[Panduan Pemula] Cara Membuat Kop Surat di Microsoft Excel 2010

Sebelumnya redaksi sudah pernah menghadirkan tutorial serupa, tapi kop surat dibuat menggunakan aplikasi Microsoft Word. Selain dari Word, Anda sejatinya juga bisa membuat kop surat menggunakan saudara dekatnya, Microsoft Excel. Biasanya, format Excel dipilih untuk membuat kop surat yang melampirkan data atau laporan yang banyak berhubungan dengan angka-angka.

Tanpa panjang lebar, yuk kita coba langsung tutorialnya.

  • Seperti biasa, jalankan dahulu aplikasi Microsoft Excel di komputer Anda.
  • Kemudian klik menu View – Page Layout.

cara membuat kop surat di microsoft excel 2010_1

  • Di layar, sekarang Anda akan mendapati tiga buah kolom besar yang berlabelkan Add header. Yang perlu dilakukan pertama kali adalah mengisi kolom tengah terlebih dahulu.

cara membuat kop surat di microsoft excel 2010_2

  • Seperti ini, kemudian sesuaikan ukuran dan ketebalan header sesuai dengan kebutuhan.

cara membuat kop surat di microsoft excel 2010_3

  • Setelah header tengah diisi dengan benar, kita butuh logo yang biasanya diletakkan di sebelah kiri. Jadi, klik kolom paling kiri kemudian klik menu Design – Picture.

cara membuat kop surat di microsoft excel 2010_4

  • Setelah gambar dimasukkan, ukurannya perlu diatur agar terlihat proporsional. Klik kolom gambar, kemudian klik menu Design – Format Picture. Kemudian sesuaikan ukurannya melalui jendela yang muncul di layar seperti gambar di bawah ini.

cara membuat kop surat di microsoft excel 2010_7

  • Nah, sekarang terlihat lebih baik. Tapi, header ternyata tertutup baris cell. Jalan keluarnya, arahkan kursor tepat di angka 1 kemudian tarik ke bawah sesuai kebutuhan.

cara membuat kop surat di microsoft excel 2010_5

  • Begitu sudah rapi, tandai seluruh cell 1 atau sesuaikan dengan kebutuhan, usahakan lurus dengan batas kanan dan kiri kop Anda. Selanjutnya tekan tombol ctrl + 1. Saat muncul jendela Format Cells, klik menu Border, pilih ukuran border dan border atas, lalu klik OK.

cara membuat kop surat di microsoft excel 2010_6

  • Beginilah hasil akhirnya.

cara membuat kop surat di microsoft excel 2010_8

Tentu, Anda masih bisa melakukan penyesuaian lebih lanjut misalnya dengan menambahkan watermark, membuat logo kedua di sisi kanan atau membuat tambahan barus di bagian kop surat utama. Silahkan disesuaikan.

Beberapa hal yang perlu diperhatikan ketika membuat kop surat di Microsoft Excel, adalah:

  • Pilihlah huruf yang tepat, atau yang sesuai dengan ketetapan di perusahaan Anda.
  • Ketika memilih gambar untuk logo, usahakan ukurannya tidak terlalu besar karena nanti Anda akan repot melakukan format. Ukuran simetris atau kubus adalah opsi terbaik, meskipun secara teknis ukuran apapun boleh digunakan.
  • Tips ini tidak hanya untuk Microsoft Excel keluaran 2010. Untuk tahun 2007 juga bisa diterapkan.

Sumber gambar header Pixabay.

Cara Menghitung Persentase di Microsoft Excel 2010

Excel dirancang untuk memudahkan pekerjaan yang berhubungan dengan penghitungan. Sistem operasi bilangan dapat digunakan dalam program ini dengan menggunakan rumus yang tepat. Salah satunya adalah menghitung persentase untuk menemukan pecahan dari seratus. Berikut ini adalah beberapa cara menghitung persentase di Microsoft Excel 2010.

