Niko Partners: The Growing Esports Viewership in Southeast Asia

The gaming industry in the Greater Southeast Asia region — including Southeast Asia and Taiwan — is estimated to be worth$8.3 billion USD by 2023. One of the primary driving factors behind the growth of the gaming industry at GSEA is esports. This is not a surprise considering that most gamers in Asia are also esports enthusiasts. According to data from Niko Partners, around 95% of PC gamers and 90% of mobile players in Asia are, to a certain extent, active or interested in the esports world. In a previous article, we already discussed the state of the gaming industry at GSEA in 2020. This time, we will dive deeper into the esports world in Asia, especially SEA.

The Esports Audience in Southeast Asia

According to Niko Partners’ data, the number of esports viewers in East Asia and Southeast Asia reaches 510 million people. Furthermore, around 350 million of these esports fans came from China, and the remaining 160 million are from Southeast Asia, Japan, and South Korea.

“There are approximately 100 million esports viewers throughout Southeast Asia. The number of viewers and players in each specific country, more or less, is directly proportional to the population size and internet quality in the country,” said Darang S. Candra, Director of Asia’s Gaming Market Research Company, Niko Partners. “In SEA, Indonesia has the largest number of viewers and esports players, followed by the Philippines, Vietnam, Thailand, Malaysia, and Singapore.” If you want more details regarding the statistics of the esports audience in SEA, you can refer to Niko Partner’s premium report.

The population size and internet speeds in Southeast Asian Countries.

The five countries in Southeast Asia with the largest population are Indonesia, the Philippines, Vietnam, Thailand, and Myanmar. In terms of internet speed, Singapore comes on top not only in the SEA region but also throughout the world. According to data from Speedtest, the average speed of a fixed broadband network in Singapore reaches 245.5 Mbps. As you can see in the table above, although Indonesia has the largest population, the country’s internet quality is relatively subpar when compared to the other countries in Southeast Asia.

The Philippines, by far, is the country in SEA that has racked up the most top-tier esports achievements. For instance, the Philippines managed to bring home the most medals (3 gold, 1 silver, 1 bronze medal) from the esports section at the 2019 SEA Games. As a comparison, Indonesia’s esports team only managed to win two silver medals.

The Philippines won three gold medals in three different games: Dota 2, StarCraft II, and Mobile Legends: Bang Bang. Last January, Bren Esports, a Filipino team, also won the M2 World Championship. The StarCraft II player who won the gold medal for the Philippines was Caviar “EnDerr” Acampado, a pro StarCraft II player since 2011. EnDerr is still active in the StarCraft II esports scene until this very day. In 2021, he has even won two minor tournaments called PSISTORM StarCraft League – Season 1 and Season 2. Last 2020, he also won a major Starcraft II tournament, DH SC2 Masters 2020 Winter: Oceania / Rest of Asia.

The Philippines also houses many talented Dota 2 players and teams. In addition to successfully bringing home a gold medal at the 2019 SEA Games, the Philippines also has a formidable Dota 2 team called TNC Predator. Not long ago, TNC won the Asia Pacific Predator League 2020/21 – APAC. In 2020, they also placed first in both the BTS Pro Series Season 4: Southeast Asia and ESL One Thailand 2020: Asia. Furthermore, they also won the MDL Chengdu Major and ESL One Hamburg in 2019. TNC is also one of the few SEA teams that consistently made it into The International, qualifying for four consecutive years from 2016 to 2019.

TNC Predator is regarded by many to be the best Dota 2 team in SEA. | Source: IGN

Another member of the Philippines’ esports arsenal is Alexandre “AK” Laverez. He is a professional Filipino Tekken player who brought home the silver medal at the 2019 SEA Games. AK is incredibly well-known in the global Tekken esports scene since 2013. At that time, he managed to place third in the Tekken Tag Tournament 2 Global Championship despite being only 13 years old. In addition, he also won the runner-up position at the WEGL Super Fight Invitational and EVO Japan 2019.

