Mendalami Cara Pinhome Digitalkan Ekosistem Properti secara Menyeluruh

Saat ini, ekosistem proptech di Indonesia belum sepenuhnya digital. Pemain yang ada masih sekadar menjadi portal pencari properti, padahal itu hanya satu dari proses panjang dalam mencari hunian idaman. Dalam praktiknya, membeli rumah di Indonesia itu umumnya sulit karena berkaitan erat dengan isu ketimpangan pertumbuhan antara pendapatan anak muda dengan harga rumah yang diinginkan.

Kendati demikian, menurut hasil survei yang dipublikasi Goodwater, sebanyak 28% masyarakat Indonesia sedang berencana untuk membeli properti dalam 1-2 tahun yang akan datang. Posisi tertinggi berikutnya dipegang oleh mereka yang menjawab lima tahun mendatang sebesar 25% responden dan selanjutnya akan membeli di atas lima tahun mendatang sebesar 14%.

Diproyeksikan ada 150 juta orang generasi muda berada dalam usia produktif dan mereka adalah konsumen properti untuk pertama kali yang belum terjamah oleh pemain proptech saat ini. Pinhome berusaha menjawab kebutuhan tersebut dengan merilis aplikasi konsumer pada awal Oktober kemarin sebagai bagian dari upaya perusahaan dalam mendigitalkan ekosistem properti.

“Aplikasi ini memiliki fitur-fitur yang siapa pun di industri properti belum punya. Ini adalah bentuk dukungan kami dalam memberikan akses properti kepada 150 juta generasi milenial karena kami percaya mereka akan menjadi pendorong industri properti pada masa mendatang,” ucap Co-founder dan CEO Pinhome Dayu Dara Permata dalam konferensi pers yang digelar, kemarin (25/11).

Andalkan fitur inovatif

Fitur-fitur yang disematkan dalam aplikasi mencakup seluruh permasalahan yang dialami para pencari properti di Indonesia. Dara menjelaskan, dari survei internal yang dilakukan perusahaan, responden menjawab ketika ingin mencari properti, ada tiga keluhan yang umumnya dirasakan. Yakni, sulit mencari informasi yang tepat dan terpercaya, tidak tahu harga yang wajar di pasaran, dan ragu memilih metode pembayaran yang paling sesuai.

Kemudian, ketika mereka sudah menemukan opsi rumah, kembali menemukan tiga isu. Yakni, info properti kurang lengkap, akurat, dan representatif; sering kali sulit menghubungi penjual properti; dan opsi pilihan masih belum sesuai dengan preferensi. Isu kembali muncul ketika mereka memutuskan membeli properti. Yakni, kurang pengetahuan soal KPR, banyak biaya yang tidak diketahui, dan terkadang tidak mendapat info perkembangan proyek inden.

Aplikasi Pinhome dibekali dengan sederet keunggulan, salah satunya panduan
membeli properti. Pengguna akan dipandu dalam menentukan budget dan properti ideal, opsi pembayaran, mengontak agen, melakukan kunjungan properti, menentukan estimasi harga, panduan KPR, memulai transaksi, menyiapkan dokumen penting, hingga proses serah terima semua dalam satu aplikasi.

Terdapat pula, PINvalue yang merupakan kisaran nilai/harga suatu rumah, apartemen atau properti residensial lainnya di pasaran menurut Pinhome. Dengan demikian, konsumen bisa mendapat gambaran harga saat hendak membeli atau menjual hunia.

“Dari seluruh pengalaman membeli rumah sebesar 100%, sekarang Pinhome sudah mendigitalisasi sekitar 80% dari situ. Kami akan terus perbaiki pengalaman konsumen, sehingga bisa frictionless dan seamless.”

Dara mencontohkan, untuk pengajuan KPR biasanya memakan waktu yang lama karena biasanya konsumen memiliki limitasi dalam mencari rekomendasi penawaran KPR terbaik dari lembaga keuangan. Pun ketika sudah dapat, bank biasanya menyaratkan konsumen harus lolos tahap pra-kualifikasi untuk memastikan apakah mereka layak mendapat KPR.

Namun, dalam aplikasi Pinhome, setidaknya konsumen bisa mendapat mengetahui range properti yang mampu mereka beli dan seperti apa range cicilannya, juga rekomendasi satu atau dua bank rekanan Pinhome dalam waktu kurang dari 1 menit. Rekomendasi tersebut diambil dari algoritma dari profil konsumen. “Meski rekomendasi bank ini pada akhirnya menjadi keputusan konsumen, tapi setidaknya dengan adanya rekomendasi bisa membuat konsumen mengambil keputusan terbaik.”

