Mari Tonton 15 Menit Pembukaan Game The Witcher 3

Developer CD Projekt Red telah melangkah begitu jauh dari saat mereka pertama kali mengadaptasi novel karya Adrzej Sapkowski ke video game delapan tahun silam hingga mengubah The Witcher menjadi franchise raksasa. Mendekati perilisan judul terakhir trilogi itu, developer dan pers telah melepas belasan video dengan durasi total hingga berjam-jam. Continue reading Mari Tonton 15 Menit Pembukaan Game The Witcher 3

Valve Masuki Kompetisi Virtual Reality Dengan SteamVR

Seperti pemain besar di industri teknologi lain, Valve melihat potensi luas yang menanti untuk dibuka dalam virtual reality. Di Steam Dev Days 2014, mereka ungkap keyakinan bahwa VR akan jadi platform besar melampaui TV dan teater. Tapi saat itu, Valve baru memperlihatkan dukungan dari sisi software. Kita penasaran, apa jadinya jika mereka buat perangkat VR sendiri? Continue reading Valve Masuki Kompetisi Virtual Reality Dengan SteamVR

Ingin Jadi Kapten Pesawat Luar Angkasa? Mari Mainkan Orion Trail

Boleh jadi impian terbesar para fans film opera ruang angkasa semisal Star Trek ialah duduk di kursi kapten, meminta saran dari perwira utama, dan memerintahkan juru mudi Anda untuk pergi ke ‘tempat yang belum pernah terjelajah sebelumnya’. Tapi menjadi kapten pesawat angkasa tidaklah semudah kelihatannya. Coba saja Anda jajal dulu versi prototype Orion Trail. Continue reading Ingin Jadi Kapten Pesawat Luar Angkasa? Mari Mainkan Orion Trail

Simak Demo Aksi Cortana di Microsoft Windows 10

Meski banyak orang berpikir Cortana merupakan upaya Microsoft untuk menandingi Siri, sang pencipta Windows berniat mengusung digital personal assistant ini sebagai bumbu utama pengembangan OS baru mereka ke depan. Bukan rahasia lagi, setelah mendarat di device Windows Phone 8.1, Cortana rencananya akan melakukan debut di PC via Windows 10. Continue reading Simak Demo Aksi Cortana di Microsoft Windows 10

Saksikan Konten Raksasa Star Citizen Dalam Video Berdurasi 11 Menit Ini

Berbekal dukungan dana crowdfunding yang sangat banyak dan ambisi tinggi, Star Citizen mungkin akan menjadi game berskala raksasa. Tapi bagi para non-tester seperti kita, sulit membayangkan seberapa besar konten Star Citizen tanpa menjajalnya langsung. Developer Cloud Imperium Games mencoba menjawab rasa penasaran itu dalam sebuah demonstrasi. Continue reading Saksikan Konten Raksasa Star Citizen Dalam Video Berdurasi 11 Menit Ini