However, Indonesian esports teams also do have their own set of accomplishments. When compared to most esports organizations in other Southeast Asian countries, the Indonesian esports team is incredibly popular. In fact, the three most popular esports teams in Southeast Asia (EVOS Esports, Aura Esports, and RRQ) are all based in Indonesia.

Esports Tournament Ecosystem in Southeast Asia

The number of esports players and viewers in a region can only grow if its ecosystem is healthy and thriving. Fortunately, the esports industry in Southeast Asia has a lot of potential. Lisa Cosmas Hanson, President of Niko Partners, even said that it is incredibly likely that SEA will become a global esports center in the future. To test this prediction, we can take a look at the number of esports tournaments held in the region.

“In 2020, there were over 350 major tournaments held in the Southeast Asian region. This figure does not even include amateur or small-scale tournaments,” said Darang.

Phoenix Force from Thailand won FFWS 2021. | Source: The Strait Times

The esports tournament prize pools in SEA are also quite large. Free Fire World Series (FFWS) 2021 is, by far, the esports tournament with the largest total prize pool in the region, reaching $2 million USD. Furthermore, this tournament broke the record for the largest viewing numbers in all of esports. During its peak, FFWS 2021 managed to accumulate viewership numbers of 5.4 million people. In comparison, the 2019 League of Legends World Championship — the previous title holder of the largest audience in an esports tournament — only had a peak of 3.9 million viewers.

Besides FFWS 2021, another esports tournament that offers a massive prize pool is the ONE Esports Singapore Major, which has a hefty $1 million USD prize pool. In 2018, another Dota 2 tournament held in SEA, the Dota 2 Kuala Lumpur Major, also had a $1 million USD prize pool.

Currently, many esports leagues in Southeast Asia implement the franchise model, which is predicted to be the trend in the future. An example of these leagues is Mobile Legends Professional League Indonesia (MPL ID). There is also a rumor that MPL Philippines will be adopting the franchise model in Season 8. The Free Fire Master League has also used a league system similar to the franchise system. Each team is required to pay a certain amount of money if they wish to participate in the FFML. Esports organizations also have the choice to include more than one team to participate in the league. This contract between esports teams and the tournament organizers usually only lasts for the duration of one season.

Featured Image: Freepik. Translated by: Ananto Joyoadikusumo

Niko Partners: Jumlah Penonton Esports di Asia Tenggara Capai 100 Juta Orang

Industri game di kawasan Greater Southeast Asia — mencakup Asia Tenggara dan Taiwan — diperkirakan akan bernilai US$8,3 miliar pada 2023. Salah satu faktor pertumbuhan industri game di GSEA adalah esports. Tidak heran, mengingat kebanyakan gamers di Asia memang juga tertarik dengan esports. Menurut data dari Niko Partners, di Asia, sekitar 95% dari gamer PC dan 90% pemain mobile aktif di dunia esports. Hal ini menunjukkan, industri game dan esports punya dampak besar pada satu sama lain. Sebelum ini, kami telah membahas tentang keadaan industri gaming di GSEA pada 2020. Kali ini, kami akan membahas tentang industri esports di Asia, khususnya Asia Tenggara.

Jumlah Penonton dan Pemain Esports di Asia Tenggara

Menurut data dari Niko Partners, jumlah penonton esports di Asia Timur dan Asia Tenggara mencapai 510 juta orang. Dari keseluruhan jumlah penonton, sekitar 350 juta fans esports berasal dari Tiongkok dan 160 juta orang sisanya berada di Asia Tenggara, Jepang, dan Korea Selatan.

“Kurang lebih, terdapat sekitar 100 juta penonton esports di seluruh Asia Tenggara. Dengan jumlah penonton dan pemain terbanyak kurang lebih mengikuti jumlah penduduk dan konektivitas internet di masing-masing negara,” kata Darang S. Candra, Director for Southeast Asia Research, Niko Partners. “Indonesia memiliki jumlah penonton dan pemain esports terbanyak, diikuti oleh Filipina, Vietnam, Thailand, Malaysia, dan Singapura.” Jika Anda ingin mengetahui jumlah penonton esports di masing-masing negara Asia Tenggara, Anda bisa menemukan informasi itu di laporan premium dari Niko Partners.