Setelahnya, saat mengajukan KPR biasanya dibantu oleh agen. Aplikasi Pinhome memungkinkan konsumen untuk melakukan pemantauan hingga disetujui. “Saat ini enggak semua prosesnya paperless, tapi minimal pengajuannya bisa di-tracking progresnya secara online. Approval-nya juga sudah bisa diketahui lewat aplikasi.”

Menurut survei internal Pinhome, KPR masih menjadi primadona generasi muda dalam membeli rumah idaman. Sebanyak 78% memiliki metode KPR bank, 12% memilih metode uang tunai (cash keras, cash bertahap), dan 9% menggunakan KPR multifinance. Saking pentingnya program KPR bagi pemilik rumah, Pinhome juga membuka kesempatan untuk KPR refinancing.

Saat ini, Pinhome telah bermitra dengan 50 lembaga keuangan, mulai dari bank dan multifinance yang dapat dipilih konsumen.

Tak hanya mendukung kebutuhan membeli atau menjual rumah, aplikasi Pinhome juga disematkan dengan layanan jasa rumah tangga dan gaya hidup, Pinhome Home Service (PHS). Solusi ini untuk menyasar pengguna Pinhome yang ingin merawat rumahnya, kendati belum berencana membeli/menjual rumah dalam jangka waktu dekat.

PHS ini mencakup jasa kebersihan rumah, cuci mobil, cuci AC, jasa pijat, dan disinfectant fogging. Mitra PHS sudah tersebar di 27 area di seluruh Indonesia.

Solusi digital untuk sisi suplai

Dari sisi suplai, Pinhome juga aktif menyusun berbagai solusi digital untuk agen properti dan kantor properti, pengembang, bank dan multifinance, hingga rekan jasa. Mereka semua adalah bagian dari ekosistem properti yang tak kalah pentingnya membutuhkan solusi digital untuk mempermudah aktivitasnya.

Co-founder dan CTO Pinhome Ahmed Aljuneid merinci solusi untuk agen properti yang telah dirilis perusahaan berbentuk aplikasi. Aplikasi ini juga dikemas dengan fitur-fitur yang mempermudah pekerjaan mereka, mulai dari panduan komprehensif (ratusan ribu listing, referral KPR, pasang listing gratis, dan edukasi properti); komisi instan untuk proyek properti primer; Co-Broke dengan antar agen properti (Wants to Buy/WTB, Wants to Sell/WTS, dan Wants to Rent/WTR dengan kendali di tangan agen); dan transaksi online (mempermudah pengelolaan klien, detil SPR, tracking komisi dari berbagai proyek di satu tempat.

“Meski siapa pun bisa menjadi agen di Pinhome, tapi kami melakukan verifikasi khusus untuk memastikan bahwa mereka bukan agen nakal,” kata dia.

Selanjutnya, untuk pengembang properti disediakan platform yang memfasilitasi kegiatan operasional mereka secara menyeluruh. Terakhir, untuk kantor properti disediakan platform CRM khusus yang mendukung secara menyeluruh untuk rekan broker, mulai dari manajemen agen, listing, dan transaksi dalam satu dasbor. Solusi yang satu ini, menurut Aljuneid akan hadir dalam waktu dekat.

Tak hanya platform digital, Pinhome sekaligus meresmikan ruang kolaborasi bernama PINArena. Ini adalah sarana bagi seluruh anggota komunitas Pinhome melakukan berbagai kegiatan dengan dukungan fasilitas yang dapat disesuaikan kebutuhan. Rekanan agen properti, anggota kantor properti, dan para partner Pinhome dapat mengguna PINArena secara gratis untuk seminar, gathering, meeting, workshop, atau sebagai fasilitas ruang kerja.

PINArena berkapasitas maksimal 75 orang, meliputi empat ruang ditambah beberapa meeting pod, mini studio, ruang seminar, breakout area, ruang privat, dan snack bar. Satu lokasi PINArena yang sudah diresmikan terletak di Pinhome HQ, 18 Parc Palace, Jakarta Selatan.

Mengenai pencapaian Pinhome, sejauh ini perusahaan memiliki lebih dari 500 ribu listing properti di situsnya yang tersebar di 10 kota, situsnya telah dikunjungi lebih dari dua juta pengunjung unik tiap bulannya, dan 25 ribu jaringan agen, realtors, kantor properti & pengembang, dan rekan jasa.

Dara hanya menyebutkan bahwa perusahaan telah menangani transaksi properti berjumlah triliunan Rupiah. Dengan rincian, 33,5% transaksi properti di bawah Rp300 juta, 24% transaksi antara Rp301 juta-Rp700 juta, Jawa Barat adalah daerah dengan penjualan terbanyak. Kemudian, properti seharga Rp51,2 miliar adalah unit primary termahal yang pernah ditransaksikan, sementara untuk unit secondary seharga Rp14,5 miliar.

