Intudo Ventures Umumkan Dana Kelolaan Ketiga Mencapai 1,6 Triliun Rupiah

Intudo Ventures, pemodal ventura yang fokus ke pasar Indonesia, mengumumkan penutupan dana kelolaan ketiga mereka “Intudo Ventures Fund III”. Nilai yang berhasil dibukukan mencapai $115 juta atau setara 1,6 triliun Rupiah, dalam kurang dari tiga bulan penggalangan dana. Sehingga secara keseluruhan perusahaan sejauh ini telah mengelola dana sekitar $200 juta.

Berbagai pengelola dana dan organisasi terlibat sebagai limited partner, berasal dari Amerika Serikat, Eropa, dan Asia. Beberapa di antaranya Black Kite Capital, family office milik Koh Boon Hwee; Wasson Enterprises, family office milik mantan CEO Walgreens Gregory Wasson; PIDC, sebuah lengan investasi konglomerat Taiwan, dan lain-lain. Ada juga 10+ tech unicorn founder dan 30+ konglomerat Indonesia yang turut terlibat.

Misinya masih sama, dana akan difokuskan untuk berinvestasi ke startup Indonesia. Apalagi saat ini sedang berada di momentum yang baik, yakni peningkatan kelas menengah dan konsumsi layanan digital.

“Bertindak sebagai ‘penggembala’ dalam negeri, Intudo Ventures mendukung para pendiri melalui perpaduan praktik terbaik hiperlokal dan global, yang memungkinkan kami untuk secara konsisten menciptakan hasil yang lebih menguntungkan bagi para pendiri,” kata Founding Partner Intudo Ventures Patrick Yip. “Menyaksikan ketangguhan dan pertumbuhan para pendiri, kami lebih optimis di Indonesia daripada sebelumnya; dan bersemangat untuk bekerja dengan generasi pengusaha Indonesia berikutnya.”

Hipotesis investasi

Intudo Ventures Fund III akan digunakan untuk berinvestasi ke startup di bidang pertanian, pengembang solusi B2B, pendidikan, finansial, asuransi, kesehatan, logistik, new retail, dan hiburan. Targetnya bisa membangun portofolio terkonsentrasi dari 12 s/d 14 startup lokal. Adapun nilai investasi yang akan diberikan berkisar $1 juta s/d $10 juta.

Dari sisi bisnis, Intudo berinvestasi pada tiga kategori perusahaan. Pertama, perusahaan tahap awal pada sektor yang belum banyak dilirik — mayoritas mereka sulit mendapatkan dana. Kedua, berinvestasi pada vertikal bisnis baru yang menunjukkan potensi terobosan dan jalur profitabilitas yang kuat. Dan ketiga, pemimpin pada vertikal bisnis yang sudah tervalidasi oleh pasar.

“Selama lima tahun terakhir, pasar telah memvalidasi pendekatan investasi ‘khusus Indonesia’ kami, yang menunjukkan pentingnya dana kelolaan yang difokuskan pada satu negara […] Di Indonesia, Intudo secara konsisten melangkah memberikan nilai bagi para pendiri sebelum dan sesudah investasi. Kami bangga berperan menjadikan Indonesia sebagai kisah sukses pasar berkembang berikutnya,” imbuh Founding Partner Intudo Ventures Eddy Chan.

Selain itu dalam investasinya juga ada banyak faktor yang diperhatikan, mulai dari distribusi komersial (termasuk kecakapan produk startup dan kekayaan intelektual yang dimiliki), kepatuhan terhadap regulasi, dan spesialisasinya dalam teknologi mendalam.

Investasi Intudo

Intudo Ventures debut pada Juni 2017, bekerja sama dengan investor lokal dan global. Sudah ada 22 startup lokal yang mendapatkan investasi dari dua dana kelolaan sebelumnya, dengan daftar sebagai berikut:

Investasi Intudo Ventures

Beberapa inisiatif juga digencarkan Intudo untuk membantu ekosistem untuk bertumbuh. Terbaru mereka meluncurkan program fellowship “Pulkam S.E.A. Turtles” ditujukan bagi mahasiswa asal Indonesia yang studi di luar negeri, untuk ‘pulang kampung’ dan menghadirkan solusi untuk menumbuhkan perekonomian di Indonesia.