Data populasi dan kecepatan internet di Asia Tenggara.

Dari segi populasi, lima negara di Asia Tenggara yang memiliki jumlah penduduk paling banyak adalah Indonesia, Filipina, Vietnam, Thailand, dan Myanmar. Sementara dari segi kecepatan internet, Singapura merupakan negara jaringan fixed broadband paling cepat, tidak hanya di Asia Tenggara, tapi juga di dunia. Menurut data Speedtest, kecepatan jaringan fixed broadband di Singapura mencapai 245,5 Mbps. Seperti yang bisa Anda lihat pada tabel di atas, walau Indonesia memiliki populasi paling besar, kualitas jaringan internet Tanah Air masih kalah cepat jika dibandingkan dengan kebanyakan negara-negara Asia Tenggara.

Sementara itu, menilik dari segi prestasi, Filipina menjadi negara di Asia Tenggara dengan prestasi esports terbaik. Salah satu buktinya adalah Filipina berhasil membawa pulang medali paling banyak dari cabang olahraga esports di SEA Games 2019. Ketika itu, Filipina berhasil mendapatkan tiga medali emas, satu medali perak, dan satu medali perunggu di cabang esports. Sebagai perbandingan, tim Indonesia hanya berhasil menyabet dua medali silver.

Filipina berhasil memenangkan tiga medali emas di tiga game yang berbeda, yaitu Dota 2, StarCraft II, dan Mobile Legends: Bang Bang. Belum lama ini, tim asal Filipina, Bren Esports juga berhasil memenangkan M2 World Championship. Sementara itu, pemain StarCraft II yang berhasil membawa pulang medali emas untuk Filipina adalah Caviar “EnDerr” Acampado. Dia telah menjadi pemain StarCraft II profesional sejak 2011. Sampai saat ini, dia masih aktif di skena esports StarCraft II. Pada 2021, dia sudah memenangkan dua turnamen minor, yaitu PSISTORM StarCraft League – Season 1 dan Season 2. Sementara pada 2020, dia berhasil menjadi juara dari turnamen major, DH SC2 Masters 2020 Winter: Oceania / Rest of Asia.

Filipina juga punya tim Dota 2 yang mumpuni. Selain berhasil membawa pulang medali emas di SEA Games 2019, Filipina juga punya tim profesional yang tangguh, yaitu TNC Predator. Tim tersebut memenangkan Asia Pacific Predator League 2020/21 – APAC. Pada 2020, mereka juga membawa pulang piala BTS Pro Series Season 4: Southeast Asia dan ESL One Thailand 2020: Asia. Mereka juga memenangkan MDL Chengdu Major dan ESL One Hamburg pada 2019. Tak hanya itu, mereka juga berhasil masuk ke The International selama empat tahun berturut-turut, dari 2016 sampai 2019.

TNC Predator jadi salah satu tim Dota 2 paling tangguh di Asia Tenggara. | Sumber: IGN

Di Tekken, Filipina juga punya Alexandre “AK” Laverez, pemain Tekken profesional yang memenangkan medali perak di SEA Games 2019. AK sendiri telah dikenal di skena esports Tekken global sejak 2013. Ketika itu, dia berhasil menjadi juara tiga di Tekken Tag Tournamen 2 Global Championship walau dia masih berumur 13 tahun. Selain itu, dia juga berhasil meraih posisi runner up di WEGL Super Fight Invitational dan EVO Japan 2019.

Namun, tim-tim esports Indonesia juga punya keunggulan tersendiri. Jika dibandingkan dengan organisasi esports di negara-negara Asia Tenggara lainnya, tim esports Indonesia sangat populer. Faktanya, tiga tim esports paling populer di Asia Tenggara berasal dari Indonesia, yaitu EVOS Esports, Aura Esports, dan RRQ.