Application Information Will Show Up Here

Pinhome Luncurkan Aplikasi, Akomodir Seluruh Stakeholder di Bisnis Properti

Startup proptech Pinhome meresmikan aplikasi mobile yang didesain untuk menjangkau seluruh pengguna, baik itu pengguna yang baru belajar investasi, mencari hunian pertama, pencari properti, pemilik properti, dan orang-orang yang ingin menyewakan propertinya melalui Pinhome.

Kehadiran aplikasi ini sejalan dengan misi perusahaan yang ingin menjadikan properti lebih mudah diakses bagi masyarakat untuk memiliki hunian lewat transaksi yang mudah, cepat, dan transparan.

Perwakilan perusahaan menerangkan, berbeda dari aplikasi lain, Pinhome menyediakan panduan transaksi properti satu atap, mulai dari proses pencarian hingga serah terima, dan fitur konsultasi bagi calon pembeli properti pertama.

Lebih jauh dijelaskan, fitur-fitur unggulan Pinhome memungkinkan konsumen menentukan tipe dan budget properti sesuai kebutuhan, mengatur jadwal kunjungan, estimasi harga sesuai dengan jenis pembayaran, panduan pembiayaan KPR/KPA, hingga opsi pembayaran. Lalu, filter untuk mencari detail properti berdasarkan kategori primer, sekunder, dan lelang, sehingga konsumen dapat mencari properti di bawah harga pasar.

Terakhir, adalah fitur home financing, yang menyediakan program end-to-end KPR, mulai dari simulasi KPR untuk mengetahui angsuran yang harus dibayarkan dengan kondisi tertentu, tes kelayakan pengajuan KPR, hingga pengajuan KPR di berbagai pilihan bank konvensional maupun syariah.

“Aplikasi Pinhome juga menyediakan fitur konsultasi untuk membantu konsumen yang terkendala dengan SLIK/BI Checking. Pinhome telah ber-partner dengan berbagai bank baik konvensional maupun syariah. Lewat fitur ini, konsumen dapat membandingkan beberapa pilihan KPR dari bank berbeda.” ujarnya dalam keterangan resmi, Senin (11/10).

Tak hanya itu, Pinhome turut menghadirkan layanan jasa rumah tangga dan gaya hidup, yakni Pinhome Home Service (PHS), mencakup jasa kebersihan rumah, cuci mobil, cuci AC, massage, dan disinfectant fogging. Sebelumnya, fitur ini hanya bisa dipesan melalui aplikasi Gojek di menu GoService.

Tidak semua jasa ini tersedia di seluruh wilayah di Indonesia. Sebagai rincian, jasa home cleaning tersedia di Jabodetabek, Bandung, Surabaya, Sidoarjo, Malang, Sleman, Makassar, Medan, Yogyakarta, Bandar Lampung, Denpasar, Badung, dan Semarang. Adapun, untuk jasa cuci mobil baru tersedia di Jakarta (Selatan, Barat, Timur, dan Pusat), Kab. Bogor, Tangerang, Surabaya, Bandung, Bekasi, Denpasar, dan Badung.

“Konsumen dapat memesan jasa PHS sesuai kebutuhan, memilih gender rekan jasa yang bertugas, dan menentukan sendiri jadwal kedatangan rekan jasa. Namun yang terpenting, Pinhome memberikan jaminan asuransi kepada konsumen berupa klaim kerusakan, kehilangan, dan kecelakaan yang disebabkan oleh rekan jasa.”

Saat ini Pinhome memiliki ratusan ribu hunian primer dan sekunder terdaftar, ribuan agen properti, puluhan bank dan platform keuangan, serta ribuan rekan layanan PHS juga telah menjadi bagian dalam ekosistem layanan Pinhome. Perusahaan mencatatkan ribuan transaksi dari Desember 2019 hingga kini melalui kanal website.

Diharapkan, dengan kehadiran aplikasi dapat memperluas kanal penjualan, sekaligus memudahkan masyarakat untuk dapat mengakses layanan dan untuk dapat berkontribusi dalam mendorong inklusi keuangan di sektor properti, melalui penyediaan layanan properti satu atap di kanal digital.

“Kami sadar bahwa saat ini mobilitas masyarakat sangat tinggi, akses terhadap gawai serta koneksi bisa didapatkan di manapun. Oleh karena itu, untuk lebih mempermudah akses seluruh penggiat properti, kami menyediakan aplikasi Pinhome setelah sebelumnya penggiat properti dapat mengakses layanan Pinhome melalui website. Hal ini sejalan dengan misi kami untuk memastikan properti lebih aksesibel untuk semua orang,” tutup Founder & CEO Pinhome Dayu Dara Permata.