Pintu Bags 503 Billion Rupiah Funding led by Lightspeed Venture Partners

After reportedly receiving $6 million series A funding last May, crypto asset marketplace Pintu just announced the series A+ funding of $35 million or equivalent to 503 billion Rupiah. The round was led by Lightspeed Venture Partners, and supported by Alameda Ventures, Blockchain.com Ventures, Castle Island Ventures, Intudo Ventures and Pantera Capital.

Through this funding, Pintu is committed to strengthen market leadership as Indonesia’s top mobile-first crypto investing app. This fresh fund will be used to aggressively hire new talent across all major functions, roll out new products and features, and fuel future expansion.

Lightspeed partner Hemant Mohapatra believes that crypto is at a transition point to become the most important asset class in the world and will give birth to many companies that will become regional leaders.

“Pintu has created the strongest market brand, best user experience, and hands down one of the strongest teams we’ve ever come across in this market. We are excited to back them on their way in becoming the leading brand in crypto—not just in Indonesia but throughout the Southeast Asia region in the coming years,” he said.

Founded in April 2020, Pintu is designed to to meet the needs of Indonesians from all walks of life. With its mobile-driven interface and suite of smart features geared for beginner level traders, Pintu provides more comprehensive and open access for both novice and experienced traders to be able to mitigate risks towards market volatility and various other speculative measures.

Pintu offers a low barrier entry point starting from IDR 11,000 for both novice and experienced investors. There are currently 16 different dynamic cryptocurrencies on the platform and will soon be adding new coins, including NFT tokens and other highly sought-after crypto projects.

Co-founder & CEO of Pintu Jeth Soetoyo said, “We built Pintu with the belief that crypto is not just a technology, but also an asset class and community that will help overcome barriers to financial inclusion in Indonesia. [..] With the support of Pintu investors, we are committed to facilitating financial inclusion for all Indonesians.”

Crypto platform trend in Indonesia

Aside from Pintu, another new player, Coinomo has recently received fresh funds. The company born after the merge of Turn Capital acquired Dapp Pocket (a crypto wallet player from Taiwan) and Cappuu (a yield aggregator service) has released a beta version of its product in May 2021.

Previously, there are also several players has been exploring the crypto asset industry market, such as TokoCrypto and Nobi who focused on maximizing the potential for “passive income” for crypto investors. Tokocrypto alone has developed a hybrid CeDeFi (TKO) token which is claimed to be the first in Indonesia on top of Binance Smart Chain, as the early stage investor.

As one of the assets that is predicted to have great potential, various investment application developers also offer crypto as one of the products on their platform. For example, Pluang, which has managed to secure a pre-series B funding in March worth of around 288.8 billion Rupiah, led by OpenSpace Ventures.

Market potential

Globally, according to a report compiled by Research and Market, the market size for cryptocurrencies has reached $1,812 million in 2020, is projected to increase by $2,150 million this year, and soar to $5,158 million in 2026 with a CAGR of 19.04%.

Meanwhile in Indonesia, based on the Ministry of Trade (Kemendag) data, crypto asset investors as of May 2021 have reached 6.5 million people with a transaction value of IDR 370 trillion. This number is quite fantastic, considering there were 4.8 million people in the previous month with a transaction value of around Rp237.3 trillion (January-April 2021).

With high price volatility, the profile of crypto investors is usually the ones who are willing to take risks. It is important for the public to understand that crypto assets are not the same as each other. CoFTRA has published a list of 229 crypto assets that can be traded in Indonesia.

Reporting from Coinmarketcap.com, the global crypto market capitalization currently stands at $1.76 trillion, accounting for a decline of around 2.82%.


Original article is in Indonesian, translated by Kristin Siagian

Application Information Will Show Up Here

Pintu Raih Pendanaan 503 Miliar Rupiah Dipimpin oleh Lightspeed Venture Partners

Setelah dikabarkan menerima pendanaan seri A sebesar $6 juta pada bulan Mei lalu, aplikasi marketplace aset kripto Pintu kini mengumumkan perolehan pendanaan seri A+ sebesar $35 juta atau setara 503 miliar Rupiah. Putaran ini dipimpin oleh Lightspeed Venture Partners, serta didukung oleh Alameda Ventures, Blockchain.com Ventures, Castle Island Ventures, Intudo Ventures, dan Pantera Capital.