Ekosistem Turnamen Esports di Asia Tenggara

Jumlah pemain dan penonton esports di sebuah kawasan hanya bisa tumbuh jika ekosistemnya memang memadai. Kabar baiknya, industri esports di Asia Tenggara memang punya potensi besar. Lisa Cosmas Hanson, Managing Partner, Niko Partners bahkan menyebutkan, Asia Tenggara berpotensi untuk menjadi pusat esports global. Salah satu buktinya adalah banyaknya turnamen esports yang digelar di Asia Tenggara.

“Pada tahun 2020, kami mencatat lebih dari 350 major tournaments digelar di wilayah Asia Tenggara. Angka tersebut tidak termasuk turnamen-turnamen amatir dan kecil,” kata Darang.

Phoenix Force dari Thailand menangkan FFWS 2021. | Sumber: The Strait Times

Total hadiah dari turnamen-turnamen esports yang diadakan di Asia Tenggara juga cukup besar. Free Fire World Series (FFWS) 2021 menjadi turnamen esports dengan total hadiah terbesar, mencapai US$2 juta. Tak hanya itu, kompetisi itu juga memecahkan rekor jumlah peak viewers. Pada puncaknya, jumlah penonton dari FFWS 2021 mencapai 5,4 juta orang. Sebagai perbandingan, League of Legends World Championship 2019 — pemegang gelar turnamen esports dengan peak viewers tertinggi sebelumnya — hanya memiliki peak viewers sebanyak 3,9 juta orang.

Selain FFWS 2021, di tahun ini, turnamen esports lain yang menawarkan hadiah besar adalah ONE Esports Singapore Major. Turnamen Dota 2 itu menawarkan total hadiah US$1 juta. Pada 2018, juga ada Dota 2 Kuala Lumpur Major, yang menawarkan total hadiah yang sama, yaitu US$1 juta.

Saat ini, di Asia Tenggara, juga telah ada liga esports yang menggunakan model franchise, yang dipercaya akan menjadi tren di masa depan. Salah satunya adalah Mobile Legends Professional League Indonesia (MPL ID). Selain itu, MPL Phillipines juga dikabarkan akan mengadopsi model franchise pada Season 8. Free Fire Master League juga sudah menggunakan sistem liga yang mirip dengan sistem franchise. Setiap tim diharuskan membayar sejumlah uang jika mereka ingin berpartisipasi dalam liga tersebut. Hanya saja, sebuah organisasi esports boleh menyertakan lebih dari tim untuk ikut serta di FFML. Dan durasi kontrak antara tim dengan penyelenggara hanya berlangsung selama satu season.

Timnas Mobile Legends Indonesia untuk SEA Games Raih Medali Perak

Meski jadi kontingen yang paling dijagokan, sayangnya timnas Mobile Legends Indonesia harus tunduk di hadapan timnas Filipina.

Berisikan 4 pemain EVOS Esports di M1 World Championship dan MPL ID S4 (Yurino “Donkey” Putra, Eko “Oura” Julianto, Muhammad “Wann” Ridwan, dan Gustian “Rekt”) dan 2 pemain ONIC Esports (Adrian “Drian” Larsen dan Teguh “Psychoo” Imam Firdaus), timnas Mobile Legends Indonesia sebenarnya mengawali SEA Games 2019 dengan sangat baik.

Sumber: MLBB
Sumber: MLBB

Timnas kita berhasil memuncaki klasemen Grup B dengan perolehan 7 poin. Pertandingan final antara Indonesia dan Filipina pun sebenarnya diawali dengan hasil yang positif. Meski kehilangan poin di game pertama, Indonesia berhasil mencuri 2 kemenangan di 2 game berikutnya. Skor 2-1 untuk Indonesia. Sayangnya, tim tuan rumah berhasil memutarbalik keadaan dan mengakhiri pertandingan dengan skor akhir 2-3 untuk mereka.