Pemain proptech di Indonesia

Di Indonesia, layanan proptech cukup berkembang pesat. Beberapa pemain, khususnya dengan fitur listing, mendapati traksi yang cukup mengesankan. Selain itu beberapa model bisnis lain juga mulai hadir di lanskap digital, seperti layanan pembiayaan.

Sementara di kancah regional, persaingan makin mengerucut di dua grup besar, yakni PropertyGuru (unitnya di Indonesia: Rumah.com dan Rumahdijual.com) dan 99.co (sempat mengakuisisi Urbanindo). 99.co juga menjalin kerja sama strategis dengan REA Group, yang sebelumnya terlebih dulu akuisisi iProperty — termasuk di dalamnya platform Rumah123 di Indonesia.

Namun dengan layanan yang lebih spesifik dan menekankan pada hal-hal kultural, startup lokal seperti  Travelio, Mamikos, Rukita, dan sebagainya mencoba memenangkan pasar lokal.

Startup proptech di Indonesia
Startup proptech di Indonesia per 2019
Application Information Will Show Up Here

Pinhome Proptech to Digitize Interaction Process in Property Transactions

Pinhome provides services to property owners/agents and buyers. Founded by CEO Dayu Dara Permata and CTO Ahmed Aljunied, they found some unsolved issues for businesses in the ecosystem. Therefore, Pinhome aims to accommodate property transactions as easier, faster, and transparent with the technology support.

Dayu revealed to DailySocial, Pinhome is not a property house, nor is it a marketplace. “Pinhome is very different, we are an online platform that facilitates interaction between owners, buyers and property agents. As property owners, it will benefit them for we will have access to hundreds of thousands of agents who are ready to help market their properties in the future.”

As a prospective buyer, Pinhome is ready to escort the transaction process, from the beginning to the contract process. As for fellow agents, the profits will not only help market the property they represent but more than that, they will provide access to millions of other properties.

“Currently, the company is still focused on creating value for users. Pinhome, through the platform, will provide a lot of conveniences both for property owners, for potential buyers, partner agents, to our partners such as banks, contractors, and others. Along with the company’s value, get revenue from revenue sharing among stakeholders involved in property transactions,” Dayu said.

Partnership with BNI Sharia

As a newcomer, Pinhome aspired to collaborate with hundreds of thousands of property agents throughout Indonesia. To date, the platform has been available in big cities in Indonesia. Furthermore, the company wants to provide the best property transaction experience in all cities in Indonesia inclusively.

One of the strategic steps launched by Pinhome is a partnership with BNI Syariah. Through this collaboration, they are targeting more potential customers, especially in the millennial segment for the Pinhome platform focuses on online transactions.

In this partnership, BNI Syariah provides housing ownership financing facilities (BNI Griya iB Hasanah) for people who want to have housing in accordance with sharia principles. There are several residential options, namely houses, apartments, office shophouses (shophouses) and shophouses.

“We hope this collaboration can ultimately have a positive impact on our consumers, where they have the freedom to choose the type of financing that suits them. Therefore, we have conventional and sharia financing options,” Dayu said.

Currently, Pinhome has established partnership with several banking institutions. However, partnership with BNI Syariah became very special, because this is the first collaboration with sharia-based banking. This year, there are several targets to achieve, including the number of property listings, fellow property agents, and partners.

“In addition, we will continue to complete the Pinhome system. This is certainly to provide the best service to all Pinhome customers, both owners, buyers, agents, and all our partners,” Dayu said.


Original article is in Indonesian, translated by Kristin Siagian

Application Information Will Show Up Here

Layanan Proptech Pinhome Ingin Digitalkan Proses Interaksi dalam Transaksi Properti

Platform proptech Pinhome mulai menghadirkan layanan kepada pemilik/agen properti dan pembeli. Didirikan oleh CEO Dayu Dara Permata dan CTO Ahmed Aljunied, mereka melihat saat ini masih ada hambatan yang dialami oleh pelaku bisnis di ekosistem tersebut. Dengan alasan tersebut, Pinhome didirikan dengan tujuan memfasilitasi transaksi properti agar lebih mudah, cepat, dan transparan dengan bantuan teknologi.

Kepada DailySocial Dayu mengungkapkan, Pinhome bukanlah sebuah property house, juga bukan sebuah marketplace“Pinhome sangat berbeda, kami adalah sebuah platform online yang memfasilitasi interaksi antara pemilik, pembeli, dan agen properti. Sebagai pemilik properti akan sangat dimudahkan karena ke depannya kami akan memiliki akses ke ratusan ribu agen yang siap membantu memasarkan propertinya.”