Melalui pendanaan ini, Pintu berkomitmen untuk memperkuat posisi sebagai aplikasi mobile kripto terdepan di Indonesia. Rencananya, dana segar ini akan digunakan untuk merekrut talenta baru secara masif di seluruh fungsi perusahaan, peluncuran produk dan fitur baru, serta mendorong ekspansi perusahaan di masa depan.

Partner Lightspeed Hemant Mohapatra meyakini bahwa kripto sedang berada di titik peralihan untuk menjadi kelas aset terpenting di dunia dan akan memunculkan banyak perusahaan-perusahaan yang akan menjadi pemimpin regional.

“Pintu telah menciptakan merek dagang terkuat, pengalaman pengguna terbaik, dan tim terkuat yang pernah kami temui selama bergelut di bidang ini. Kami tidak sabar untuk membantu mereka menjadi brand terdepan di dunia kripto — bukan hanya Indonesia, namun dalam beberapa tahun ke depan, juga bisa menjangkau seluruh Asia Tenggara,” ujarnya.

Didirikan pada bulan April 2020, Pintu dirancang untuk memenuhi kebutuhan semua kalangan masyarakat. Dengan berfokus pada tampilan mobile dan fitur pintar sebagai penunjang bagi trader pemula, Pintu memberikan akses yang lebih menyeluruh dan terbuka bagi trader awam maupun berpengalaman untuk bisa melakukan mitigasi risiko terhadap volatilitas pasar dan berbagai langkah spekulatif lain.

Pintu menawarkan nilai minimum transaksi yang sangat rendah mulai dari Rp11.000 bagi investor pemula maupun berpengalaman. Saat ini telah tersedia 16 aset kripto yang bisa diperdagangkan dalam platform dan akan segera menambahkan opsi baru, termasuk token NFT dan proyek kripto lainnya yang banyak dicari orang-orang.

Co-founder & CEO Pintu Jeth Soetoyo mengungkapkan, “Kami membangun Pintu dengan kepercayaan bahwa kripto bukanlah hanya sekedar teknologi semata, namun juga termasuk kelas aset dan komunitas yang akan membantu mengatasi penghalang inklusi finansial di Indonesia. [..] Dengan dukungan dari investor-investor Pintu, kami berkomitmen untuk memfasilitasi inklusi finansial ke semua kalangan masyarakat Indonesia.”

Tren platform kripto di Indonesia

Selain Pintu, terdapat pemain baru yang belum lama ini juga mendapat dana segar yaitu Coinomo. Perusahaan yang lahir setelah Turn Capital mengakuisisi Dapp Pocket (pemain dompet kripto asal Taiwan) dan Cappuu (layanan yield aggregator) ini telah merilis versi beta produknya pada bulan Mei 2021.

Sebelumnya, telah ada beberapa pemain yang lebih dulu menjajaki pasar industri aset kripto, seperti TokoCrypto dan Nobi yang fokus maksimalkan potensi “passive income bagi para investor kripto. Tokocrypto sendiri telah mengembangkan token CeDeFi (TKO) hibrida yang diklaim pertama di Indonesia di atas Binance Smart Chain, yang merupakan investor tahap awal mereka.

Sebagai salah satu aset yang digadang-gadang memiliki potensi besar, berbagai pengembang aplikasi investasi juga turut menawarkan kripto sebagai salah satu produk dalam platformnya. Sebut saja Pluang yang pada bulan Maret lalu berhasil mengantongi pendanaan pra-seri B berkisar 288,8 miliar Rupiah yang dipimpin oleh OpenSpace Ventures.

Potensi pasar

Di kancah global, menurut laporan yang dihimpun Research and Market, ukuran pasar untuk cryptocurrency telah mencapai $1.812 juta per tahun 2020, diproyeksikan meningkat $2.150 juta di tahun ini, dan melambung di angka $5.158 juta tahun 2026 mendatang dengan CAGR 19,04%.