Cara Menghitung Persentase

Menghitung persentase dengan menggunakan Excel juga dilakukan dengan menggunakan rumus Persentase=(bagian/seluruh) x 100%. Ketika ingin memasukan rumus ke dalam program, maka harus memasukan tanda sama dengan (=), kemudian rumus (bagian/seluruh) x 100%.

Jika telah dimasukan rumus, maka Anda hanya perlu memasukan angka sesuai dengan data ke dalam rumus. Sistem akan melakukan penghitungan secara otomatis dan mengeluarkan hasilnya.

Contoh kasus:

Ada 6 kelas dengan jumlah angkanya sebagai berikut lengkap dengan angka siswa yang absen di hari itu. Tugasnya adalah mencari persentase siswa yang absen. Maka, merujuk pada rumus persentase di atas, rumus di kasus ini adalah =(jumlah asen/jumlah siswa)*100% atau =(C2/B2)*100% kemudian tekan enter.

cara menghitung persentase di excel 2010_1

  • Hasilnya akan seperti ini.

cara menghitung persentase di excel 2010_3

  • Jika angka di tabel Anda berbeda, coba ubah dulu format angkanya ke persentase. Tandai saja semua kolom, kemudian klik menu seperti terlihat di screenshot ini.

cara menghitung persentase di excel 2010_2

Cara Menghitung Potongan Persen di Excel

Anda dapat menghitung persen diskon dengan menggunakan rumus Nilai Persen x Nilai Pecahan. Cara yang dapat dilakukan ketika menggunakan Excel adalah dengan mengetikkan simbol sama dengan ()= di satu cell.

Contoh kasus:

Terdapat daftar harga barang dengan nominal diskon sekian persen, ada 6 baris data sebagai berikut. Tugasnya adalah menghitung berapa nominal diskon yang diberikan dengan angka diskon tertuang di dalam kolom C.

Sesuai rumus, maka masukkan =diskon%*harga atau =C2%*B2 kemudian tekan enter.

cara menghitung persentase di excel 2010_4

  • Maka, hasilnya akan seperti ini.

cara menghitung persentase di excel 2010_5

Cara Menghitung Persentase Kenaikan di Excel

Perubahan kenaikan dapat ditampilkan dalam bentuk persentase yang menggambarkan besaran penambahan nilai terdahulu dengan nilai yang lebih baru.

Adapun rumusnya adalah: Nilai kenaikan/ nilai sebelum kenaikan x nilai sebelum kenaikan.

Contoh kasus:

Terdapat data kecelakaan dari tahun 2015 sampai dengan 2020. Tugasnya adalah mencari persentase kenaikan dari tahun ke tahun berdasarkan data yang ada. Maka, di kolom C3 masukkan rumus =(nilai sesudah kenaikan-nilai sebelum kenaikan)/nilai sebelum kenaikan atau =(B3-B2)/B2 kemudian tekan enter.

cara menghitung persentase di excel 2010_6

  • Nah, sudah kelihatan berapa persen kenaikan angka kecelakaan dari tahun 2015 hingga 2010. Di kolom C2 memang kosong karena itu adalah nilai awal yang tidak mempunyai angka pembanding dari tahun-tahun sebelumnya.

cara menghitung persentase di excel 2010_7

Excel dapat memudahkan kita memecahkan persoalan dalam penghitungan secara cepat. Memasukan rumus dan data yang tepat adalah kunci utamanya. Semoga tutorial cara menghitung persentase di Excel 2010 di atas dapat digunakan untuk membantu Anda.

Gambar header Pixabay.

[Panduan Pemula] Cara Menghapus Data Ganda di Microsoft Excel 2016

Sebelumnya, kita sudah belajar cara menemukan data ganda atau duplikat di Microsoft Excel 2016. Dari sana, Anda bisa menghapus data-datanya secara manual. Tapi, jika datanya ternyata berjumlah ribuan, pastinya akan sangat menguras tenaga dan waktu.