Sebagai calon pembeli, Pinhome siap mengawal sepanjang proses transaksi, mulai dari kontak awal hingga proses akad. Sedangkan bagi rekan agen keuntungannya tidak hanya akan membantu memasarkan properti yang diwakilinya tapi lebih dari itu, mereka akan memberikan akses ke jutaan properti lainnya.

“Saat ini perusahaan masih fokus dalam menciptakan value bagi pengguna. Pinhome melihat bahwa melalui platform yang dihadirkan akan memberikan banyak sekali kemudahan baik bagi pemilik properti, bagi calon pembeli, rekan agen, hingga partner kami seperti bank, kontraktor dan lainnya. Seiring dengan value perusahaan, mendapatkan revenue dari bagi hasil antara stakeholder yang terlibat dalam transaksi properti,” kata Dayu.

Kerja sama dengan BNI Syariah

Meskipun usianya masih belia, Pinhome memiliki aspirasi menjalin kerja sama dengan ratusan ribu agen properti di seluruh Indonesia. Saat ini platform Pinhome sudah ada di kota-kota besar di Indonesia. Ke depannya, perusahaan juga ingin memberikan pengalaman transaksi properti terbaik di semua kota di Indonesia secara inklusif.

Salah satu langkah strategis yang telah dilancarkan oleh Pinhome adalah kerja sama yang terjalin dengan BNI Syariah. Melalui kolaborasi ini, mereka menargetkan untuk dapat menjangkau lebih banyak calon konsumen terutama di segmen milenial karena platform Pinhome yang fokus di transaksi melalui online.

Dalam kemitraan tersebut, BNI Syariah menyediakan fasilitas pembiayaan kepemilikan rumah (BNI Griya iB Hasanah) bagi masyarakat yang ingin memiliki hunian sesuai dengan prinsip syariah. Ada beberapa pilihan hunian yaitu rumah, apartemen, ruko kantor (rukan) dan ruko.

“Kami berharap dengan kerja sama ini pada akhirnya akan memberikan dampak positif bagi konsumen kami, di mana mereka memiliki kebebasan untuk memilih jenis pembiayaan yang sesuai dengan keinginan. Jadi kami memiliki pilihan pembiayaan konvensional dan juga syariah,” kata Dayu.

Saat ini Pinhome telah menjalin kerja sama dengan beberapa institusi perbankan. Namun kerja sama dengan BNI syariah menjadi sangat istimewa, karena ini merupakan yang pertama bagi Pinhome dengan perbankan berbasis syariah. Tahun ini ada beberapa target yang ingin dicapai oleh Pinhome, di antaranya adalah meningkatkan jumlah properti listing, rekan agen properti, serta mitra.

“Selain itu tentu saja kami akan terus menyempurnakan sistem Pinhome itu sendiri. Hal ini tentunya tidak lain agar kami dapat memberikan layanan terbaik kepada seluruh konsumen Pinhome, baik pemilik, pembeli, agen, serta seluruh partner kami,” kata Dayu.

Application Information Will Show Up Here

Oyo Resmikan Vertikal Bisnis Hunian Indekos “Oyo Life” di Indonesia

Oyo memboyong vertikal bisnis yang bergerak di hunian jangka panjang atau indekos ke Indonesia dengan brand “Oyo Life.” Indonesia adalah negara ketiga yang disambangi Oyo Life, setelah India dan Jepang.

Country Head for Emerging Business Oyo Indonesia Eko Bramantyo menjelaskan, pasar indekos di Indonesia terus bergeliat, didorong oleh permintaan yang tinggi dan potensi pengembangan rantai bisnis yang besar termasuk katering, laundry, housekeeping, dan lain-lain.

Di Asia, pemanfaatan co-living space menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari gaya hidup milenial. Studi yang ia kutip menunjukkan bahwa 70 juta orang Asia memilih tinggal di kos, dengan total sepertiganya ada di Indonesia (estimasi 23 juta jiwa).

Data Property Affordability Sentiment Index H1 2019 menunjukkan kenaikan harga rumah menjadi salah satu alasan utama orang Indonesia tidak terburu-buru membeli rumah. Makanya sebagian besar yang baru memulai karier cenderung memilih tinggal di kos sampai mendapat tempat tinggal permanen.

“Keputusan kami untuk bawa Oyo Life ke Indonesia, salah satunya karena permintaan para mitra properti kami yang mendorong Oyo untuk ikut mengelola properti ke segmen kos. Melihat dari pencapaian kami dalam kurang dari setahun, kami percaya ini adalah saat yang tepat,” terang dia, Rabu (9/10).

