mereka butuh lebih banyak waktu buat menyempurnakan konten.

Sebelum Hitman dilepas, tim pengembang memiliki agenda untuk melaksanakan tes beta. Periode uji coba itu bisa diakses khusus bagi mereka yang sudah pre-order, dibuka pada tanggal 12 Februari di PlayStation 4, lalu disusul PC di tanggal 19 Februari. Dalam mengantisipasi dimulainya beta, publisher Square Enix mengungkap FAQ berisi info lengkap mengenai Hitman, termasuk daftar kebutuhan hardware PC.

Hitman Beta diramu secara lebih istimewa dibanding uji coba pra-rilis permainan lain. IO memperkenalkan Hitman Prologue, mengambil latar belakang cerita sebelum game pertama dilangsungkan. Prologue mengisahkan bagaimana agen 47 bisa bergabung ke ICA dan bertemu dengan sang handler, Diana Burnwood; diracik buat memperkenalkan fitur dan mekanisme permainan.

Hitman Prologue menyajikan dua level latihan ‘free-form‘, di mana Anda bisa mengulangnya berkali-kali selama masa beta berjalan. Di sana pemain dapat membungkam target dengan berbagai cara, serta menyelesaikan bermacam-macam challange yang telah disediakan. Kisah pembuka ini juga akan disertakan dalam intro pack di versi dasar game.

Tak sama dari judul-judul terdahulu, Hitman disuguhkan secara episodik. Selain Prologue, episode pembuka hanya menyimpan satu misi, di-setting di kota Paris. Konten baru akan dirilis tiap bulan, hingga akhir tahun 2016 nanti. Rencananya, Hitman mengajak pemain mengunjung lokasi-lokasi nyata seperti Sapienza dan Marrakesh, dan juga Amerika, Jepang serta Thailand.

Untuk gamer PC yang ingin menikmati Hitman (dan tes beta-nya), daftar kebutuhan sistem sudah diumumkan di Steam. Rinciannya ialah sebagai berikut:

Minimal

  • OS 64-bit Windows 7
  • Prosesor Intel Core i5-2500K 3.3GHz / AMD Phenom II X4 940
  • GPU NVIDIA GeForce GTX 660 / Radeon HD 7870
  • RAM 8GB

Rekomendasi

  • OS 64-bit Windows 7 / 64-bit Windows 8 (8.1) atau Windows 10
  • Prosesor Intel Core i7 3770 3.4 GHz / AMD AMD FX-8350 4 GHz
  • GPU Nvidia GeForce GTX 770 / AMD Radeon R9 290
  • RAM 8GB

Pre-order Hitman dapat Anda lakukan di PlayStation Store dan Steam. Game akan dilepas pada tanggal 11 Maret 2016 di PC, PS4 dan Xbox One.

Sumber: Hitman.com.

Ini Dia Game-Game Paling Dinanti di Tahun 2016

Bersama-sama kita telah melewati 2015, dan banyak orang setuju, ia adalah salah satu tahun gaming terbaik. Rasanya sulit menandingi judul-judul kuat seperti The Witcher 3, Bloodborne dan Metal Gear Solid V. Tapi sebaiknya kita tak usah terlalu pesimis. Ada peluang besar 2016 sanggup ‘mengalahkan’ 2015, apalagi beragam permainan menarik mulai disingkap para developer.

Jika berkenan mengoprek internet dan membaca artikel-artikel preview di sana, Anda bisa menemukan banyak sekali permainan yang berpotensi menjadi judul epik di tahun 2016 – atau bahkan merebut gelar Game of the Year. Tentu Anda tidak perlu repot-repot melakukan itu. Saya sudah menyiapkan 20 judul yang perlu Anda awasi, beberapa di antaranya akan dirilis tidak lama lagi.

Ini dia daftar game paling dinanti di 2016:

 

1. Homeworld: Deserts of Kharak

(PC) 20 Januari

2. XCOM 2

(PC) 5 Februari

3. Mighty No. 9

(hampir semua platform game) 9 Februari

4. Street Fighter V

(PC, PS4) 16 Februari

5. Deus Ex: Mankind Divided

(PC, Xbox One, PS4) 23 Februari

6. Far Cry Primal

(PC, Xbox One, PS4) 23 Februari

7. Hitman

(PC, Xbox One, PS4) 11 Maret

8. Quantum Break

(Xbox One) 5 April

9. Uncharted 4: A Thief’s End

(PS4) 26 April

10. Battleborn

(PC, Xbox One, PS4) 3 Mei

11. Mirror’s Edge: Catalyst

(PC, Xbox One, PS4) 24 Mei

12. No Man’s Sky

(PC, PS4) Juni 2016

13. ReCore

(PC, Xbox One) 2016

14. Ratchet & Clank

(PS4) 2016

15. Doom

(PC, Xbox One, PS4) 2016

16. Overwatch

(PC, Xbox One, PS4) 2016

17. Dishonored 2

(PC, Xbox One, PS4) 2016

18. Horizon Zero Dawn

(PS4) 2016

19. Final Fantasy XV

(Xbox One, PS4) TBC

20. Tom Clancy’s The Division

(PC, Xbox One, PS4) TBC

Header: DeusEx.com.

The Last Guardian dan Uncharted 4 Jadi Andalan Sony di E3 2015

Tidak terasa, tinggal dua event lagi dan E3 2015 segera usai. Sony belum lama menutup hari dengan presentasi mereka, dan dalam beberapa jam acara Nintendo akan live. Tampil belakangan tidak membuat Sony kalah saing. Sebaliknya, sang raksasa Jepang itu sukses mencuri perhatian di awal, dan memastikan bagian klimaks di penghujung menghebohkan. Continue reading The Last Guardian dan Uncharted 4 Jadi Andalan Sony di E3 2015