Hasil ini memang nyatanya pahit karena tim MLBB bisa jadi adalah satu-satunya kontingen esports yang punya peluang terbesar untuk meraih emas — mengingat hasil M1 dan MSC 2019 yang menyuguhkan pertandingan all-Indonesian final. Tim Filipina yang menempati peringkat 2 Grup B pun harus melangkah dari Lower Bracket. Namun tim tersebut berhasil mengalahkan timnas Vietnam dan Malaysia dengan cukup mulus. Tim Malaysia sendiri turun ke Lower Bracket setelah dikalahkan Indonesia di Final Upper Bracket.

Sumber: MLBB
Sumber: MLBB

Dengan seluruh pertandingan MLBB untuk SEA Games 2019 kali ini, berikut adalah raihan medali dan anggota timnya:

Filipina – Medali Emas

  • Kenneth Jiane ”Kenji” Villa
  • Karl ”KarlTzy” Nepomuceno
  • Jeniel ”Haze” Bata-anon
  • Angelo Kyle ”Pheww” Arcangel
  • Allan “Lusty” Castromayor Jr
  • Jason Rafael ”Jay” Torculas
  • Carlito ”Ribo” Ribo

Indonesia – Medali Perak 

  • Eko “Oura” Julianto
  • Teguk Imam “Psychoo” Firdaus
  • Muhammad “Wannn” Ridwan
  • Gustian “Rekt”
  • Yurina “Donkey” Putra

Malaysia – Medali Perunggu

  • Ahmad Ali “Leixia” Huzaifi Abdullah
  • Abdul Wandi “Logan” Abdul Kadir
  • Izme Haqeem “Kaizer” Hamsjid
  • Muhammad Hazeem “Scott” Onn
  • Jamil “Zaraki” Nurolla
  • Mohd Faris “Soloz” Zakaria
Sumber: MLBB
Sumber: MLBB

Sepak Terjang Meat dan TJ di Turnamen Tekken 7 REV Major 2019 Filipina

Akhir pekan lalu (28 – 29 September), dua atlet esports yang tergabung dalam kontingen SEA Games 2019 Indonesia untuk cabang Tekken 7 telah menghadapi tantangan besar. Mereka harus bertarung dalam sebuah turnamen fighting game di luar negeri, yaitu REV Major 2019 di Filipina. Turnamen ini bukan main-main, sebab merupakan bagian dari Tekken World Tour dengan tingkatan Master.

Sejumlah pemain veteran internasional juga hadir dalam acara ini. Dari Korea Selatan misalnya, ada pemain seperti LowHigh, Knee, Rangchu, dan JDCR. Dari Jepang, ada pemain seperti Nobi, Tanukana, Mimi, dan YUYU. Ini belum ditambah tokoh komunitas fighting game di luar Tekken, seperti Filipino Champ, Fenritti, JJRockets, dan masih banyak lagi.

Sayangnya, Awais Honey dari Pakistan batal mengikuti ajang ini, padahal tentu banyak pemain yang penasaran ingin menonton permainannya setelah mengalahkan Knee di ajang FV Cup Malaysia beberapa waktu lalu. Awais Honey beserta rekan satu timnya yaitu Atif Butt tidak bisa berangkat karena visa mereka ditolak.

Atlet SEA Games kita yaitu Meat (Muhammad Adriansyah) dan TJ (Anthony) masuk ke turnamen REV Major 2019 lewat jalur Pool yang berbeda. Meat masuk di Pool 8, satu Pool dengan pemain luar negeri seperti Take, Chanel, dan (seharusnya) Atif Butt. TJ mendapatkan Pool 7, bersama dengan Qudans, Ulsan, serta (seharusnya) Awais Honey.

Meat sempat meraih satu kemenangan di Winners Round, namun ia terlempar ke Losers Round setelah kalah dari PBE | Doujin. Tapi ia tak menyerah, dan berhasil mendapatkan empat kali kemenangan di Losers Round. Meat akhirnya tereliminasi di Losers Round 5 setelah kalah dari Nexplay | Haji.