Perlu ditekankan ekspansi Oyo ke indekos ini adalah bagian dari investasi $300 juta (setara 4,2 triliun Rupiah) di Indonesia yang telah diumumkan sebulan lalu.

Status Oyo kini resmi menyandang sebagai decacorn (valuasi di atas $10 miliar), setelah mengantongi pendanaan dari CEO-nya sendiri Ritesh Agarwal, SoftBank, dan investor lainnya sebesar $1,5 miliar (sekitar Rp21 triliun).

Di global, Oyo Life baru hadir di tiga negara dan diklaim mengalami pertumbuhan bisnis yang pesat dalam kurang dari setahun terakhir. Sejak beroperasi di India pada Oktober 2018, Oyo Life telah mengakuisisi lebih dari 500 gedung, menyediakan 30 ribu kasur, dan tiap bulannya menambah 5 ribu kasur baru.

Sementara di Jepang baru diresmikan pada April 2019, telah mengakuisisi 1000 kunci tersebar di 20 titik sekitar Tokyo. Pada peluncurannya di Indonesia, Eko menyebut pihaknya hadir di delapan kota dengan 2500 kamar. Lokasinya di Jakarta, Bekasi, Bogor, Padang, Solo, Yogyakarta, dan Surabaya. Diklaim tingkat okupansinya berada di angka 80% dalam 30 hari.

Tidak tanggung-tanggung, dia menargetkan sampai akhir tahun Oyo Life dapat memiliki 10 ribu kamar di 10 kota utama di Indonesia yang memiliki populasi profesional muda dan mahasiswa yang tinggi sebagai konsumen utamanya. Di 10 kota ini, punya potensi 2 juta kamar kos yang bisa diakuisisi.

Model bisnis Oyo Life

Meski berangkat dari luar negeri, Oyo tidak semata-mata langsung copy paste model bisnis Oyo Life ke Indonesia. Ada perbedaan yang menonjol dari gaya hidup penghuni kos di luar negeri, yang akhirnya disesuaikan dengan kebiasaan orang Indonesia.

Di antaranya adalah konsep kunci, berapa banyak kunci yang bisa disewakan. Ini adalah hitungan untuk memperlihatkan pencapaian bisnis Oyo Life. Lantaran, di luar negeri itu, berbagi kamar (sharing room) dengan orang asing adalah hal yang normal.

“Beda dengan Indonesia, di sini tidak terbiasa dengan sharing room. Makanya kami pakai istilah kamar, bukan kunci karena orang Indonesia suka privasi.”

Berikutnya adalah kebiasaan untuk berinteraksi satu sama lain. Di luar negeri tidak ada itu karena masyarakatnya lebih individualis. Makanya di sini Oyo menyediakan kegiatan berbasis komunitas untuk saling engage satu sama lain antar penghuni.

Bila tertarik asetnya dikelola Oyo, persyaratan umumnya memiliki properti dengan langit-langit yang tinggi, ruangan yang cukup luas, dan minimal memiliki 10-15 kamar di dalam satu gedung.

“Nanti ada tim QC di lapangan yang akan memeriksa, lalu ada paperwork untuk perjanjiannya. Setelah setuju, tim kami yang akan renovasi properti, kami berinvestasi di situ, kurang lebih dua minggu selesai.”

Tidak hanya pugar properti, staf dari mitra properti akan dilatih secara rutin agar bisa memberi pelayanan yang terstandar hotel.

Dari segi teknologi dan layanan yang disediakan Oyo Life untuk para mitra properti, tidak ada perbedaan yang mencolok dengan Oyo Rooms. Mitra properti disediakan aplikasi yang dapat memantau seluruh proses bisnisnya dari jarak jauh. Nilai lebih inilah yang diklaim membedakan Oyo Life dengan kompetitornya.

“Layanan Oyo itu tergolong full stack dari hulu ke hilir, setelah aset dipugar kami pula yang akan memasarkan, mengelola operasional, hingga pembayaran, pemilik tidak perlu mengurusnya lagi.”

Eko enggan mengungkap bagaimana persentase pembagian hasil antara pemilik properti dengan Oyo karena rentangnya cukup bervariasi. Namun penentuan harga dilihat dari kisaran lokasi kos di sekitarnya, harga sewa di Oyo Life mulai dari Rp1,5 juta sampai Rp4,5 juta per bulannya.

Fasilitas yang disediakan mulai dari koneksi internet, pendingin ruangan, televisi, jasa housekeeping, kamera CCTV, dan layanan 24 jam. Apabila ada keluhan, penghuni cukup menghubungi tim Oyo Support tanpa biaya tambahan dari harga sewa bulanan.

“Kalau mau extend kos cukup fleksibel. Opsi pembayarannya juga bervariasi. Kalau ada yang telat bayar, tentu ada approach yang kami lakukan langsung dari Oyo, bukan dari pemilik kosnya.”