Sementara di Indonesia, menurut data Kementerian Perdagangan (Kemendag), investor aset kripto hingga Mei 2021 sudah tembus ke angka 6,5 juta orang dengan nilai transaksi Rp370 triliun. Kenaikan ini cukup fantastis, mengingat pada sebulan sebelumnya tercatat 4,8 juta orang dengan nilai transaksi sekitar Rp237,3 triliun (Januari-April 2021).

Dengan volatilitas harga yang tinggi, profil investor kripto biasanya merupakan orang yang berani mengambil risiko. Penting bagi masyarakat untuk memahami bahwa aset kripto satu dengan yang lainnya tidak sama. Bappebti sendiri sudah menerbitkan daftar 229 aset kripto yang dapat diperdagangkan di Indonesia.

Dilansir dari Coinmarketcap.com, kapitalisasi pasar kripto global saat ini mencapai $1,76 triliun, terhitung mengalami penurunan sekitar 2,82%.

Application Information Will Show Up Here

Gredu Announces 58 Billion Rupiah Series A Funding Led by Intudo Ventures

The SaaS platform developer for education, GREDU, announced a series A funding worth of $4 million or equivalent to IDR 58 billion. The round was led by Intudo Ventures with the participation of previous investor Vertex Ventures. Funds will be focused on market expansion, product development, and talent recruitment.

Based on the statistics, GREDU is currently partnering with 400 schools, providing around 400 thousand users. Previously, they focused more on the K-12 level (SD to SMA), however, with more mature products, GREDU also serves digitization at universities and pre-schools (PAUD, TK).

The fact is that new school digitization services are optimally utilized by schools in big cities. GREDU admits that its user base still centralized on the Greater Jakarta area. The expansion plan will be intensified, in order to acquire new users from schools in various cities in Indonesia.

“In these challenging times, digitization is required for schools across Indonesia. With this financing round, we plan to increase our product and reach, reduce friction and ease the digitization process […] We are confident in the market and growth digitalization in the education sector and want to expand the business nationally and regionally until next year,” GREDU’s Co-Founder & CEO, Rizky Anies said.

The GREDU application ecosystem consists of four main services, the School Management System for administrative officers; GREDU Teacher to accommodate teachers for teaching and learning administration activities; GREDU Parent to help parents see their child’s performance; and GREDU Student to make it easier for students to get access to learning channels and results.

“Working with the community and school administrators, GREDU provides innovative solutions specifically designed to improve the quality, transparency and effectiveness of Indonesia’s education system. We are proud to support GREDU at this critical time as they help more schools digitize their operations and create a positive impact for students throughout Indonesia,” Intudo Ventures’ Founding Partner, Patrick Yip said.

Meanwhile, Vertex Ventures’ Managing Partner, Joo Hock Chua said, “The pandemic has accelerated the need for digitalization and transformation in the education industry. We believe that GREDU, with its holistic approach to serving all stakeholders and the school value chain, is in a great position to capitalize on this change. This also helps improve the quality of education in Indonesia.”

SaaS services are indeed a variant of the educational technology ecosystem. In Indonesia, apart from GREDU, there are several other startups that also sell SaaS services for schools with its respective value propositions. These startups include AIMSIS, EdConnect, SmartSchool InfraDigital, Sikad, and Quintal.


Original article is in Indonesian, translated by Kristin Siagian

GREDU Umumkan Pendanaan Seri A 58 Miliar Rupiah, Dipimpin Intudo Ventures

Pengembang platform SaaS untuk pendidikan GREDU mengumumkan telah mendapatkan pendanaan seri A senilai $4 juta atau setara 58 miliar Rupiah. Putaran ini dipimpin oleh Intudo Ventures dengan partisipasi investor sebelumnya Vertex Ventures. Dana akan difokuskan untuk ekspansi pasar, pengembangan produk, dan perekrutan talenta.

Berdasarkan statistik yang disampaikan, GREDU saat ini sudah bermitra dengan 400 sekolah, merangkul sekitar 400 ribu pengguna. Sebelumnya mereka lebih banyak fokus untuk tingkat K-12 (SD s/d SMA), namun saat ini dengan produk yang makin matang GREDU juga melayani digitalisasi di universitas dan pre-school (PAUD, TK).