Ada satu cara yang lebih praktis untuk menghapus data ganda di Microsoft Excel, yaitu dengan menggunakan fitur Remove Duplicates yang memang disediakan sejak versi pertama Excel. Langsung saja, kita coba!

  • Pertama, tandai kolom dan baris data yang ingi dihapus datanya. Di langkah ini, baris No atau nomor jangan ditandai ya.
  • Selanjutnya, klik menu Data – Remove Duplicates.

cara menghapus data ganda di excel_1

  • Di jendela popup yang muncul, beri tanda centang pada My data has header dan seluruh kolom.

cara menghapus data ganda di excel_2

  • Ketemu dan berhasil dihapus, total ada 2 data ganda di baris data yang saya miliki.

cara menghapus data ganda di excel_3

Tapi, tunggu dulu. Jika diperhatikan, masih ada dua data dengan nama yang sama. Setelah diperhatikan, ternyata hanya namanya yang sama, sedangkan NIP dan alamatnya berbeda. Sehingga sistem menganggapnya sebagai data unik, bukan ganda.

cara menghapus data ganda di excel_4

Lalu, bagaimana jika saya ingin menghapus semua data yang sama berdasarkan kolom tertentu? Misalnya menghapus semua nama yang sama walaupun data lainnya berbeda. Bisa!

  • Menggunakan data yang sama, tandai kolom dan baris data kecuali nomor.
  • Lalu ulangi langkah pertama tadi, klik Data – Remove Duplicates.
  • Lalu beri tanda centang hanya di kolom yang diinginkan, misalnya nama dan klik OK.

cara menghapus data ganda di excel_5

  • Sekarang semua data nama yang sama sudah dihapus.

cara menghapus data ganda di excel_6

Sebelum memraktikkan cara ini, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan.

  • Pastikan Anda mempunyai data cadangan sebagai langkah preventif jika ternyata data yang Anda oleh mengalami kesalahan.
  • Cara pertama adalah metode yang paling aman untuk menghapus data ganda, terutama jika data Anda memang memiliki kemungkinan duplikat yang tinggi.
  • Cara kedua lebih tepat digunakan untuk menghapus data yang terdiri dari dua kolom saja, artinya tidak ada variabel lain yang meningkatkan kemungkinan keunikan data.
  • Jangan tandai kolom nomor, karena akan membuat metode di atas tidak bekerja.

Sumber gambar header modifikasi dari YouTube.

[Panduan Pemula] Cara Mencari dan Menemukan Data Ganda di Microsoft Excel 2016

Ketika berurusan dengan data yang jumlahnya sangat banyak, Anda tentu sesekali akan dihadapkan dengan adanya kemungkinan data yang sama atau duplikat. Sementara, tuntutan kerja mengharuskan Anda untuk bebas dari hal semacam ini.

Jika sudah begitu, tak ada cara lain yang bisa Anda lakukan selain mencari dan menemukan data ganda tersebut, lalu mengeliminasinya. Untungnya, di Excel hal semacam itu sangat mungkin dilakukan, tak peduli seberapa besar data yang Anda miliki. Kita akan menggunakan fitur bernama Conditional Formatting.

  • Tandai kolom atau rentang data Anda, boleh satu kolom atau seluruh kolom.

Cara Mencari dan Menemukan Data Ganda di Dokumen Microsoft Excel 2016_1

  • Selenjutnya, klik menu Home – Conditional Formatting – Highlights Cells Rules – Duplicates Values.

Cara Mencari dan Menemukan Data Ganda di Dokumen Microsoft Excel 2016_2

  • Selesai, data ganda akan ditandai dengan warna berbeda. Anda bisa menentukan warna yang lain di jendela popup yang muncul.

Cara Mencari dan Menemukan Data Ganda di Dokumen Microsoft Excel 2016_3

Selanjutnya, setelah data-data ganda diperoleh, Anda dapat melakukan modifikasi lanjutan sesuai dengan kebutuhan.