Eko mengungkap Oyo Life bakal tersedia sebagai aplikasi terpisah dari Oyo Rooms. Rencananya dalam waktu dekat akan meluncur. Sementara ini bisa diakses melalui situs resminya, dan situs OTA lain yang dimanfaatkan Oyo untuk memasarkan propertinya.

Di Indonesia, Oyo hadir di 100 kota dengan total 35 ribu kamar yang tersebar di lebih dari 1.000 hotel dari Sabang hingga Kupang.

Pemain indekos belakangan ini makin ramai, sebelumnya ada RedDoorz, Mamikos, dan RoomMe.

Application Information Will Show Up Here

RoomMe to Make Revolution in the Boarding House Industry

The boarding house, usually called “kost” in Indonesia is a unique and popular industry for the students and office workers. However, there’s still a lack of technology used for the management.

The issue has inspired Glen Ramersan with four of his friends to create the digital platform for a boarding house rent named RoomMe in 2017. The startup is to help kost owners find renters and implement the standard convenience.

“Our target is to improve the convenience standard for renters. We’re here to provide a boarding house, not a motel, therefore we have more added value,” RoomMe’s CEO, Glen Ramersan, Wed (10/2).

RoomMe has its own standard for boarding house facilities, and available in all units, including the cleanliness, hot water, flat-screen TV, toiletries, and wifi.

There’s also a private restroom and pantry. The cost and all facilities are all set by RoomMe, not to worry the cost owners, including renovation and promotion cost.

Therefore, users must not worry to visit the building and check all the facilities to negotiate with the owner. Everything is getting easier by app and website. Renters don’t have to worry about all facilities are available for each unit.

In terms of distribution, RoomMe also partners with other OTA platforms, such as Pegi-pegi, Traveloka, Tiket.com, Booking.com, and Agoda.

However, market education is still necessary for this industry because people might not believe what they see in the app and try to contact the provider through WhatsApp.

“Usually, people will see the RoomMe sign while looking for boarding houses around the office. Then, they contact us through WhatsApp for assurance.”

There are other players besides RoomMe, such as Mamikos, Infokost, and 99.co. Currently, their team has reached over 200 people.

Business model and target

Glen explained they have no certain specification for the kost owners, either minimum units, location, etc. They just have to submit, and there will be an audit team to observe and to tell necessary improvements.

“We can also help with the renovation, but only the light beautification. If the room doesn’t include a private restroom, the kost owner should add it up.”

After the renovation, RoomMe will do a promotion to the OTA. The kost owner can monitor the monthly performance and have insights into their consumers. Everything is done in transparency and efficient way for all kost owners.

RoomMe also guarantees a fixed monthly income for kost owners and to increase per month. The occupancy rate should increase by 90%-100%. Glen avoids revealing more on the monetizing part, but margin comes from the rent cost.

RoomMe currently has four products to reach all public segments. Those are RoomMe regular, RoomMe+ for middle-high, RoomMe Eco for students with affordable price, and RoomMe Syariah. Price starts from Rp1 mil to Rp11 mil per month.

He also said they’ve acquired hundreds of boarding houses in Jakarta with a total of 2 thousand rooms. Next year, he plans to expand to Bogor, Depok, Tangerang, and Bekasi (Bodetabek), and add up to 1000 boarding houses.

They’ve secured a Series A funding to support the plan, the amount is still undisclosed. They’re to make official announcement soon.

Funding was raised from KK Fund, Vertex Ventures, and BAce Capital. Those are follow-on funding after the previous investment.

He emphasized on the boarding house business to be the beginning of RoomMe. It’s possible to expand to apartment management and expat residence.

“Our goal is to provide a comfortable boarding house. comfortable usually costs more. However, we don’t want to use that standard, because everybody deserves a comfortable room to live in,” he said.


Original article is in Indonesian, translated by Kristin Siagian

RoomMe Berkomitmen Revolusi Industri Kos

Industri kos sangat khas. Konsepnya unik di Indonesia dan cukup populer di kalangan mahasiswa dan pekerja kantoran, namun bisa dibilang pengelolaannya masih banyak yang belum tersentuh teknologi.

Masalah ini menginspirasi Glen Ramersan, beserta empat temannya, untuk membuat platform manajemen digital rumah kos bernama RoomMe pada 2017. Startup ini hadir mencoba membantu pemilik kos menemukan penyewa dengan kenyamanan yang sudah distandarisasi.

“Target kami adalah memperbaiki orang yang tinggal ngekos dengan standar kenyamanan yang sudah ditingkatkan. Sebab, kami menempatkan diri sebagai penyedia tempat tinggal, bukan penginapan, sehingga ada banyak nilai tambah yang kami berikan,” terang CEO RoomMe Glen Ramersan, Rabu (2/10).