Tidak dimungkiri, bahwa layanan digitalisasi sekolah baru optimal dimanfaatkan oleh sekolah-sekolah di kota besar. GREDU pun mengakui bahwa basis penggunanya masih banyak terfokus di kawasan Jabodetabek. Rencana ekspansi akan digencarkan, demi mengakuisisi pengguna baru dari sekolah-sekolah di berbagai kota di Indonesia.

“Di masa yang penuh tantangan ini, digitalisasi sudah menjadi kebutuhan bagi sekolah-sekolah di seluruh Indonesia. Dengan putaran pembiayaan ini, kami berencana untuk meningkatkan produk dan jangkauan, mengurangi friksi dan memudahkan proses digitalisasi […] Kami yakin dengan pasar dan pertumbuhan digitalisasi di sektor pendidikan dan ingin memperluas bisnis secara nasional dan regional hingga tahun depan,” ujar Co-Founder & CEO GREDU Rizky Anies.

Ekosistem aplikasi GREDU terdiri dari empat layanan utama, yakni School Management System untuk petugas administrasi; GREDU Teacher untuk memudahkan guru untuk melakukan aktivitas pengajaran dan administrasi pembelajaran; GREDU Parent untuk membantu orang tua melihat kinerja anaknya; dan GREDU Student untuk memudahkan siswa mendapatkan akses ke kanal pembelajaran dan hasil belajar.

“Bekerja dengan civitas dan administrator sekolah, GREDU memberikan solusi inovatif yang dirancang khusus untuk meningkatkan kualitas, transparansi, dan efektivitas sistem pendidikan Indonesia. Kami bangga mendukung GREDU di saat kritis ini karena mereka membantu lebih banyak sekolah mendigitalkan operasi mereka dan menciptakan dampak positif bagi siswa di seluruh Indonesia,” sambut Founding Partner Intudo Ventures Patrick Yip.

Sementara itu Joo Hock Chua selaku Managing Partner Vertex Ventures berujar, “Pandemi telah mempercepat kebutuhan digitalisasi dan transformasi di industri pendidikan. Kami percaya bahwa GREDU, dengan pendekatan holistiknya untuk melayani semua pemangku kepentingan dan rantai nilai sekolah, berada dalam posisi yang bagus untuk memanfaatkan perubahan ini serta membantu meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia.”

Layanan SaaS memang menjadi salah satu varian dari ekosistem teknologi edukasi. Di Indonesia, selain GREDU ada beberapa startup lain yang juga menjajakan layanan SaaS untuk sekolah, tentu dengan proposisi nilai masing-masing. Startup tersebut termasuk AIMSIS, EdConnect, InfraDigital SekolahPintar, Sikad, dan Quintal.

Pintu Dikabarkan Bukukan Pendanaan Seri A dari Pantera Capital, Coinbase, Blockchain Ventures, dan Sejumlah Investor [UPDATED]

Platform marketplace aset kripto “Pintu” dikabarkan mendapatkan pendanaan A senilai $6 juta atau setara 86 miliar Rupiah. Pantera Capital memimpin putaran ini, merupakan pemodal ventura asal Amerika Serikat yang fokus pada startup berbasis blockchain. Coinbase dan Blockchain Ventures juga terlibat dalam pendanaan ini, keduanya juga fokus pada proyek-proyek berbasis cryptocurrency.

Selain itu ada beberapa investor lain yang terlibat, termasuk Castle Island Ventures, Intudo Ventures, Alameda Ventures, dan sejumlah angel investor.

Pihak Pintu tidak menampik informasi ini dan berjanji memberikan informasi lebih lanjut.

Melalui aplikasinya, Pintu membantu pengguna melakukan investasi aset kripto secara mudah. Melalui layanan Pintu Academy, mereka juga menghadirkan akses pembelajaran investasi aset kripto kepada penggunanya – hal ini juga terkait dengan misi perusahaan yang ingin menggaet investor pemula. Saat ini perusahaan telah terdaftar di BAPPEBTI dan Kominfo.

Dalam wawancara sebelumnya dengan DailySocial, Founder Pintu Jeth Soetoyo mengatakan bahwa antusias masyarakat untuk berinvestasi ke kripto terus meningkat. Untuk itu edukasi dianggap menjadi sesuatu yang krusial, para investor harus paham betul tentang fundamental dari instrumen investasi tersebut.