Selain menandai dua rentang data sekaligus, Anda juga bisa menemukan data ganda atau duplikat hanya di satu kolom data. Cukup tandai satu kolom data, lalu ulangi langkah-langkah di atas. Maka, hasilnya akan seperti ini.

Cara Mencari dan Menemukan Data Ganda di Dokumen Microsoft Excel 2016_4

Pada dasarnya, data yang ditandai akan sama. Namun, cara ini relatif lebih simple karena perhatian Anda hanya akan terfokus pada satu kolom. Selamat mencoba!

Baca juga beberapa artikel tutorial Excel berikut:

Sumber gambar header Pixabay.

Office 365 Makin Efektif Berkat Integrasi AI yang Terus Diperdalam

Kabar gembira bagi para pelanggan Office 365, Microsoft telah menyiapkan kado akhir tahun yang cukup istimewa bagi Anda sekalian. Kado ini bisa terwujud berkat investasi dan visi besar Microsoft akan perkembangan teknologi artificial intelligence (AI).

Yang pertama adalah fitur bernama Insights untuk Excel, yang untuk sekarang masih berstatus preview. Kita semua tahu bahwa Excel merupakan tempat berpusatnya semua data untuk suatu proyek, dan fitur Insights ini dimaksudkan untuk memberikan rangkuman secara instan dari data-data yang tercantum.

Dengan memanfaatkan teknologi machine learning, Insights akan mengidentifikasi tren dan beragam perspektif lainnya terhadap data yang tercantum, lalu menyuguhkannya dalam bentuk tabel, grafik, bagan, skema, diagram dan lain sebagainya. Dengan satu klik, objek visualisasi itu bisa langsung Anda tambatkan ke dokumen.

Microsoft Word Acronyms

Beralih ke Word, fitur berbasis AI yang Microsoft rancang adalah Acronyms. Dijadwalkan hadir mulai tahun depan, fitur ini pada dasarnya akan memeriksa email dan dokumen yang bersirkulasi di perusahaan pengguna guna mengidentifikasi akronim-akronim yang umum digunakan di perusahaan tersebut.

Deretan akronim akan disajikan di sebelah kanan dokumen, sehingga pengguna bisa dengan mudah ‘berkonsultasi’ dengannya ketika menghadapi akronim yang dirasa asing dalam suatu dokumen. Karena yang menjadi rujukan bukanlah internet, tentu saja penjelasannya lebih relevan dengan konteks masing-masing perusahaan.

Office 365 text in image search

Akhir Desember nanti, pelanggan Office 365 bisa melakukan pencarian teks yang terdapat dalam suatu gambar. OneDrive dan SharePoint sebelumnya sudah bisa mengenali konten di dalam gambar, screenshot, faktur dan sebagainya, dan kini teksnya bisa langsung dicari tanpa harus mengingat letak gambar disimpan.

Terakhir, untuk pengguna Outlook versi iOS, Microsoft bakal memperdalam integrasi asisten virtual-nya, Cortana, pada aplikasi email tersebut. Salah satu manfaat yang bisa didapat adalah, Outlook bakal mengirim notifikasi saat sudah tiba waktunya untuk bertemu seseorang sesuai data kalender, lengkap dengan petunjuk arahnya di peta.

Sumber: Microsoft.

[Panduan Pemula] Cara Menghitung Nilai Korelasi Menggunakan Microsoft Excel 2010

Melanjutkan panduan pemula seputar Excel sebelumnya, hari ini kita akan membahas cara menghitung nilai korelasi antara dua variabel menggunakan Microsoft Excel 2010. Yap, saya sudah upgrade ke Office 2010, jadi ke depan tutorial seputar Office baik Word, PowerPoint dan juga Excel akan menggunakan versi 2010.

Sedikit mengingat pelajaran kuliah dulu, untuk mencari nilai korelasi kita akan menggunakan rumus Correl, tujuannya adalah mencari nilai hubungan antara dua variabel, apakah keduanya mempunyai keterkaitan atau tidak.