Fasilitas kos di RoomMe memiliki standar karena akan ditemui di hampir semua unit kamar yang ada, termasuk suasana kebersihan dan keamanan kamar selayaknya hotel, seperti air panas, TV layar datar, toiletries, dan wifi.

Kamar mandi dalam kamar dan pantry juga disediakan. Harga sudah terstandar ditentukan oleh RoomMe. Semua fasilitas ini menjadi standar yang tidak akan dibebankan ke penyewa kos, termasuk biaya perbaikan fasilitas dan promosi ke publik.

Alhasil, pengguna tidak perlu repot mencari dan mendatangi kos hanya untuk melihat fasilitas dan bernegosiasi dengan pemilik. Semuanya bisa dilakukan lewat aplikasi dan situs. Konsumen juga tidak perlu membawa peralatan tambahan karena semua sudah tersedia.

Dalam distribusi penjualan, RoomMe tidak hanya mengandalkan situs miliknya, tapi juga memasarkan lewat platform OTA. Seperti Pegipegi, Traveloka, Tiket.com, Booking.com, dan Agoda.

Meskipun demikian, edukasi platform seperti ini masih perlu dilakukan, karena masih ada yang setelah melihat info RoomMe masih mencoba menghubungi pengelola platform via WhatsApp.

“Biasanya orang melihat plang RoomMe saat keliling cari kos di sekitar kantor mereka. Setelah itu langsung menghubungi kami via WhatsApp untuk memastikannya lagi.”

Selain RoomMe, pemain lain yang sudah merambah industri kos adalah Mamikos, Infokost, dan 99.co. Saat ini perusahaan sudah memiliki 200 anggota tim.

Model bisnis dan target RoomMe

Glen menjelaskan, pihaknya tidak memiliki spesifikasi khusus untuk pemilik kos yang ingin bergabung, baik itu minimal jumlah kamar, lokasi atau sebagainya. Mereka hanya perlu mengajukan diri, nanti ada tim audit untuk melihat kondisi lapangan, apa saja yang perlu pemilik kos tingkatkan sesuai dengan standar RoomMe.

“Kami juga akan bantu renovasi tapi hanya light beautification saja sifatnya. Kalau di dalam kos tidak ada kamar mandi dalam, kami akan minta pemilik kos untuk tambahkan.”

Setelah selesai renovasi, RoomMe yang akan memasarkan unit kos tersebut ke platform OTA. Pemilik kos dapat secara rutin memeriksa performa kos secara bulanan dan mendapat insight mengenai konsumen mereka. Semua bisa dilakukan secara transparan dan efisien buat pemilik kos.

RoomMe juga menjamin pemilik kos akan memiliki fixed income tiap bulan yang stabil dan dijamin cenderung meningkat. Tingkat okupansinya dijamin meningkat di kisaran 90%-100%. Glen enggan menjelaskan lebih eksplisit bagaimana strategi monetisasinya, namun yang pasti RoomMe mengambil margin dari harga sewa kamar.

Saat ini RoomMe punya empat produk untuk menjangkau seluruh segmen masyarakat. Ada RoomMe reguler, RoomMe+ untuk kalangan menengah atas, RoomMe Eco untuk kalangan mahasiswa dan harga terjangkau, dan RoomMe Syariah. Harga sewa dimulai Rp1 juta sampai Rp11 juta per bulannya.

Glen menyebut pihaknya telah menggaet ratusan rumah kos berlokasi di Jakarta dengan total lebih dari 2 ribu kamar. Pada tahun depan, dia berencana untuk ekspansi ke Bodetabek dan menambah properti jadi 1000 rumah kos.

Untuk dukung rencana tersebut, RoomMe telah mengantongi pendanaan Seri A dengan nilai yang masih dirahasiakan. Glen menyebut pengumuman resmi akan dilakukan dalam waktu dekat.

Pendanaan ini diberikan oleh KK Fund, Vertex Ventures, dan BAce Capital. Ketiganya menambah investasi di RoomMe, setelah berinvestasi pada tahapan sebelumnya.

Dia menekankan, bisnis kos ini akan menjadi awal mula RoomMe. Tidak menutup kemungkinan perusahaannya ekspansi ke manajemen untuk apartemen dan residen ekspatriat.

“Tujuan akhir kami adalah menyediakan hunian kos yang nyaman. Nyaman itu dulunya disebut hanya bisa didapat bila konsumen mau bayar lebih mahal. Tapi kami ingin standarisasi itu, semua orang bisa dapat tempat kos dengan nyaman,” tutupnya.