Jeth juga menyatakan bahwa Pintu didirikan untuk menyelesaikan permasalahan kesulitan berinvestasi aset kripto seperti Bitcoin dan Ethereum, terutama bagi pemula dan orang awam.

Pintu diklaim sebagai aplikasi mobile yang menawarkan kemudahan berinvestasi cryptocurrency melalui tampilan UI/UX yang ramah pengguna, fitur keamanan, dan platform edukasi kripto bagi masyarakat yang baru pertama kali berinvestasi di instrumen tersebut.

Application Information Will Show Up Here

Populix Receives Pre Series A Funding Worth 17.3 Billion Rupiah Led by Intudo Ventures

Populix market research platform today (29/4) announced pre-series A funding of $1.2 million or equivalent to 17.3 billion Rupiah. This round was led by Intudo Ventures, the one that led its seed funding in 2019; with the participation of Quest Ventures and some other investors which details were not mentioned.

The company will use the fresh funds to launch new products, strengthen marketing and recruit new talent. Over the past year, the company has updated its “Populix for Business” service with a new application featuring UI/UX enhancements to make it easier for clients to be more informed of the ongoing research project.

Through the new application, Populix aims to become a “one stop shop” for businesses to conduct research and gain consumer insights. On the other hand, Populix is ​​also developing a data set product to regularly track market movements – enabling businesses to closely follow consumer dynamics and preferences.

In order to support data collection, the Populix application can now recognize invoices (for example from e-commerce purchases) of respondents using optical character recognition technology or scanning of notes via camera, with an accuracy of up to 93%. The concept of collecting data through purchase notes is not a new thing, previously, Pomona was doing something similar to help brands understand their customers.

“Populix provides comprehensive and unique insights into Indonesian dynamic consumer market [..] In the future, Populix will introduce more sophisticated services for clients to meet their focus while continuing to refine our mass market offering to open doors for more people to get access to consumer insight products,” Populix’s Co-Founder & CEO, Timothy Astandu said.

Was founded in January 2018, Populix exists as a mobile application that supports research activities. People can download the application and act as respondents. Each successfully completed survey will earn certain points and credits. Populix claims to have 250 thousand respondents spread across 300 cities in Indonesia.

Apart from quantitative research, Populix also supports businesses conducting qualitative research. Their business services offer subscription services, conducting regular brand tracking to understand public perceptions. Populix also started serving the SME segment by providing more affordable packages.

Apart from Populix, a startup from Yogyakarta, Jakpat also offer similar service. Utilizing applications and a gamification approach, they invite the public to become respondents to a survey that fits their criteria/profile.


Original article is in Indonesian, translated by Kristin Siagian

Application Information Will Show Up Here

Populix Dapat Pendanaan Pra-Seri A Senilai 17,3 Miliar Rupiah Dipimpin Intudo Ventures

Startup pengembang platform riset pasar Populix hari ini (29/4) mengumumkan perolehan pendanaan pra-seri A senilai $1,2 juta atau setara 17,3 miliar Rupiah. Putaran ini dipimpin oleh Intudo Ventures, investor yang juga memimpin pendanaan awalnya di tahun 2019; dan didukung Quest Ventures serta sejumlah investor lain yang tidak disebutkan detailnya.

Perusahaan akan menggunakan dana segar untuk meluncurkan produk baru, memperkuat pemasaran, dan merekrut talenta baru. Selama satu tahun terakhir, perusahaan telah memperbarui layanan “Populix for Business” lewat aplikasi baru yang menampilkan peningkatan UI/UX guna memudahkan klien lebih banyak informasi tentang proyek riset yang dilakukan.

Melalui aplikasi baru tersebut, Populix memiliki ambisi untuk menjadi “toko serba ada” bagi bisnis dalam melakukan berbagai penelitian dan mendapatkan wawasan konsumen. Di sisi lain, Populix juga tengah mengembangkan produk set data untuk secara berkala melacak pergerakan pasar — memungkinkan bisnis mengikuti dinamika dan preferensi konsumen dengan cermat.

Untuk mendukung pengumpulan data, aplikasi Populix kini dapat mengenali tagihan (misalnya dari pembelian di e-commerce) responden dengan teknologi optical character recognition atau pemindaian nota lewat kamera, dinilai akurasinya sampai 93%. Konsep pengumpulan data melalui nota pembelian ini bukan hal baru, sebelumnya ada startup Pomona yang lakukan hal serupa untuk membantu brand memahami pelanggannya.