TJ juga demikian, sempat meraih kemenangan di Winners Round tapi kemudian terlempar ke Losers Round setelah kalah oleh Suha XCTN | Prime. Di Losers Round ia berhasil mendapat satu kemenangan lagi, sebelum tereliminasi oleh pemain bernama NameLess di Losers Round 4.

Cukup disayangkan atlet-atlet kita belum berhasil menembus babak Top 16 ataupun Top 8, tapi partisipasi mereka di turnamen ini tetap merupakan sebuah pengalaman berharga. “Harapan saya ya mereka bisa lebih kuat dari yang sebelumnya. Yang penting mereka sudah memberikan yang terbaik,” demikian komentar Bram saat berbincang dengan Hybrid.

Juara REV Major 2019 sendiri untuk cabang Tekken 7 akhirnya diraih oleh UYU | LowHigh, setelah mengalahkan Yamasa | Nobi di Grand Final. LowHigh, yang merupakan juara REV Major tahun sebelumnya, menjadi juara dengan karakter Shaheen sebagai andalannya. Nobi di lain pihak mengandalkan Dragunov, yang dalam Season 3 ini baru mendapat buff besar-besaran. Tapi rupanya buff itu, ditambah dukungan dari penonton yang membahana, masih belum cukup juga untuk menurunkan LowHigh dari takhtanya. Anda dapat menonton pertandingan Grand Final lewat video di bawah.

Berikut ini daftar peringkat Top 8 REV Major 2019 Tekken 7:

  • Juara 1: UYU | LowHigh
  • Juara 2: Yamasa | Nobi
  • Juara 3: Liquid | Gen
  • Juara 4: AMPLFY | Rangchu
  • Juara 5: ROX | Chanel
  • Juara 5: JDCR
  • Juara 7: THY | Chikurin
  • Juara 7: ROX | Eyemusician

Sumber: EventHubs

Kontingen SEA Games 2019 Tekken 7 Indonesia Bertandang ke REV Major Filipina

SEA Games 2019 semakin mendekat, dan itu artinya persiapan para atlet untuk menyambut ajang olahraga tersebut juga semakin menguat. Demikian juga dengan atlet-atlet esports yang terpilih untuk mewakili Indonesia, mereka pun menjalani program latihan sesuai dengan cabang tandingnya masing-masing. Salah satunya kontingen Tekken 7 yang telah dipilih lewat kompetisi Tokopedia IENC pada bulan Juli lalu.

Tekken 7 - Emas untuk Indonesia

Kontingen Tekken 7 Indonesia terdiri atas dua pemain, yaitu Meat (Muhammad Adriansyah) sebagai juara pertama Tokopedia IENC, dan TJ (Anthony) selaku juara kedua kompetisi tersebut. Ada beberapa macam program yang harus mereka jalani sebelum terjun ke SEA Games, baik berupa kegiatan latihan saja maupun partisipasi dalam turnamen Tekken yang telah ditentukan.

Salah satu kegiatan latihan itu adalah pelatnas yang digelar pada tanggal 12 – 18 Agustus kemarin, bertempat di hotel Golden Tulip Surabaya. Selain itu, yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat adalah keberangkatan Meat dan TJ ke Filipina untuk mengikuti turnamen REV Major 2019.

Pelatnas SEA Games 2019
Suasana pelatnas SEA Games 2019 | Sumber: Dokumentasi Bram Arman

Bagi Anda yang belum tahu, REV Major merupakan ajang fighting game terbesar di Filipina, dan sejak tahun 2017 telah tercatat sebagai bagian dari sirkuit resmi Tekken World Tour (TWT). Untuk tahun 2019 ini REV Major memiliki kasta Master, artinya turnamen ini merupakan turnamen dengan level kedua tertinggi di TWT. Hanya ada satu turnamen level di atasnya, yaitu kasta Master+ yang dipegang oleh EVO 2019.