Di bawah ini ada sebuah berkas Jam Kerja (X) dan Target (Y), kita akan mencari nilai korelasi kedua variabel (X dan Y) untuk mengetahui adakah keterkaitan antara jam kerja dan target yang telah dicapai oleh karyawan.


cara menghitung korelasi menggunakan excel 2010_2

  • Berdasarkan pada berkas di atas, letakkan kursor pada kolom D12, kemudian ketikkan rumus =CORREL(array1;array2). Array1 adalah seluruh data di kolom X (jam kerja), dan array2 adalah seluruh data di kolom Y (Target)
  • Urutannya, ketikkan rumusnya dulu, =CORREL(, kemudian tandai seluruh data di kolom jam kerja dengan kursor. Kemudian tekan ; dan tandai seluruh data di kolom Target, juga dengan kursor. Lalu tekan tombol tutup kurung dan tekan Enter.

cara menghitung korelasi menggunakan excel 2010_2

  • Hasilnya adalah 0,9.

Untuk membuat kesimpulan hubungan antara dua variabel di atas, perlu memenuhi kriteria sebagai berikut, apabila:

  • 0,00 – 0,199 : Hubungan korelasinya sangat lemah
  • 0,20 – 0,399 : Hubungan korelasinya lemah
  • 0,40 – 0,599 : Hubungan korelasinya sedang
  • 0,60 – 0,799 : Hubungan korelasi kuat
  • 0,80 – 1,0      : Hubungan korelasinya sangat kuat

Maka, kesimpulannya untuk nilai korelasi antara jam kerja dan pencapaian target di data yang kita hitung adalah sangat kuat korelasinya.

Sumber gambar header Shutterstock.

Office Akan Semakin Pintar di iOS

Ada satu hal yang mengejutkan dalam Apple Event tanggal 9 yang lalu. Kehadiran pegawai Microsoft yang datang untuk mendemokan aplikasi Office pada iPad Pro.

iPad Pro, yang hadir dengan bentang layar 12.9, tidak hanya akan menjadi perangkat spesial bagi para pekerja kreatif namun juga tak menutup kemungkinan untuk dapat digunakan membuat presentasi dengan Powerpoint ataupun mengolah data menggunakan Excel.
Continue reading Office Akan Semakin Pintar di iOS

Office Mobile untuk Windows 10 Sudah Tersedia

Windows 10 baru berumur dua hari, jadi jangan heran apabila ada banyak berita seputarnya dalam beberapa waktu ke depan. Kabar terbaru kali ini datang dari Microsoft sendiri, dimana lewat sebuah blog post, mereka mengumumkan ketersediaan Office Mobile buat pengguna Windows 10, yang sudah tersebar di 190 negara. Continue reading Office Mobile untuk Windows 10 Sudah Tersedia

[Panduan Pemula] Cara Menghitung Nilai Rata-rata di Microsoft Excel 2007

Setelah belajar membuat tabel dan grafik di Microsoft Excel, sekarang saatnya kita belajar materi yang agak berat, yaitu cara menghitung nilai rata-rata atau disebut fungsi average.

Continue reading [Panduan Pemula] Cara Menghitung Nilai Rata-rata di Microsoft Excel 2007

[Panduan Pemula] Tutorial Microsoft Excel 2007, Cara Mengolah dan Mengurutkan Data Tabel

Artikel panduan Microsoft Excel 2007 ini merupakan seri lanjutan dari tutorial sebelumnya yang berjudul cara membuat tabel di Microsoft Excel 2007. Pembahasannya masih terkait pembuatan tabel di Excel 2007 namun cakupannya jauh lebih lengkap karena meliputi beberapa bahasan sekaligus.

Continue reading [Panduan Pemula] Tutorial Microsoft Excel 2007, Cara Mengolah dan Mengurutkan Data Tabel