“Populix memberikan wawasan komprehensif dan unik tentang pasar konsumen Indonesia yang dinamis [..] Di masa mendatang, Populix akan memperkenalkan layanan yang lebih canggih untuk klien untuk memenuhi kebutuhan yang ditargetkan sambil terus menyempurnakan penawaran pasar masal kami untuk membuka pintu bagi lebih banyak orang untuk mendapatkan akses ke produk wawasan konsumen,” ujar Co-Founder & CEO Populix Timothy Astandu.

Didirikan sejak Januari 2018, Populix hadir sebagai aplikasi seluler yang mendukung kegiatan penelitian. Masyarakat umum dapat mengunduh aplikasi dan bertindak sebagai responden. Setiap survei yang berhasil diselesaikan ada poin dan kredit tertentu yang didapatkan. Populix mengklaim telah memiliki 250 ribu responden yang tersebar di 300 kota di Indonesia.

Selain kegiatan riset kuantitatif, Populix juga mendukung bisnis melakukan penelitian kualitatif. Layanan bisnis mereka menawarkan layanan berlangganan, melakukan pelacakan merek secara rutin untuk memahami persepsi publik. Populix juga mulai melayani segmen UKM dengan memberikan paket yang lebih terjangkau.

Tidak hanya Populix, layanan serupa juga disuguhkan startup asal Yogyakarta bernama Jakpat. Menggunakan aplikasi dan pendekatan gamifikasi, mereka mengajak masyarakat umum menjadi responden sebuah survei yang sesuai dengan kriteria/profilnya.

Application Information Will Show Up Here

Intudo Ventures Luncurkan Program Fellowship Ditujukan Bagi Mahasiswa Asal Indonesia di Luar Negeri

Konsisten dengan visi untuk mendukung startup Indonesia, Intudo Ventures meluncurkan program “Intudo Pulkam S.E.A. Turtle Fellowship”. Kepada DailySocial, Founding Partner Intudo Ventures Eddy Chan mengungkapkan bahwa program ini ditujukan kepada mahasiswa Indonesia di luar negeri yang ingin kembali ke Indonesia. Program tersebut menawarkan kesempatan untuk bergabung dan menjadi bagian dari portofolio mereka.

“Untuk tahun pertama fellowship, kami berencana untuk memilih selusin atau lebih calon peserta. Kami harap setiap orang yang ingin mengembangkan startup akhirnya bisa mendirikannya; dan yang ingin mencari peluang penempatan karier bisa dipekerjakan di perusahaan portofolio Intudo,” kata Eddy.

Ada beberapa proses yang akan dilakukan dalam rangkaian program tersebut. Satu hal yang terpenting, mendorong para founder di portofolio untuk mengajarkan praktik terbaik dalam ekosistem teknologi Indonesia. Selain itu, program tersebut juga menawarkan peluang networking dan bimbingan karier bagi para profesional yang ingin kembali ke Indonesia untuk bekerja.

“Sementara untuk untuk calon founder, kami akan memberi mereka panduan tentang rencana bisnis, menyempurnakan ide-ide mereka menjadi langkah-langkah yang dapat ditindaklanjuti. Saat rencana bisnis tersebut telah rampung, kami akan memperkenalkan kepada founder yang memiliki potensi dan perekrutan kunci dari dalam fellowship dan jaringan Intudo. Setelah tim telah memantapkan rencana bisnis, Intudo akan memberikan akses ke peluang distribusi dalam pasar, seperti pelanggan pertama atau mitra bisnis,” kata Eddy.

Program akan dibatasi untuk calon pelamar yang berencana untuk kembali ke Indonesia dari luar negeri dalam jangka waktu 12 bulan aplikasi. Peserta program ini melalui situs Intudo dengan memberikan gambaran aspirasi profesional mereka dan bagaimana mereka nantinya bisa berkontribusi pada ekosistem teknologi Indonesia.