REV Major 2019 akan digelar pada tanggal 28 – 29 September 2019, bertempat di The Tent Solaire Resorts & Casino. Selain Tekken 7 ajang ini juga mempertandingkan beberapa judul game lain, termasuk di antaranya Dragon Ball FighterZ, Soulcalibur VI, Street Fighter V: Arcade Edition, Samurai Shodown, dan banyak lagi. REV Major 2019 juga merupakan bagian dari Dragon Ball FighterZ World Tour 2019/2020 sebagai turnamen tingkat Tenkaichi.

Karena REV Major 2019 merupakan turnamen berlevel Master, sudah jelas akan banyak pemain top yang hadir di sini. Salah satu yang dikabarkan akan hadir adalah Awais Honey, pemain asal Pakistan yang Agustus lalu menjadi juara FV Cup 2019 mengalahkan Knee.

REV Major 2019 - LowHigh
Sumber: REV Major PH

Selain itu akan datang juga LowHigh (juara bertahan) dan Knee dari Korea Selatan, YUYU dan Tanukana dari Jepang, dan lain-lain. Daigo Umehara serta Katsuhiro Harada (produser Tekken) juga dikabarkan akan hadir sebagai bintang tamu. Tidak menutup kemungkinan mereka akan bertemu dengan kontingen SEA Games negara lain juga, terutama atlet tuan rumah.

Mengapa Meat dan TJ dikirim untuk bertanding di turnamen besar seperti ini? “Tujuannya adalah sebagai tryout pemantapan atlet-atlet Tekken Indonesia. Membiasakan diri bermain di turnamen besar, melatih mental dan kepercayaan diri,” demikian kata Prana Adisapoetra, Sekjen IeSPA, kepada Hybrid, “Harapannya agar hasil tryout bisa maksimal sehingga mesin atlet-atlet tersebut sudah ‘panas’ menjelang SEA Games.”

REV Major 2019 - Schedule
Sumber: REV Major PH

Untuk informasi lebih lanjut tentang REV Major 2019, Anda dapat mengikuti akun media sosial resmi REV Major PH di Twitter. Jangan lupa juga untuk menunjukkan dukungan kepada para atlet kita dan menonton pertandingan mereka via streaming pada tanggal 28 – 29 September nanti. Ayo tunjukkan bahwa Indonesia bisa!

[VIDEO] Anthony “TJ” Soal Pengalaman Kompetitif Tekken dan Persiapan SEA Games

Esports untuk SEA Games 2019 menjadi salah satu topik pembicaraan yang hangat di kalangan komunitas gamers. Pekan lalu kita berbincang dengan pelatih kontingen Mobile Legends Esports SEA Games 2019, Jeremy “Tibold”.

Untuk episode 8 #HybridTalk kami berbincang dengan kontingen cabang Tekken 7 Esports SEA Games 2019, Anthony “TJ”. Walau sosok yang satu ini bisa dibilang “anak baru” di kalangan FGC (Fighting Games Community) Indonesia, namun kemampuan bermainnya terbilang menjadi salah satu yang cukup disegani.

Pada proses seleksi Tekken 7 SEA Games 2019 saja, ia bahkan berhasil mencatatkan rekor tak terkalahkan sepanjang pertandingan IENC 2019; walau akhirnya harus babak belur lawan Muhammad “Meat” Adriansyah.

Penasaran bagaimana perjalanan seorang Anthony “TJ” mengenal Tekken sampai akhirnya bisa jadi jagoan Tekken seperti sekarang? Saksikan saja #HybridTalk episode 8 pada video yang ada di bawah ini.

EVOS Esports Jadi Kontingen SEA Games 2019 Untuk Cabang Esports AOV

Setelah PG.Barracx terpilih untuk mewakili Indonesia untuk cabang esports Dota 2 di SEA Games 2019, kali ini giliran cabang esports AOV yang telah menemukan wakilnya. Mereka adalah EVOS Esports.