Dukungan program untuk pendiri startup Indonesia

Sejak diluncurkan, Intudo telah menerapkan pendekatan hybrid deal sourcing, yaitu mencari sumber lokal di Indonesia melalui Pulkam S.E.A. Turtle, pendiri lokal terbaik di kelasnya sambil juga terlibat dengan calon peserta program fellowship. Perusahaan mengklaim di antara portofolio, 95% dari tim pendiri memiliki setidaknya satu pendiri berasal dari program.

Perusahaan juga telah menjalin kerja sama strategis dengan universitas dan komunitas teknologi di Amerika Serikat.

“Dalam program ini kami tidak menawarkan tenaga kerja magang di startup atau perusahaan teknologi di Indonesia. Meskipun demikian, setiap tahun kami memiliki sejumlah sarjana yang ditempatkan dalam perusahaan portofolio kami sebagai tenaga kerja magang. Kami mendorong mereka untuk menghubungi kami setelah lulus untuk terus bekerja dalam portofolio Intudo dalam peran yang lebih profesional,” kata Eddy.

Disinggung seperti apa dukungan Intudo Ventures kepada pendiri startup Indonesia asal daerah, Eddy menegaskan di Indonesia, mereka telah bekerja sama dengan beberapa universitas ternama untuk mendukung para pendiri dan talenta digital.

“Kami telah memberikan sesi di ITB, Universitas Indonesia, dan Binus, dengan membagikan perspektif dan pengalaman kami kepada siswa yang antusias. Di antara mahasiswa Indonesia, kami juga telah menempatkan kesempatan magang di dalam perusahaan portofolio perusahaan,” kata Eddy.

Yummy Corp Secures Series B Funding Worth of 175 Billion Rupiah

After securing a $7.75 million series A2 fundraising in October 2019, the cloud kitchen platform Yummy Corp announced its latest funding. This round entering series B, the company received fresh funds worth of $12 million or 175 billion Rupiah.

This round was led by SoftBank Ventures Asia (South Korea). Also involved were Vectr Ventures (Hong Kong), Appworks Ventures (Taiwan), Quest Ventures (Singapore), Coca Cola Amatil X (Australia), and Palm Drive Capital (United States). Previous investors Intudo Ventures and Sovereign’s Capital also took part in it.

The fund is to focus on business expansion to various other big cities in Indonesia.

“With this funding, we continue to focus on taking an active role in helping F&B industry players develop their business through delivery channels as a solution to facing all limitations during a pandemic. We invite all F&B business owners, both big brands and SMEs to work together and develop. with us,” Yummy Corp Co-Founder & CEO Mario Suntanu said.

Was founded in 2017, Yummy Corp has served B2B2C consumers with catering service and cloud kitchen. The company claims to produce 18 thousand meals every day and has several clients to manage food for their offices including Unilever, Wings, Oakwood, and the United States Embassy.

“Supported by the fast-growing food delivery market in Indonesia, Yummy Corp is now the largest cloud kitchen player in Indonesia. With the company’s strong expertise in the F&B industry and a unique value proposition in their brand, we are sure that Yummy Corp will continue to be the leader in this industry. “We are very pleased to support and help them improve their business in this growing sector,” Harris Yang, representative of SoftBank Ventures Asia said.

Cloud kitchen business potential

One of Yummy Corp‘s business units is YummyKitchen, a cloud kitchen in Indonesia which positions itself as a full-fledged operator, not only renting out shared kitchens but also working on the operations of various brands so that they can expand faster and reach wider consumers. The company claims to have experienced positive growth, shown by YummyKitchen during the first semester of 2020, including an increase in transactions of up to 320%.

YummyKitchen has operated 70 shared kitchens in Jakarta, Bandung and Medan. Currently, more than 50 F&B brands have joined, including Ismaya Group, Sour Sally Group, to emerging brands with high growth such as Padang Merdeka, Hong Tang, and Dailybox.

The cloud kitchen business is also in demand by the super apps duo in Indonesia. GoFood began experimenting to form the business since the end of 2019. The local Decacorn also invested in a cloud kitchen startup from India, named Rebel Foods, one of the targets of bringing its business concept to Indonesia. Meanwhile, Grab Kitchen has operated a shared kitchen at 49 points since Q3 2019 to support its business partners.


Original article is in Indonesian, translated by Kristin Siagian

Update: We made an update regarding the number of GrabKitchen kitchens, from 10 to 49 points.