Ada 8 tim yang berebut kesempatan mewakili Indonesia untuk SEA Games 2019 Esports AOV. Empat tim datang dari peringkat empat besar di pekan ketiga ASL Indonesia S3 by ESL Indonesia yang berisikan: EVOS Esports, Bigetron Esports, Saudara e-Sports, dan COMEBACK.

Empat tim lagi datang dari perwakilan Arena of Valor National Championship (ANC), yang berisikan: SFI Esports, PG.Barracx, Hertz, dan Power Danger. Para tim diadu di dalam grup yang berisi campuran dari 8 tim tersebut.

Dari fase grup empat tim berhasil lolos, yaitu EVOS Esports, Bigetron Esports (BTR), Saudara e-Sports (SES), dan COMEBACK (CMBK). Setelah pertandingan best-of-3, single elimination, babak final mempertemukan EVOS dengan BTR.

Kendati Bigetron sudah menunjukkan permainan terbaiknya, namun dominasi EVOS ternyata masih sama kuatnya seperti ketika mereka bertanding di ASL Indonesia Season 3. Bertanding dalam seri best-of-5, dominasi EVOS sudah terlihat sejak dari game pertama.

EVOS berkali-kali menunjukkan manuver agresif. Sementara Bigetron masih cukup kelimpungan dengan berbagai manuver agresif yang dilancarkan oleh EVOS. Alhasil, Wiraww dan kawan-kawan melumat habis Bigetron Esports, berhasil jadi juara dengan skor 3-0, dan akan mewakili Indonesia di SEA Games 2019 cabang esports AOV.

Menghadapi SEA Games 2019, Vietnam dan Thailand sepertinya masih akan jadi musuh terberat Indonesia untuk esports AOV. Vietnam punya tim juara Arena of Valor World Cup 2019, yaitu Team Flash. Sementara Thailand punya scene yang lebih kompetitif, membuat mereka jadi salah satu regional dengan banyak talenta berbakat.

Priyagung “RuiChen” Satriono, Coach tim EVOS AOV juga mengakui hal tersebut. Tapi menariknya ia justru tidak terlalu waspada dengan Team Flash. Selain karena mereka gagal lolos mewakili Vietnam untuk SEA Games, mereka juga punya tim lain yang lebih kuat.

Priyagung "RuiChen" Satriono, sosok tangan dingin di balik rentetan kemenangan tim EVOS AOV. Sumber: ESL Indonesia
Priyagung “RuiChen” Satriono, sosok tangan dingin di balik rentetan kemenangan tim EVOS AOV. Sumber: ESL Indonesia

Tim tersebut adalah Mocha ZD (MZ), tim yang mengalahkan Team Flash pada babak final #RoadToSEAGames30. “Jujur, sebetulnya kita merasa akan lebih berat lawan MZ daripada Team Flash.” Agung membuka omongan soal SEA Games 2019 nanti.

“Gue merasa playstyle EVOS lebih cocok untuk lawan Team Flash yang bertumpu sama jungler. Sementara kalau MZ itu bertumpu pada ADC (Archer). Ini bakal jadi masalah besar, apalagi kalau si ADC tersebut bermain dengan sangat mahir dan anggota tim lainnya bisa melindungi habis-habisan si ADC tersebut.”

Terakhir kali perjuangan EVOS di kancah internasional, mereka terhenti di fase group stage. Namun, mereka telah memberikan perlawanan terbaiknya, bahkan berhasil menahan Vietnam dan tim Tiongkok seri 1-1.

Jadi, akankah EVOS menjadi calon penyumbang emas untuk esports di SEA Games 2019. Memang selain dari Mobile Legends, AOV juga jadi cabang lain yang berpotensi mendapatkan emas (atau setidaknya perak) di gelaran SEA Games 2019 cabang esports.

Akhir kata, lagi-lagi mari kita dukung dan doakan semoga esports Indonesia bisa mendapatkan hasil yang gemilang di SEA Games 2019 nanti.